Pemerintah Kabupaten Kampar
  • Home
  • BERITA
  • Gubernur Riau dan Bupati Kampar Tinjau Persiapan Pos Cek Point Perbatasan Riau – Sumbar dan Jalan Amblas di KM 93 Kecamatan XIII Koto Kampar.
BERITA Birokrasi KATEGORI KECAMATAN Kesehatan Pembangunan Pemda Peristiwa XIII Koto Kampar

Gubernur Riau dan Bupati Kampar Tinjau Persiapan Pos Cek Point Perbatasan Riau – Sumbar dan Jalan Amblas di KM 93 Kecamatan XIII Koto Kampar.

XIII Koto Kampar – Gubernur Riau H Syamsuar bersama Bupati Kampar diwakili Sekretaris Daerah H. Yusri, Kapolda Riau Irjen Pol Agung Setia Imam Effendi SH SIK MSI, Komandan Korem (Danrem) 031/ Wira Bima, Brigjen TNI M Syech Ismed SE, MHan, Komandan Lanud Roesmin Nurjadin Marsma TNI Ronny Irianto Moningka, S.T., M.M, Komandan Pangkalan TNI AL Dumai Kolonel Laut Himawan MM, SMC, Kapolres Kampar AKBP Mohammad Kholid SIK bersama beberapa Pejabat Utama Polres Kampar lainnya, Forkopimda serta OPD Provinsi Riau dan Kabupaten Kampar meninjau Pos Cek Poin Penanganan Covid-19 di wilayah perbatasan Riau – Sumbar sekaligus memberikan bantuan Logistik bagi petugas yang piket disana, selain itu juga menyempatkan melihat langsung jalan lintas Riau – Sumbar tepatnya KM 93 di Desa Pulau Gadang Kecamatan XIII Koto Kampar, Rabu(28/10).

Lokasi pendirian Pos Cek Poin dalam rangka pencegahan dan penanganan penyebaran Covid-19 ini berada di halaman Rumah Makan Lesehan Sana, di KM 103 Jalan Lintas Riau – Sumbar wilayah Desa Tanjung Alai Kecamatan XIII Koto Kampar. Pos Cek Poin ini juga dilengkapi fasilitas pelayanan pendataan dan pengecekan suhu tubuh, serta personel gabungan dari TNI – Polri, Satpol PP Provinsi dan Kabupaten, Dinas Perhubungan, Dinas Kesehatan dan BPBD Kampar.

Gubernur Riau H. Syamsuar mengungkapkan Pos Check Poin ini adalah dalam rangka pengamanan di perbatasan dari upaya Penyebaran Covid-19 dengan melakukan pemeriksaan kesehatan terhadap masyarakat yang akan memasuki Provinsi Riau dari arah Provinsi Sumbar, guna mengantisipasi / memutus penyebaran Covid-19 terkait dengan adanya libur bersama ini.

“ diharapkan masyarakat dapat mematuhi Protokol kesehatan, dan secara bersama antara Provinsi Riau dan Sumbar dapat saling menjaga dan mengantisipasi Penyebaran Covid-19, selain itu kita juga melakukan peninjauan jalan amblas di KM 93 dan dalam waktu beberapa hari ini segera kembali normal guna menjaga penyaluran distribusi barang maupun transportasi orang” Ungkap Syamsuar

Kami mengucapkan terimakasih kepada Pemerintah Kabupaten Kampar dan Forkopimda Kampar yang telah mempersiapkan posko terpadu ini, harapannya Pemerintah Provinsi Riau dan sumbar dapat bersinergi dalam melakukan pencegahan penyebaran virus Covid-19 dan semoga dengan adanya libur panjang ini tidak menambah penularan yang lebih banyak dan inilah usaha kita dalam mengatasi penularan covid-19 dan masyarakat diharapkan dapat mematuhinya dan menjalankan protocol kesehatan. Tambah Syamsuar

Sementara itu Bupati Kampar diwakili Sekretaris Daerah H. Yusri menyampaikan himbauan kepada masyarakat yang akan melintas di wilayah XIII Koto Kampar agar berhati-hati dan menjaga laju kendaraannya serta selalu waspada dan penanganan perbaikan jalan segera dilaksanakan agar masyarakat kembali dapat melintasinya, dan terkait Pos Check Poin perbatasan diminta kepada masyarakat dapat mematuhi Protokol Kesehatan dan petugas akan mendata dan melayani masyarakat dengan baik.

“masyarakat yang akan melintas di wilayah XIII Koto Kampar tepatnya di KM 93 agar berhati-hati dan menjaga laju kendaraannya serta selalu waspada karena ada jalan amblas dan penanganan perbaikan jalan segera dilaksanakan agar masyarakat kembali dapat melintasinya, dan terkait Pos Check Poin perbatasan diminta kepada masyarakat dapat mematuhi Protokol Kesehatan dan petugas akan mendata dan melayani masyarakat dengan baik.” Papar yusri (DiskominfoKampar/DAT)

Related posts

Wakili Kabupaten Kampar, Kelompok UP2K Bangkinang Tampilkan Produk Unggulan.

Supardi

Awal Safari Ramadhan Bupati Kampar Buka Puasa Bersama Tokoh Muhammadiyah

harkur admin

Muslimawati Catur Kukuhkan Bunda PAUD Kecamatan se Kabupaten Kampar Periode 2020 – 2024.

Supardi

Puting Beliung di Desa Gema Akibatkan 21 Rumah Rusak

Dino Aritaba

Sekda Kampar Ikuti FGD Tentang Percepatan Penanganan Pandemi Covid-19 di BPK Riau.

Supardi

Lakukan Shalat Gerhana. Bupati Kampar : Gerhana Bulan Bukti Kebesaran Allah SWT.

Supardi