Pemerintah Kabupaten Kampar
  • Home
  • BERITA
  • Pastikan Kesiapan Tour De Muara Takus, Menjelang H-1 Sekda Kampar Tinjau Pit Stop.
BERITA Kampa Lingkungan Pemda Peristiwa XIII Koto Kampar

Pastikan Kesiapan Tour De Muara Takus, Menjelang H-1 Sekda Kampar Tinjau Pit Stop.

Kampa – untuk memastikan kesiapan Menjelang H-1 Even Tour De Muara Takus, Sekda Kampar Drs. H. Yusri, M. Si tinjau titik Pit Stop Guna untuk memastikan kesiapan dan keamanan serta susunan acara saat Peserta Balap Sepeda datang tangal 12 November 2022.

Sekda Kampar meninjau di titik Pit stop Satu (1) yang mana titik ini bertempat di Komplek Istana Kerajaan Kampa dan Titik Tiga (3) di Gulamo Desa Tanjung Alai, Jum’at (11/11/2022).

Ada 3 titik Pit Stop saat Tour ini berjalan, titik pertama yaitu di Komplek Kesultanan Kampa, dari Star sampai titik Pit Stop Pertama  berjarak 45 Kilometer, yang mana nantinya setiap titik pit Stop ini menyiapkan beberapa sajian yaitu seperti kuliner khas kampar serta Petunjuk seni budaya.

Pada titik Kedua yaitu di Balai Bupati Kampar dengan Jarak lintasan dari Titik pertama sejauh 20 kilometer.

Titik Ketiga yaitu di Gulamo Desa Tanjung Alai XIII Koto Kampar dengan lintasan jarak 44 Kilometer dari pitstop kedua.

Dalam peninjauan ini, Sekda Kampar Drs. H. Yusri, M.Si mengatakan bahwa Pemerintah Kabupaten Kampar berupaya terus untuk mensukseskan acara ini serta terus berkoordinasi terkait susunan acara di titik Pit Stop Kerajaan Kampa dan di Gulamo Desa Tanjung Alai.

Sekda juga menambahkan bahwa beberapa hal yang harus dilakukan dengan Even Tour ini memastikan Kebersihan dan Kerapian dilokasi masih perlu diperbaiki serta mempersiapkan berbagai hal seperti makanan Kuliner, makanan tradisional dan makanan UMKM Lokal kampar serta penyambutan dengan Seni Budayanya.

Selain itu, di Pit Stop tiga (3) di Gulamo Desa Tanjung alai, Sekda Kampar mengatakan bahwa ada Perbaikan jalan menuju Pintu Masuk, terlihat berlumpur dan becek, sehingga pemerintah Kabupaten Kampar mengadakan perbaikan dengan menimbunkan kerikil sebanyak 4 Mobil Teronton.

“Dalam Tour De Muara Takus ini, Sekda berharap berjalan dengan lancar aman dan kondusif, yang mana kita memperlihatkan bahwa Kampar Aman, Gemilang, dan Terbilang.” ungkapnya.

Sekda juga menegaskan kepada Camat Kampa dan Camat XIII Koto Kampar untuk selalu mengawasi  Persiapan acara di Kerajaan Kampa dan di gulamo sehingga acara besok berjalan dengan lancar.

“Tentunya saya juga perlu mengajak dukungan dari masyarakat, baik yang ada disekitar,  serta masyarakat Kampar untuk bersama sama mensukseskan acara ini dengan baik, tertib, aman dan Kondusif, demi Kebaikan Kabupaten Kampar Negeri Serambi Mekkahnya Riau ini”tutupnya.
(DiskominfoKampar/IsN).

Related posts

Pemkab Kampar Matangkan Program 100 Hari Kerja Pj. Bupati Kampar.

Supardi

Milad 109 Muhammadiyah, Bupati Kampar : Muhammadiyah Lahirkan SDM Unggul.

Supardi

Percepatan Pembangunan Kawasan Perbatasan, Kampar dan Pekanbaru Jajaki Kerjasama.

Supardi

Sekda Kampar ; Selain Vaksinasi 60 orang/Desa setiap Hari, Jalur OPD juga akan di Intensifkan Turun Ke Seluruh Kecamatan.

Supardi

Dispersip Kampar Teken MoU dengan Kajari Kampar,  Nurhasani :  Bentuk dan Jalin sinergitas Pembangunan Budaya literasi.

Supardi

Sekda Kampar Laksanakan Sholat Idul Adha di Markaz Islamy

kominfo