Pemerintah Kabupaten Kampar
  • Home
  • BERITA
  • Bupati kampar ; Sebanyak 178 Pamsimas Telah di bangun untuk Masyarakat Kampar
BERITA Birokrasi Ekonomi Kampar Kiri KATEGORI KECAMATAN Pembangunan Pemda

Bupati kampar ; Sebanyak 178 Pamsimas Telah di bangun untuk Masyarakat Kampar

Kampar Kiri – Kebutuhan sarana air minum jelas sangat diperlukan oleh seluruh masyarakat, oleh sebab itu dalam menyikapi hal tersebut upaya bersama Pemerintah Pusat terus dilakukan dalam program Penyediaan Air Minum dan Sanitasi Berbasis Masyarakat (Pamsimas).

Didirikan sejak tahun 2018, Sebanyak 178 sldesa atau Pamsimas telah didirikan pemerintah daerah kabupaten kampar bersama Pemerintah pusat Balai Prasarana Permukiman Wilayah (BPPW) Riau Kemtrian PU PR.

Hal tersebut disampaikan Bupati Kampar H Catur Sugeng Susanto, SH, MH saat menyerahkan secara simbolis Sarana Program Penyediaan Air Minum dan Sanitasi Berbasis Masyarakat (Pamsimas) Reguler III KKM Kokobo Indah di Desa Lipat Kain Selatan Kecamatan Kampar Kiri, jum’at (22/10/21).

Lebih lanjut sedikit menyampaikan, ucapan terima kasih kepada Anggota Komisi V DPR RI Dr Syahrul Aidi Ma’azat, Lc. Ma dan Kepala Balai Prasarana Permukiman Wilayah (BPPW) Riau Kemtrian PU PR  Ir. Ichwanul Ihsan atas sinegritas dalam menjalankan program untnuk memenuhi hak-hak rakyat terutama hak mendapatkan air bersih.

Selanjutnya, Catur Sugeng juga menjelaskan bahwa Pamsimas di kabupaten kampar hadir sejak 2008 dan sampai tahun 2021 telah hadir berjumlah lebih kurang 178 Pamsimas. Dimana untuk tahun 2021 sendiri bantuan dari bantuan APBN sebanyak 22 Pamsimas atau Desa dengan Anggaran lebih kurang Rp 3,9 milyar dan dari Apbd sebanyak 19 Desa dengan anggaran lebih kurang Rp 3,5 milyar.  Untuk tahun 2020 Pamsimas Rumbio Kecamatan Kampar merupakan Pamsimas terbaik DI Provinsi Riau.

Anggota Komisi V DPR RI Dr Syahrul Aidi Ma’azat, Lc. Ma, yang berkesempatan hadir pada kesempatan tersebut menyampaikan bahwa apabila berbicara dengan air, maka bagaimana kita berupaya untuk menghadirkan hal tersebut untuk kebutuhan kita, sabda Rosulullah  “allah jadikan sesuatu itu dari air”. Artinya air adalah segalanya.

Jelas bahwa air sumber kehidupan dan air adakah sedekah yang terbaik. Makanya untuk menghadirkan air untuk masyarakat tersebut, pemerintah daerah kabupaten kampar terus melakukan kerjasama dengan pemerintah pusat  dalam membuat suatu program yang dinamakan dengan program Pamsimas.

Sementara itu Kepala Balai Prasarana Permukiman Wilayah (BPPW) Riau Kemtrian PU PR  Ir. Ichwanul Ihsan mengucapkan rasa luar biasa atas sinegritas pemda kampar dengan BPPW Riau saat ini dalam hal menyalurkan anggaran APBN dalam bidang perairan termasuk dalam program Pamsimas.

Khusus dalam sektor air minum, APBN memiliki kewenbagn terbatas juga kecuali ada usulan dari Kabupaten/kota. Karena nantinya akan serah terima dengan Kabupaten.  Direktif Presiden, kalau presiden suruh bangun juga termasuk apabila kunjungan kerja Komisi V DPR RI karena di Senayan akan dibahas semua ini.(Diskominfo Kampar)

Related posts

Masuki Tahun 2020 Bupati Kampar Paparkan Capaian Pembangunan Kampar 2019.

Supardi

Sempena Hari Jadi Kampar ke 70, Pemkab Kampar Resmikan Puskesmas dan lonching Panggilan Darurat 119.

Supardi

Bupati Kampar Catur Sugeng Susanto SH hadiri peringatan Tahun Baru Islam 1 Muharram 1441 H Bersama Ustadz Muhammad Yahya Waloni desa Muara Jalai

Supardi

Pertama Di Indonesia Bupati H.Catur Sugeng Susanto Serahkan Sertifikat Tora Ke Masyarakat Kabupaten Kampar.

Supardi

Jadi Saksi Nikah, Yusri Berikan Nasehat Perkawinan.

Supardi

Satgas Yonif 132/BS Dan Masyarakat Membersihkan Dan Memperbaiki Fasilitas Olahraga

Supardi