Birokrasi

Kunker Ke Boyolali, Bupati Kampar : Penyelenggaran Pemerintahan yang efektif dan Pengelolaan Asset yang Bagus.

Boyolali, Dalam Rangka Penyelenggaraan sistim Pemerintahan yang baik dan akuntabel, serta Peningkatan investasi, Peningkatan Aset Daerah serta Pelayanan kepada masyarakat, Bupati Kampar H Catur Sugeng Susanto SH dan Rombongan lakukan Kunjungan Kerja (Kunker) ke Pemerintah Kabupaten Boyolali, Jawa Tengah. Senin, 24/5/2. Rombongan Bupati Kampar disambut oleh Sekretaris Daerah (Sekda) Boyolali Drs. Masruri didampingi jajarannya di Gedung Gedung Lembu Sore Kantor Sekretariat Daerah Kabupaten Boyolali. Dari hasil Kunker di Boyolali tersebut, Bupati Kampar dalam wawancaranya mengatakan banyak hal yang kita dapatkan berkenaan dengan capaian-capaian oleh Pemkab Boyolali ini, dari sisi administrasi penyelenggaraan pemerintahan sangat bagus, efektif sesuai dengan sesuai dengan arahan oleh pemerintah pusat, termasuk pendataan dan penataan aset milik daerah sudah mencapai 100 persen. “Jadi tanah Pemkab Boyolali itu sudah disertifikasi semua sampai dengan jalan, tanah dibawah jalan milik Kabupaten itu sudah disertifikat semua, dan Kampar saat ini sedang berjalan.” Disamping itu juga masalah keuangan yang dibayarkan dengan tunai kampar juga sudah memulainya, namun banyak hal di Boyolali ini yang dapat kita ambil dalam rangka pemerintahan yang bersih dan akuntabel, termasuk juga internet masuk desa yang nantinya dapat memudahkan anak-anak kita didesa-desa mengikuti proses pembelajaran melalui internet yang kita kenal dengan istilah Daring. Usai acara Rombongan Bupati Kampar bersama Sekda Boyolali meninjau kerajinan Ukir tembaga di Cepogo Desa Tumang. Turut mendampingi Bupati Kampar Kepala Badan Kesbangpol Kabupaten Kampar Ardi Mardiansyah, Kepala Dinas PTSP Kabupaten Kampar Hambali, Plt Kepala Dinas Kominfo Kabupaten Kampar Yuricho Efril, Sekretaris Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil Kabupaten Kampar Retno Susilowati, Camat Tapung Hilir Adinur Rahman, Camat Siak Hulu Rahmat Fajri, Camat Kampar Kiri Hilir Jaka Putra.(Diskominfo Kampar/Humas Kpr)

Read more

Pemkab Kampar Ikuti Penilaan Kinerja Stunting Tahun 2021

Bangkinang : Pemerintah kabupaten Kampar melalui Badan Perencanaan dan Pembangunan Daerah (Bappeda) Kampar serta Dinas terkait mengikuti Penilaian Kinerja penurununan Stunting melalui zoom meeting di Balai Bupati Kampar, Senin 24/5/21. Acara ini dilaksanakan selama 2 hari dari 24 sampai 25 Mei dan diikuti oleh 5 Kabupaten/Kota Seluruh Provinsi Riau serta dibuka oleh Pelaksana tugas ( PJ ) Sekretaris Daerah ( sekda) Provinsi Riau Drs. Masrul Kasmy. M. Si. “Upaya dalam mencegah stunting perlu komitmen seluruh pemangku kepentingan mulai dari Pembinaan dan pengawasan” Terangnya. Kita cegah stunting untuk generasi Indonesia, Secara umum pencegahan kinerja penurunan Stunting merupakan tugas seluruh OPD, bukan hanya Dinas Kesehatan, karena Stanting sangat berpengaruh terhadap perkembangan Ekonomi di masa yang akan datang” Kata Masrul Kasmy. Sementara itu Kepala Badan Perencanaan dan pembangunan Daerah (Bappeda) Kabupaten Kampar Ir. Azwan menambahkan, Penilaian ini dapat di harapakan menjadi motivasi dalam menangani stunting dan kita berharap Kabupaten Kampar nantinya dapat mempertahankan Predikat Juara satu dalam menangani Penurunan santing. Sebagai informasi Untuk Kabupaten Kampar sendiri direncanakan akan memberikan pemaparan yang akan langsung di sampaikan oleh Bupati H. Catur Sugeng Susanto SH pada esok hari pada pukul 09.00 Wib.(Diskominfo Kampar)

Read more

Angka Penularan Covid-19 Kampar Tinggi dibanding Nasional, Kampar kembali akan Berlakukan PPKM

Bangkinang Kota – Penyebaran positif corona Virus Disaese (covid-19) khusus di Kabupaten Kampar terus meningkat, bukan kasus penularan saja bahkan kasus kematian akibat covid-19 kampar dibanding persentase Nasional juga tinggi. Dengan demikian, Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) berbasis mikro di kabupaten kampar kembali diberlakukan dengan mendirikan Posko Kesehatan di setiap Puskesmas yang ada di Kabupaten Kampar. Hal tersebut ditegaskan Bupati Kampar H Catur Sugeng Susanto yang diwakili Wakil Ketua Satuan Tugas (satgas) Covid-19 Kabupaten Kampar Drs Yusri,M.Si saat memimpin rapat percepatan antisispasi covid-19 diruang rapat lantai III kantor bupati kampar, senin (23/5/21). Untuk di ketahui, bahwa di kabupaten kampar kasus Covid -19 saat ini Terkonfirmasi covid-19 sebanyak 3.948 orang, sembuh 3.333 dengan persentase kesembuhan 84% dengan rata nasional 92%. Kemudian kasus meninggal sebanyak 156 orang atau 3,9% diatas rata nasional 2,8%, selanjuntnya dirawat di Rumah Sakit sebanyak 294 orang dan diisolasi dirumah masing-masing sebanyak 165 orang. Khusus untuk senin 24 Mei 2021 kasus covid-19 positif sebanyak 36 orang, sembuh 31 orang dan meninggal sebanyak 1 orang di Perhentian Raja. Adapun lima Kecamatan di kab. kampar yang termasuk Zona Merah atau angka penyebaran tertinggi dibanding nasional atau Provinsi antara lain Kecamatan Tapung Hulu, Tapung, Siak Hulu, Tambang dan Kecamatan Bangkinang Kota, dimana lima kec. tersebut akan kembali diberlakukan PPKM dengan mendirikan tenda Posko cek Kesehatan gratis di Puskesmas masing-masing. Dalam PPKM sendiri, Yusri menegaskan bahwa nantinya semua kegiatan khusus dilima kecamatan yang menimbulkan kerumunan setelah lebaran ditiadakan termasuk kegiatan tatap muka belajar mengajar di lima Kecamatan dilakukan secara Daring. Karena apapun nama kegiatan termasuk resepsi pernikahan Sekda kampar tersebut minta untuk hanya melakukan ijab kabul saja. Walaupun ada, itu jika tuan rumah bisa membatasi hanya untuk 30 orang. Selain itu, tim satgas dan dinas terkait akan melakukan patroli setiap hari di Posko-posko dan tempat keramaian lainnya. Hal ini juga penertiban pasar, tempat-tempat jualan makan minum, penertiban jam jual malam khusus zona merah hanya sampai pukul 21.00 wib, kemudian daerah yang belum zona merah tutup pukul 22.00 wib. Dimana tim juga monitoring rumah tempat ibadah, perlengkapan prokesn utama cuci tangan, tersedia Hansanitaizer, serta masih atur jarak.(Diskominfo Kampar).

Read more

Cegah Penyebaran Covid-19, Tim Satgas Covid-19 Laksanakan Operasi Yustisi

Bangkinang : masih tingginya penyebaran susfec Covid-19 di Kabupaten Kampar membuat Satuan Tugas Covid-19 terus melakukan berbagai upaya terhadap mininimalisir agar penyebaran tidak meluas, salah satunya melakukan patroli dan operasi yustisi. Ini sesuai dengan Perda Provinsi Riau nomor 04 tahun 2020 tentang penyelenggaraan kesehatan maka Pada kali ini kita melakukan di tempat wisata yang berkemungkinan dapat menjadi salah satu klaster penyebaran Covid-19. Demikian dikatakan Kepala Pelaksana (Kalaksa) Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kampar Dedi Sambudi, S.KM yang diwakili oleh Sekretaris BPBD Kampar Afrudin Amga, ST. MT usai tim Yustisi melakukan patroli yustisi di salah satu lokasi wisata di Bangkinang, Sabtu, 21/05 Dikatakan Afruddin Amga ini juga sesuai Dengan instruksi presiden dimana selama tenggang waktu dua minggu agar dilakukan patroli setiap hari. Menyikapi hal tersebut tim Satuan Tugas Covid-19 Kabupaten Kampar melakukan 2 kegiatan yakni terdiri Tim Sambang rumah, yang kedua melakukan operasi yustisi pada tempat-tempat yang dapat menimbulkan kerumunan dengan penegakan sanksi” Kata Amga sapaan Akrab Afrudin Amga. Dalam 2 kegiatan tersebut kita dilengkapi oleh satuan yang terdiri dari TNI/Polri, Satpol PP, Dinas Kesehatan, Dinas Damkar dan penyelamatan, Dinas Perhubungan, Dinas Kominfo dan Persandian” Tutup Afrudin Amga, ST, MT (Diskominfo Kampar)

Read more

Satgas Covid-19 Kampar Gelar Rakor Penanganan Covid – 19

Bangkinang Kota – Akhir akhir ini terjadi lonjakan sebaran virus corona di Provinsi Riau. Hal ini sempat menjadi perhatian khusus presiden Republik Indonesia, Ir. H. Joko Widodo dalam lawatannya di Riau. Menindaklanjuti hal tersebut, pemerintah Kabupaten Kampar melalui tim satgas (satuan tugas) covid-19, gelar rapat koordinasi di Gedung Sekretariat LPTQ Kampar, Jumat (21/05). Bupati Kampar, H. Catur Sugeng Susanto, S.H., yang diwakili oleh Asisten III Setda Kampar, Drs. Syamsul Bahri, M.Si. mengatakan perlu dilakukan kembali penerapan Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) skala mikro. “fokus utama kita saat ini adalah tempat tempat yang berpotensi mengundang keramaian seperti tempat wisata, pusat pendidikan (sekolah), rumah ibadah dan pasar tradisional.” Kata sekretaris satgas covid-19 Kampar tersebut. “tidak menutup kemungkinan akan bertambah list spot atau tempat yang diberlakukan ppkm mikro bila ditemukan potensi menjadi cluster covid-19” Lanjut Syamsul Bahri. Berdasarkan pantauan tim satgas covid-19 Kampar, beberapa kecamatan terdeteksi sebagai zona merah seperti di Kecamatan Siak Hulu. Untuk itu perlu kembali diterapkan 3T (testing, tracing, dan treatment) oleh otoritas terkait untuk melakukan pengujian, kemudian tindakan pengobatan atau perawatan kepada warga yang terpapar virus corona. Hadir dalam rapat koordinasi satgas Staf Ahli Bidang Hukum dan Pemerintahan, Kepala Dinas Damkar dan Penyelamatan, Kepala Dinas Perhubungan, Kepala BPBD beserta jajaran. (Diskominfo).

Read more

Pengusulan DAK Fisik APBN Melalui Aplikasi Krisna 3.0 Sudah Dapat Dimulai.

Bangkinang : Pemerintah Daerah Kabupaten Kampar terus menggenjot pembangunan di berbagai sektor yang bersumber dari Dana Alokasi Khusus (DAK) Anggaran Pendapatan dan Belanja Nasional (APBN), untuk itu Pemerintah Kabupaten Kampar melalui Bappeda Kampar akan melakukan pengajuan usulan terhadap pembangunan Fisik tahun 2022. Untuk itu Bappeda bersama dengan Bappenas RI melakukan sosialisasi sekaligus pelatihan terhadap aplikasi Kalaborasi Perencanaan dan Informasi Kinerja Anggaran (KRISNA) Versi 3.0 yang digelar di Aula Bappeda Kabupaten Kampar di Bangkinang, Kamis 20/05. Kepala Bappeda Kampar Ir. Awan, M. Si melalui Kabid Litbang, Perencanaan dan Pengendalian Yusdiyen Hadinata, S. Si, M. Si yang didampingi oleh Syafr kabid PPM Bappeda Kampar dan tim perencana Organisasi Perangkat Daerah se Kabupaten Kampar. Pengusulan DAK Melalui Aplikasi Krisna 3.0 yang sebelumnya 2.0 dengan aplikasi Krisna 3.0 ada perubahan pada aplikasi kini karena ada penambahan menu baru yakni bidang perdagangan dan UMKM namun untu methode masih sama” Kata Yusdiyen Hadinata, S. Si, M. Si. Oleh sebab itu ia meminta agar seluruh OPD dapat mengajukan Skala prioritas sesuai dengan program pembangunan nasional ” Pinta Yusdiyen Hadinata. Sementara itu sebelumnya melalui teleconfre yang di Moderatori oleh Dwitarmi Dit PD Bappenas bersama dengan Firman Parangin angin dan Prima Sari Anum dari Bappenas RI melakukan sosialisasi terhadap penerapan aplikasi Krisna V. 3.0 serta methode pengisian sesuai dengan skala prioritas dan lokasi. Terakhir Yusdiyen mengatakan bahwa Rentang pengentrian akan di mulai tanggal 20 Mei 2021 dan terakhir pada 14 Juni 2021 dan 15 Mei 2021 akan dilakukan Verifikasi tanggal 20 juni 2021, diminta kepada OPD untu segera mendaftarkan admin untuk melakukan pengisian, dan keoaf@kepada OPD yang peroleh DAK 2021 untuk mensegerakan pelaksanaan karena pengaruhnya dalam pengentrian 2022.” Kata Yusdiyen Hadinata yang didampingi oleh Syafri Kabid Pemerintahan dan Pembangunan Manusia (PPM). (Diskominfo Kampar)

Read more

Tinjau Jalan Tol, Bupati Kampar Sambut Kedatangan Presiden RI Joko Widodo.

Bangkinang : Bupati Kampar H. Catur Sugeng Susanto, SH, menyambut kunjungan Kerja Presiden RI ke Kabupaten Kampar. Ada beberapa kegiatan Presiden Joko Widodo ke Provinsi Riau salah satunya adalah peninjauan progres pengerjaan jalan Tol Pekanbaru Bangkinang di Desa Kualu Kecamatan Tambang, 19/05. Kunjungan ini didampingi oleh para menteri kabinet Indonesia Maju, Gubernur Riau Drs. Syamsuar, M. Si, Forkopimda Riau. Dikatakan Presiden Pembangunan Jalan Tol Seksi Pekanbaru Bangkinang telah berjalan sepanjang 40 Km progresnya makin hari makin panjang. Dengan terbukanya ruas ruas jalan tol ini makin meningkatkan mobilitas barang dan orang, ini akan mempesingkat waktu dan akan memiliki daya saing yang tinggi dengan negara lain terhadap produk yang ada di Provinsi dan Kabupaten” Kata Joko Widodo. Bupati Kampar saat dijumpai mengatakan alhamdulilah Presiden RI Joko Widodo merealisasikan kunjungan kerja ke Kabupaten Kampar, tentunya akan memberikan dampak yang positif terhadap kemajuan Kabupaten Kampar dan Provinsi Riau. Semoga ini akan mempercepat percepatan pembangunan di Kabupaten Kampar khususnya dan Riau pada umumnya, semoga memberi berkah bagi Kampar ” Kata Catur Sugeng Susanto SH yang melanjutkan mendampingi Presiden ke Gedung Daerah Riau dan Gor Remaja Pekanbaru (Diskominfo Kampar)

Read more

Bupati Kampar Serahkan Bantuan, Kepada Korban Bencana Angin Puting Beliung Desa Gema.

Kampar Kiri Hulu, Bupati Kampar H Catur Sugeng Susanto SH didampingi Sekretaris Daerah Kabupaten Kampar Drs Yusri M.Si menyerahkan Bantuan kepada Masyarakat Desa Gema Kecamatan Kampar Kiri Hulu yang terkena Bencana Angin Puting Beliung. Senin, 10/5/21 Hadir pada penyerahan bantuan tersebut Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Kampar Dedi Sambudi S.KM, M.Kes, Kepala Dinas Sosial Muhammad, Kepala Badan Kesatuan Bangsa, Politik (Kesbangpol) Kabupaten Kampar Ardi Mardiansyah serta Plt kepala dinas Kominfo Yuricho Efril. Bupati Kampar dalam wawancaranya mengatakan Pemerintah Daerah prihatin dan turut peduli atas terjadinya bencana Angin Puting Beliung ini, semoga masyarakat yang terkena musibah diberikan kesabaran karena musibah yang merupakan faktor alam ini tidak ada yang menduga akan terjadi seperti. “kita prihatin dan peduli atas terjadinya bencana ini apalagi ini masih dalam suasana Ramadhan, maka dari itu saya berserta rombongan, ada pak sekda dan Kadis terkait langsung melihat keadaan masyarakat yang terkena Angin Puting Beliung sekaligus memberikan bantuan, Alhamdulillah Allah Swt masih melindungi sehingga menurut laporan tadi tidak ada korban jiwa, namun ada lebih kurang 28 rumah yang rusak.”ucap Catur lagi. Bupati Kampar berharap masyarakat yang terkena musibah diberikan kesabaran, karena musibah yang merupakan kehendak Allah Swt yang tidak ada yang menduga kapan dan apa terjadi kedepannya, kita ambil hikmah dari musibah bencana ini.”ujar Catur Menurut informasi yang didapat dari kepala desa Gema, Bencana Angin Puting Beliung yang mengakibatkan 28 rumah Rusak, yang terdir dari 28 KK dengan 112 jiwa, namun tidak menelan korban jiwa. (Diskominfo Kampar)

Read more

Bupati Kampar Serahkan Zakat Ke Baznas Kampar.

Bangkinang -Bupati Kampar H. Catur Sugeng Susanto SH, Senin (10/5/2021), menyerahkan zakat kepada Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) Kampar di Kantor Baznas Kampar di Bangkinang. Bupati Kampar mengatakan penyerahan Zakat ke Baznas Kampar merupakan bentuk dukungan terhadapnya program pemerintah yaitu Gerakan Cinta Zakat, Bupati Kampar tiba di kantor Baznas dengan mematuhi protokol kesehatan. Bupati langsung memasuki kantor Baznas Kampar sambil berbincang dengan Komisioner. Sembari melihat keadaan kantor Baznas Kampar, Bupati Kampar mengatakan untuk tetap semangat mengurus Baznas. “Disini banyak fakir miskin menggantungkan harapan dibaznas Kampar. Hal itu baik kita sadari ataupun tidak kita sadari.” Ungkap Catur. Pada kesempatan itu Bupati Kampar juga menyampaikan harapannya kepada Komisioner untuk dapat mengelola Baznas dengan penuh amanah. “Saya menyerahkan Zakat ke Baznas Kampar didorong oleh kepercayaan saya kepada Baznas Kampar.” Ungkap Catur, penyerahan Zakat yang diterima langsung oleh ketua Baznas Kampar Purwadi, SP, M.Si. yang didampingi Waka I, II, III, IV. Ketua Baznas Kampar Purwadi, S,P M.Si seusai menerima Zakat dari Bupati Kampar mengatakan, ucapan terimakasih kepada Bupati Kampar yang telah berkunjung kebaznas Kampar, apalagi dibulan Ramadhan bulan yang penuh berkah. “Alhamdulillah, orang Nomor satu di kabupaten Kampar telah berkunjung dan membayar zakat melalui Baznas Kampar semoga menjadi contoh untuk Muzakki diwilayah yang dipimpinya.” (Diskominfo Kampar)

Read more