Ekonomi

Zoom Meeting dengan Tim Nasional Pencegahan Korupsi ; Dr. H. Kamsol, MM Sampaikan Dua Hal yang Perlu Menjadi Perhatian.

Bangkinang Kota – Pj. Bupati Kampar Dr. H. Kamsol, MM menghadiri Rapat Koodinasi bersama Tim Nasional Pencegahan Korupsi Jakarta yang diikuti secara Zoom lantai II Kantor Bupati Kampar, Rabu (14/09/2022). Dalam rapat yang ditaja Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) bersama Lima Gubernur, Para Bupati/Walikota tersebut merupakan upaya dalam mendengarkan arahan dari Tim Nasional Pencegahan Korupsi serta dialog singkat. Usai mendengarkan arahan salah seorang Narasumber dari Inspektur Jenderal (Irjen) Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) Tomsi Tohir Balaw, yang membahas Penetapan Kawasan Hutan dalam Progres, hambatannya, Komplikasi Sawit, serta RTDR. Dalam hal tersebut, Dr. H. Kamsol menyampaikan dua hal yang menjadi persoalan saat ini pertama dalam Rencana Detil Tata Ruang (RDTR) yang merupakan bagian pedoman bagi Pemerintah, untuk mencapai target pembangunan dalam jangka waktu dan lingkup tertentu. Namun hal ini masih terkendala dari Badan Informasi Geospasial RI yang bertugas dan fungsi dalam perumusan dan pengendalian kebijakan teknis di Bidang Informasi Geospasial selama setahun baru keluar sanksi. Kedua persolan di Riau termasuk di Kampar yang berbalik dengan di Kalimantan Timur, dimana kalau Kaltim banyak Hak Guna Usaha yang belum ditanam, tetapi Kampar banyak yang ditanam diluar HGU “Ucap Kamsol”. Sementara sebelumnya Menko Marves Luhut Binsar Panjaitan telah menyatakan, bahwa ada Audit Kebun Sawit se-Indonesia bekerja sama Badan Pemeriksa Keuangan Perwakilan (BPKP) dan Kejaksaan Agung. Namun setelah dilakukan Koordinasi dengan BPKP Riau, BPKP mengakui memang ada perintah. Namun belum bisa dilaksanakan, karena terkendala anggaran yang tidak ada. Untuk itu, kami berharap dan kami Pemerintah Kabupaten/Kota siap bersama untuk mendukung hal tersebut. Karena saat ini banyak HGU-HGU yang diperpanjang dan ini menjadi Polemik ditengah Masyarakat. Dengan demikian, yang diluar HGU tersebut itu mau kita apakan. Apakah akan kita teruskan izinnya atau bagaimana “Tanya Kamsol”. Selain Pj. Bupati Kampar, Zoom tersebut diikuti sebanyak Lima Provinsi atau Gubenur antara lain Provinsi Kalimantan Timur, Kalimantan Tengah, Sulawesi Barat, Papua dan Provinsi Riau serta juga diikuti oleh Bupati/Walikota dari Lima Provinsi tersebut. (Diskominfo/Mzk)

Read more

Pemda Kampar Ikuti Rakor Pusat dan Daerah Melalui Zoom Meeting Terkait Pengendalian Inflasi Bersama Wakil Mendagri RI .

Bangkinang Kota – Sehubung telah dilaksanakan Rapat Koordinasi Nasional (Rakornas) Pengendalian Inflasi Tanggal 18 Agustus 2022, Tindak lanjuti tersebut, Pj Bupati Kampar yang diwakili oleh Kabag Ekonomi Zamhur melakukan Rapat Koordinasi Pusat dan Daerah melalui Zoom meeting dengan Wakil Kemendagri RI terkait Pengendalian Inflasi Daerah Tahun 2022, yang diselenggarakan di Ruang Zoom Meeting Lantai II Kantor Bupati Kampar, Rabu (14/9/2022). Wakil Mentri Dalam Negeri RI Jhon Wampi Wetipo memimpin rapat tersebut di Gedung ShangRI Ballroom Kota Surabaya, Jakarta Timur. Adapun tema dalam Rapat Koordinasi Pusat dan Daerah pengendalian Inflasi Tahun 2022 ini yaitu Sinergi dan Inovasi untuk Stabilisasi Harga dan Ketahanan Pangan, Gerakan Nasional Pengendalian Inflasi Pangan (GNPIP). Dalam sambutannya, Wakil Mentri Dalam Negeri RI Jhon Wempi Wetipo mengatakan Bahwa, tujuan dilaksanakan Rakor tersebut adalah untuk membahas langkah Kedepan, sebagai tindak lanjut dari arahan presiden pada Rapat Koordinasi Nasional (Rakornas) Pengendalian Inflasi Daerah Tanggal 18 Agustus 2022 yang lalu untuk menjaga keterjangkauan harga komoditas pangan melalui kegiatan operasi pasar dengan mengacu pada peraturan perundang undangan yang berlaku, konsisten melaksanakan kegiatan ketersediaan pasokan dan stabilisasi harga, percepatan bantuan sosial atau jaring pengaman sosial dan program pemulihan ekonomi. “Ia menambahkan,Pemerintah daerah dapat memperluas program tanam pangan dan pekarangan sebagai ketahanan pangan dari tingkat rumah tangga dan pembangunan untuk level yang lebih luas serta Memperlancar distribusi pasokan komoditas pangan antara lain memastikan jalur distribusi logistik tidak terhambat. “Selain itu, melakukan komunikasi yang efektif, positif antara lain dengan menyampaikan kebijakan dan upaya pemerintah untuk menjaga pasokan dan keterjangkauan harga dalam rangka membentuk ekspetasi masyarakat atas harga pangan Pokok. “Malaksanakan kerja sama antara daerah untuk menjamin ketersediaan pasokan pangan pokok antara wilayah, adanyanya neraca pangan bagi daerah menjadi penting untuk memastikan kebutuhan pasokan yang perlu dipenuhi.”ungkapnya”. Wakil Mendagri RI juga menjelaskan bahwa Dalam arahan Bapak Presiden RI Ir. Joko widodo, saya ingin menyampaikan beberapa hal penting yang dapat menjadi kunci keberhasilan pengendalian inflasi, antara lain yaitu Pertama (1) agar Pemda melakukan gerakan tanam pangan cepat panen seperti Cabe, Bawang, dan komoditas lainnya sebagai upaya mencukupi ketersediaan pangan rumah tangga. Kedua (2) Pemda Perlu mengawasi Penyaluran BBM Subsidi agar tetap tepat sasaran. Ketiga (3) Pemerintah Provinsi agar mengumumkan Presentase inflasi dikabupaten/Kota disetiap bulannya. Keempat (4) Pemda akan Menintensifkan jaring pengaman sosial baik dari belanja tak terduga, anggaran bantuan sosial, anggaran desa, dan dana Alokasi Umum maupun bansos dari pemerintah pusat. Kelima (5) Meningkatkan kinerja tim pengendalian inflasi daerah dalam melaksanakan tugas dan fungsinya serta merespon cepat dengan perkembangan harga dari waktu kewaktu. “Atas kerja keras yang dilakukan oleh TPID Provinsi dan TPID Kabupaten Kota, dalam mengendalikan inflasi didaerah nya masing masing, setiap tahunnya tim Pengendalian  pusat melakuan penilaian kinerja sebagai bentuk apresiasi terhadap kerja keras tersebut dengan memberikan penghargaan TPID Award kepada pemerintah provinsi dan Kabupaten kota yang dapat mengendalikan Inflasi dengan baik melalui berbagai inovasi yang dilakukan.”tutupnya”.(DiskominfoKampr/IsN).

Read more

TP PKK Kampar Raih Juara III Lomba Cipta Menu B2SA Tingkat Provinsi Riau.

Pekanbaru – Pemerintah Kabupaten Kampar Kembali menorehkan prestasi di tingkat Provinsi Riau, melalui Tim Penggerak PKK Kabupaten Kampar bekerjasama dengan Dinas Ketahanan Pangan dan Holtikultura Kabupaten Kampar ikut serta dalam Lomba Cipta Menu Beragam Bergizi Seimbang dan Aman (B2SA) Tingkat Provinsi Riau Tahun 2022. Alhamdulilah Kampar meraih juara III pada Lomba tersebut. Demikian disampaikan oleh Ketua TP PKK Kabupaten Kampar Deswita Kamsol yang didampingi Kepala Dinas Ketahanan Pangan dan Holtikultura Kabuapten Kampar, Cokroaminoto saat menghadiri Lomba Cipta Menu B2SA Tingkat Provinsi Riau yang di laksanakan di Gedung Dharma Wanita, Provinsi Riau, Pekanbaru, Selasa (13/09/2022). Deswita juga sampaikan, bahwa dalam lomba menu cipta B2SA ini, TP PKK Kabupaten Kampar menyajikan menu Lunch Bumil Riang Gembira seperti Piramid Singbilar yang bahan baku nya dari Ubi Singkong, Ubi Jalar Oreng dan Ubi Jalar Ungu, Steam Piyok-Piyok ikan toman, Pepes Tau Daun Bomban, Sayur Bestie,  Serundeng Padang Pasir dan Jus Jeruk Kuok. Alhamdulillah, TP PKK Kabupaten Kampar dalam mengikuti Lomba Cipta Menu B2SA Tingkat Provinsi Riau 2022 meraih Juar ke-3, ini suatu kebanggaan bagi kita atas prestasi yang kita raih,  hal ini tentunya akan menjadi motivasi kita untuk kedepannya untuk lebih baik lagi dan selalu menjaga  kekompakan, kita berharap  dalam perlombaan yang akan datang kita bisa untuk mendapatkan nilai terbaik nantinya. Sementara itu, Kepala Dinas Ketahanan Pangan dan Holtikultura Kabupaten Kampar, Cokroaminoto menyampaikan rasa syukur atas prestasi yang telah di raih hari ini sebagai juara 3 dalam lomba cipta menu  B2SA Tingkat Provinsi Riau kedepannya tentu kita akan mencari inovasi dari pangan lokal yang akan kita jadikan sebagai menu dalam lomba lomba yang akan datang, kita terus berdoa semoga kita bisa mendapatkan hasil terbaik kedepannya. Selanjut Gubernur Riau H. Syamsuar di dampingi Ketua TP PKK Provinsi Riau Misnarni Syamsuar saat membuka Lomba Cipta Menu B2SA menyampaikan bahwa untuk mempercepat pemahaman masyarakat tentang pentingnya mengkonsumsi pangan B2SA, serta dalam meningkatkan kreasi dan nilai tambah produk pangan lokal yang bernilai komersial, oleh ssebab itu pemerintah Provinsi Riau melalui Dinas Pangan, Tanaman Pangan dan Hortikultura melaksanakan Lomba Cipta Menu B2SA Tingkat Provinsi Riau tahun 2022. Syamsuar berharap, melalui lomba ini akan berdampak positif terhadap peningkatan jiwa kewirausahaan ibu ibu PKK, peningkatan kreatifitas dan inovasi serta peningkatan nilai tambah produk lokal Provinsi Riau dan akhirnya akan menciptakan lapangan kerja baru bagi masyarakat. Lomba cipta menu B2SA ini di ikuti oleh TP PKK Kabupaten/Kota se Provinsi Riau, Dalam lomba ini yang meraih prestasi juara Umum yakni Kabupaten Meranti, juara 2 diraih oleh Kabupaten Siak dan juara 3 Kabupaten Kampar(Diskominfo Kampar).

Read more

Menparekraf Sandiaga Uno akan ke Kampar, Pemkab Kampar Lakukan Rapat Persiapan.

Bangkinang Kota : Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Republik Indonesia H. Sandiaga Salahuddin Uno, BBA, M. BA insyaallah akan mengunjungi dalam rangka kunjungan kerja ke Kabupaten Kampar, untuk kepastian tanggal belum ada tapi di jadwalkan pada tanggal 16 atau 18 Sepetember 2022 ini. Demikian dikatakan Pj. Bupati Kampar Dr. H. Kamsol, MM yang diwakili oleh Sekda Kampar Drs. Yusri, M.Si saat memimpin rapat persiapan Kunker Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif ke Kampar yang di gelar di Aula Palang Merah Indonesia Kabupaten Kampar di Bangkinang Kota, 13/09. Hadir pada rapat tersebut Kadis Kominfo dan Persandian Kabupaten Kampar Yuricho Efril S.STP, Kadis Pemberdayaan Masyarakat dan Desa Loekmnsyah Badoe, Kepala Pelaksnaan Badan Penanggulangan Bencana Daerah Agustar, Sekretaris Satpol PP Kampar Ahmad Zaki, Kadis Lingkungan Hidup Aliman Makmur diwakili Kabid Pengolahan Sampah Yusrizal, Bagian Protokol dan Bagian Umum Setda Kampar. Insyaallah Menteri akan melakukan kunjungan ke kampar pada tanggal 16 atau 18 Sepetember 2022 Demgan tujuan peninjauan Madu Wilbi atau usaha daun Kelor, namun ini kita bicarakan dan pastikan lagi dengan Protokoler Menteri Pariwisata ” Kata Yusri. Kepada Dinas terkait untuk dapat melihat kondisi di lapangan apakah madu Wilbi atau pengrajin daun Kelor, ini yang harus kita kondisikan sehingga kita siap menerima kunjungan Menteri Pariwisata RI ke Kampar” Pinta Yusri lagi Pada kesempatan tersebut juga dijadwalkan pelantikan 50 Desa Kreatif se Kabupaten Kampar” Kata Yusri lagi. Oleh sebab itu Koordinator yang kita tunjuk bersama OPD terkait dapat memepersipakn ini, walaupun tanggal dan tempat belum pasti, secara umum kita lakukan persiapan ” Katanya lagi. (Diskominfo Kampar)

Read more

Bersama Pj. Bupati Kampar, Deputi Kementerian Perekonomian Resmikan GNPIP Riau di Pulau Birandang.

Kampa –  Pj. Bupati Kampar Dr. H. Kamsol, MM bersama Deputi Bidang Koordinasi Ekonomi Makro dan Keuangan Republik Indonesia Dr. Iskandar Simorangker, SE., MA, meresmikan Gerakan Nasional Pegendalian Inflasi Pangan (GNPIP) Riau di Desa Pulau Birandang Kecamatan Kampa, Senin (12/09/2022). Selain Deputi Iskandar, dilaksanakan juga Launching Gerakan BUMDes Se-Provinsi Riau Menanam Cabe yang juga di hadiri langsung Deputi Gubernur BI Doni Primanto Joewoni, Kepala BI Riau Muhammad Nuh, Anggota DPRD Komisi XI RI, Gubernur Riau Drs. Syamsuar, M.Si bersama Istri Hj. Misnarni. Pj. Bupati Kampar pada kesempatan tersebut, menyampaikan apresiasi kepada Deputi dan Gubernur Riau yang telah menetapkan Kampar tepatnya Pulau Birandang sebagai lokasi peresmian Gerakan Nasional Pegendalian Inflasi Pangan (GNPIP) Riau. Dimana launching Gerakan BUMDes Se- Provinsi Riau Menanam Cabe tersebut, merupakan dalam rangka mewujudkan Kecukupan Ketahanan Pangan bagi Warga Desa dan Pencapaian Kemandirian Pangan di Desa. Semoga dengan melalui GNPIP ini, nantinya Riau khususnya Kabupaten Kampar bisa mengendalikan Penurunan Inflasi Pangan. Untuk itu, perlu ketergantungan Kolaborasi Seluruh Daerah dalam program yang dilaksanakan setiap Daerah. Sementara itu Deputi Perekonomian Iskandar Simorangker juga menyampaikan bahwa Pentingnya Kehadiran GNPIP ini, ini sangat penting dilakukan sebagai Gerakan Nasional menangani Inflasi di Indonesia “Ucap Iskandar”. Untuk dikatahui, bahwa GNPIP sendiri merupakan strategi flagship dengan tujuan menggaungkan langkah – langkah pengendalian supply secara lebih Integratif, Masif, dan berdampak Nasional dalam Pengendalian Harga Komoditas Pangan. Kami yakin dan optimistis Produk Unggulan Kawasan Perdesaan (Prukades) dan Badan Usaha Milik Desa (BUMDes), bakal menjadi lokomotif untuk mengerakkan roda Perekonomian Perdesaan. Bukan tidak mungkin, jika di masa depan Perekonomian Nasional bertumpu pada Prukades dan BUMDes. Dimana Saat ini jumlah BUMDes di Seluruh Indoensia mencapai 18.446, dengan target dalam tujuh tahun kedepan akan terbentuk sebanyak 75.000 BUMDes di Seluruh Indonesia. Sementara Gubernur Riau sendiri, menjelaskan bahwa terdapat empat aksi yang akan dilakukan GNPIP, di antaranya deklarasi komitmen bersama Pelaksanaan Operasi Pasar secara serentak untuk Stabilisasi Harga Komoditas Pangan. Kemudian perluasan dan penguatan kesepakatan kerja sama Perdagangan antar Daerah, demi kelangsungan pasokan dan mengurangi Disparitas Harga antar Daerah, Gerakan Urban Farming Merdeka 77K berupa pemberian 77.000 Bibit Cabe, serta Program Sosial BI berupa Sarana dan Prasarana (Sapras) Pendukung Pertanian.(Diskominfo/Mzk)

Read more

Pj Bupati Kampar Surati Kemenkeu RI , Insyaallah September Dana Transfer Triwulan III Masuk Kas Daerah.

Bangkinang Kota, – Masyarakat Kampar akan kembali merasa lega, setelah hampir satu bulan kas daerah kosong. Kalau tidak ada halangan teknis, Insya Allah bulan September ini, Kementerian Keuangan akan segera mentransfer dana triwulan III ke kas daerah Kampar. Penjabat Bupati Kampar, DR. H. Kamsol, MM, (10/09/22) kepada wartawan mengatakan, bahwa Pemerintah Kabupaten Kampar telah menyurati Kementerian keuangan. Semua administrasi untuk pencairan dana dari pusat telah dilengkapi. Dari informasi “insya Allah bulan September ini dana tersebut akan mereka transfer”, Ungkap Kamsol. Kamsol juga meluruskan, tidak benar jika ada isu mengatakan, bahwa kekosongan kas daerah akibat kurang harmonisnya hubungan dirinya dengan Gubri. Apalagi disebabkan oleh tidak harmonisnya hubungan penjabat Bupati Kampar dengan OPD di lingkungan Pemerintah Kabupaten Kampar, ungkap Kamsol. Kamsol menjelaskan, keharmonisan hubungan pemerintah provinsi dan  Kabupaten Kampar dengan Provinsi terlihat dari beberapa program proyek pembangunan provinsi Riau yang berjalan lancar di Kabupaten Kampar. “Banyak suport dari provinsi untuk pembangunan Kampar”, ungkap Kamsol. Kamsol juga mengatakan, bahwa hubungan dirinya dengan semua OPD berjalan harmonis dan kondusif. “semua program dan kegiatan pembangunan di seluruh OPD berjalan dengan baik”, ungkap Kamsol. “kekosongan kas daerah hampir terjadi pada semua daerah di Indonesia”, ungkap Kamsol. Melalui media Kamsol berharap, agar semua elemen masyarakat Kampar tetap menjaga rasa kebersamaan dan kekompakan. Jangan mudah terpengaruh oleh isu yang dimanfaatkan oleh oknum yang tidak bertanggung jawab. Apalagi mereka yang sengaja memanfaatkan kondisi untuk memecah konsentrasi kita dalam membangun negeri tercinta ini, ungkap Kamsol.(Diskominfo Kampar /Aj)

Read more

Jum’at Berkah DWP UP Diskominfosandi Kampar, Serahkan Perlengkapan Ibadah shalat di Mushollah Al-Hidayah Dusun III Desa Ridan Permai.

Bangkinang Kota – Dalam rangka kegiatan rutin Jum’at Berkah, Dharma Wanita Persatuan (DWP) Unit Pelaksana Diskominfo Dan Persandian Kabupaten Kampar kali ini memberikan Bantuan Berupa Perlengkapan Ibadah Shalat di Mushollah Al-Hidayah Dusun III Desa Ridan Permai, Jum’at (09/09/2022). Ketua DWP UP Diskominfo Ny. dr. Yoanna Gustia Rahayu Yuricho Yang diwakili oleh Gusniwati dan Tim Mengunjungi dan memberikan Bantuan Berupa Perlengkapan Ibadah Shalat. Kegiatan Rutin Ini merupakan kegiatan mingguan prioritas setiap hari Jum’at yang mana kegiatan ini diikuti oleh Anggota DWP UP Diskominfosandi Kampar dengan berbagi Sembako dan memberi Bantuan ke Masjid – Masjid dan Masyarakat yang membutuhkan. Pada penyerahan Bantuan di Mushollah Al-Hidayah Desa Ridan Permai Ketua DWP UP Diskominfosandi Ny. dr. Yoanna Gustia Rahayu Yuricho Yang diwakili oleh Gusniwati menyampaikan pada Ibu – ibu Pengurus Mushollah dan juga Masyarakat Dusun III Desa Ridan Permai dengan di berikannya Perlengkapan Shalat di Mushollah Al-Hidayah agar bisa bermanfaat untuk Masyarakat yang beribadah ke Mushollah Al-Hidayah. Sementara itu dengan kedatangan Diskominfosandi Kampar disambut baik Pengurus Mushollah Al-Hidayah Dusun III Desa Ridan Permai Ibu Hj. Rukiah yang mengucapkan terimakasih atas kedatangan DWP UP Diskominfosandi Kampar, ini merupakan suatu  kehormatan bagi kami dan ini sangat membantu kami dalam beribadah di Mushollah Al-Hidayah disini. “Dan ini sangat bermanfaat sekali untuk Masyarakat yang ada di Dusun III Desa Ridan Permai sekali lagi kami berterima kasih banyak atas perhatian dan bantuannya DWP UP Diskominfosandi Kampar “Tutup Ibu Hj. Rukiah. (Diskominfosandi/CK)

Read more

Pasca Penyesuaian harga BBM Subsidi, Pemkab Kampar Bersama Instansi Terkait Gelar Focus Group Discussion (FGD)

Banginang kota – Perintah Lisan Kepala Kepolisian Negara Republik Indonesia pada saat video conference hari Senin tanggal 05 September 2022, dalam mengikuti zoom meeting bersama mendagri Tito Karnavian dalam pengendalian Infalasi daerah tahun 2022 hari ini kapolres kampar mengadakan diskusi Focus Group Discussion (FGD) pasca penyesuaian/Kenaikan harga BBM bersubsidi Kapolres Kampar AKBP Didik Priyo Sambodo, S.I.K dalam sambutan menyampikan Terhadap kenaikan BBM memberikan  Pro dan kontra di tengah-tengah masyarakat serta meberikan pengaruh kepada masyarakat yang kurang mampu. Dengan kondisi seperti ini kita berharap Kampar tetap dalam keadaan kondusif, aman dan nyaman, sehingga program pemerintah dapat berjalan dengan baik dan lancar, berikan masukan dan dukung kami dalam melaksanakan tugas kepolisian RI ” Pintanya. SPBU di Kab. Kampar berjumlah 22 yang berada di 13 Kecamatan di 11 Polsek Jajaran Hukum Polres Kampar dan kami selalu melaksanakan Patroli ke semua SPBU tersebut sebagai bentuk antisipasi hal – hal yang tidak kita inginkan seperti penimbunan BBM. Apabila ada Anggota Polri yang bermain dengan BBM akan kami tindak Tegas “ujar AKBP Didik Priyo Sambodo, S.I.K. Polres Kampar telah melakukan penangkapan terhadap Pelaku penyalahgunaan BBM guna mencegah kelangkaan terhadap BBM Yang menjadi Narasumber diskusi focus Group Discussion ( FGD ) pasca penyesuaian harga BBM bersubsidi ini kabag perekonomian Zamhur, ST, Kepala dinas Sosial kab. Kampar Drs. Muhammad, M.Si, kepala kesbangpol kab.kampar Drs. Mahadi, MH, Direktur Pasca Serjana UIR Prof. Dr. H. Yusri Munaf, SH, M.hum, Kasubdit IV Ditreskrimsus Polda Riau AKBP Dhovan Oktavianton, SH, S.I.K, MH., Pertamina SBM II Pertamina Patra Niaga Riau Raden Tri Wahyu Pemerintah Telah membentuk Tim Pengendali inflasi tingkat Pusat hingga Daerah, guna mengantisipasi hal hal yang tidak kita inginkan.Mengoptimalkan peran tugas dan fungsi Tim pengendali inflasi sesuai arahan Presiden dan arahan Menteri Dalam Negeri. Subsidi BBM tidak dihilangkan melainkan dialihkan untuk keperluan yang lain.Sampai saat ini kenaikan harga BBM belum terlalu signifikan dirasakan dilihat masih stabilnya dan tersedianya komoditas pangan dan jasa. Kenaikkan harga BBM dapat memfilterisasi masyarakat pengguna BBM bersubdi dan yang non subsidi Agar kita semua mendukung program pemerintah demi kebaikan masyarakat” ujar syamsul bahri Paparan dari Nara Sumber oleh Kabag Perekonomian dan SDA Kab. Kampar  Zamhur. ST menyatakanPemerintah Pusat sebelum mengeluarkan kebijakan kenaikan harga BBM jauh – jauh hari Pemerintah Pusat sudah membuat langkah satretigs sbb :Telah membuat Tim Pengendali inflasi tingkat Pusat, Daerah, Kampar guna mengantisipasi hal hal yang tidak kita inginkan.Mengoptimalkan peran tugas dan fungsi Tim pengendali inflasi sesuai arahan Presiden dan arahan Menteri Dalam Negeri.Dengan kenaikan BBM ini tujuan Pemerintah Pusat karna selama ini tujuan subsidi BBM 80% tidak tepat sasaran. Penyampaian oleh SBM II Pertamina Patra Niaga Riau Sdr. Raden Tri Wahyu Atmono yakni Berdasarkan Perpres nomor 191 tahun 2014 mengenai regulasi penggunaan Perpres 191 tidak ada larangan kendaraan dalam penggunaan BBM subsidi. Sekarang Pertamina sudah mempersiapkan website untuk pendaftaran kendaraan yang diperbolehkan penggunaan BBM subsidi dan kedepannya Perpres 191 tahun 2014 direvisi. Mengenai hal pengisian BBM menggunakan jerigen memang tidak dibenarkan oleh regulator yaitu DPR RI, Kementrian migas dll oleh karena itu kami menawarkan beberapa kemudahan agar masyarakat terpencil dapat menikmati BBM secara merata Paparan dari Nara Sumber Ahli oleh Direktur Pasca Sarjana UIR Prof. Dr. Yusri Munaf, S.H., M. HumYang berpihak kepada Pemerintah terkait kenaikan harga BBM beralasan Subsidi BBM selama ini tidak tepat sasaran, banyak terjadinya penimbunan BBM. Yang kontra kepada Pemerintah terkait kenaikan harga BBM bersubsidi yaitu terjadinya kenaikan harga barang, rendahnya jumlah daya beli, meningkatnya tarif biaya Transportasi Paparan dari Nara Sumber Ahli dari Dirreskrimsus Polda Riau Sdr. Kombes Pol Ferry Irawan, S.I.K. diwakili oleh Kasubdit IV Ditreskrimsus Polda Riau AKBP Dhovan Oktavianton, SH, S.I.K, MHKomsumsi dan subsidi BBM belum tepat sasaran karena masih dinikmati oleh masyarakat menengah keatas. Kami akan selalu mengawasi penyaluran BBM bersubsidi karna sudah begitu besar Biaya yang dikeluarkan oleh pemerintah utk subsidi BBM. Hadir para undungan Pj Bupati yang di wakili staf Ahli bidang pemerintahan dan hukum kab.kampar Drs. Syamsul Bahri, kapolres Kampar AKBP Didik Priyo Sambodo, S.I.K.,forkopimda, kepala OPD, Ketua APDESI Kab Kampar Sdr. M. Haris, SH, seluruh kepala desa, pengusaha SPBU, SPSI yang mewakili club-club otomotif dan Elemen masyarakat.(Diskominfosandi/CK)

Read more

Silaturahmi Dengan PMKJ, Kamsol ; Saya Bangga Dengan Kekompakan Masyarakat Kampar di Jakarta

Jakarta – Setelah mengunjugi masyarakat Kabupaten Kampar yang ada di Batam dan Tanjung Pinang pada hari minggu 4 September, Pj Bupati Kampar Dr. H. Kamsol melanjutkan dengan mengunjungi dan beesilaturahmi dengan Persatuan Masyarakat Kampar Jakarta (PMKJ) yang di laksanakan di Anjungan Riau Taman Mini Indonesia Indah Jakarta, Selasa 06/09. Turut hadir juga anggota DPD RI asal Kampar Dr. Hj. Misharti dan Edwin Pratama Putra, mantan Dandim 0313/KPR Kampar Kolonel Inf Asep Dedi Darmadi dan Asisten III Setda Kampar Ir. Azwan Dalam Sambutannya Pj Bupati Kampar Dr. H. Kamsol, MM menyampaikan apresiasinya dan sangat bangga karna kekompakan masyarakat Kampar yang ada di ibukota indonesia ini. Kamsol juga mengatakan bahwa pemerintah kabupaten kampar kini tengah berusaha untuk meningkatkan perekonomian dengan mengenalkan produk – produk UMKM khas kampar secara digitalisasi atau online agar lebih cepat di ketahui oleh khalayak ramai. Tidak lupa juga Kamsol menyampaikan kepada masyarakat kampar yang ada di jakarta bahwa sekarang pemerintah daerah juga beeusaha untuk mengatasi banjir yang ada di kampar yang diakibatkan oleh drainase yang tersumbat. Sementara itu anggota DPD RI asal Kampar Hj. Dr. Misharti mengucapkan terima kasih atas kedatangan Pj Bupati Kampar, dan Kami yang ada di jakarta ini akan selalu mendukung dan akan membantu Dr. H. Kamsol untuk terus bersinergi membangun Kampar menjadi lebih baik lagi. Selanjutnya anggota DPD RI yang juga berasal dari kampar Edwin Pratama Putra menyampaikan terima kasih kepada Pj Bupati Kampar dan sebuah kebanggan bagi kami yang di jakarta karna bapak Kamsol telah jauh-jauh Mengunjungi kami di sini. Kami masyarkat kampar yang ada di jakarta siap berkolaborasi dan menjaga slaturahmi kami agar tetap solid di jakarta ini. Sementara itu Ketua Persatuan Masyarakat Kampar Jakarta (PMKJ) H. Munasir menyampaikan terima kasihnya untuk kedatangan  Pj bupati kampar Dr. H. Kamsol, karna sudah 2 tahun lebih acara silaturahmi ini tidak bisa diadakan di akibatkan oleh pandemi dan alhamdulillah sekarang bisa di laksanakan lagi. Ucapnya. Setelah selesai bersilaturahmi dengan Persatuan Masyarakat Kampar Jakarta (PMKJ), Pj Bupati Kampar menyempatkan diri Berdialog dengan Ikatan Pelajar Mahasiswa Kampar Jakarta (IPMKJ) tentang bagaimana rasanya menempuh pendidikan di Ibukota Jakarta. (Diskominfo Kampar/RF)

Read more

Raker AKPSI, Kampar di Tunjuk Sebagai Tuan Rumah Pelaksanaan Rakernas AKPSI 2022.

Jakarta – Penjabat (Pj) Bupati Kampar Dr. H. Kamsol, MM yang juga Sekretaris Jendral dari Asosiasi Kabupaten Penghasil Sawit Indonesia (AKPSI) mengadakan rapat kerja dengan ketua umum beserta seluruh anggota AKPSI yang di adakan di Hotel Sari  Pacific Jakarta, Selasa 6/9. Pj Bupati Kampar Dr. H. Kamsol saat di wawancarai menyampaikan bahwa pada rapat kerja ini di bahas tentang menyusun Norma-Norma Kebijakan, Arah, dan Strategi AKPSI. Pada kesempatan forum AKPSI menunjuk Kabupaten Kampar sebagai tuan rumah Rapat Kerja Nasional yang pertama Dikatakan Kamsol pada rapat ini juga memutuskan waktu persiapan pelaksanaan untuk Rapat Kerja Nasional (Rakernas) AKPSI yang nantinya akan di adakan di Provinsi Riau Tepatnya di Kabupaten Kampar, yang akan direncanakn pada bulan November 2022 nanti. Dengan di tunjuknya Kabupaten Kampar sebagai tempat untuk pelaksanaan Rakernas ini maka kita harus menyusun rencana kerja untuk Rakernas tersebut” Ucapnya Kamsol berharap pada rakernas yang akan di laksanakan di Kampar Nanti nanti AKPSI bisa mendatangkan Presiden RI Ir Joko Widodo , Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi , Mentri Ekonomi dan juga Menteri Dalam Negeri RI. “Dan juga pada Rakernas nanti kita berharap juga bisa menggabung selain dari kabupaten/kota penghasil sawit tapi juga APKASINDO dan GAPKI karna semuanya berkepentingan dalam rangka menyusun tata kelola sawit kedepan.” Tambah Kamsol Dan pada rapat ini kita juga sudah membentuk tim kecil yang akan mengurus kebijakan dan manfaat dari pembentukan AKPSI ini, yaitu dalam rangka kontribusi dari perusahaan terhadap penetapan Jual Tandan Sawit yang sudah kita usulkan sebelumnya. Tutup Kamsol (Diskominfo Kampar/RF)

Read more