Pemerintah Kabupaten Kampar
  • Home
  • BERITA
  • Komit Tingkatkan Pelayanan Kesehatan , Kembali Bupati Kampar Serahkan 3 Unit Ambulance Desa.
BERITA Birokrasi KATEGORI KECAMATAN Kesehatan Pembangunan Pemda Tapung

Komit Tingkatkan Pelayanan Kesehatan , Kembali Bupati Kampar Serahkan 3 Unit Ambulance Desa.

Tapung – Setelah hampir lima tahun berjalan Program Pemerintah Daerah Kabupaten Kampar dalam pengadaan Ambulance Desa, hingga November 2021, Bupati kampar kampar H Catur Sugeng Susanto, SH, MH telah menyerahkan sebanyak 160 Ambulance Desa se-kabupaten kampar.

Dimana untuk ke 160 Ambulance tahun 2021, Bupati kampar Catur Sugeng menyerahkan Ambulance milik Desa Sibuak, Desa Air Terbit dan Desa Sei Galuh yang diserahkan di Halaman kantor Desa Sibuak Kecamatan Tapung, jum’at (12/11/21).

Bupati Kampar pada kesempatan tersebut menyampaikan bahwa program Ambulance yang diberikan melalui bantuan alokasi keuangan khusus daerah, hal ini dilaksanakan sebagai bentuk komitmen pemda kampar kepada seluruh masyarakat dalam upaya peningkatan pelayanan kesehatan untuk masyarakat kampar.

Sekali lagi, Ini salah satu upaya bagaimana kita terus bisa meningkatkan pelayanan kesehatan agar masyarakat di desa tidak lagi susah dalam berobat kerumah sakit. Dimana untuk semua biaya operasional termasuk sopirnya akan dibebankan kepada anggaran desa.

Agar diketahui juga, dari tahun 2017 sampai tahun 2021 saat ini telah diserahkan Ambulance desa sebanyak 160 unit atau lebih kurang 70%, dari 142 Desa yang ada di kabupaten kampar. Dengan demikian masih ada tersisa lebih kurang 80 Desa yang belum mendapatkannya.

Untuk APBD tahun 2021 sendiri, Pemda kampar akibat pengurangan anggaran untuk penanganan Covid-19 hanya mampu menganggarkan untuk sebanyak 8 unit Ambulance. Kita berdo’a semoga sampai akhir masa jabatan saya ini semua bisa terselesaikan. ” ungkap Catur”.

Kemudian terkait Pemilihan Kepala Desa serentak dan bergelombang sebanyak 102 desa yang ada di kabupaten kampar, Catur juga minta kepada seluruh desa yang melaksanakannya agar menjaga keamanan dan kelancaran. Sementara Masyarakat juga harus cerdas memilih pemimpin Desanya untuk 6 tahun kedepan yang memiliki niat untuk membangun Desa.

Selain Penyerahan Ambulance Desa, Bupati Kampar bersama Kapolres
Kapolres AKBP Rido Rolly Parsaoran Purba, SIK, MH, Dandim 0313 KPR Letkol Inf Leo Oktavianus, Kadis PMD Afrizal, Kadis Kominfo dan Persandian Yuricho Efril, S. STP, Camat Tapung Amri Yudo, Kapolsek Tapung Kompol Sumarno secara simbolis juga meresmikan KUD Bank Sampah Berkah Desa Sibuak.(Diskominfo Kampar)

Related posts

Pj Bupati Kampar Bersama pengurus AKAPSI RI Di terima Langsung Menko Marves Luhut Binsar Panjaitan.

Supardi

Bupati Kampar Tinjau Pelaksanaan Vaksinasi Keliling di Siak Hulu

Supardi

Tingkatan Investasi Daerah, Bupati Kampar Lakukan Kunker ke Kabupaten Sleman.

Supardi

Plt Bupati ; Kekompakan Merupakan Aset Negara

Supardi

Diskominfo : Lahirkan Generasi Milenial yang beretika dan Inovatif Dengan Internet Sehat

Supardi

Bakti Sosial TNI AU Di Kampar, Danlanud Roesmin Nurjadin : Wujud Sinergitas dan Soliditas TNI Dengan Masyarkat.

Supardi