Siak Hulu – Dalam rangka memeriahkan Hari Ulang Tahun Bhayangkara ke-73, Markas Besar (Mabes) Polisi RI menggelar lomba Pos Kambling se-Indonesia. Dalam perlombaan tersebut, Pos Kambling RW XI Perumahan Citra Lestari Desa Tanah Merah keluar sebagai juara tingkat Provinsi Riau dan berhak mewakili Riau ketingkat Nasional nantinya. Dengan demikian didampingi Wadirbinmas Polda Riau AKBP Imam Saputra,SIK, Bupati Kampar yang diwakili oleh Saf Ahli Bupati Bidang SDM dan Kemasyarakatan Suhermi,ST, langsung mengunjungi Poskambling tersebut pada selasa malam (18/6/19). Selain Wadir Binmas Polda Riau AKBP Imam Saputra,SIK pada malam tersebut juga hadir Wakapolres Kampar Riki Ricardo, Anggota DPRD Kampar Toni Hidayat, Kapolsek Siak Hulu AKP Zirkarnain,SR, Koramil Sak Hulu Kapten Inf Hadi Prayetno, Kabid Pemberdayaan Masyarakat Desa Elly Yudia, Tenaga Ahli P3MD Murdiati, Camat Siak Hulu Fajri Hasbi STTP M.Si, Kades Tanah Merah Syahrul Amri Nasution sera paa Kades Se-Ke catatan Siak Hulu. Sebelum kunjungan dan acara bersama Staf Ahli Bupati Kampar, sebelumnya Kapolres AKBP Andri Anantha Yusiatira,SIK,MH beserta jajaran juga telah meninjau Pos tersebut dan langsung memerintahkan Bhabinkamtibmas Tana Merah Bribka Riko untuk berangkat ke Jakarta guna melaporkan kepada Kapolri.” Bupati Kampar dalam sambutannya pada kesempatan tersebut menyampaikan bahwa atas nama Pemda dan masyarakat Kampar menuturkan rasa syukur dan sangat berbesar hati, untuk dukungan bersama harus kita berikan khususnya kepada masyarakat Tanah Merah karena hal tidak sampai disini masih ada satu langkah lagi ditingkat nasional untuk Kampar bisa dikenal. Selain pemda kampar dukungan juga harus ada dari Provinsi Riau karena ini mewakili Riau serta Polda Riau yang menjadi organisasi penyelenggara untuk mendukung ini semua. Intinya ini sebagai contoh bahwa Siskambling Tana Merah menjadi icon di Kampar bahkan Riau dalam hal kemananan di Desa. Dalam memenuhi unsur kriteria penilaian kelengkapan siskamling Desa Tanah Merah juga dinilai memiliki nilai tambah lainnya seperti Standar Operasional Prosedur (SOP) Penanganan Kebakaran, SOP Penanganan Laka Lantas, SOP Pelaksanaan tugas piket, SOP Penanganan Pembunuhan, SOP Pencurian, Peta Rawan Kejadian serta faktor-faktor pendukung lainnya dalam pelaksanaan siskamling Sementara itu Kakorbinmas Baharkam Polri Irjen Pol Drs W Herry Wibowo,MH menyampaikan apresiasi atas apa abg telah dibuat oleh masyarakat Desa Tanah Merah sedikit membantu Polri dalam hal menjaga keamanan dan kenyamanan masyarakat. Apalagi Tanah Merah ini dipercaya mewakili Riau dalam lomba Poskambling se-Indonesia pada Hut Bhayangkara ke-73 yang dilaksanakan langsung oleh Mabes Polri. Semoga kedepan semua Desa di Riau khususnya di Kabupaten Kampar bisa melaksanakan Siskambilng dengan baik. “Ungkap Herry”. Sementara itu Kepala Dinas PMD Kabupaten Kampar Febrinaldi Tridarmawan yang juga hadir pada kesempatan tersebut, memberikan apresiasi kepada masyarakat Desa yang telah aktip bersama melakasanakan keamanan dan kenyamanan Desa. Untuk hal ini sekarang pemetintah sudah sangat luas memberikn kewenangan kepada desa untuk mengolah desa melalui Dana Desa, termasuk dalam program poskambling sendiri.(diskominfo mzk).