Bangkinang : Bupati Kampar H.Catur Sugeng Susanto SH yang di Wakili Asisten III Admitrasi Umum Drs Syamsul Bahri, M.Si mengikuti acara Pelepasan Mahasiswa/i Universitas Pahlawan (UP) Untuk Mengikiti Kuliah Kerja Nyata ( KKN ) pelepasan dilakukan melalui vidio Conference (Vidcom) dari ruang Asisten III Setda Kampar di Bangkinang pada Selasa (14/7//2020).
Dalam acara ini hadir berpartisipasi juga Anggota DPR RI Syahrul Aidi Ma azad Lc Ma yang langsung melepas keberangkatan Mahasiswa ke berbagai daerah nantinya
Syamsul Bahri yang mengatakan. Saya sangat mengapresiasi kepada Universitas Pahlawan yang selalu bersinergi dengan Pemda Kampar dan saya ucapan selamat atas pelaksanaan KKN untuk Mahasiswa yang mengikutinya tahun ajaran 2019 ini.
“Semoga kegiatan ini memiliki nilai positif untuk merekatkan hubungan mahasiswa dan masyarakat sebagai bentuk pengabdian dan pemberdayaan masyarakat sesuai dengan konteks Tri Dharma Perguruan Tinggi,” ujar Syamsul Bahri
Syamsul juga berharap selama KKN, mahasiswa tetap mengedepankan norma-norma adat istiadat dan budaya yang berlaku di tempat KKN berada.
“Saya harap selama pelaksanaan KKN, hendaknya tidak keluar dari koridor aturan dan senantiasa memperhatikan rambu-rambu yang telah ditetapkan oleh Universitas serta lakukan koordinasi dengan Pemerintah setempat. Jaga nama baik Daetah Kita Dan Nama Universitas,” harap Catur
Untuk diketahui Mahasiswa yang mengikuti KKN tahun 2019-2020 ini berjumlah 517 orang, untuk Laki Laki 191 orang sedangkan Wanita berjumlah 326 orang dengan rincian 4 Fakultas, Fakuktas Hukum, Fakultas Tehnik, Fakultas Ilmu Pendidikan dan Fakultas Ilmu Kesehatan ( Diskominfo /Rby )