Besok Mendikbud Muhadjir Effendy Kunjungi Kampar

Demikian disampaikan oleh Kepala Dinas Komunikasi Informatika dan Persandian Kabupaten Kampar Arizon, SE saat dijumpai Kantor Diskominfo dan Persandian Kabupaten Kampar di Bangkinang Kota pada hari, Jumat (08/03/2019).

ini sesuai jadwal yang telah ditetatpkan  dan telah di rapatkan beberapa hari lalu di Pemkab Kampar guna persiapan terhadap kunjungan Menteri Pendidikan dan kebudayaan Republik Indonesia  Muhadjir Effendy ke Kabupaten Kampar.

Dikatakan Arizon beberapa serangkaian kegiatan akan diadakan dalam rangka penyambutan Menteri Pendidikan  Kebudayaan Effendy Muhadjir diantaranya, Pameran seni budaya,  senam sehat, tahfidz PAUD, selain itu beberapa kegiatan terkait kependidikan di adakan berupa peneyerahan Kartu Indonesia Pintar (KIP) yang dipusatkan di lapangan Pelajar Bangkinang Kota” Kata Arizon.

Rangkaian kunjungan ini diawali melaksanakan shalat  berjamaah di Masjid Al-ihsan Markaz Islamy Bangkinang, makan siang dan di Arak menuju lapangan pelajar” Tambahnya lagi.(Diskominfo Kampar)

Related posts

BKMT Kab. Kampar Gelar Halal Bihalal, Hj Muslimawati Ajak Pererat Silaturrahmi dan Kembangkan Program Kerja.

Seleksi Calon Direktur Utama PT Bank Perkreditan Rakyat Sarimadu (Perseroda)

Perpanjangan Seleksi Calon Komisaris Utama PT. Bank Pembiayaan Rakyat Syariah Berkah Dana Fadhlillah (Perseroda)