Pekanbaru, Hari pertama Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) XXXVII Provinsi Riau, Kafilah Kabupaten Kampar ikuti 16 cabang. Kamis, 13/12
Untuk lomba pagi ini, cabang yang diikuti oleh Kafilah Kampar adalah Tartil Tahfidz 1 jus, Tahfidz 10, Fahmil, Qiraat Mujawwad Remaja, Khat Dekorasi, Khat Hiasan Mushap, dan MMQ.
Sedangkan siang diperlombakan cabang Cacat Netra, Tahfidz 6 jus, Tahfidz 20 jus, Tafsir Bahasa Indonesia, Syahril Quran, Fahmil Quran, Qiraat Murattal Remaja, dan pada malam hari Tilawah Remaja.
Pagi ini, saat matahari baru saja bergerak menuju ke ufuk timur, Persiapan demi persiapan pun dilakukan menuju kelokasi perlombaan oleh setiap kafilah.
Asisten Pemerintahan Setda Kampar Ahmad Yuzar yang terus memantau persiapan para Kafilah mengatakan hari ini semua kafilah siap melakukan perlombaan dan menjadi yang terbaik.
“Pagi ini Kafilah kita cukup semangat dan siap melakukan lomba, baik secara mental, kesehatan maupun skill masing-masing, untuk itu kita doakan semoga lomba hari ini dapat berjalan dengan baik dan kafilah kita meraih hasil yang baik pula.”harap Ahmad Yuzar.
Begitu juga harapan yang disampaikan Kepala Kementerian Agama Kabupaten Kampar Drs H Alfian M.Ag yang terus melakukan pengawasan seluruh kontingen, official dan pelatih khususnya para kafilah yang akan mengikuti setiap cabang yang dipertandingkan.
“Kita datang dengan tekad untuk menang dan manjadi juara umum pada MTQ tahun ini, jadi hari pertama kita ikuti setiap cabang perlombaan harus menjadi yang terbaik, kami minta doa seluruh masyarakat agar kita dapat membawa pulang piala juara umum.”ucap Alfian (Kominfo/Humas)