Pemerintah Kabupaten Kampar
  • Home
  • BERITA
  • Tingkatan Investasi Daerah, Bupati Kampar Lakukan Kunker ke Kabupaten Sleman.
BERITA Birokrasi Ekonomi KATEGORI NASIONAL Pemda

Tingkatan Investasi Daerah, Bupati Kampar Lakukan Kunker ke Kabupaten Sleman.

Jogjakarta,- Bupati Kampar, H. Catur Sugeng Susanto, SH.MH, beserta rombongan, melakukan kunjungan ke Pemerintah Kabupaten Sleman guna berbagi informasi terkait peningkatan investasi di daerah Kabupaten Kampar.

Rombongan Bupati Kampar dan para OPD yang diterima langsung oleh Bupati Sleman, Kustini Sri Purnomo di Kantor Bupati Sleman tersebut berlangsung akrab dan hangat, Selasa (19/10)

Pada kesempatan tersebut, Bupati Kampar berterima kasih atas sambutan yang diberikan oleh Pemerintah Kabupaten Sleman, ” saya ucapkan terima kasih karena kami sudah diterima dengan baik disini, saya berharap nantinya kepala OPD yang hadir disini bisa sharing informasi dengan para kepala OPD terkait untuk peningkatan investasi di Kabupaten Kampar” harap Catur.

Sementara itu Bupati Sleman, Kustini Sri Purnomo  mengucapkan terima kasih atas kunjungan dari Pemerintah Kabupaten Kampar, semoga dengan berbagi informasi nantinya, bisa lebih meningkatkan investasi di Kabupaten masing-masing.

Pada kunjungan tersebut, Bupati Sleman juga berkesempatan mengajak Bupati Kampar mengikuti kegiatan pelantikan pengurus dewan pimpinan cabang forum pemberdayaan perempuan Indonesia (DPC-FPPI)Kabupaten Sleman.(Diskominfo Kampar).

Related posts

Operasi Ketupat Lancang Kuning di mulai 6 -17 Mei 2021

Dino Aritaba

Malam Tahun Baru, Satgas Pamtas Yonif 132/BS Melaksanakan Anjangsana

Supardi

Setelah Kunjungi Rimbo Panjang, Bupati Kampar Rakor dengan Komisi IV DPR RI dan Gubernur Riau.

Supardi

Bupati :”Dinkes Adalah Garda Terdepan Untuk Penanganan Pandemi Covid 19″

Supardi

Ratusan Anjing Pemburu dilepas, bersihkan Hama Babi di Kampar

Supardi

Ketua LAK Kampar ; Mari Dukung dan Sukseskan Pilkades Serentak 2021

Supardi