Pemerintah Kabupaten Kampar
  • Home
  • BERITA
  • Sekda Kampar Meninjau Penerapan Protokol Kesehatan pada Cabang Perlombaan MTQ di Islamic Centre 
BERITA MTQ Ke- 51 Kampar

Sekda Kampar Meninjau Penerapan Protokol Kesehatan pada Cabang Perlombaan MTQ di Islamic Centre 

Bangkinang Kota – Sekretaris Daerah Kabupaten Kampar Drs. H. Yusri M.Si meninjau langsung Pelaksanaan Musabaqah Tilawatil Quran ke-51 Kabupaten Kampar, dimana Cabang ini merupakan cabang perlombaan terakhir, kegiatan dilaksanakan secara langsung di Markaz Islamic Centre Al – Ihsan, juga disiarkan melalui Radio Swara Kampar 103,8 FM dan Live Streaming Via Fans Page Diskominfo Kampar,Jum’at(19/03). 

“Dari siang tadi hingga malam ini kita pantau terus dan Alhamdulillah, baik itu peserta, panitia maupun dewan hakim tetap menerapkan protokol kesehatan, dan saya ucap terima kasih kepada semua yang terkait pada kegiatan ini, sebab kita harus jaga kesehatan dengan menerapkan protokol kesehatan ini sesuai dengan instruksi Pemerintah.”Ucap Yusri.

Sekretaris Daerah Drs H Yusri M.Si juga senantiasa selalu mengingatkan panitia agar selalu melakukan pengawasan kepada peserta agar senantiasa menjaga jarak, menggunakan masker dan selalu gunakan handsanitizer, maupun cuci tangan.

Tilawah Qira’at Mujawwad sukses terlaksana dengan peserta sebanyak 13 orang yang ikut serta pada cabang lomba ini yang juga merupakan malam terakhir pelaksanaan MTQ ke-51 Tingkat Kabupaten Kampar dan acara dimulai pada pukul 20.30 WIB, pada pagi dan siang harinya cabang lomba tilawah untuk golongan anak – anak dan tuna netra juga telah terlaksana, Golongan anak – anak diikuti sebanyak 18 peserta sedangkan golongan tuna netra sebanyak 10 peserta, setelah ini majelis hakim akan menentukan pemenang dari berbagai cabang lomba MTQ dan Pengumuman para pemenang akan diumumkan pada hari Ahad, 21 Maret 2021.(DiskominfoKampar).

Related posts

Tinjau PKK Kampar Utara, Muslimawati Tekankan Pentingnya Tertib Administrasi

Supardi

Jalin Sinergitas GOW Lakukan Kunjungan Konsolidasi Ke DWP Kabupaten Kampar.

Supardi

Kantor pelayanan pajak Pratama Bangkinang resmi dibuka

Supardi

Bupati Kampar Dan Gubernur Riau Lounching Pencanangan Zona Ekonomi Syariah, Gubri : Ini Patut di Contoh dan Jadi Model di Riau bahkan Indonesia.

Supardi

Sekda Kampar Lounching Logo MTQ XXXVIII Riau 2019 di Kampar

Supardi

Sekda Kampar Hadiri Rakornas Bersama Bawaslu RI Terkait Pemilu 2019

kominfo