Bangkinang Kota – Dalam Rangka Hari Ulang Tahun (HUT) Republik Indonesia (RI) Ke-77, Dinas Komunikasi Informatika (Diskominfo) dan Persandian Kabupaten Kampar meriahkan dengan berbagai Lomba Rakyat seperti Balap Karung, Pancing Botol, Cabut Uang Koin di Pepaya dan Makan Kerupuk.
Hal tersebut disampaikan Kepala Dinas Kominfo dan Persandian Kabupaten Kampar Yuricho Efril, S.STP melalui Sekretaris Kominfo dan Persandian Ade Syaputra SE., M.Si pada Rapat Internal Pejabat Eselon dilingkup Dinas Kominfo dan Persandian Kabupaten Kampar di Ruang Rapat Kantor Diskominfo dan Persandian Kabupaten Kampar, Jumat (12/08/2022).
“Alhamdulillah, Rapat Pelaksanaan kegiatan Menyambut HUT RI Ke-77 di Lingkungan Dinas Kominfo dan Persandian berjalan dengan baik dan lancar, dan dalam rapat tadi kita langsung penyusunan kepanitiaan.” ujar Ade.
Ade juga memaparkan pada kegiatan tersebut berbagai Perlombaan Rakyat akan digelar secara sederhana.
“Ini memang Lomba Rakyat yang, namun pada intinya adalah tradisi gotong royong, kebersamaan dan kekompakan diantara ASN dan THL dilingkup Dinas Kominfo dan Persandian itu yang kita wujudkan.” ucap Ade.
Sekretaris Diskominfo dan Persandian juga mengatakan kegiatan Lomba Rakyat ini akan dilaksanakan pada hari Senin,15 Agustus 2022 di Halaman Kantor Diskominfo dan Persandian kabupaten Kampar.
Sebelum kegiatan lomba, kita akan melaksanakan Apel Senin terlebih dahulu karena ini adalah kewajiban bagi seluruh ASN dan THL di Diskominfo Kampar, Tutup Ade Syaputra. (Diskominfo Kampar)