Pemerintah Kabupaten Kampar
  • Home
  • BERITA
  • Hadiri Sertijab Kadis Pertanian, Bupati Kampar, Keberhasilan Pertanian Terletak Pada Kegigihan dan kerja keras Seluruh Elemen.
Bangkinang Kota BERITA Birokrasi KATEGORI KECAMATAN Pembangunan Pemda Peristiwa

Hadiri Sertijab Kadis Pertanian, Bupati Kampar, Keberhasilan Pertanian Terletak Pada Kegigihan dan kerja keras Seluruh Elemen.

Bangkinang Kota,- Bupati Kampar H. Catur Sugeng Susanto, SH, MH yang diwakili Sekda Kampar Drs Yusri M.Si menyatakan bahwa kemajuan pertanian tergantung bagaimana kita dapat meransang dan memberikan semangat serta kontribusi pertanian yang selama ini diberikan dalam memajukan pertanian di Kabupaten Kampar.  Kemajuan ini tegentung Kegigihan dan kerja keras seluruh elemen masyarakat dan pemerhati pertanian.

Demikian dikatakan Bupati Kampar yang diwakili Sekda Kampar saat mengbadiri serah terima jabatan kepala dinas pertanian Kabupaten Kampar dari Zulia Dharma kepada kepala dinas yang baru dilantik, Nur Ilahi.

Serah terima jabatan tersebut  dilaksanakan di Kantor Dinas Pertanian Kabupaten Kampar, Senin (3/1)

Dalam arahannya, Sekda mengatakan bahwa pemerintah memiliki komitmen yang kuat dalam mendorong kesejahteraan petani sebagai pelaku utama produsen pangan.

“keberhasilan pembangunan pertanian Indonesia terletak pada kekuatan para petani kita. Karena itu, kesejahteraan mereka merupakan salah satu tujuan dari program yang kita buat” katanya.

Yusri mengatakan bahwa, dengan telah dilantiknya kepala dinas yang baru, diharapkan mampu memberikan pengaruh yang positif bagi perkembangan pertanian dan kesejahteraan petani, khususnya di Kabupaten Kampar.(Diskominfo Kampar)

Related posts

Panen Raya, Satgas Yonif 132/BS Bagikan Hasil Panen Kepada Masyarakat.

Supardi

Tak Kenal Lelah, Kembali Bupati Kampar Perjuangkan Pembangunan Infrastruktur Di Kementerian PUPR.

Supardi

15 peserta Visitasi LAN RI Kunjungi Kabupaten Kampar

Supardi

Menuju Efesiensi dan Efektifitas Perkantoran, Diskominfo Kampar Gelar Bimtek

Supardi

Satu unit rumah terbakar, empat orang meninggal dunia”

Supardi

Pj.Bupati Kampar Ikut Rakor Virtual Tentang Pengendalian Inflasi Di Daerah.

Supardi