Pemerintah Kabupaten Kampar
  • Home
  • BERITA
  • Kadis Sosial Kampar Hentikan Pencarian Setelah Jenazah Korban Ketiga Ditemukan
BERITA KATEGORI KECAMATAN Koto Kampar Hulu Pemda Peristiwa

Kadis Sosial Kampar Hentikan Pencarian Setelah Jenazah Korban Ketiga Ditemukan

Bangkinang Kota – Setelah melakukan upaya pencarian yang tersebar di beberapa titik pencarian akhirnya korban tenggelam ketiga ditemukan oleh Tim Gabungan Kampar- Sumbar, atas nama Novi Arismen, sehingga dengan resmi Kepala Dinas Sosial Kabupaten Kampar Drs. Muhammad, M.Si menutup kegiatan pencarian korban dan membubarkan pasukan untuk kembali ke posko masing-masing, Jum’at (14/5).

Kadis Sosial Kampar Drs. Muhammad, M.Si juga dampingi oleh Sekretaris Dinsos Herry Indra Mulya, Camat Koto Kampar Hulu Ahmad Begab S.Sos. M.Si yang diwakili oleh Sekcam Gusandri,SP, Apresiasi yang setinggi-tingginya disampaikan Muhammad kepada seluruh Tim Gabungan, Relawan maupun masyarakat yang telah sudi membantu dalam usaha pencarian korban, kegiatan penutupan dilaksanakan di Aula Kantor Camat.

“Terimakasih dan apresiasi yang setinggi-tingginya untuk seluruh Tim Gabungan, Camat dan Jajarannya, Aparat Desa Tanjung, Desa Tabing, Desa Pongkai serta Masyarakat dan Pemuda yang ikut berpartisipasi, bahkan secara sukarela mengantarkan ketiga Jenazah ke keluarganya di Sumatera Barat.” Papar Muhammad

Korban terakhir Novi Arismen umur 31 tahun, berhasil ditemukan sekitar 2 km dari lokasi kejadian tenggelam di Sungai Antuan, Desa Muara Peti, Pangkalan Sumatera Barat, sementara kedua korban lainnya ditemukan lebih awal, atas nama Rajis Dikomira serta Fadil irsandi umur 20 tahun yang ditemukan masyarakat di sungai sekitar Candi Muara Takus, ketika Korban ditemukan dalam kondisi sudah tidak bernyawa dan mengapung di Sungai, dan telah diantarkan kepada pihak keluarganya masing-masing di wilayah Sumatera Barat.

Terakhir, Muhammad menjelaskan awal kejadian dikarenakan empat pemudik hendak pulang kampung pada rabu 12 Mei 2020, dengan menggunakan perahu dari Desa Tanjung Kecamatan Koto Kampar Hulu, namun perahu mereka tenggelam di Jorong Talok Subanio, Kenagarian Muaro Paiti, Kecamatan Kapur IX, Kabupaten Lima Puluh Kota Sumatera Barat, Sopir dan kernet perahu berhasil selamat serta satu orang dari rombongan pemudik tersebut selamat Atas nama Rahman Rahim usia 20 tahun, sementara tiga lainnya ditemukan telah tewas tenggelam.(RlsDinSosKPR)

Related posts

Damkar dan BPBD Kampar Padamkan Kebakaran Lahan di Sungai Hijau.

Supardi

Bupati Kampar Bagikan Sembako dan BLT-DD di Dua Kecamatan.

Supardi

Anjangsana Satgas Yonif 132/BS Ke Rumah Tokoh Masyarakat Kp.Banda.

Supardi

Bupati Kampar ; Safari Ramadhan Momen Mendekatkan Pemerintah Dengan Masyarakat

kominfo

Ketua TP PKK Kabupaten Kampar Sosialisasikan BKB-HI di Desa Pulau Rambai.

Supardi

Usai dilantik beberapa waktu lalu, para Pejabat Tinggi Pratama, Pengawas dan Administrator Lakukan Sertijab.

Supardi