Usai Upacara HUT Provinsi Riau yang Ke-65, Pj. Bupati Kampar Secara Resmi Buka Lomba Ketangkasan Petugas Pemadam Kebakaran Kabupaten kampar.

Bangkinang Kota – Setelah Melakukan Upacara HUT Provinsi Riau yang Ke-65, Pj. Bupati Kampar Dr. H. Kamsol, MM membuka secara resmi Lomba Ketangkasan Petugas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan dalam rangka Hari jadi Provinsi Riau Ke-65 dan HUT Kemerdekaan RI Ke-77 di Lapangan Pelajar Bangkinang, Selasa (09/08/2022).

Tujuan lomba Ketangkasan ini adalah sebagai ajang evaluasi Kemampuan Personil Damkar Dalam Upaya memberikan Pelayanan Kepada Masyarakat di bidang Kebakaran.

Dalam sambutannya, Pj. Bupati Kampar Dr. H. Kamsol, MM mengatakan bahwa ia mengapresiasi kegiatan ini, karena dalam lomba ketangkasan ini tersirat manfaat yang sangat besar bagi para anggota Pemadam Kebakaran, terutama dalam Upaya memberikan Pelayanan kepada masyarakat di bidang Kebakaran.

Ia menambahkan, Lomba ketangkasan Pemadam Kebakaran ini supaya mereka mengevaluasi kemampuan mereka dilapangan saat mereka bertugas dan semakin terlatih profesional dalam mengatasi bencana di Kabupaten Kampar.

Pj. Bupati Kampar berharap adanya lomba ketangkasan ini bisa mengetahui dan mengevaluasi saat bertugas serta mengantisipasi apabila terjadi bencana dilapangan.”Tutupnya.”

Sementara itu Kepala Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan Arizon, SE Mengatakan lomba ketangkasan diikuti oleh 3 Pleton dengan sebanyak 21 Regu, masing – masing regu terdiri dari 9 sampai 11 orang.

“Dengan Peraturan Mentri Dalam Negeri Nomor: 144 Tahun 2018 tentang Standar Teknis Pelayanan Dasar Pada Standar Pelayanan Minimal Sub Urusan Kebakaran Daerah Kabupaten/Kota.”Ungkapnya”.

Maksud dan tujuan Pelaksanaan Lomba ketangkasan ini Dalam rangka memeriahkan HUT Provinsi Riau Ke-65 dan HUT Kemerdekaan RI Ke-77, sebagai ajang evaluasi kemampuan personil damkar dalam upaya memberikan Pelayanan kepada masyarakat, pelaksanaan lama acara dari 9 Agustus s/d 11 Agustus 2022.

Ia berharap Pemerintah Kabupaten Kampar dapat mengalokasikan serta membuat acara setiap tahunnya. Karena Nilai dan Manfaatnya sangat besar bagi Personil Damkar.
(Diskominfo Kampar/Isn)

Related posts

Ketua GOW Kab Kampar Pinta Tingkatkan Kegiatan Yang Bersentuhan Langsung Ke Masyarakat.

BKMT Kab. Kampar Laksanakan Safari Dakwah Di Desa Tanah Merah Dalam Upaya Membangun Akhlak Dan Meningkatkan Keimanan

BKMT Kab. Kampar Gelar Halal Bihalal, Hj Muslimawati Ajak Pererat Silaturrahmi dan Kembangkan Program Kerja.