Supardi

Posko Siaga PPKM Tambang Serahkan Sembako dan Operasi Yustisi di Pasar Gobah

Tambang : Pemerintah Kabupaten Kampar terus melakukan upaya penanganan Covid-19 hal ini dilakukan untuk mengurangi Penyebaran virus Covid-19, melalui Posko Siaga Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Kecamatan Tambang telah melakukan berbagai kegiatan diantaranya operasi yustisi sosialisasi Peraturan terkait dengan penanganan Covid-19 dan protokol kesehatan, maupun penyerahan bantuan bagi pasien konfirmasi positif Covid-19 yang melakukan isolasi mandiri dan pembagian masker. Hal tersebut dikatakan Bupati Kampar H Catur Sugeng Susanto SH melalui Koordinator Posko PPKM Kecamatan Tambang Ir. Nurhasni, MM usai melakukan peninjauan ke pasar Gobah Kecamatan Tambang, Selasa, 01/06 hadir pada kesempatan tersebut Camat Tambang dan forkipimcam Tambang, Kepala Desa dan tim yang bertugas di Posko PPKM Tambang. Sebelumnya kami juga melakukan rapat Koordinasi dengan seluruh kepala Desa, Puskesmas terhadap percepatan penanganan Covid-19 ” Kata Ir. Nurhasni, MM yang merupakan satu-satunya Koordinator perempuan yang merupakan staf Ahli Bupati Kampar tersebut. Harapan kita ini dapat berjalan efektif, tentunya dengan keseriusan kita di Posko PPKM melakukan tindakan nyata dalam penanganan virus yang masih tinggi penyebarannya” Tambahnya lagi. Sementara itu Camat Tambang Abukhari menyatakan kami telah membentuk tim “Jago Saudagho” telah banyak kegiatan kami lakukan terutama terhadap yang telah melakukan isolasi mandiri. Kami telah menyerahkan bantuan sembako dan bhakti sosial, mengunjungi dan memberikan sembako kepada, Sugianto (29) warga Mutiara Kualu dan Zul wazy (36) warga Jalan Bohati perumahan Pesona Delima D4 yang terpapar Covid-19 dan sedang di isolasi mandiri ” Kata Abukhari. Dalam Bhakti sosial yang dijuluki “Jago Saudagho” ini, Camat Abukari menyebutkan, dimasa pendemi Covid 19 ini adalah suatu kewajiban kita selaku ummat manusia untuk memberikan pertolongan kepada saudara-saudara kita yang terpapar corona. Karena virus Corona ini sangatlah berbahaya. Untuk itu kami menghimbau, mari jaga kesehatan, jaga pola makan Ciptakan pola hidup sehat. Patuhi Protoko kesehatan. Karena kita tidak tahu kapan berakhir virus Corona ini, sebut Abukari.(Diskominfo Kampar)

Read more

Presiden: Waspadai Peningkatan Rivalitas Antarideologi

Peringatan Hari Lahir Pancasila di setiap tanggal 1 Juni harus benar-benar dimanfaatkan untuk mengokohkan nilai-nilai Pancasila dalam bermasyarakat, berbangsa, dan bernegara. Walaupun Pancasila telah menyatu dalam kehidupan bangsa Indonesia sepanjang Republik Indonesia ini berdiri, namun tantangan yang dihadapi Pancasila tidaklah semakin ringan. Salah satu tantangan tersebut adalah meningkatnya rivalitas antarideologi. Demikian disampaikan oleh Presiden Joko Widodo dalam amanatnya pada Upacara Peringatan Hari Lahir Pancasila Tahun 2021 yang digelar pada Selasa, 1 Juni 2021. Presiden memimpin upacara peringatan tersebut secara virtual dari Istana Kepresidenan Bogor, Jawa Barat. “Globalisasi dan interaksi antarbelahan dunia tidak serta-merta meningkatkan kesamaan pandangan dan kebersamaan. Yang harus kita waspadai adalah meningkatnya rivalitas dan kompetisi, termasuk rivalitas antarpandangan, rivalitas antarnilai-nilai, dan rivalitas antarideologi,” ujar Presiden. Kepala Negara memandang bahwa ideologi transnasional cenderung semakin meningkat, memasuki berbagai lini kehidupan masyarakat dengan berbagai cara dan berbagai strategi. Perkembangan ilmu pengetahuan dan teknologi dinilai turut memengaruhi lanskap kontestasi ideologi. Menurutnya, revolusi industri 4.0 telah menyediakan berbagai kemudahan dalam berdialog, berinteraksi, dan berorganisasi dalam skala besar lintas negara. Ketika konektivitas 5G melanda dunia, maka interaksi antardunia juga akan semakin mudah dan cepat. “Kemudahan ini bisa digunakan oleh ideolog-ideolog transnasional radikal untuk merambah ke seluruh pelosok Indonesia, ke seluruh kalangan, dan ke seluruh usia, tidak mengenal lokasi dan waktu. Kecepatan ekspansi ideologi transnasional radikal bisa melampaui standar normal ketika memanfaatkan disrupsi teknologi ini,” jelasnya. Untuk menghadapi semua itu, Presiden menegaskan bahwa perluasan dan pendalaman nilai-nilai Pancasila tidak bisa dilakukan dengan cara-cara biasa. Menurutnya, diperlukan cara-cara baru yang luar biasa dengan memanfaatkan perkembangan ilmu pengetahuan dan teknologi, terutama revolusi industri 4.0. Selain itu, Pancasila juga harus menjadi fondasi dalam mengembangkan ilmu pengetahuan dan teknologi yang berkeindonesiaan. “Saya mengajak seluruh aparat pemerintahan, tokoh agama, tokoh masyarakat, para pendidik, kaum profesional, generasi muda Indonesia, dan seluruh rakyat Indonesia untuk bersatu-padu dan bergerak aktif memperkokoh nilai-nilai Pancasila dalam mewujudkan Indonesia maju yang kita cita-citakan,” ungkapnya. “Selamat memperingati Hari Lahir Pancasila, selamat membumikan Pancasila dalam kehidupan bermasyarakat, berbangsa, dan bernegara,” tandasnya. Bogor, 1 Juni 2021 Biro Pers, Media, dan Informasi Sekretariat Presiden Website: https://www.presidenri.go.id YouTube: Sekretariat Presiden

Read more

Peminat dari ASN /THL Membuldak, Dinas Kesehatan Buka 2 Posko Vaksinasi Covid-19.

Banhkinamg Kota : Setelah Pemkab Kampar membuka posko Vaksinasi Covid-19 di Areal Plaza Bangkinang mendapat perhatian dari ASN /THL dan masyarakat untuk melakukan Vaksinasi Covid-19. Oleh sebab itu untuk menghindari penumpukan massa yang ingin melakukan Vaksinasi Covid-19 kita akan buka lagi satu posko di kantor Camat Bangkinang Kota. Demikian dikatakan Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Kampar Rahmat saat dijumpai peninjauan Posko PPKM di Kantor Camat Bangkinang Kota, Selasa, 01/06. Semoga apa yang menjadi instruksi Bupati Kampar H. Catur Sugeng Susanto, SH dapat kita Wujudkan dengan peningkatan porsentase Vaksinasi di Kampar. Atas membuldaknya peminat Vaksinasi selain di Posko PPKM areal Plaza Bangkinang, kita persiapkan tenaga vaksinator dan vaksin untuk di Kantor Camat Bangkinang Kota ” Katanya lagi Harapan kita seluruh ASN /THL dalam waktu seminggu ini sudah dapat kita Vaksin begitu juga dengan masyarakat umum ” Kata Rahmat. (Diskominfo Kampar)

Read more

Kepala Desa Dan perangkat Desa Baru Siak Hulu Di Vaksin Covid-19

Desa Baru Siak Hulu : Sesuai dengan instruksi Bupati Kampar dan juga sesuai dengan program Pemerintah Pusat, bahwa untuk meningkatkan Imun tubuh dan Perlu dilakukan Vaksinasi Covid-19 oleh sebab itu Kepala Desa bersama perangkat mulai dari BPD, RT dan RW serta masyarakat melakukan Vaksinasi. Dan Alhamdulilah sebanyak 130 orang telah kita lakukan Vaksinasi Covid-19. Demikian dikatakan Kepala Desa Baru M Haris CH usai melakukan Vaksinasi Covid-19 di Kantor Kepala Baru Kecamatan Siak Hulu, 31/05. Hadir Dalam Acara ini Kapolsek Siak Hulu AKP. Rusyandi Zuhri Siregar S.sos, MH, Bhabinkamtibmas Desa baru Aiptu Deki.S dan unsur dari Puskesmas Siak Hulu. Ini tentu sesuai dengan instruksi Bupati Kampar bahwa seluruh Kepala Desa dan Perangkat dapat melakukan Vaksinasi Covid-19 ” Kata M. Haris CH. Apalagi Kecamatan Siak Hulu dan Desa Baru termasuk kesalahan Zona Merah, tentunya dengan adanya Posko Siaga PPKM yang telah di Tetapkan kami telah melakukan berbagai langkah untuk mengurangi penyebaran Covid-19 Khususnya di Desa Baru” Katanya lagi. Terakhir dikatakan M. Haris CH menyampaikan ucapan terima Kasih kepada Bupati Kampar dan Sekda Kampar serta Camat Siak Hulu atas perhatian dan dukungan terhadap mengurangi penyebaran Covid-19 Khususnya di Desa Baru Siak Hulu. (Diskominfo Kampar)

Read more

Hadirkan Makna Pancasila diseluruh Sendi Kehidupan Masyarakat

Bangkinang Kota – Dalam menghindari hal-hal yang tidak diinginkan Negara Republik Indonesia, maka diharapkan sepenuhnya Pancasila bisa selalu hadir disendi kehidupan masyarakat. Hal tersebut disampaikan disampaikan Bupati Kampar H Catur Sugeng Susanto,SH yang diwakili Sekretaris Daerah Kabupaten Kampar Drs Yusri,M.Si usai mengikuti Upacara Peringatan Hari Lahir Pancasila tahun 2021 secara Virtual di ruang kerja Bupati Kampar, rabu (1/6/21). Dalam peringatan hari lahir pancasila yang dipimpin langsung Presiden Republik Indonesia Joko Widodo dilaksanakan di Gedung Pancasila Jakarta tersebut, diikuti juga oleh seluru Gubernur, Bupati dan Walikota se-Indonesia. Sementara di kabupaten kampar yang diwakili Sekda kampar turut didampingi Forkopimda antara lain Pgs. Kasdim 0313/KPR Mayor Inf Gunawan), Polres Kampar diwakili Kompol Yulisman, Pasipers Yonif 132/BS Kapten Inf Robby Handoko. Lebih lanjut Yusri mengharapkan perdebatan tentang kelahiran Pancasila sudah tidak diperlukan Iagi. Yang diperlukan mulai saat ini adalah bagaimana kita bangun kebersamaan dan harapan untuk menyongsong kehidupan berbangsa dan bernegara yang lebih baik. Sebagai energi positif bangsa, Pancasila terus memberikan harapan untuk masa depan. Akan tetapi semua ini diperlukan kesadaran dan pemahaman untuk saling menghormati, saling bekerjasama, bergotong royong dalam menyelesaikan permasalahan yang ada. Kondisi demikian dapat berkembang melalui budaya politik kewargaan yang demokratis. Budaya politik yang dapat menumbuhkan dan merawat harapan, bukan politik yang menimbulkan ketakutan.”ungkpa Yusri”. Sementara itu Kepala Negara dalam amanantnya menegaskan, bahwa peringatan hari lahir Pancasila setiap 1 Juni harus benar-benar dimanfaatkan untuk mengokohkan nilai-nilai yang ada di dalamnya dengan mengutamakan dalam penerapan dalam kehidupan berbangsa dan bernegara. “Walaupun Pancasila telah menyatu dalam kehidupan kita sepanjang Republik Indonesia berdiri, tantangan yang dihadapi Pancasila tidak ringan,” ungkpa Jokowi dalam sambutannya dari Istana Kepresidenan Bogor.(diskominfo mzk).

Read more

Hari ini Vaksin Sebanyak 191 ASN/THl, Total Telah di Vaksin Covid-19 Capai 26 Ribu Lebih.

Bangkinang Kota : Pemerintah terus gencar melakukan Vaksinasi kepada seluruh Masyarakat Kabupaten Kampar, hari ini Pemerintah Kabupaten Kampar melakukan Vaksinasi terhada Aparatur Sipil Negara (ASN) sebanyak 191 ASN dan 3 Lansia. Hingga sekarang telah 26.307 masyarakat yang telah melakukan Vaksinasi, dan beberapa hari kedepan akan meningkat signifikan sejalan dengan Vaksinasi di Posko PPKM dan Puskesmas serta posko di Plaza Bangkinang Kota. Demikian dikatakan Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Kampar Rahmat, S.KM saat melakukan peninjauan Posko PPKM di Tapung, Senin, 31/05. Sebanyak 26.307 orang tersebut terdiri dari Tenaga Kesehatan, pelayanan Publik dan Lansia yang Telah melakukan Vaksin dosis tahap 1 dan sebagian masih lagi dosis tahap 2. Dan Untuk ASN /THL dilingkungan Pemkab Kampar hari ini sebanyak 5 OPD divaksin dan akan kita lanjutkan hingga beberapa hari kedepan, harapan kita semua ASN dan THL telah divaksin ” Kata Rahmat. Ini sesuai dengan instruksi Bupati Kampar H. Catur Sugeng Susanto, SH dimana Vaksinasi untuk Kabupaten Kampar masih dinilai Rendah, Oleh sebab itu kita lakukan Vaksinasi untuk masyarakat, Lansia maupun pelayan Publik ” Kata Rahmat. Kami berharap kepada masyarakat jangan takut di Vaksin karena ini telah mendapat rekomendasi dari MUI Halal dan nyaman” Tambah Rahmat lagi (Diskominfo Kampar)

Read more

Tinjau 2 Posko PPKM, Sekda Minta lengkapi data Kondis Covid-19 sampai ke Desa dan RT

Tapung Hulu : Atas Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) berbasis Mikro, Pemerintah Kabupaten Kampar terus akan melakukan upaya dalam mengurangi penyebaran Covid-19 Khususnya di Kabupaten Kampar. Apalagi Kecamatan Tapung dan Tapung Hulu masuk zona merah. Oleh sebab itu data ini harus akurat sehingga kita dapat mengurangi penyebaran baru, karena dengan lengkapnya data mudah untuk melakukan langkah-langkah penanganan. Demikian dikatakan Bupati Kampar H. Catur Sugeng Susanto, SH melalui Sekda Kampar Drs. Yusri, M. Si saat menjunjungi pos PPKM di Tapung Hulu Dan Pos PPKM Tapung. Senin 31/05, yang merupakan Zona Merah penyebaran Konfirmasi Covid-19. Dikatakan Sekda Kampar saat melakukan dialog bersama dengan koordinator PPKM dengan Kepala Puskesmas dan Kepala Desa didapat bahwa dari data memang berKTP Kecamatan setempat namun tinggal di wilayah lain bahkan di luar Kabupaten Kampar, namun hal ini tidak manjadi masalah yang terpenting siapapun yang sakit kita obati” Kata Yusri. Selain itu Upaya Pemerintah Kabupaten Kampar dengan mendirikan Posko PPKM di lima Kecamatan, di posko inilah kita mengurangi angka penyebaran dengan melakukan Testing, Treatment dan tracing, bagi yang isolasi mandiri kita antarkan obat-obatan, peran kepala Desa dan puskesmas sangat penting dalam mendata masyarakat dan pasien ” Kata Yusri lagi. Oleh sebab itu Sekda meminta kepada tim yang telah ditugaskan dapat menjalankan tugas dan tanggung jawab yang telah di berikan sehingga keberadaan PPKM ini betul-betul dapat mengurangi angka paparan Covid-19. Seperti di Tapung Hulu yang terpapar Covid berjumlah sebanyak 6 orang sementara data yang muncul di sistem melebihi, ini karena system KTP yang bersifat elektronik yang mencatat dari Kecamatan, sementara untuk Kecamatan Tapung terdapat lebih dari 30 orang Terkonfirmasi Covid-19 ” Tambahnya lagi. Pada kunjungan di dua posko siaga PPKM tersebut Sekda didampingi oleh Kadis Kesehatan Rahmat, Kepala Pelaksana BPBD Kampar Dedi Sambudi, Kepala Kesbangpol Ardi Mardiansyah, Kepala Dinas Kominfo Kampar Yuricho Efril, seluruh Kepala Desa di Dua Kecamatan, Forkopimcam di dua Kecamatan, Kepala Puskesmas Kecamatan Tapung Hulu, Kepala Puskesmas Tapung Hulu I, Kepala Puskesmas Tapung I dan Tapung II. Masing-masing Camat yang dikunjungi Camat Plt Tapung Hulu dan Camat Tapung Amri Yudo. Kegiatan di Pos PPKM Dapat dilakukan Vaksinasi, pemantau dan pemberian obat-obatan terhadap konfirmasi Positif yang melakukan isolasi mandiri” Pinta Yusri. Dan kepada perusahaan diminta kerjasama dalam mendukung penghentian penyebaran Covid-19, terutama memperbolehkan satgas Covid-19 masuk ke lokasi perusahaan karena di areal perusahaan juga banyak penduduk yang berkemungkinan juga terpapar Covid-19 ” Pinta Yusri. Terakhir disampaikan Sekda terus Jalin komunikasi, Koordinasi sehingga tugas ini dapat kita jalankan dengan baik, sehingga Covid-19 dapat segera hilang di Bumi Kabupaten Kampar” Tutup Yusri (Diskominfo Kampar)

Read more

Pemkab Kampar Gelar Program Vaksinasi Massal Covid -19

Bangkinang Kota – Guna mensukseskan program implementasi vaksin corona, pemerintah Kabupaten Kampar lakukan vaksinasi secara massal kepada ASN dan tenaga honorer pada hari ini, Senin (31/5). Kegiatan ini dipusatkan di kompleks plaza ramayana pasar Inpres di kota Bangkinang. Sesuai jadwal yang ditentukan, program vaksinasi dimulai tepat pada pukul 08.30 WIB. Terdata sebanyak 5 Organisasi Perangkat Daerah (OPD) ikut serta dalam vaksinasi, yakni dinas pemberdayaan masyarakat dan desa, dinas sosial, dinas pendidikan kepemudaan dan olahraga, badan kepegawaian daerah, dan inspektorat. Sekda Kampar, Drs. H. Yusri, M.Si. yang ikut memantau program vaksinasi, mengatakan vaksin massal kepada seluruh aparatur dan jajaran merupakan bentuk aksi nyata pemerintah dalam menekan penyebaran virus corona. “kita mewajibkan kepada seluruh aparatur beserta jajaran dan staff dilingkungan pemda, tanpa terkecuali ikut vaksin, bila tidak akan dikenai sanksi yang berlaku” Kata Yusri. Yusri juga mengatakan, kegiatan vaksin ini sengaja dipusatkan di plaza ramayana agar bisa menjangkau masyarakat lebih banyak. “dihimbau kepada masyarakat yang datang kepasar untuk divaksin, gratis. Mari kita sukseskan vaksinasi” Lanjut Yusri yang juga wakil ketua satgas covid – 19 Kampar. Sementara itu, plt kepala dinas kesehatan Kampar, Rahmat, S.K.M, M.K.M., mengatakan layanan vaksinasi ini tetap beroperasi sekalipun dihari libur. “kita harapkan vaksin corona ini bisa menjangkau masyarakat lebih luas dan pandemi bisa segera berakhir.” Tutup Rahmat. (Diskominfo)

Read more

Tinjau Pasar Inpres ,Bupati Kampar Cek Harga dan Belanja Sayuran di Kaki Lima.

Bangkinang Kota : Lebih kurang Pendemi Covid-19 dirasakan masyarakat, telah menghantam berbagai sendi kehidupan bukan saja kesehatan rapi juga menghantam ekonomi dan usaha kecil. Beriringan hal tersebut kita berharap Pendemi covid-19 dapat kita atasi disisi lain kita juga ekonomi bangkit. Ia meminta untuk dapat bersabar dan terus berjuang dalam menghadapi cobaan, semoga kondisi ini segera berlalu. Hal tersebut dikatakan Bupati Kampar saat melakukan peninjauan ke pasar Inpres Bangkinang sekaligus pembagian masker kepada para pedagang, Ahad 30/05. Ikut mendampingi kunjungan Buoati Kampar, Forkopimda Kampar dan beberapa kepala OPD dilingkungan Pemkab Kampar. Setelah kita tinjau dan tanya langsung ke pedagang alhamdulilah harga Masih stabil, namun ada turun naik penjualan pedagang ” Kata Catur. Pemerintah Kabupaten terus mendorong agar kondisi ekonomi stabil dan ekonomi masyarakat kembali bangkit, terus terapkan protokol Kesehatan” Pinta Catur yang melakukan dialog dengan pedagang dan membeli sauran dan dagangan pedagang kaki lima tersebut. Disisi protokol Kesehatan kami melihat masyarakat sudah patuh terutama dalam memakai masker, memang ada satu dua orang dijumpai tidak memakai masker namun kami tetap mengimbau untuk tetap menerapkan protokol Kesehatan” Pinta Catur (Diskominfo Kampar)

Read more

Mulai Besok ASN/THL dan TKS Kampar mulai di Vaksin Covid-19

Bangkinang Kota : Pemerintah terus gencar melaksanakan Vaksinasi Covid-19 bukan saja terhadap tenaga kesehatan dan Lansia yang rentan terhadap penyebaran Covid-19, namun juga akan dilakukan Vaksinasi kepada Aparatur Sipil Negara (ASN), Tenaga Kerja Harian Lepas (THL) dan Tenaga harian Lepas (THL) dilingkungan Pemerintah Kabupaten Kampar. Demikian dikatakan Kepala Pelaksana Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Kampar Dedi Sambudi saat dijumpai pada kunjungan Kapolda Riau ke Kampar di Bangkinang, Ahad, 30/05. Untuk tahap pertama kita jadwlkan dari Satuan Polis Pamong Praja (Satpol PP) Kabupaten Kampar, Dinas Perhubungan Kabupaten Kampar dan Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan Kabupaten Kampar sedangkan OPD lain kita jadwalkan hari berikutnya ” Kata Dedi Sambudi. Untuk jadwal Vaksinasi pada hari senen s/d Sabtu tgl 31 Mei 2021 s/d Sabtu tgl 05 Juni 2021 jam 08.30 S/d 13.00 dipasar ramayana Bangkinang. “Sebagaimana himbauan dan instruksi Bupati Kampardiiharapkan kepala OPD dan Satgas Covid 19 untuk dapat menghadirkan seluruh staff untuk vaksinasi covid 19 sesuai jadwal” Kata Dedi Sambudi (Diskominfo Kampar)

Read more