Pemerintah Kabupaten Kampar
Agama Bangkinang Kota BERITA KATEGORI KECAMATAN Pembangunan Pemda

Plh Bupati Kampar Tinjau Lokasi MTQ Riau ke 38

Bangkinang ; Walau gelaran Musabaqoh Tilawatil Quran ke 38 Tingkat Provinsi Riau tahun 2019 masih beberapa bulan lagi, namun hal ini merupakan waktu yang sangat pendek dan singkat dalam persiapan bagi Kabupaten Kampar selaku tuan Rumah.

Atas kerisauan ini Plh Bupati Kampar Drs. Yusri, M.si melakukan peninjauan ke lokasi Musabaqoh Tilawatil Qur’an ke 38 Tingkat Provinsi Riau yang akan dipusatkan di lapangan merdeka dan area Water Front City (WFC) Bangkinang kota.

Segala sesuatu hendaknya segera di persiapkan, direncanakan sematang mungkin baik lokasi Astaka utama, Bazaar maupun Pawai Ta’ruf, begitu juga terhadap parkir kendaraan. Banyak yang harus kita persiapkan.

Demikian disampaikan Yusri saat peninjauan ke lokasi pada hari Kamis sore, 18/07 yang didampingi oleh H. M saman Kabid Penaizzawah dan Jeki kasi MTQ Kanwil Kemenag Riau, Staf ahli Bupati Kampar Bidang pembangunan H. Suhermi, Kabag Kesra Setda Kampar Yurnalis dan Ketua LPTQ Kampar H. Yurmailis Saruji, SE

Pada kesempatan tersebut Plh Bupati Kampar melakukan peninjauan ke gedung LPTQ Kampar yang akan dijadikan sebagai seretariat dan media center MTQ ke 38, begitu juga peninjauan terhadap tempat-tempat perlombaan dan perhotelan sebagai penginapan Kafilah dan official.

” Mulai dari sekarang di inventarisasi dan direncanakan dengan matang terhadap berbagai persiapan terutama lokasi Astaka utama, sehingga pada Pelaksanaan dapat berjalan sebagaimana mestinya” Pinta Yusri.

Oleh sebab itu selaku tuan rumah saya meminta kepada instansi terkait di Pemkab Kampar dan Kementerian Agama Kabupaten Kampar agar dapat merencanakan dari sekarang, untuk lokasi utama di pusatkan di Lapangan Merdeka Bangkinang” Kata Yusri lagi. (Diskominfo Kampar)

Related posts

Festival HAM 2021 Semarang Resmi Di Buka, Bupati Kampar : kita harus saling menghargai tanpa ada perbedaan.

Supardi

Bersama  Komisi V DPR RI, Bupati Kampar Kembali Tinjau Tol Pekanbaru-Bangkinang

Supardi

Gubri Serahkan Bansos sebesar Rp.23 Milyar di  Panti Asuhan Muhammadiyah Kampar.

Supardi

Muslimawati Catur Resmi Lantik Mega Intan Irwansyah sebagai Ketua TP PKK Kecamatan Tapung

Supardi

Masuki Hari ke 10 PSBM, Tim Satgas  Rimbo Panjang Adakan Rapat Evaluasi.

Supardi

Ketua KKKS  Kampar Serahkan Bantuan Usaha Ekonomi Produktif Kepada 10 orang Disabilitas.

Supardi