Bupati Kampar Bersilaturahmi Bersama Pengurus Ponpes Al-Ihsan Islamic Boarding school.

Siak Hulu,-Bupati Kampar H. Catur Sugeng Susanto, SH bersilahturahmi bersama pengurus, ketua yayasan dan santri/santriwati Pondok Pesantren (Ponpes) Al-Ihsan Islamic Boarding school (IBS) Desa Kubang Jaya Kecamatan Siak Hulu, Kamis (17/12)

Bupati Kampar dalam sambutan menyampaikan bahwa santri yang menuntut ilmu merupakan kebanggaan orang tua, karena lulusan dari pesantren ini akan menjadi ulama yang dapat mendo’akan orang tua.

Selain itu, Bupati juga menyampaikan bahwa Pemerintah Daerah selalu mendukung dan memberikan perhatian kepada seluruh Ponpes yang ada di Kabupaten Kampar.

“Ponpes merupakan wadah untuk kita para orang tua dalam melindungi masa depan anak, terlebih lagi ketika kita menghadapi kemajuan teknologi dimasa sekarang, ponpes adalah tempat yang tepat dalam mendidik anak, agar menjadi generasi yang unggul dan agamis”ucap Catur Sugeng.

Dikatakan Bupati, pemkab Kampar sangat membutuhkan dukungan dan masukkan dari seluruh alim ulama yang ada dikabupaten Kampar dalam upaya mensejahterakan masyarakat dan membimbing masyarakat Kabupaten Kampar agar lebih agamis

“keberadaan Ponpes merupakan benteng dari perwujudan visi dan misi Kabupaten Kampar yakni mewujudkan serta mendorong Kabupaten Kampar sebagai serambi mekahnya Provinsi Riau.(Diskominfo Kampar/prot-dokpim)

Related posts

Bupati Kampar Catur : Kampar Siap Jaga Keamanan Pileg dan Pilpres 2019

Kabupaten Kampar Gelar koordinasi dan supervisi pencegahan korupsi Bersama KPK

Pengumuman Tentang Seleksi Calon Direktur Utama PT BPRS Berkah Dana Fadhlillah (Perseroda)