Pemerintah Kabupaten Kampar
  • Home
  • BERITA
  • Kejaksaan Negeri Kampar Sambut Silaturahmi Perdana Pj Bupati Kampar
Bangkinang BERITA Pemda

Kejaksaan Negeri Kampar Sambut Silaturahmi Perdana Pj Bupati Kampar

Bangkinang Kota – Setelah lebih kurang tiga minggu menjabat sebagai PJ Bupati Kampar, Dr. Kamsol, MM kembali melakukan silaturahmi sekaligus koodinasi bersama Forkopimda Kampar.

dimana kali ini Pj Bupati Kampar melakukan silaturahmi ke Kantor Kejaksaan Negeri Kampar yang disambut langsung Kajari Kampar Arief Budiman , SH , MH , diruang kerjanya di bangkinang kota, kamis (9/6/2022). Pada kesempatan tersebut Pj Bupati Kampar melakukan peninjauan ke beberapa titik lokasi lingkungan kantor kejari kampar yang sedang dilakukan pembangunannya.

Sebelumnya Pj Bupati Kampar telah melaksanakan silaturahmi bersama forkopimda lainnya, pada tanggal 24 Mei 2022 yang lalu diantaranya silaturahmi ke Mapolres kampar disambut langsung Kapolres kampar AKBP Rido Rolly Parsaoran Purba SIK.MH, Makodim 0313/KPR dengan dandim letkol Arh Muliyadi, S.I.P ,  ke pengadilan agama Bangkinang disambut ketua PA bangkinang Fithriati AZ , S.Ag , serta ke pengadilan negeri bangkinang disambut ketua PN kelas IB Bangkinang bersama i Dewa G Budhy D.A.SH,.MH dan jajaran.

Dalam silaturahmi dengan Kajari Kampar tersebut, Kamsol menyampaikan bahwa Ini adalah langkah awal dalam menjalin kekompakan kebersamaan. Karena tanpa ada dukungan, kebersamaan termasuk forkopimda Kampar dalam membangun kampar lebih maju, akan sulit tercapai.

Untuk itu perlu dukungan dan kerjasama seluruh elemen termasuk Forkopimda Kampar sendiri. Sebab koordinasi yang baik akan dapat menjalin kerjasama yang baik, agar pembangunan dapat semuanya berjalan dengan baik. Karena pada intinya tujuan kita nersama bagaimana kesejahteraan masyarakat bisa meningkat.

Sementara itu Kejaksaan Negeri Kampar Arif Budiman, SH, MH, menyambut baik kunjungan Pj Bupati Kampar dalam rangka silaturahmi guna menjalin komunikasi antara  Pemda dengan dengan Forkompimda khususnya Kejaksaan Megeri Kampar.

Disamping itu, Kejaksaan juga akan terus mendukung seluruh program Pemerintah Daerah Kabupaten Kampar khususnya dalam hal penegakan hukum diwilayah Kabupaten Kampar.

Usai silaturahmi, Kamsol bersama Kejari dan melaksanakan sholat berjama’ah di Masjid Kejaksaan serta juga sempat meninjau pembangunan rumah Dinas bagi para karyawan Kejaksaan Negeri Kampar. (diskominfo/mzk).

Related posts

Tokoh Masyarakat Tapung Hilir Sugianto Membagikan 200 Kotak Takjil Kepada Masyarakat Tapung Hilir

Supardi

Hari ini Sebanyak 10 OPD Lakukan Vaksinasi Tahap Tiga.

Supardi

Bupati Kampar Lantik Sebanyak 64 Pejabat dilingkungan Setda dan Kesbangpol

Supardi

Muslimawati Catur Lantik PC BKMT Periode 2020-2025 se Kabupaten Kampar.

Supardi

Bupati Kampar Ajak Semua Pihak Sukseskan Kampar International Dragon Boat Festiva.

Supardi

Raih Desa Terbaik Nasional, Wonoayu Jatim Pilih Gunung Sari Sebagai Study Komperative

Supardi