Bangkinang Kota – Bantuan hibah Kapal Banawa Nusantara yang merupakan bantuan dari Pemerintah pusat melalui Kementrian Perhubungan RI yang telah beberapa waktu tiba di Kampar, Sekretaris Daerah Kabupaten Kampar Drs Yusti,M.Si intruksikan segera pergunakan sebagai sarana wisata air.
Hal tersebut disampaikan sekda kampar saat melihat langusng Kapal Banawa Nusantara yang sedang di bersandar di Sungai Kampar tepatnya di Bangkinang Reverside Kecamatan Bangkinang Kota, kamis (29/11).
Sambil melihat kondisi kapal dari luar dan dalam, sekali lagi Yusri menyampaikan bahwa kapal ini akan dijadikan sebagai sarana untuk transportasi wisata perairan masyarakat Kabupaten Kampar.
Walaupun diakui memang saat ini masih terkendala yang harus dihadapi untuk mengoperasionalkan kapal ini dikarenakan kondisi sungai kita yang masih dangkal.
Akan tetapi berharap secepatnya dapat dinikmati oleh masyarakat dan wisatawan luar kampar. Semoga dengan keberadaan Kapal ini akan menambah kemajuan wisata kampar yang berada di lokasi perairan sungai kampar. (diskominfo mzk).