Pemerintah Kabupaten Kampar
  • Home
  • BERITA
  • Silaturrahmi dengan Rektor UGM dan Tindak Lanjuti MoU, Bupati Kampar : Komit Majukan SDM dan Pendidikan Kampar.
BERITA Birokrasi KATEGORI NASIONAL Pembangunan Pemda Pendidikan

Silaturrahmi dengan Rektor UGM dan Tindak Lanjuti MoU, Bupati Kampar : Komit Majukan SDM dan Pendidikan Kampar.

Yogyakarta : Bupati Kampar H. Catur Sugeng Susanto, SH, MH melakukan kunjungan kerja (Kunker) sekaligus silaturrahmi di Kantor Rektor Universitas Gajah Mada (UGM) Yogyakarta. Dalam kesempatan tersebut Bupati Kampar langsung diterima Rektor UGM Prof. Ir. Panut Mulyono, M, Eng, IPU, M, Eng di ruang rapat Rektorat UGM Yogyakarta, Senin (13/12), ikut mendampingi Bupati Kampar Kepala Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) Kabupaten Kampar.

Kunker dan silaturrahmi tersebut membahas pelaksanaan MoU Pemda Kampar tentang pembangunan daerah melalui Tridharma Perguruan Tinggi di Kabupaten Kampar, dalam arahannya Bupati Kampar mengatakan  diharapkan dapat meningkatkan sumberdaya manusia utamanya di bidang Tri Dharma perguruan tinggi.

Dirinya juga menambahkan  Pemerintah Kabupaten sedang giat-giatnya membangun khususnya merealisasikan Visi 3i (Infrastruktur, investasi dan industri). Berbagai kegiatan pembangunan kini sedang dan akan dilaksanakan. Ia menghimbau semua pihak dapat mensukseskan seluruh agenda pembangunan pemerintah daerah. Semua ini tak terlepas dari Kemajuan Pendidikan dan Sumber Daya Manusia, Pemkab Kampar sangat komit dengan ini.

Melalu MoU yang ditandatangani bersama antara Pemda Kampar dan UGM pada tahun 2019 di Provinsi Bali, pada tahun ini terus ditindaklanjuti, pada tahun 2020 dunia termasuk Indonesia dilanda Pandemi Covid 19 akan segera terealisasi.

“MoU  yang sempat tertunda akibat Pandemi Covid 19, tahun ini MoU tersebut akan kita laksanakan, hal ini tentu saja berkenaan dengan mutu dan peningkatan Sumber daya manusia dikabupaten Kampar”ucapnya.

Dirinya juga berharap dengan ditindaklanjuti MoU kesempatan masyarakat Kabupaten yang membutuhkan pendidikan tinggi yang bermutu dan menghasilkan SDM yang handal akan semakin banyak tercipta di kabupaten Kampar.

Sementara itu Rektor UGM Panut Mulyono
yang juga didampingi Sekretaris Direktorat Kemitraan alumni dan urusan Internasional Wirastuti Widyatmanti, Sekretaris bidang Teknologi Informasi dan Administrasi Akademik Dr. Sigit Priyatna dan Kasubdit Bidang Kerjasama Alfatika  Aunerilia mengatakan pihak UGM sangat menyambut baik tindak lanjut dari MoU tersebut, dirinya mengapresiasi Pemda Kampar atas upaya peningkatan kualitas SDM masyarakat Kabupaten Kampar melalui pendidikan tingkat lanjut.

Ditambahkannya pihak UGM memiliki beberapa keunggulan diantaranya membuka jurusan atau program studi (prodi) baru pada 2021. Jurusan baru itu adalah Teknik Infrastruktur Lingkungan (TIL) yang berada di bawah naungan Departemen Teknik Sipil dan Lingkungan Fakultas Teknik UGM.

Selain itu Prof. Ir. Panut Mulyono, M, Eng, IPU, M, Eng juga mengatakan pihak UGM ingin segera merealisasikan MoU tentang Tridharma Perguruan Tinggi di Kabupaten Kampar, UGM memiliki misi dan visi untuk mencerdaskan anak bangsa diseluruh Indonesia yang memiliki kecerdasan untuk meningkatkan SDM Nasional.

Ia juga mengatakan pihak UGM membuka pintu selebar-lebarnya untuk masyarakat Kabupaten Kampar yang ingin menempuh pendidikan tinggi di UGM di berbagai jurusan disiplin ilmu yang dimiliki UGM.. (Diskominfo Kampar)

Related posts

Pasien Covid-19 dinyatakan sembuh dari Kecamatan Bangkinang, Bangkinang kota dan Rumbio.

Supardi

Kembali Bantu Masyrakat, Satgas Pamtas Yonif 132/BS Masuk Dapur Warga Kp.Yowong.

Supardi

Bupati Kampar Amanahkan Ketua BNK Kepada Drs. Yusri M.Si

Supardi

Sekda Kampar lepas  gerak jalan santai dalam rangka memeriahkan Hut RI ke-77 di Desa Tanjung Rambutan Kecamatan Kampar

Supardi

Lomba Semarak Hari Ibu ke 93 Berlangsung Meriah dan Semarak, Muslimawati Catur : Bentuk Perjuangan Terus Berikan Kontribusi Bagi Keluarga dan Bangsa

Supardi

Alhamdulilah, objek Wisata Batu Tilam Kampar Kiri Hulu Raih Juara Pertama Anugerah Pesona Indonesia 2021.

Supardi