Pemerintah Kabupaten Kampar
Bangkinang Kota BERITA KATEGORI KECAMATAN Kesehatan

DPRD Dari Dua Kabupaten di Sumbar Lakukan Studi Banding Penanganan Covid-19 Ke Dinkes Kampar

Bangkinang Kota – Kembali Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Provinsi Sumatera Barat melakukan kajian pembelajaran mengenai penanganan covid-19 di Kabupaten Kampar, sebelumnya Wakil Ketua DPRD Kota Payakumbuh bersama Komisi C yang terlebih dahulu melakukan studi banding ini ke Dinas Kesehatan Kabupaten Kampar.

Kali ini sebanyak 17 orang anggota DPRD yang terdiri dari 9 anggota DPRD Kabupaten Sijunjung dan 8 anggota lainnya berasal dari DPRD Kabupaten Tanah Datar untuk melakukan studi banding atau tukar pendapat ke Kabupaten Kampar terkait penanganan Covid-19.

Rombongan wakil rakyat ini diterima langsung oleh Kepala Dinas Kesehatan (kadiskes) Kabupaten Kampar H Dedy Sambudi SKM M.Kes beserta seluruh pejabat struktural lingkup Diskes Kampar, pada Kamis (21/1/2021) pagi.

Ketua rombongan dewan ini dipimpin oleh Ketua Komisi 1 DPRD Sijunjung Ferly Wiranata Anas S.Ip yang menyampaikan banyak trik dan cara yang dilakukan oleh pemerintah Kabupaten Kampar diantaranya banyaknya ruangan isolasi bagi pasien covid-19 yangmana tempat tersebut langsung dipantau perkembangan kesehatan pasien oleh para tenaga kesehatan serta pengelolaan anggatan dalam melaksanakan percepatan penanganan Covid-19.

Sebelumnya kadiskes Kampar Dedy Sambudi memaparkan beberapa hal terkait inovasi dan penganggaran dana oleh Kabupaten Kampar untuk menangani kasus pandemi covid-19 ini.

“Kita disini juga saling sharing terkait menghadapi pandemi covid-19 ini, pada prinsipnya penanganan covid-19 memiliki kondisi yang sama yang dimulai dari aturan terkait pengelolaan anggaran penanganan covid-19 hingga penerapan kebijakan tersebut dilapangan” ucap Dedy.(Diskominfo/Prot-dokpim)

Related posts

Prajurit Bima Sakti Mengenalkan Olahan Makanan Khas Riau Kepada Mama-Mama Arso

Supardi

Kunjungi Puskesmas Bangkinang Kota, Bupati Minta Lebih ditingkatkan pelayanan Kesehatan Masyarakat.

Supardi

Pj Bupati Kampar Dampingi  Masyarakat Danau Lancang Mediasi dengan Pemprov Riau terkait Permaslahan lahan dengan PT SAM II.

Supardi

Bupati Kampar Lakukan Koordinasi Dengan Bupati Lima Puluh Kota Terkait Tambang Timah di Desa Balung

Supardi

Raih Penghargaan Nasional, Di HUT RI ke 76 tahun 2021 Pemkab Kampar Gelar Lomba Video dan Photo Objek Wisata Batu Tilam. 

Supardi

Sebanyak 90 mahasiswa mendapatkan beasiswa dari BPDP-KS

Supardi