Tambang

Pemkab Kampar Bersama KPP Pratama Bangkinang Jalin Kerjasama Kembangkan UMKM di Kampar.

Tambang – Menindaklanjuti Perjanjian Kerja Sama antara Direktorat Jenderal Pajak Kementerian Keuangan dengan Deputi Bidang Restrukturisasi Usaha Kementerian Koperasi dan Usaha Kecil dan Menengah Nomor : PRJ-10/PK/2019 dan Nomor : 11/PKS/Dep.4/IV/2019 tanggal 30 April 2019 tentang Pembinaan Koperasi dan Usaha Mikro, Kecil dan Menengah. Untuk itu, Kepala Dinas Perdagangan, Koperasi dan UMK Kabupaten Kampar Henry Dunan, SP. M.MA didampingi Kepala bidang Pemberdayaan UMK Elly Yudia mengadakan rapat Teknis pelaksanaan program Business Development Services (BDS) bersama Kepala Kantor Pelayanan Pajak (KPP) Pratama Bangkinang yang diwakili Isa Muharso, yang mana program ini merupakan salah satu strategi pembinaan dan pengawasan terhadap Wajib Pajak UMKM dalam membina dan mendorong pengembangan usaha secara berkesinambungan. Henry Dunan juga sampaikan bahwa, program BDS ini bertujuan untuk meningkatkan kesadaran (awareness), keterikatan (engagement), dan kepatuhan (compliance) terhadap pajak Business Development Services KPP Pramata Bangkinang yang di laksanakan di Aula Pusat Layanan Usaha Terpadu (PLUT) KUMKM Kabupaten Kampar di Kecamatan Tambang, selasa ( 29/06/2021). Henry dunan juga katakan dalam penanganan dampak Covid 19 pada Usaha Mikro di Kabupaten Kampar, Dinas koperasi memiliki 3 peran yakni sebagai Fasiliator, regulator dan katalisator. Dalam peran pemerintah sebagai Fasiliator ini bertujuan untuk membantu menfasilitasi pelaku usaha mikro untuk mendapatkan bantuan stimulus dari pemerintah pusat dan regulator untuk membuat kebijakan sehingga mempermudah usaha UMKM dalam mengembangkan Usahanya, sedangkan Katalisator sebagai mempercepat proses berkembangnya UMKM menjadi fast moving enterprise.”kata Henry Dunan Dengan adanya program BDS ini dapat mengembangkan usaha UMKM di Kabupaten Kampar walaupin di masa pandemi Covid 19 ini para pelaku usaha tetap profit dan bisa meningkatkan usahanya.(Diskominfo Kampar)

Read more

Bupati Kampar Hadiri Penutupan Diktukba Polri di SPN Polda Riau

Tambang – Bupati Kampar, H. Catur Sugeng Susanto, S.H., M.H. hadiri upacara penutupan Pendidikan Pembentukan Bintara (Diktukba) Polri Sekolah Polisi Negara (SPN) Polda Riau angkatan (45) Tahun Ajaran (TA) 2020-2021 di Lapangan Utama SPN Polda Riau, Kecamatan Tambang, pada Senin, (28/6). Pelantikan dan pengambilan sumpah dilakukan oleh Kapolda Riau Irjen Pol Agung Setya Imam Efendi, SH., SIK., M.Si. terhadap 266 Bintara Polri. Acara berlangsung khidmat dan menampilkan beberapa antraksi dan juga simulasi pencegahan serta penindakan tindakan kriminal oleh para bintara. Melihat potensi yang ada, Bupati Kampar menyampaikan beberapa harapan bagi bintara yang berpangkat bripda ini. “Semoga para bintara ini menjadi cikal bakal harapan untuk perbaikan bagi daerah, bangsa dan negara. Sukses untuk seluruh Bintara yang baru saja dilantik dan diambil sumpahnya.” Harap Catur. “Teruntuk dari Kabupaten Kampar, harapannya silaturrahmi dan kerjasama dari bintara dengan pemerintah daerah bisa lebih baik lagi kedepannya.” Lanjut Catur. Sementara itu, Kapolda Riau mengingatkan tugas dan fungsi utama bintara kedepan. “Berjanjilah untuk selalu mengutamakan kepentingan masyarakat, beri rasa aman kepada masyarakat.” Kata Irjen Pol Agus menegaskan. “Sekarang telah banyak tindakan kriminal yang berbahaya, mari kita tumpaskan tanpa pandang bulu. Sekalian saya ingatkan saudara saudara jangan pernah melakukan tindakan yang mencoreng citra polri, seperti penyalahgunaan narkotika, melakukan tindakan korupsi, kolusi maupun nepotisme.” Lanjut Irjen Pol Agus mengingatkan. Acara dihadari beberapa pejabat teras atas di berbagai daerah. Turut hadir Wakil Gubernur Riau, Ketua DPRD Provinsi Riau, Kapolres Kampar, Wakil Bupati Bengkalis serta pejabat perwakilan dari daerah lainnya.(Diskominfo Kampar)

Read more

Bupati Kampar Tinjau Lahan Jalan dua Jalur dikualu Nenas Kecamatan Tambang

Tambang : lahan sepanjang 130 Meter yang diperuntukkan Untuk jalan dua jalur yang selama ini belum dapat dikerjakan untuk pembangunan jalan dua jalur Pekanbaru – Bangkinang akhirnya dapat dilanjutkan pengerjaannya. Ini setelah Bupati Kampar H. Catur Sugeng Susanto, SH, MH dan pemilik tanah Mulyadi Awaluddin (56) Tahun mengunjungi langsung lokasi tanah yang akan dibangun jalan dua Jalur di depan Rumah Makan Pondok Pak Abbas Desa Kualu Nenas Kecamatan Tambang, Ahad 27/06. Hadir pada peninjauan jalan dua jalur tersebut Wakil Bupati Bengkalis Bagus Santoso, Kepala Desa Kualu Nenas Rujisman dan Mulyadi dari Keluarga Besar Awaluddin. “Alhamdulilah kita telah memperoleh kepastian dari Bapak Mulyadi Awaluddin pemilik tanah, memberikan dukungan terhadap pembangunan jalan dua jalur Pekanbaru Bangkinang ini” Kata Catur Sugeng Susanto, SH, MH. Seperti kita dengar langsung dari Mulyadi Awaluddin bahwa untuk kepentingan umum dan kepentingan Negara silahkan Untuk dapat dikerjakan” Kata Catur. Oleh sebab itu saya atas nama Pemerintah Kabupaten Kampar mengucapkan ribuan terima kasih kepada bapak Mulyadi dan Keluarga atas kebaikan beliau untuk menunjang program pemerintahan Daerah maupun pemerintah Pusat ” Kata Catur Sugeng Susanto. Sementara itu Mulyadi Awaluddin saat ditanya terkait dengan kendala ia menyatakan bahwa selama ini tidak ada kendala, saya atas nama Awaluddin pemilik tanah menyatakan bahwa untuk kepentingan daerah dan negara silahkan di bangun dan dikerjakan, tanah ini kan milik negara” Kata Mulyadi dengan tegas ” (Diskominfo Kampar)

Read more

Dua Unit Rumah di Lalap si Jago Merah di Desa Rimbo Panjang Tambang

Tambang – Tim pemadam kebakaran dan penyelamatan Kabupaten Kampar dengan sigap langsung turun kelokasi untuk melakukan pemadaman atas kebakaran dua unit rumah permanen yang berada di Desa Rimbo Panjang Kecamatan Tambang Kabupaten Kampar dini hari sekitar pukul 01:13 WIB. Demikian dikatakan Kepala Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan Kabupaten Kampar Arizon, SE saat diminta keterangan melalui pesan WhatsAps jum’at (25/6/2021). Arizon juga sampaikan bahwa, dalam kejadian kebakaran ini langsung diturunkan Dua Unit Armada Milik Pemerintah Kabupaten Kampar untuk memadamkan api yang telah membakar dua unit rumah permanen milik Reflinur (42) dan Afrizal (52) yang sehari harinya sebagai pedagang dan usaha bengkel. Kami mendapatkan info masuk dari Pelaton II yang dipimoin oleh Daton II Damkar sekitar pukul 01:13 WIB , Tim Pemadam kebakaran langsung turun ke lokasi Pukul 01:15 WIB dan Tim sampai dilokasi kebakaran pukul 02:05 WIB dan Alhamdulillah Tim dapat memadamkan api tersebut Pukul 02:30 WIB.”ungkap Arizon. Selanjutnya Arizon katakan, selain dua unit bangunan rumah permanen juga terdapat satu unit sepeda motor yang ikut terbakar, untuk sementara penyebab kebakaran dan kerugian yang dialami dalam kebakaran ini masih dalam penyelidikan petugas.tutup Arizon.(Diskominfo/Humas Damkar)

Read more

Ketua KKKS Kampar Serahkan Peralatan Shalat Kepada 90 Orang Anak Yatim

Sungai Pinang, Tambang : Pemerintah Kabupaten Kampar terus memberikan perhatian kepada anak yatim, melalui Koordinator Kegiatan Kesejahteraan Sosial (KKKS) Kabupaten Kampar menyerahkan sebanyak 90 paket peralatan dan pakaian shalat kepada 90 anak yatim. Pembangunan masyarakat bidang kesejahteraan sosial pada hakikatnya adalah Pembangunan manusia seutuhnya yang sasarannya di fokuskan pada Pembangunan kesejahteraan sosial serta mewujudkan lingkungan sosial masyarakat yang dinamis. Demikian dikatakan Hj. Muslimawati Catur selaku Ketua KKKS Kabupaten Kampar pada penyerahan paket alat shalat di Panti Asuhan Pondok Tahfizul Qur’an di Desa Sungai Pinang Kecamatan Tambang, Selasa, 22/06. KKKS ini merupakan organisasi atau lembaga yang bergerak di bidang sosial dan bertugas membantu pemerintah daerah dalam mengatasi persoalan penyandang masalah kesejahteraan sosial” Kata Muslimawati Catur yang didampingi oleh Camat Tambang Abukhari, Sekretaris KKKS Kampar Dhian Suzanna, Bidang pemberdayaan dan pelayanan sosial KKKS Kampar Erniwati. Adapun pemberian santunan bagi anak yatim dan anak fakir miskin panti asuhan Lembaga Kesejahteraan Sosial Anak (LKSA) Tahfiz qur’an berupa kain sarung, mukena, baju koko, sejadah dan peci di berikan kepada 90 orang anak yatim terdiri dari 44 orang laki laki dan 46 orang perempuan” Kata Muslimawati Catur. Walaupun kita masih dalam kondisi pandemi covid-19, namun kita tetap semangat untuk melaksanakan kegiatan K3S ini dengan tetap memperhatikan protokol kesehatan” Pinta Muslimawati lagi. Sementara itu Camat Tambang Abhukari menyampaikan ucapan terima kasih kepada ketua KKKS Kabupaten kampar Muslimawati Catur yang telah hadir di pondok panti asuhan ini karna panti asuhan ini memang membutuhkan bantuan dan uluran tangan dari orang yang mampu” Kata Abukhari. Senada dengan Camat Tambang ketua Panti Asuhan Muhammad Yamin mengatakan ini sangat bermanfaat dan dibutuhkan oleh anak yatim, mudah-mudahan semua bantuan ini dapat d pergunakan oleh anak anak kami karna bantuan dari katua KKKS ini tepat pada sasaranya” Kata Muhammad Yamin. Ditambahkan Muhammad Yamin bahwa anak anak yatim disini memang yang kurang mampu yang saya asuh, semoga kita yang memiliki kelebihan harta dapat menyalurkan bantuan ke Pondok Tahfiz yang di khususkan bagi anak yatim dan miskin ” Kata Muhammad Yamin dengan raut terharu (Diskominfo Kampar)

Read more

Terkait Ganti Untung Lahan di Tol Pekanbaru-Bangkinang, Masyarakat Curhat ke Wamen ATR/BPN RI

Kualu Nenas, Tambang – Pembangunan Tol Pekanbaru-Bangkinang sudah dikerjakan 70 %, namun hal itu tidak berjalan mulus. Terkait ganti rugi lahan milik masyarakat dalam percepatan pembangunan Proyek Nasional Tol Bangkinang-Pekanbaru yang masih ada belum belum terselesaikan. Bahkan masyarakat khususnya yang berasal dari Desa Kualu Nenas sudah menunggu dari beberapa tahun yang lalu. Oleh sebab itu Wakil Menteri ATR/BPN (Agraria dan Tata Ruang/Wakil Kepala BPN) Surya Tjandra, S.H, LL,menjadi curhatan Bagi pemilik lahan agar dapat dibayarkan ganti untung terhadap pelaksnaan Protek Strategis Nasional Jalan Tol Pekanbaru Bangkinang Hal itu disampaikan DR Haris Kampai selaku salah satu pemilik lahan perkebunan yang terkena proyek pembangunan tol Pekanbaru-Bangkinang pada dialog dengan Wamen Wamen ATR/BPN RI dalam acara dialog atau tatap muka di Sta. 65 Tol PKU-Bangkinang Desa Kualu Nenas Kecamatan Tambang, senin (21/6/21). “Selaku masyarakat kami selalu mendukung Proyek Strategi Nasional berupa jalan tol yang nantinya dapat mempercepat dan melancarkan rute perjalanan”ungkapnya “Namun hal itu berujung kepada kesengsaraan buat kami, ganti untung yang telah dijanjikan beberapa tahun yang lalu tak kunjung kami terima hingga saat ini, maka saat ini dihadapan Pak Wamen, Gubernur dan Bupati Kampar, kami berharap agar permasalahan ganti untung lahan kami ini bisa sesegera mungkin diselesaikan” harap Haris. Terdapat objek pengadaan tanah yang berada dalam kawasan hutan produksi yang dapat dikonversi (HPK) dan hutan produksi tetap (HPT) sebagaimana Surat Keputusan Menteri Kehutanan Nomor: SK.903/Menlhk/Setjen/Pla.2/12/2016 Tanggal 17 Desember 2016 tentang Kawasan Hutan Provinsi Riau; Bahwa Objek Pengadaan Tanah tersebut sebelumnya tidak berada dalam kawasan hutan sebagaimana PERDA Provinsi Riau Nomor 10 Tahun 1994 Tentang RT RW Provinsi Riau, yaitu berada dalam Arahan Pengembangan Kawasan (APK) Perkebunan dan Arahan Pengembangan Kawasan (APK) Lainnya. Kunjungan Wamen didampingi Bupati Kampar H.Catur Sugeng Susanto SH yang juga dihadiri Anggota DPR RI Syahrul Aidi Ma’azat,Lc.MA, Gubernur Riau Drs Syamsuar,M.Si, Kepala Kanwil BPN Riau tersebut tujuan utamanya adalah guna Penetapan Peta Indikatif Penghentian Pemberian Izin Baru (PPIPPIB) atau ganti rugi tanah milik masyarakat saat ini berstatus APL memnjadi HPK. Bupati Kampar Catur Sugeng Susanto pada kesempatan tersebut menyampaikan, bahwa pada intinya pemda kampar dan masyarakatnya mendukung penuh pembangunan Proyek Strategi Nasional Tol ini, Akan tetapi dalam hal ini apa yang menjadi kewajiban masyarakat diminta juga harus diselesaikan dengan sebaik mungkin. Sampai saat ini ada sekitar lebih kurang 7 KM lagi jalan Tol PKU-Bangkinang belum bisa dilnjutkan pengerjaannya, hal ini di akibatkan oleh belum selesainya proses lahan kawasan milik masyarakat dari APL menjadi HPK yang dimiliki lebih kurang 70 orang masyakarat. Sementara Wakil Menteri ATR/BPN (Agraria dan Tata Ruang/Wakil Kepala BPN) Surya Tjandra, S.H, LL, menegaskan bahwa ini adalah tanggung jawab pemerintah, dari Kementrian ATR, BPN dan Kementrian Kehutanan dan Lingkungan Hidup akan terus menjalin komunikasi. Tiga Institusi tersebut harus bertemu segera melakukan pertemuan agar target yang direncanakan pada bulan Desember 2021 Tol PKU-Bangkinang ini bisa diresmikan. Dimana dari pihak PT Hutama Karya mrenyampaikan sisa pembangunan ini diperkirakan akan memakan waktu lima bulan, artinya sebulan kedepan semuanya sudah selesai.”terang Surya. Sementara itu Syahrul Aidi selaku anggota DPR-RI dapil Riau berjanji akan membahas hal ini ada Sidang Paripurna DPR RI dan juga akan dihadiri Kementrian PU, Kementerian LHK dan Kementerian ATR/BPN.(Diskominfo Kampar/Mds)

Read more

Tim Jago Saudagho telah Bagikan 161 Pekat Sembako kepada Masyarakat.

Tambang : Alhamdulilah dengan program Jago Saudagho yang di Taja oleh Camat Tambang telah menyalurkan Bantuan Sembako kepada masyarak 161 Pekat sembako. Paket ini sesuai dengan nama program Jago Saudagho (Jaga Saudara) kita peruntukkan bagi masyarak yang terpapar Covid-19 yang melakukan isolasi mandiri. Ini bentuk perhatian dan kepedulian kepada mereka yang melakukan isolasi mandiri. Hari ini tim Jago Saudagho menyerahkan 8 paket sembako ke masyarakat yang isolasi mandiri di desa sungai pinang dan 13 paket ke masyarakat desa Rimbo Panjang” Kata Abukhari saat menghadiri sosialisai Terkait sampah bersma ketua TP PKK Kabupaten Kampar Hj Muslimawati di Desa Tambang Kecamatan Tambang, Jumat sore, 18/06. Di Tambang ada 15 Desa namun yang Desa yang terpapar Covid-19 ada di Desa Terantang, Kualu, Tarai Bangun , Rimbo Panjang , Kualu Nenas, Tambang , Kuapan , Kemang Indah dan Desa Gobah, semuanya ada sekitar 300 orang, Alhamdulillah separuh sudah kita bantu dan insyaallah semua akan kita berikan bantuan, tinggal penyerahan” Kata Abukhari. Alhamdulillah kegiatan ini telah kami laporkan ke Bupati Kampar, dan kepada ketua TP PKK Kabupaten Kampar Hj Muslimawati Catur ” Tambahnya. Semuanya ini berkat sinergitas dan kerjasama yang baik dari masyarakat, pelaku usaha maupun seluruh kepala Desa di Kecamatan Tambang, program ini akan kita lanjutkan terus” Kata Abukhari. (Diskominfo Kampar)

Read more

Muslimawati Catur ; Sampah juga Bisa Menjadi Pundi-pundi Uang

Tambang – Sejauh ini sampah bagi masyarakat adalah suatu benda yang tidak berguna dan tidak ada nilainya, akan tetapi semua benda yang sudah kita anggap sebagai sampah saat ini apabila kita mau akan bisa menjadi pundi-pundi uang. Hal tersebut disampaikan Ketua TP-PKK Kabupaten Kampar Hj Muslimawati Catur saat membuka Kegiatan Sosialisasi Pengolahan Sampah Tingkat Kabupaten Kampar tahun 2021 di Aula Gedung Serba Guna Desa Balam Jaya Kecamatan Tambang , jum’at (18/6/21). Sosialisai didampingi oleh Camat Tambang Abukhari dan Ketua TP PKK Kecamatan Tambang beserta Kader PKK Desa Tambang. Lebih lanjut Muslimawati menjelaskan, bahwa sesuai dengan Peraturan Pemerintah Nomor 81 tahun 2012 tentang pengelolaan sampah rumah tangga. semua dimulai dari rumah tangga, kita bisa lakukan pengolahan sampah yang dimulai dengan memilah sampah berdasarkan jenisnya. Sampah terdiri dari sampah organik, dimana sampah organik yang bisa dijadikan bahan kompos. Sementara sampah anorganik, sampah yang bisa daur ulang menjadi kerajinan yang bernilai ekonomis serta bisa juga langsung ke bank sampah dan menghasilkan uang. Yang terpenting “Kita harus bisa memilah sampah, sampah mana yang bisa dijadikan kompos dan yang bisa kita jual ke bank sampah”. Untuk menjalankan program diatas, maka perlu dilakukan sosialisasi ini guna mengubah pola pikir masyarakat dalam menjaga kebersihan rumah, lingkungan sekaligus menjaga kesehatan dalam pengelolaan sampah yang berasal dari lingkungan rumah tangga. Dalam sosialisasi, para peserta dalam kegiatan ini diajari cara mengolah sampah organik yang dapat menghasilkan pupuk cair. Nantinya pupuk cair itu akan ditabung di Bank Kompos sehingga masyarakat memperoleh pendapatan dari pengolahan sampah organik tersebut Dengan demikian, Muslimawati mengingatkan berjalannya program ini yang terpenting kita mau yang dimulai dari diri sendiri. Apabila kita mau pasti bisa dan apabilankita bisa pasti ada hasilnya.”terang Muslimah”. Terkait Bank sampah yang telah ada di Desa Tambang dan telah berjalan serta telah menghasilkan uang, akan tetapi saat ini mesin bank sampah trrsebut hidalng dicuri, maka hal ini akan menjadi pertimbangan bagi TP-PKK kampar sebagai apresiasi nantinya. Sementara itu Soffie Saffen,SH sebagai Narasumber dari Dinas Lingkungan Hidup dan lingkungan Provisi Riau pada kesempatan tersebut menjelaskan, bahwa dalam pengolahan sampah dilakukan dengan tiga cara antara lain dengan cara reduce, artinya meminimalisir barang atau material yang kita pergunakan. Kemudian dengan cara reuse artinya menggunakan kembali dengan memilih barang-barang yang bisa dipakai kembali, serta dengan cara recycle atau dengan mendaur ulang barang-barang yang sudah tidak berguna. Pada kesempatan Ketua TP PKK Kabupaten Kampar Hj Muslimawati Catur menyerahkan Sertifikat kepada peserta yang telah mengikuti pelatihan, serta menyerahkan sembako kepada masyarakat yang kurang mampu. (kominfo/mzk).

Read more

Jago Saudagho Terus Berikan Bantuan kepada Masyarakat

Tambang : Terhadap Dampak Covid-19 bukan saja mengakibatkan terganggunya kesehatan tapi juga berdampak pada kehidupan sosial, melalui program Jago Saudagho Camat Tambang kita dapat merasakan apa yang dialami oleh masyarakat yang terpapar oleh Covid-19. Program jago Saudagho yang dibcetuskan oleh Camat Tambang bagaimana merasakan senasib sepenanggungan, dari sisi sosial juga kita dapat merasakan bahwa mereka yang sedang isolasi mandiri wajib kita memberikan perhatian dan kepedulian. Demikian Kata Camat Tambang Drs. Abukhari, M. Pd melalui pesan WhatsApp, Rabu, 16/06. Sejak di Resmikan program jago saudagho untuk menyukseskan program ini kita bekerja sama dengan seluruh masyarakat, pelaku usaha dan kepala desa, Puskesmas maupun Forkipimcam Tambang terus memberikan bantuan sembako kepada masyarakat yang isolasi mandiri Covid-19. Kami memberikan semabko ini kepada masyarakat apalagi sejak ditetapkan Kecamatan Tambang sebagai zona Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) oleh Pemerintah Kabupaten Kampar. Setiap masyarakat yang terpapar Covid-19 yang melakukan isolasi mandiri kita data dan kita berikan sembako di seluruh Desa di Kecamatan Tambang ” Kata Abukhari. (Diskominfo Kampar)

Read more

Himbau Terapkan Prokes, Posko PPKM Tambang Juga Laksanakan Vaksinasi

Tarai Bangun, Tambang : Untuk menghentikan penyebaran Virus Covid-19 Pemerintah Kabupaten terus berupaya melakukan berbagai langkah dan upaya, selain melakukan penegakan Protokol Kesehatan Pemerintah Kabupaten Kampar terus gencar melaksnakan Vaksinasi di berbagai wilayah di seluruh Kecamatan di Kabupaten Kampar. Pada hari ini pos Siaga PPKM Kecamatan Tambang melakukan peninjauan pelaksnaan Vaksinasi di Desa Tarai Bangun Kecamatan Tambang, Senin, 07/06. Tim PPKM kecamatan tambang yang hadiri oleh kades dan perangkat terus melakukan himbauan kepada masyarakat baik pedagang dan pembeli untuk memakai masker. Begitu juga kepedulian terhadap masyarakat yang melakukan isolasi mandiri di rumah masing-masing dengan pemberian sembako.” Kata Koordinator Pos PPKM Kecamatan Tambang. Kami mengucapkan terima kasih kepada Camat Tambang atas Atensi dan kepedulian yang diberikan begitu juga Kepala Desa se Kecamatan Tambang, tak kalah penting kami ucapkan kepada pengusaha dan pengelola pasar yang telah bekerja sama dalam penanggulangan dan pencegahan penyebaran Covid-19 ” Kata Nurhasani yang didampingi Camat Tambang Abukhari yang selalu siap mendampingi Kegaiatan tim Posko PPKM Tambang. Alhamdulilah masyarakat sudah mematuhi Protokol kesehatan khususnya di pasar, tempat ibadah di desa-desa di Kecamatan Tambang. Jika kita posentasekan lebih sembilan puluh porsen sudah pakai masker” Tutup Nurhasani. (Diskominfo Kampar)

Read more