Peristiwa

Satgas Pamtas Yonif 132/BS Gelar Karya Bakti Bersama Warga Kampung Kibay

Kab. Keerom – Satgas Pamtas RI-PNG Yonif 132/BS Pos Kali Asin bersama masyarakat melaksanakan kegiatan karya bakti membersihkan jalan utama di Kampung Kibay, Distrik Arso Timur, Kab. Keerom, Papua, Jumat (02/06/2022). Disela kegiatan, Danpos Kali Asin Satgas Pamtas RI-PNG Yonif 132/BS Letda Inf Andi Hendrata Siregar mengatakan kegiatan ini melibatkan10 orang anggota pos Kali Asin bersama warga. “Kegiatan karya bakti gotong-royong ini dilakukan anggota Pos Kali Asin Satgas Pamtas RI-PNG Yonif 132/BS bersama komponen masyarakat setempat membersihkan jalan utama di Kampung Kibay, Distrik Arso Timur, Kabupaten Keerom, Papua,” ungkapnya. “Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan kesadaran masyarakat akan pentingnya kebersihan lingkungan serta menciptakan lingkungan rapi, indah dan nyaman,” tambah Letda Inf Andi Hendrata Siregar. Sebagai salah satu bentuk karya bakti dan sinergitas TNI dengan rakyat dan wujud kemanunggalan TNI dengan rakyat, untuk memajukan wilayah perbatasan RI-PNG. Sementara itu, Bapak Daniel Kuntui (45) Ketua RT Kampung Kibay menuturkan, kerja bakti membersihkan lingkungan terutama jalan yang sering dilalui masyarakat untuk menciptakan lingkungan yang bersih dan rapi serta indah. “Kami sangat berterima kasih dengan Satgas TNI yang menyempatkan waktunya untuk membantu warga membersihkan jalan lingkungan, sehingga warga yang melintas merasa nyaman,” ucap Bapak Daniel Kuntui.

Read more

Menuju SRA untuk Cegah Tiga Permasalahan Besar Pendidikan.

Surat Keputusan Gubernur Riau tentang Sekolah Ramah Anak Nomor Kpts.801/Iv/2022  menetapkan seluruh satuan pendidikan menengah dan khusus di Riau masuk ke dalam kategori “MAU” menuju Satuan Pendidikan Ramah Anak (SRA)  SK  tersebut disebut-sebut sebagai salah satu upaya Pemerintah Provinsi Riau penerima Anugerah Merdeka Belajar atas upaya penuntasan tiga permasalahan besar pendidikan (kompas, 9/6/2023). “Strategi Gubernur Riau untuk mencegah tiga kesalahan besar pendidikan dengan menetapkan seluruh satuan pendidikan di Riau menuju SRA juga menjadi pertimbangan utama saya saat menerima amanah sebagai Penjabat Bupati Kampar. Selain menerbitkan SK SRA, saya juga membuat SK tentang pelembagaan Sekretariat Bersama SRA di Kampar untuk memperkuat kolaborasi ABGC dalam upaya mencegah tiga dosa besar pendidikan, “tutur Kadisdik Provinsi Riau, Dr. H. Kamsol, M.M. Kemendikbudristek melalui Puspeka terus mengedepankan upaya pencegahan kekerasan di lingkungan pendidikan sebagai salah satu prioritas kebijakan Merdeka Belajar dengan memperluas jangkauan edukasi publik serta menguatkan kolaborasi lintas Kementerian/Lembaga, juga partisipasi keluarga dan masyarakat luas guna mewujudkan satuan pendidikan yang aman dan nyaman, serta bebas dari kekerasan (Detik.com: 5/12/2022).  “Selain kebijakan SRA, Gubernur Riau  juga memperkuat pendidikan vokasi khususnya di SMK yang membuat anak-anak keranjingan belajar dan memelihara diri dari tiga dosa besar pendidikan bersama guru terlatih hak anak, “pungkas Kamsol. 6 Komponen Utama SRA Ketua Yayasan Sigap Kerlip Indonesia (YSKI) Kabupaten Kampar yang juga Fasilitator Nasional SRA, Yanti Kerlip menyampaikan bahwa kebijakan dan implementasi SRA sejak pemerintahan Jokowi terus meluas ke berbagai pelosok tanah air. “Kampanye Sehari Belajar diluar Kelas atau OCDay yang dilaksanakan serentak di berbagai negara di seluruh dunia juga dilaksanakan di provinsi Riau mulai dari Kampar. YSKI Kampar tengah menyiapkan OCDay pada 2 November yad bersama Kepala Disdikprov Riau. Tujuan utama OCDay mengajak guru, orangtua, dan anak menikmati kegembiraan belajar di luar kelas dalam upaya mencegah tiga dosa besar pendidikan,”kata Yanti Kerlip.  Yanti Kerlip juga meyakini bahwa penerapan 6 komponen utama SRA dapat mencegah tiga dosa besar pendidikan secara sistematis dan masif. “Deklarasi yang dilaksanakan seluruh warga sekolah untuk Mau menuju SRA pada OCDay membuka jalan bagi puluhan ribu satuan pendidikan untuk menunjukkan komitmen penuh dalam upaya perlindungan anak khususnya dati tiga dosa besar pendidikan, “imbuh Yanti. Setiap satuan pendidikan dapat mengajukan diri untuk mengikuti standarisasi SRA melalui Dinas yang mengurus Perlindungan Anak. Satuan pendidikan akan diajak untuk melakukan evaluasi diri untuk enam komponen utama SRA berikut: Kebijakan SRA termasuk penerapan tata tertib yang ramah anak Pembelajaran yang Ramah Anak Guru terlatih KHA dan SRA Sarana Prasarana Ramah Anak Partisipasi Anak Partisipasi orangtua/wali, alumni, lembaga masyarakat, sunia usaha dan industri. Praktik Baik 6 Langkah Gembira YSKI Kampar membawa praktik baik Gembita menjadi Keluarga Peduli Pendidikan yang dilaksanakan oleh Tim Sigap Kerlip di daerah bencana sejak 2014 menjadi langkaj keempat Menuju SR (Mesra) Beriman di Kampar.“Saya mendukung penuh upaya Mbak Yanti Kerlip bersama YSKI Kampar untuk mencegah tiga dosa besar pendidikan dengan 6 langkah gembira dan OCDay, “ujar Kamsol. Kita Masih Punya Mimpi adalah langkah pertama yang silaksanakan Tim Sigap Kerlip untuk mengajak anak-anak gembira mengenal potensi diri dan sosok di masa depan sebagai Profil Pelajar Pancasila. Metode yang digunakan YSKI adalah Start to Empathy sebelum membuat Vision Board atau Papan Mimpi.  Guru-guru mengikuti pelatihan dalam jaringan tentang KHA dan SRA sebelum membimbing peserta didik melaksanakan 5 langkah gembira berikutnya: Ragam 20 menit yang memukau dengan membaca nyaring 15 menit dan membuat pertanyaan 5W 1H selama 5 menit bersama ayahanda/wali tercinta Obrolan Pendidikan Ramah Anak di pertemuan orangtua, murid, dna guru kelas Obrolan Kesehatan, Keselamatan, Kesiapsiagaan Ramah Anak dalam pertemuan 10-15 keluarga di sekitar rumH anak Simphoni Keluarga dalam kegiatan Upacara Bendera dengan membuka ruang apresiasi terhadap kebiasaan baik yang dilakukan peserta didik dan guru. Simphoni Bangsa dalam ruang-tuang perjumpaan peserta didik dengan para pengambil keputusan. “Anak-anak dan guru di sekolah kami makin keranjingan belajar setelah mengikuti pendampingan gembira oleh YSKI, “ujar Min Hursepuni, kepala SDN Masohi di Kabupaten Maluku Tengah. Pendeta muda di Jakarta Barat, Hendy menyatakan kerinduan terhadap sahabat-sahabat kerlip yang memberikan dukungan psikososial di SMAN 1 Simpang Empat pasca erupsi Sinabung 2014.  “Saya baru saja terhubung kembali dengan ibu Yanti Kerlip di instagram. Sembilan tahun yang lalu saya dan teman-teman penyintaa erupsi gunung Sinabung benaf-benar gembira bersama keluarga peduli pendidikan  di tempat pengungsian. Semangat kami untuk meraih prestasi tertinggi di pendidikan terus menyala hingga hari ini, “tutur Hendy.(Diskominfo Kampar) Penulis Sriyulianti Pembina Sigap KerLip Indonesia.

Read more

Tingkatkan Kepedulian Sosial, Ketua DWP UP Diskominfo Kampar dr. Yoana Berikan Bantuan Sembako ke Panti Asuhan Putri Aisyiyah Bangkinang.

Bangkinang Kota – Sebelum Melakukan Kegiatan Sosial ke Panti Asuhan, Ketua DWP UP Diskominfo Kampar dr. Yoanna Yuricho melakukan rapat bulanan sekaligus silaturrahmi bersama anggota DWP UP Diskominfo dan Persandian Kampar yang dilaksanakan di Aula Kantor Diskominfo dan Persandian Kabupaten Kampar. Jum’at siang (9/6). Dalam rapat bulanan dan silaturrahmi tersebut, Ketua DWP UP Diskominfo dan Persandian Kampar bersama anggota juga melakukan diskusi terkait rencana wisata DWP UP Diskominfo dan Persandian Kampar. Usai melakukan rapat tersebut, Ketua DWP UP Diskominfo dan Persandian Kampar bersama para anggota melakukan kunjungan ke salah satu panti asuhan yang berada di Kota Bangkinang yakni panti asuhan puteri Aisyiyah Bangkinang. Dalam kunjungan tersebut, dr. Yoanna Yuricho memberikan bantuan sembako yang diterima langsung oleh pimpinan daerah Panti Aisyiyah Kabupaten Kampar Hj. Nur Asma, BA yang merupakan salah satu bentuk kepedulian antar sesama yang juga peduli kepada anak yatim, piatu dan anak yang kurang mampu. dr. Yoanna dalam kesempatan itu menyampaikan bahwa, kami dari DWP UP Kominfo Kampar mengucapkan terima kasih ke panti asuhan putri aisyiyah atas sambutannya, semoga anak anak di panti ini terus semangat dan terus belajar agar nantinya apa yang di cita citakan dapat terwujud. Ditambahkan dr. Yoanna Yuricho, bahwa paket sembako yang kami berikan ini merupakan bentuk rasa peduli antar sesama semoga bermanfaat dan membantu anak anak dalam kesehatiannya dalam mengembangkan ilmu agama dan pendidikan Sementara itu Pimpinan Daerah Aisyiyah Kabuoaten Kampar Hj. Nur Asma, BA menyampikan ucapan terima kasih kepada Ketua DWP UP Diskominfo dan Persandian Kampar bersama aggota atas kunjungan dan juga bantuan berupa sembako, ini sangat bermanfaat bagi kami, semoga ibuk ibuk dari DWP UP Diskominfo Kabupaten Kampar diberikan kesehatan, keluasan rezki dan sukses selalu dalam menjalankan tugas dan tanggung jawab yang telah diembankan. ( Diskominfo Kampar).

Read more

Satgas Yonif 132/BS Mengajar Di SD YPPK Epinosa Kp.Kalimo.

Kab.Keerom – Satgas Yonif 132/BS Pos Kalimo melaksanakan kegiatan Gadik di SD YPPK Epinosa Kp.Kalimo, Distrik Waris, Kab.Keerom, Provinsi Papua, Kamis (08/06/2023). Kegiatan yang dipimpin langsung oleh Letda Inf M.H Bagaskoro selaku Danpos Kalimo memberikan pembelajaran kepada murid kelas 4 SD YPPK Epinosa. Kegiatan dilaksanakan untuk meningkatkan motivasi belajar siswa-siswi, kegiatan pembelajaran dilakukan sambil bermain, sehingga mereka tidak merasa jenuh. “Pelajaran yang diberikan berupa wawasan kebangsaan, sejarah, dan matematika,” Ujar Letda Inf M.H Bagaskoro. Satgas Yonif 132/BS ingin memberikan sedikit bekal terhadap anak-anak yang tinggal di perbatasan RI-PNG dalam menggapai cita-citanya. “Para murid antusias terhadap kegiatan yang diselenggarakan oleh personel Satgas Yonif 132/BS dimana jika jawaban yang benar akan diberi hadiah yang bisa meningkatkan para murid untuk lebih giat belajar agar bisa menjawab semua pertanyaan dengan benar”. Ungkap Bpk. Yonarius Yelipele selaku guru SD YPPK Epinosa. Mereka pun sangat antusias dan fokus dalam proses belajar, pertanyaan demi pertanyan diberikan kepada murid tersebut dan semua murid bisa menjawab pertanyaan demi pertanyaan yang diberikan.(Diskominfo Kampar) Autentifikasi : Pa Pen Satgas Yonif 132/BS.

Read more

Jalin Silaturahmi, Personil Satgas Pamtas RI-PNG Yonif 132/BS Melaksanakan Anjangsana Ke Kampung Banda.

Kab. Keerom – Satgas Pamtas RI-PNG Yonif 132/BS intens melaksanakan kegiatan untuk selalu mendekatkan diri dengan warga yang bertujuan mempererat tali silaturahmi dan kerjasama yang positif dengan masyarakat di wilayah perbatasan. Kegiatan tersebut dimaksudkan guna mendukung kelancaran tugas dan keberhasilan selama mengemban tugas pengamanan di perbatasan RI-PNG. Untuk itu, sebagai upaya terwujudnya kemanunggalan TNI-Rakyat, Peronel Pos Waris Satgas Pamtas Yonif 132/BS Serda Rifky beserta 10 orang anggota melaksanakan Anjangsana di Kampung Banda, Kab. Keerom, Papua, Minggu (04/06/2023). Kegiatan ini juga merupakan salah satu cara kami untuk selalu menjalin silaturahmi kepada masyarakat,agar kedekatan TNI dan rakyat selalu terjalin dengan baik,serta dengan kehadiran TNI dalam membantu kesulitan rakyat ini memiliki nilai-nilai yang positif juga nilai teritorial. Kedatangan Personel Pos Waris di Kampung Banda disambut dengan senyuman serta salam sapaan oleh masyarakat Kampung Banda tersebut. Kemudian, Bapak Ondo Afi mengucapkan banyak terima kasih kepada anggota Satgas Yonif 132/BS, ” Sekali lagi kami ucapkan sangat berterima kasih kepada anggota pos yang selalu dekat dengan kami,dan membantu masyarakat disini,” ucap Bapak Ondo Afi.(Diskominfo Kampar / Humas 132 BS)

Read more

Satgas Yonif 132/BS Berikan Bantuan Material Bangunan Guna Percepatan Renovasi Gereja

Kab.Keerom – Satgas Yonif 132/BS Pos Bendungan Tami memberikan bantuan material bangunan yang nantinyana akan digunakan untuk merenovasi Gereja GKI Telaga Koya Timur, Kp. Koya Timur, Distrik Muara Tami, Kota Jayapura, Provinsi Papua, Senin (06/06/2023). Personel Pos Bendungan Tami yang dipimpin Letda Inf Fadli berinisiatif memberikan bantuan berupa material guna mendorong pembangunan gereja GKI Telaga Koya Timur yang tak kunjung selesai akibat kekurangan dana untuk membeli bahan material bangunan. Kapten Inf Putra K Zendrato selaku Dankipur A menyampai bahwa, Pos Bendungan Tami akan terus berupaya untuk mendukung pembangunan Di Distrik Muara Tami sehingga kedepannya pembangunan Di Distrik Muara Tami akan merata. Selain menyalurkan bantuan dengan melalui kegiatan Ini diharapkan akan terjalin ikatan persaudaraan antara Satgas Yonif 132/BS dan masyarakat, sehingga kemanunggalan TNI dan Rakyat dapat tetap kokoh berdiri. Lebih lanjut dikatakan, kegiatan ini juga merupakan bentuk implementasi dari tujuh perintah harian KASAD, Dimana TNI-AD harus hadir ditengah-tengah masyarakat yang membutuhkan bantuan. Dalam kegiatan ini Letda Inf Fadli yang diwakilkan oleh Sertu Salman Hasibuan menyampaikan kepada masyarakat Kp.Telaga bahwa Personelnya akan selalu siap untuk memberikan bantuan baik berupa pikiran maupun tenaga guna meringankan setiap pekerjaan atau kegiatan yang dilakukan dalam rangka renovasi GKI Telaga. Sementara itu, Ketua Majelis Jemaat GKI Telaga sekaligus Ketua Panitia Pembangunan Gereja Bpk Yosef Tiar (49) mengucapkan terimakasih atas dukungan dari personel Satgas Yonif 132/BS yang sudah mau berpartisipasi membantu masyarakat untuk mendirikan rumah ibadah Di Kp. Telaga. Kepala Suku Kp.Telaga Bpk. Niko Voisah, mengatakan bahwa kehadiran personel Pos Bendungan Tami dapat menyemangati masyarakat yang ikut bekerja membantu pembangunan gereja. “Semoga kegiatan gotong royong nantinya diberkati Tuhan serta personel Satgas Yonif 132/BS selalu dalam lindungan Tuhan YME,” Ungkap Bpk. Niko.(Diskominfo Kampar) Autentifikasi : Pa Pen Satgas Yonif 132/BS.

Read more

Satgas Pamtas Yonif 132/Bima Sakti Berikan Pelayanan Kesehatan Gratis Ke Masyarakat Perbatasan Papua.

Kab. Keerom – Satgas Pamtas Yonif 132/Bima Sakti Pos Kali Lapar memberikan pelayanan kesehatan gratis kepada masyarakat Perbatasan RI – PNG di Kampung Kali Lapar, Kab. Keerom, Papua, Rabu (31/05/2023). Kegiatan ini dipimpin oleh Serda Rhiwaldy Sihaloho dan 10 anggota, ini merupakan wujud kepedulian dan pelayanan yang di berikan oleh Satgas Pamtas Yonif 132/Bima Sakti Pos Kali Lapar untuk masyarakat Kampung Kali Lapar II, kegiatan ini langsung di tangani oleh Prada Rambe selaku Takes Pos Kali Lapar. “Pelayanan kesehatan ini merupakan kepedulian kami dan wujud bakti kami untuk masyarakat Papua guna membantu meringankan masalah pengobatan dan sarana prasarana kesehatan yang terbatas di Perbatasan Papua,” Ujar Prada Rambe. Seluruh Warga Kampung Kali Lapar II merasa sangat terbantu dan berterimakasih kepada Satgas Pamtas Yonif 132/BS karena adanya pelayanan kesehatan gratis ini. “Saya sangat senang, karena bapak peduli dengan kesehatan kami disini, dengan adanya obat gratis yang bapak berikan. Sekali lagi saya sangat berterimakasih kepada bapam TNI yang hadir disini dan terus memperhatikan kami disini,”Ujar Paulus.(Diskominfo Kampar /Humas 132 BS)

Read more

Kerjasama Kementerian Sosial RI dengan Satgas Pamtas RI-PNG Yonif 132/BS, Bersama-sama Sejahterakan Masyarakat Papua.

Kota Jayapura – Kerjasama ditandai dengan Kunjungan Kerja Menteri Sosial Ibu Tri Rismaharini ke wilayah tugas Satgas Pamtas RI-PNG Yonif 132/BS ke Pos Komando Utama Skouw, Distrik Muara Tami, Kota Jayapura, Provinsi Papua, Selasa kemarin (30/05/2023). Salah satu agenda kunjungan kerja Menteri Sosial RI Bu Tri Rismaharini ke wilayah Provinsi Papua yakni dalam rangka peresmian Penerangan Jalan Umum Tenaga Surya (PJUTS) di wilayah Skouw, yang merupakan pintu gerbang perbatasan paling timur Indonesia. Pada kesempatan ini Dansatgas Pamtas RI-PNG Yonif 132/BS Letkol Inf Ahmad Fauzi yang diwakilkan oleh Wadansatgas Mayor Inf Zulfikar Rakita Dewa berkesempatan untuk menyambut kunjungan kerja Menteri Sosial RI. Kegiatan kunjungan kerja dimulai ketika matahari sudah terbenam, dikarenakan Ibu Risma harus memenuhi agenda kegiatan di beberapa tempat di wilayah lainnya. Setelah tiba di Kota Jayapura, Ibu Risma dan rombongan langsung menuju lokasi peresmian Penerangan Jalan Umum Tenaga Surya (PJUTS). Setelah acara peresmian yang didampingi oleh Mayor Inf Zulfikar beserta kepala instansi di PLBN Skouw, Ibu Menteri Sosial menyempatkan untuk menyapa dan membagikan bingkisan kepada masyarakat wilayah Skouw dan Mosso. Mama Dora (35) salah satu masyarakat Skouw menyampaikan kepada Ibu Menteri Sosial bahwa masyarakat memerlukan gedung sekolah untuk anak-anak yang tinggal di wilayah tersebut. Setelah rangkaian peresmian PJUTS ini, Ibu Tri Rismaharini meninggalkan lokasi menuju Kota Jayapura. Sinergitas antara Satgas Pamtas RI-PNG Yonif 132/BS dan Kemensos RI sudah terjalin cukup lama. Hal ini dibuktikan dengan kegiatan bakti sosial berupa pendistribusian 530 paket sembako dan 2.000 pcs pakaian dukungan dari Kemensos RI kepada masyarakat Papua melalui tangan Satgas Pamtas RI-PNG Yonif 132/BS. Tidak sampai disitu saja, Ibu Menteri Sosial menyampaikan secara langsung kepada Mayor Inf Zulfikar bahwa Kementerian Sosial RI akan memberikan dukungan berupa kurang lebih 100 PJUTS, 100 ekor babi dan 50 ekor ayam ternak kepada Satgas Pamtas RI-PNG Yonif 132/BS yang nantinya akan didistribusikan secara langsung kepada masyarakat di wilayah perbatasan RI-PNG.(Diskominfo Kampar) Autentifikasi : Pa Pen Satgas Yonif 132/BS.

Read more

Kedekatan Masyarakat Kp.Ampas Dan Satgas Yonig 132/BS.

Kab.Keerom – Satgas Yonif 132/BS Pos Ampas melaksanakan anjangsana Di Kp.Ampas, Distrik Waris, Kab.Keerom, Provinsi Papua, Kamis (01/06/2023). Berbagai upaya terus dilakukan untuk menjaga stabilitas keamanan di wilayah perbatasan RI-PNG, salah satunya dengan melakukan anjangsana ke kampung-kampung. Tujuan kegiatan ini yakni untuk bersilaturahmi dan mempererat hubungan personel Satgas Yonif 132/BS dengan masyarakat Kp.Ampas. Kapten Inf Sutan Syahril selaku Dankipur D menyampaikan bahwa pos-pos yang dibawah naungannya agar senantiasa menjalin hubungan yang baik dengan masyarakat sehingga nantinya Satgas Yonif 132/BS memiliki tempat di hati masyarakat. “Kami Pos Ampas akan selalu hadir diantara masyarakat, serta senantiasa membantu mengatasi kesulitan-kesulitan masyarakat, sehingga masyarakat memiliki kecintaan terhadap TNI-AD,” Ungkap Danpos Ampas. Masyarakat Kp.Ampas merasa senang atas kedatangan personil Satgas Yonif 132/BS ke kampung mereka, salah satunya Bpk. Lauren Hip (56) beliau menilai bahwa Satgas Yonif 132/BS selalu hadir untuk membantu masyarakat. “Saya senang dengan kehadiran bapak TNI di kampung kami, karena bapak-bapak TNI selalu memperhatikan kami disini dengan cara membantu kesulitan masyarakat,” Ungkap Bpk. Lauren Hip.(Diskominfo Kampar) Autentifikasi : Pa Pen Satgas Yonif 132/BS.

Read more

Satgas Yonif 132/BS Berikan Pelayanan Kesehatan Gratis Kepada Masyarakat Di Perbatasan.

Kab.Keerom – Satgas Yonif 132/BS Pos Wambes memberikan pelayanan kesehatan gratis kepada masyarakat Di Kp.Wambes, Distrik Mannem, Kab.Keerom, Provinsi Papua, Rabu (01/06/2023). Kegiatan ini merupakan wujud kepedulian dan pengabdian yang diberikan oleh Satgas Yonif 132/BS untuk masyarakat. “Pelayanan kesehatan ini, merupakan kepedulian kami dan wujud bakti kami untuk masyarakat Papua guna membantu meringankan permasalahan kesehatan Di Perbatasan RI-PNG,” Ungkap Danpos Wambes. Tim dari Pos Wambes yang dipimpin oleh Serda David berangkat menuju Pos Wambes, setibanya disana masyarakat langsung menghampiri para personel karena mereka sudah tau maksud kedatanganan personel Pos Wambes yakni untuk memberikan pelayanan kesehayan gratis. Dengan sigap Praka Bayu selaku Takes Pos Wambes memeriksa satu-persatu masyarakat yang menyampaikan keluhannya serta memberikan obat yang dibutuhkan. Seluruh masyarakat Kp.Wambes merasa sangat terbantu dan berterimakasih kepada Satgas Yonif 132/BS karena adanya pelayanan kesehatan gratis. “Saya sangat senang, karena abang peduli dengan kesehatan kami disini, apalagi saya yang sedang sakit malaria hampir sudah satu minggu pun merasa terbantu dengan adanya obat gratis yang abang berikan, sekali lagi saya sangat berterimakasih kepada abang-abang TNI yang hadir disini dan terus memperhatikan kami disini,” Ujar Mama Noa.(Diskominfo Kampar) Autentifikasi : Pa Pen Satgas Yonif 132/BS.

Read more