Sampena HGN dan HUT PGRI Ke-77, Pj Bupati Kampar Lepas Peserta Gerak Jalan Santai dan Car Free Day.
Bangkinang Kota – Pj Bupati Kampar Dr. H. Kamsol, MM melepas Peserta Gerak Jalan Sehat sampena Hari Ulang tahun Persatuan Guru Rapublik Indonesia (PGRI) yang Ke-77 dan Hari Guru Nasional (HGN) Tahun 2022 yang diselenggarakan di Lapangan Pelajar Bangkinang Kota, Sabtu (19/11/2022). Gerak jalan santai sampena Hari PGRI dan HGN ini dilepas oleh Pj Bupati Kampar Dr. H. Kamsol, MM didampingi oleh Camat Bangkinang Minda serta Guru-Guru yang ada di Kecamatan Bangkinang Kota. Dalam hal tersebut, Pj Bupati Kampar Dr. H. Kamsol, MM mengatakan bahwa 2 (dua) tahun lebih kegiatan ini tidak bisa dilaksanakan karena wabah pandemi Covid -19 yang banyak mengajarkan kita tentang menjaga pola hidup sehat, Insha Allah dengan kegitan Car Free Day (CFD) ini masyarakat dapat memanfaat waktu untuk berinteraksi dengan hal-hal yang positif. Sehat itu mahal, maka dari itu melalui kegiatan ini Pemerintah Kabupaten Kampar mengajak masyakarat untuk selalu hidup sehat, menjaga stamina tubuh dengan berolahraga, bukan saja sehat jasmani, namun dengan bersilahturahmi juga dapat menyehatkan rohani kita. Selain berdampak bagi kesehatan masyarakat, melalui kegiatan Car Free Day atau bebas kendaraan bermotor, kegiatan ini juga mengundang dan melibatkan sektor Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM) untuk ikut serta dalam meningkatkan perekonomian UMKM. Kami berharap CFD dapat mendorong kembali sektor pariwisata dan ekonomi. Demikian juga sektor kesenian diharapkan dapat kembali berdaya dengan dibukanya kembali sanggar-sanggar seni. Pedagang juga kami harapkan merasakan imbasnya, penjualannya meningkat.Saya berpesan, PGRI harus menjaga Silahturrahmi sesama anggota PGRI, jaga persatuan dan kesatuan. CFD yang kita laksanakan hari ini juga tetap memperhatikan protokol kesehatan. Kami berharap kegiatan ini terus dilaksanakan, sebab jika masyarakat sehat, ekonomi masyarakat dapat bangkit, tentu semua aktivitas bisa kita kerjakan, karena membangun negeri itu butuh sehat. Mari kita bangkit dari keterpurukan yang selama 2 tahun kita jalani dengan keterbatasan, dukungan program pemerintah untuk mewujudkan Kampar Sehat, Ekonomi Bangkit, Kampar maju melalui sektor-sektor yang sudah atau pun sedang kami jalankan, baik itu pendidikan, kesehatan, pembangunan infrastruktur yang bermuara kepada kesejahteraan negeri yang kita cintai ini. Jika masyarakat khususnya anggota PGRI sehat maka semua bisa kita kerjakan dengan baik, jika pendidikan bangkit maka masyarakat akan cerdas, sejahtera dan jika sudah sejahtera maka Kampar pun akan maju dan berkembang. Dengan mengucapkan Bismillahhirrahmanirrahim, peserta gerak jalan sehat ini kami lepas.”ungkap Pj Bupati.” sembari mengangkat bendera start. “Semoga Allah SWT, Tuhan yang maha kuasa, meridhoi usaha kita bersama untuk menciptakan guru sehat, anak didik cerdas dan pendidikan maju.”tutupnya”.(DiskominfoKampar/IsN)