Pendidikan

BEM UNRI akan launching Desa Vokasi di Kampar

Bangkinang Kota – Rombongan Eksekutif Mahasiswa Universitas Riau (BEM UNRI) yang dipimpin Wakil Presiden BEM Fitrah Agra Nugraha bersama susunan Kabinet Lentera Bertuah BEM UNRI diterima oleh Bupati Kampar yang diwakili Kabag Protokol Setda Kampar Irwan AR diruang Bagian Protokol Setda Kampar Senin,(11/1) Dalam pertemuan tersebut dibahas persiapan Launching Desa Vokasi di Kabupaten Kampar yang akan melakukan pendampingan masyarakat Desa dengan Program – Program yang diagendakan Mahasiswa, dimana pada tahun sebelumnya juga telah dilaksanakan, seperti pendampingan untuk salah satu usaha masyarakat dengan nama Produk Sikumbang Snack, selain itu dibahas kegiatan yang akan dilaksanakan pada pembukaan kegiatan tersebut diantaranya Penanaman secara simbolis sekaligus penyerahan 2000 bibit buah – buahan , Pelayanan, Donor Darah, yang akan dimulai 14 Januari 2021 di Desa Pulau Sarak Kecamatan Kampar. “Kami sangat mengharapkan Kehadiran Bupati Kampar dalam kegiatan tersebut dan Pemerintah Kabupaten Kampar dapat memfasilitasi kegiatan tersebut baik Fasilitas sarana dan prasarana maupun bersinergi untuk program – program yang akan kami laksanakan.” Ungkap Fitrah Sementara itu Kepala Bagian Protokol Setda Kampar Irwan AR menyambut baik kegiatan yang akan diselenggarakan oleh BEM UNRI namun tetap Melaksanakan 3M Protokol Kesehatan Covid-19 dan membatasi undangan dengan batas maksimal 50 orang. “Kami akan mengkoordinasikan serta memberikan fasilitas berdasarkan permohonan yang disampaikan oleh BEM UNRI dan upaya untuk mensinergikan antara program yang dilaksanakan pemerintah dengan BEM UNRI seperti halnya dalam program kemandirian pangan yang akan disosialisasikan ke masyarakat oleh mahasiswa bisa disinergikan dengan Program OCU MAPAN milik Pemerintah Kabupaten Kampar.” Ungkap Irwan (DiskominfoKampar)

Read more

Pemkab Kampar Sayembarakan TEMA dan LOGO Hari Jadi Kabupaten Kampar Ke 71.

Bangkinang Kota ; Pemerintah Kabupaten Kampar mengajak generasi muda untuk bergabung mengikuti dan menyukseskan pelaksanaan peringatan Hari Jadi Kabupaten Kampar yang ke 71 Tahun 2021. Oleh sebab itu Pemerintah Kabupaten Kampar mengadakan sayembara untuk pembuatan logo dan tema HUT Kabupaten Kampar ke 71 tahun 2021. Demikian disampaikan oleh Kepala Dinas Kominfo Kabupaten Kampar Arizon SE pada Jum’at Sore 08/01 di Ruang Kerjanya di Kantor Diskominfo Kampar di Bangkinang. Mari ikuti Sayembara TEMA dan LOGO Hari Jadi Kabupaten Kampar Ke 71 Tahun 2021 dengan mengirimkan Karya berupa Tema dan Logo hasil karya” Kata Arizon. Untuk hal Teknis dan persyaratan silahkan dilihat dan di baca di Web kominfosandi.kamparkab.go.id atau di media sosial Diskominfo Kampar” Tambahnya lagi. Adapun persyaratan sebagai berikut :   Persyaratan Peserta: Sayembara terbuka untuk umum dan peserta wajib memiliki KTP Kabupaten Kampar. Peserta hanya boleh mendaftar dan mengunggah karya 1 (satu) kali. Persyaratan Karya: Karya dibuat sendiri dan merupakan karya orisinil (bebas plagiarisme). Karya tidak mengandung unsur SARA, pornografi, dan kekerasan. Karya belum pernah dipublikasikan (di media sosial, desain web, dan lain-lain) dan diikutsertakan pada lomba atau sayembara sejenis. Karya harus sesuai dan memiliki keselarasan antara TEMA dan LOGO tentang Hari Jadi Kabupaten Kampar ke 71 Tahun 2021 Karya mengandung unsur-unsur sebagai berikut: Menggambarkan Kabupaten Kampar sebagai Serambi Mekah, Pusat Budaya, Pariwisata (Beradat, Berbudaya dan Religi). Ketentuan: Pendaftaran dan pengiriman karya dibuka mulai hari Jumat, 8 Januari 2021. Batas akhir waktu pengiriman karya adalah hari Jumat,15 Januari 2021 pukul 00.00 WIB. Pemenang akan diumumkan pada hari Minggu, 17 Januari 2021. Kirimkan Ekstensi karya dalam bentuk jpg atau .jpeg, dalam versi berwarna. Ukuran maksimal file karya adalah 2 Mb, dengan resolusi minimum 800 px X 600 px. Di Email : diskominfokampar@gmail.com dengan Subjek TEMA dan LOGO Hari Jadi Kabupaten Kampar Ke 71 Tahun 2021 Satu peserta hanya boleh mengirimkan satu buah karya, Pendaftaran tidak dipungut biaya. Peserta tidak dapat mengunggah ulang atau mengganti karya yang sudah didaftarkan. Pemerintah Kabupaten Kampar berhak menggunakan Tema dan logo pemenang sayembara untuk kepentingan Hari Jadi Kabupaten Kampar ke 71 Tahun 2021  dan Panitia dapat melakukan penyesuaian atau modifikasi jika diperlukan. Penggunaan logo pemenang sayembara tidak dibatasi jangka waktu. Keputusan juri bersifat mutlak dan tidak dapat diganggu gugat. Hadiah: Pemenang Sayembara yang akan diumumkan nantinya akan diberikan hadiah berupa uang pembinaan. Hadiah akan diserahkan langsung ataupun dapat dikirim ke alamat maupun rekening pemenang.(Diskominfo Kampar)

Read more

Susun Program Kerja, FAMKR Gelar Raker I.

PADANG – untuk mencapai visi dan misi dan sesuai dengan Anggaran Dasar Rumah Tangga (AD/ART) Forum Alumni Mahasiswa Kampar-Riau (FAMKR), Untuk itu FAMKR menggelar rapat kerja perdana di Balai Diklat Keagamaan Kementerian Agama di Kota Padang, Sumatera Barat, Sabtu (9/1/2021). Raker yang mengusung tema “Dengan semangat Persatuan Alumni, kita wujudkan Program Kerja Nyata untuk Kemajuan dan Kesejahteraan Anggota FAMKR serta Masyarakat Kampar” diikuti sebanyak 45 orang pengurus dan dibuka oleh Ketua FAMKR Muhammad Riza,SE. Turut hadir pada pengukuhan ini Dewan Pakar Ir H Cokroaminoto, MM, Dewan Penasehat Drs Fahrul Kamal dan Sekretaris FAMKR H Bustami, SE, MSi. Disela-sela raker juga diadakan zoom meeting dengan Dewan Penasehat FAMKR H Munasir, SE dan Ketua DPP Persatuan UMKM Arifin Ibrahim, SE. Ketua FAMKR Muhammad Riza, SE dalam sambutannya menyampaikan beberapa titik berat program kerja yang dibahas dalam raker dan yang akan dilaksanakan. Diantara program itu adalah pendataan alumni mahasiswa Kampar yang menamatkan pendidikan di berbagai perguruan tinggi di Riau. Disamping itu, pengurus akan memastikan keberadaan sekretariat FAMKR karena sekretariat sangat penting sebagai tempat berkumpul, tempat bermusyawarah dan membuka usaha. Alumni Jurusan Manajemen Fakultas Ekonomi Universitas Riau ini menambahkan, sebelum FAMKR dikukuhkan, FAMKR telah melaksanakan kegiatan sosial berupa santunan sosial kepada warga kurang mampu dan meluncurkan program aksi cepat berbagai ACT FAMKR. “Kita sudah distribusikan seratus paket sembako dan pada 2021 ini target kita dua ratus paket,” ujar Riza. Program sosial lainnya adalah akan melaksanakan khitanan massal untuk 200 orang anak kurang mampu. Lebih lanjut Riza mengatakan, yang tak kalah penting yang akan dilaksanakan FAMKR adalah program ekonomi. FAMKR juga akan membuka usaha sendiri agar forum ini tidak bergantung kepada pihak ketiga. Disamping itu FAMKR akan membuat koperasi anggota. Untuk tahap awal anggotanya dari pengurus yang berjumlah 62 orang. Usaha lainnya, akan membuka usaha kecil dan menengah sekaligus membina usaha anggota dan masyarakat. Selanjutnya dibidang agama akan melakukan pembinaan tahfiz dan tahsin. Berkaitan program sinergi, FAMKR juga akan mengejar kerjasama dan konsep dengan Pemprov Riau dan Pemkab Kampar dan mengejar dana hibah baik dari pemerintah maupun CSR perusahaan BUMN dan swasta. Program sinergi lainnya adalah melaksanakan program BST (Bersua Sang Tokoh). Sementara itu, Ketua Panitia Raker FAMKR I Tahun 2021 H. Herman Jhoni, S.Sos, M.Si menyampaikan, tujuan pelaksanaan raker ini adalah untuk membahas, merumuskan dan menyusun rencana program kerja FAMKR yang menitikberatkan pada pencapaian visi misi organisasi. Disamping itu, raker sebagai sarana silaturahmi bagi pengurus FAMKR dalam rangka memupuk rasa kebersamaan dan memperkuat persatuan pengurus FAMKR. Setelah pelaksanaan raker, pengurus akan melaksanakan kunjungan ke beberapa objek wisata di Sumbar sebagai observasi untuk pemanfaatan peluang wisata di Kampar. Sementara itu, Dewan Pakar FAMKR Ir H Cokroaminoto, MM yang mengawali pengarahan dengan yel-yel FAMKR dengan slogan FAMKR 3S yakni Semoga Semua Sukses menyampaikan, FAMKR memiliki potensi yang luar biasa untuk membawa kemajuan bagi alumni dan masyarakat karena para alumni maupun pengurus yang ada saat ini terdiri dari berbagai disiplin ilmu. “Dilihat dari kepengurusan FAMKR, sudah berkumpul para tokoh cendikiawan para ilmuwan, para praktisi . Maka kitalah yang nanti mewadahi alumni alumni mahasiswa di Kampar baik yang baru tamat mencari jalan terlebih dulu maupun yang mau mewujudkan cita-cita dan yang sudah lama tamat yang mencari peluang usaha dan kerja,” ujar Cokro. Kepala Dinas Ketahanan Pangan Kabupaten Kampar yang juga akrab disapa Ocu Mapan ini menambahkan, potensi Kabupaten Kampar yang luasnya 11 ribu KM2 dengan jumlah penduduk sudah hampir 1 juta jiwa dan dengan berbagai aktivitas masyarakat, memiliki peluang usaha yang besar dan harus direbut FAMKR.(Diskominfo Kampar/Herman Jhoni)

Read more

Pastikan Terapkan Prokes Siswa, Bupati Kampar Tinjau Pelaksanaan Belajar Tatap Muka.

Bangkinang Kota,-Usia Rapat Pembahasan Khusus Tindaklanjut penerapan SK 4 Menteri dalam aturan belajar tatap muka yang wajib terapkan Protokol Kesehatan (ProKes) dilanjutkan dengan Perbup tentang pencegahan Covid-19 di Ruang rapat Bupati lamapr lantai II , Bupati Kampar H Catur Sugeng Susanto SH didampingi Sekretaris Daerah Kabupaten Kampar Drs Yusri M.Si, Asisten Ekonomi dan Pembangunan Setda Kampar Suhermi, Kepala Dinas Pendidikan dan Olahraga Kabupaten Kampar M Yasir, Kepala Dinas Kesehatan Dedi Sambudi, serta Plt BPBD Kabupaten Kampar Amga, langsung meninjau sekolah-sekolah guna memastikan keamanan para guru dan siswa dalam pencegahan Covid-19. Senin, (4/1) “Ini tindaklanjut SK 4 Menteri tentang Penerapan belajar tatap muka bagi siswa disaat Pandemi Covid-19 yang secara nasional masih saja meningkat, untuk itu kita lakukan peninjauan langsung memastikan keamanan siswa dan guru dan bagaimana kesiapan sekolah-sekolah dalam mematuhi aturan yang telah ditetapkan.”ujar Catur Bupati Kampar juga mengatakan hasil dari peninjauan ini nantinya akan menjadi evaluasi bagi Pemerintah Daerah, dilanjutkan atau dihentikan belajar tatap muka bagi siswa ini. “hal ini karena saya khawatir masyarakat Kampar khususnya anak-anak kita terkena Covid-19, dan tadi saat rapat saya minta agar Tim Satgas pencegahan Covid-19 agar melihat langsung, bukan saja Kabupaten namun hingga ke sekolah-sekolah yang ada desa-desa dalam rangka antisipasi dan meningkatkan kewaspadaan pencegahan Covid-19.”ujar Catur Sebelumnya dalam rapat Bupati Kampar meminta laporan atas tindaklanjut dan implementasi serta dampak dari yang sudah dilakukan terhadap SK 4 Menteri dan peraturan Bupati Kampar dalam penerapan pencegahan Covid-19 khususnya pelaksanaan belajar tatap muka bagi bagi siswa di sekola-sekolah. Dari hasil laporan yang disampaikan oleh Sekda Kampar dan OPD terkait kewenangan belajar tatap muka ini ada pada pemda kampar. “Terkait dengan tindaklanjut SK 4 Menteri dan aturan dari Gubernur dalam penerapan peraturan Bupati maka semua kewenangan ada pada Pemda Kampar.”ujar Yusri “Jadi jika sekolah tidak memperhatikan, lalai atau tidak mematuhi aturan protokol kesehatan dan aturan yang berlaku akan dilakukan tindak tegas dengan menghentikan belajar tatap muka di sekolah tersebut.”ujar Yusri dalam laporannya ke Bupati Kampar. Sekda Kampar menjelaskan hal ini kita lakukan demi anak-anak, karena rentan akan Covid-19 serta agar tidak memunculkan klaster baru dimasa belajar tatap muka ini.(Diskominfo Kampar/Prot_dokpim)

Read more

Diperkuat Tiga Atlit Timnas Futsal Indonesia, J82 Juara Bupati Cup.

Bangkinang Kota – Bupati Kampar Cup Futsal tahun 2020 yang diselenggarakan Forum Kota (forkot) Bangkinang Kota, mulai pada tangal 17 sampai 20 Desember 2020 yang lalu akhirnya tim Futsal JP 82 A kampar keluar sebagai juara. Dimana laga Final sekaligus penutupan secara resmi bupati cup tersebut ditutup secara oleh Bupati kampar, yang diwakili oleh Kepala Dinas P dan K Kampar M Yasir dilapangan Gor Pemda kampar Bangkinang Kota, minggu malam (20/12). Sebelum ditutup, laga Final berlangsung antara JP82 A melawan JP82 B. Dimana tim JP82 A sendiri diperkuat satu tim dari Ibukota Jakarta serta diisi tiga orang pemain Timnas Futsal Indonesia U-20 antara lain, Filifo Inzagi, Muhammad Rizky Xavier serta Muhammad Sanjaya dan JP82 A keluar sebagai juara. Sementara untuk tim JP82 B dipimpin Dani pemain asal Naumbai dan dibantu beberaoa pemain asal Kota Pekanbaru. Walupun pada akhirnya JP82 B harus menelan kelakalan dari JP82 A dengan skor akhir 6-0. M Yasir pada kesempatan tersebut menyampaikan ucapan selamat kepada para juara. Terimakasih juga kepada manager JP82 baik yang A maupun yang B karena telah menghibur penontong dengan mendatangkan pemain terbaik indonesia atau pemain Timnas Futsal Indonesia U-20. Yasir yang juga merupakan ketua Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI) kabupaten kampar, berharap kepada para anak muda atau pemain futsal kampar bisa melihat dan memahami cara bermain Sanjaya dan kaean-kawan. Jarang sekali kita bisa melihat timnas bermain secara langsung apalagi bermain di kampar. Semoga kedepan turnamen atau prestasi atlit futsal kampar bisa lebih meningkat. Sementara itu manager JP82 Jhoni Pasla menyampaikan bahwa maksudnya mendatangkan pemain timnas di bupati cup futsal kampar tak lain untuk menghibur para penggemar futsal serta untuk memberikan motipasi kepada seluruh atlit futsal kampar. Kalau dilihat dari hadiah, pasti jauh dari biaya yang dikeluarkan untuk bisa membawa timnas ke kampar dalam bermain selama empat hari. Tapi ini semua karena hoby serta yang terpenting adalah sebagai motipasi bagi kita semua. Kita semua bisa seperti mereka, terlihat salah satunya Filifo Inzagi merupakan Putra asal Riau tepatnya Kota Dumai disaat belum jebol Timnas masih memperkuat Tim Futsal kampar pada Porprov Riau 2017. Selanjutnya Bupati Cup Futsal 2020 yang dibuka secara oleh Bupati Kampar H Catur Sugeng Susanto,SH 17 desember tersebut, yang meraih pemain terbaik adalah Filifo Inzagi (timnas) top skor adalah Muhammad Sanjaya top skor 15 gol (timnas) serta Kiper terbaik diraih Repan serta peringkat ketigga atau juara tiga diraih tim futsal Belkot.(Diskominfo Kampar/MZK)

Read more

Peduli Anak Yatim, Kembali KNPI  Kampar Serahkan Sembako di Panti Asuhan Putri Aisyiah Kuok.

Kuok – Ketua Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI) Kabupaten Kampar hari ini melakukan Kegiatan Sosial melalui Program Jum’at Berkah dengan Memberikan bantuan sembako kepada Panti Asuhan Putri Aisyiyah Cabang Kuok. Pemberian bantuan sembako ini langsung diberikan secara simbolis oleh Ketua DPD KNPI Kabupaten Kampar Febio Anggriawan Burhanuddin yang didampingi Camat Kuok Drs. Darusmar, Tenaga Kesejahteraan sosial Kecamatan ( TKSK) ketua Lemtari Kecamatan Kuok, Muhammad Kamil SH, Sekretaris KNPI Kampar Afrianto, Wakil Sekretaris Hubungan Antara Lembaga Zulfadli, Bidang Perikanan Izul, Bidang Keamanan Rasbi Kepada Pimpinan Panti Asuhan Putri Aisyiyah cabang kuok yang diwakili Bendahara Panti Kartini yang diselenggarakan di Panti Asuhan Putri Aisyiyah Cabang Kuok di kecamatan Kuok, jum’at 18/12/2020. Pada Kesempatan ini, Ketua KNPI Kampar Febio Anggriawan Burhanuddin yang dalam kesehariannya di kenal dengan sebutan anggi menyampaikan bahwa hari ini merupakan minggu ke 7 kita lakukan kegiatan sosial melalui program jum’at berkah KNPI Kampar untuk memberikan Bantuan sembako, saat ini kami berikan kepada panti asuhan putri aisyiyah cabang kuok dan insya allah nantinya kita akan terus berikan bantuan kepada panti asuhan yang lainnya yang berada di Kabupaten Kampar” ungkap Anggi. Anggi juga sampaikan bantuan ini akan terus kita lakukan setiap minggunya khusus di hari jum’at hal ini merupakan sebagai bentuk rasa syukur sekaligus membantu  masyarakat ataupun panti asuhan dan ini merupakan ajang silaturrahmi kita kepada masyarakat untuk saling peduli dan berbagi, yang mana saat ini daerah kita dalam kondisi  mewabahnya  covid-19 sehingga berdampak pada pertumbuhan ekonomi, kami berharap dengan bantuan ini dapat meringankan beban kita semua, kemudian mari kita patuhi protokol kesehatan yang telah ditetaokan oleh pemerintahan kita dengan selalu memakai masker,cuci tangan pakai sabun di air yang mengalir dan menjaga jarak diantara kita. Bantuan ini merupakan Bentuk Kepedulian dan upaya yang dilakukan KNPI Kampar untuk membantu Panti Asuhan dan juga masyarakat,walaupun saat ini KNPI Kampar Belum Mendapat APBD Kabupaten Kampar namun KNPI Kampar tetap berkomitmen untuk terus berkonstribusi demi memajukan pemuda dan pembangunan Kabupaten Kampar. Camat Kuok Darusmar menyampaikan terima kasih Kepada DPD KNPI Kampar yang telah memberikan bantuan kepada panti asuhan putri Aisyiyah cabang kuok ini, kami berharap dengan Konstribusi yang diberikan ini semoga KNPI Kampar semakin maju dan selalu bersinergi dalam membangun kabupaten Kampar yang lebih maju kedepannya. Sementara itu, Pimpinan Panti Asuhan Putri Aisyah Cabang Kuok yang diwakili Bendahara Panti Asuhan Putri Kartini menyampaikan terima kasih dan kami berbangga hati atas kedatangan KNPI Kampar, ini merupakan suatu  kehormatan bagi kami dan ini sangat membantu kami dalam mengasuh anak anak disini dalam menimba ilmu agama, yang mana saat ini kita memiliki 30 orang anak asuhan yang belajar tahfiz alqur’an.” tutup Kartini(Diskominfo Kampar/Humas KNPI)

Read more

Bupati Kampar Bersilaturahmi Bersama Pengurus Ponpes Al-Ihsan Islamic Boarding school.

Siak Hulu,-Bupati Kampar H. Catur Sugeng Susanto, SH bersilahturahmi bersama pengurus, ketua yayasan dan santri/santriwati Pondok Pesantren (Ponpes) Al-Ihsan Islamic Boarding school (IBS) Desa Kubang Jaya Kecamatan Siak Hulu, Kamis (17/12) Bupati Kampar dalam sambutan menyampaikan bahwa santri yang menuntut ilmu merupakan kebanggaan orang tua, karena lulusan dari pesantren ini akan menjadi ulama yang dapat mendo’akan orang tua. Selain itu, Bupati juga menyampaikan bahwa Pemerintah Daerah selalu mendukung dan memberikan perhatian kepada seluruh Ponpes yang ada di Kabupaten Kampar. “Ponpes merupakan wadah untuk kita para orang tua dalam melindungi masa depan anak, terlebih lagi ketika kita menghadapi kemajuan teknologi dimasa sekarang, ponpes adalah tempat yang tepat dalam mendidik anak, agar menjadi generasi yang unggul dan agamis”ucap Catur Sugeng. Dikatakan Bupati, pemkab Kampar sangat membutuhkan dukungan dan masukkan dari seluruh alim ulama yang ada dikabupaten Kampar dalam upaya mensejahterakan masyarakat dan membimbing masyarakat Kabupaten Kampar agar lebih agamis “keberadaan Ponpes merupakan benteng dari perwujudan visi dan misi Kabupaten Kampar yakni mewujudkan serta mendorong Kabupaten Kampar sebagai serambi mekahnya Provinsi Riau.(Diskominfo Kampar/prot-dokpim)

Read more

Bupati Kampar Kukuhkan Kepengurusan FAMKR Periode 2020 -2025.

Bangkinang Kota – Bupati Kampar, H. Catur Sugeng Susanto, S.H., melantik sekaligus mengukuhkan pengurus Forum Alumni Mahasiswa Kampar Riau (FAMKR) periode 2020 – 2025. Hal ini semata dalam rangka meningkatkan sinergitas dan silaturrahmi sesama alumni mahasiswa kampar. Acara dilaksanakan pada hari Kamis (17/12/2020) di Balai Bupati Kampar. Bupati Kampar, H. Catur Sugeng Susanto, S.H., dalam kata sambutannya mengatakan bahwasannya pemda Kampar sangat mendukung organisasi yang memiliki peran sebagai wadah kemajuan kampar itu sendiri. “Hal ini mesti kita dukung, karena pemerintah tidak mungkin berdiri sendiri. Disinilah sisi pentingnya bersinergi dan berkolaborasi dengan berbagai pihak, salah satunya melalui forum komunikasi ini” Kata Catur. “Saya berharap kepada FAMKR bisa berkontribusi terhadap sisi pembangunan di Kampar, sehingga sinergitas antar organisasi dan pemerintah bisa bermuara kepada kesejahteraan masyarakat kita” Pinta Catur. Sementara itu Ketua FAMKR terpilih, Muhammad Riza, S.E. menyampaikan bahwa forum organisasi ini penting adanya. “Berkaitan dengan sisi silaturrahmi dan juga bisa berperan langsung dalam memajukan kabupaten Kampar ini, sebagaimana yang disampaikan oleh bapak bupati tadi” Ujar Riza. (Diskominfo Kampar/WFQ)

Read more

Diikuti Tim se Provinsi Riau, Bupati Kampar Buka Turnamen Futsal Piala Bupati Kampar.

Bangkinang- Pembukaan turnamen futsal FORKOT CUP Open 2020 yang memperebutkan piala bergilir Bupati Kampar berlangsung di GOR Futsal Kabupaten Kampar di Bangkinang pada Kamis pagi (17/12/2020) yang berlangsung dengan menerapkan protokol kesehatan. Acara ini dihadiri langsung oleh Bupati Kampar H. Catur Sugeng Susanto, SH, ketua KONI kabupaten Kampar Surya Darmawan, S.E , Kepala Dinas Pendidikan dan Olahraga yang di wakili oleh Kepala Bidang Olahraga M. Saleh serta seluruh tim yang bertanding. Dalam arahannya Bupati Kampar mengatakan mendukung penuh kegiatan seperti ini dan mengapresiasi panitia yang sudah bekerja demi terwujudnya turnamen Futsal yang besar ruang lingkupnya se provinsi Riau ini, Bupati juga menyampaikan bahwa dalam bertanding tentu ada kalah dan menang, jaga sportifitas, jadikan ini sebagai wadah mencari persaudaraan serta jangan lupa kita masih dalam masa pandemi covid-19, berolahraga pada masa- masa seperti ini tentunya juga membantu meningkatkan imunitas tubuh dalam melawan virus Corona ini dan tidak lupa Bupati berpesan selalu jaga protokol kesehatan. Senada dengan dengan apa yang disampaikan Bupati Kampar, ketua KONI Surya Darmawan juga menyampaikan junjung tinggi sportifitas dalam bertanding, kalah menang itu hal biasa dalam sebuah permainan dan tidak lupa Surya menyampaikan terima kasih kepada pemerintah kabupaten Kampar yang sudah mensupport kegiatan ini hingga terlaksana dan berharap untuk cabang-cabang olahraga lain juga seperti ini. Pada turnamen futsal FORKOT CUP Open 2020 ini sendiri diikuti oleh 56 tim futsal se provinsi Riau yang akan dilaksanakan selama 4 hari mulai tanggal 17-20 Desember 2020. (Diskominfo Kampar/GHR).

Read more

Bupati Kampar Terima Kunjungan Ikatan Mahasiswa Kecamatan Tambang.

Bangkinang Kota – Pemkab Kampar tentunya berupaya untuk meningkatkan Sumber Daya Manusia (SDM) Kabupaten Kampar dan ini merupakan komitmen kita bersama terutama Pemkab Kampar. Demikian dikatakan Bupati Kampar, H. Catur Sugeng Susanto, S.H., saat menerima kunjungan Ikatan Mahasiswa Kecamatan Tambang (IMKT) dalam rangka penyampaian aspirasi terkait dana bantuan pendidikan bagi mahasiswa kecamatan Tambang melalui bantuan dana korporasi di Ruang Rapat Lantai 2 Kantor Bupati Kampar, Selasa (15/12/2020). Bahwasannya Pemkab Kampar sangat mendukung putra-putri Kampar dalam mengembangkan diri dan ilmu pengetahuan melalui jalur pendidikan formal. Namun, pemda kampar tidak bisa serta merta mengambil alih dana Corporate Social Responsibility (CSR) untuk diperuntukkan sebagai beasiswa. “Tentunya banyak hal lain yang menjadi pertimbangan bagi perusahaan untuk menyalurkan dana CSR nya” Kata Catur “Tetapi pemda kampar bisa mengupayakan menjadi jembatan untuk dialog bagi pihak perusahaan dan adik adik sekalian untuk mengalokasikan sebagian dana CSR dari aspirasi ini” Lanjut Catur Salah seorang perwakilan mahasiswa sekaligus Ketua IMKT, M. Ikhwansyah menyampaikan pertemuan ini penting adanya. “Harapan kami tentunya dapat dibantu terkait dengan dana pendidikan dan semoga ini dapat terkabul, sehingga dapat melanjutkan pendidikan” Pinta Ikhwansyah. “Setelah dialog dengan bapak bupati, kami berharap dapat ditindaklanjuti dari pemerintah untuk mahasiswa kecamatan tambang. Tentunya dengan adanya pemenuhan beasiswa ini, akan membuat kami menjadi lebih optimal dalam kuliah dan berkarya sebagai putra putri daerah bagi kabupaten Kampar.” Tutup Ikhwansyah.(Diskominfo Kampar/WFQ)

Read more