Pemerintah Kabupaten Kampar
  • Home
  • BERITA
  • Bersama Forkopimda, Danrem 031/WB Tinjau Kegiatan Bhakti Sosial
BERITA KATEGORI KECAMATAN Lingkungan Pembangunan Pemda XIII Koto Kampar

Bersama Forkopimda, Danrem 031/WB Tinjau Kegiatan Bhakti Sosial

Balung – Komandan Korem 031/Wirabima Brigjen TNI M. Fazar MPICT Didampingi Sekda kampar Drs Yusri M. S.I, Dandim 0313/kpr Letkol Inf Aidil amin S.I.P Mi.pol bersama jajaran Forkopimda Kabupaten kampar setelah melaksanakan upacara pembukaan TMMD ke 105, melaksanakan peninjuan kegiatan bakti sosial di lokasi objek wisata Danau rusa Kecamatan XIII koto kampar, Kabupaten Kampar, Kamis (12/07/2019).

Dalam peninjauan tersebut Danrem 031/Wirabima di dampingi Sekda kampar Drs Yusri M.S.I beserta jajaran Forkopimda kampar melihat langsung ke stan stan bakti sosial yakni pengobatan masal,donor darah dan khitanan masal dan pembagian sembako.

Hal ini di sambut antusias oleh warga masyarakat yang sedang mengikuti kegiatan tersebut. Di sela-sela peninjauan bakti sosial Danrem 031/Wirabima, Dandim 0313/kpr dan Sekda kampar dan forkopimda kampar berinteraksi dengan warga masyarakat yang mengikuti kegiatan bakti sosial.

Untuk itu Danrem 031/Wirabima Brigjen TNI M. Fazar MPICT menghimbau kepada seluruh pihak yang terkait untuk membantu dan mendukung secara maksimal semua pelaksanaan kegiatan TMMD ke 105 , baik kegiatan yang bersifat fisik maupun nonfisik di sasaran lokasi TMMD.(Diskominfo Kampar/Humas Kodim 0313/KPR)

Related posts

Menang Lomba Seni, SMKN I siap Tampil di Tingkat Nasional

Supardi

Orang Tua Sekda Kampar Kembali Kerahmatullah.

Supardi

Kesadaran Masyarakat Mulai Tumbuh Terlihat di Saat Operasi PSBM di Siak Hulu.

Supardi

Buka TC Kafilah Kabupaten Kampar, Pj. Bupati Kampar : Kafilah Harus Fokus Untuk Meraih Hasil yang Terbaik

Supardi

Serahkan 100 Paket Sembako dan Santunan Anak Yatim, Dr. H. Kamsol Himbau Mari Berbagi dan Berikan Manfaat Bagi Masyarakat

Supardi

Vaksin Covid-19 Sinovac tiba Di Kampar, Tahap Awal 10 Tokoh Kampar Akan Disuntik.

Supardi