Olahraga

Pulang dari Tokyo, Leani Ratri Oktila disambut dan Diarak Keliling Kota Bangkinang.

Bangkinang Kota – Leani Ratri Oktila, Altet Peraih 2 Medali Emas dan 1 Medali Perak di Paralimpiade Tokyo 2020 asal Siabu Kecamatan Salo Kabupaten Kampar Riau telah pulang ke kampung halaman. Setiba di Masjid Baitussalam Batu Belah Kecamatan Kampar, Leani Ratri bersama kedua orang tua Mujiran (65) dan Gina Oktila (53) disambut langsung Bupati Kampar H Catur Sugeng Susanto, SH, MH dan Sekda Kampar Drs Yusri, M. Si dan langsung darak keliling Kota Bangkinang. Saat mengelilingi kota Bangkinang dengan menggunakan Mobil Jeep Willys Amerika, Leani menyapa masyarakat dan anak-anak sekolah yang ada sepanjang jalan kota Bangkinang dengan melambaikan tangan. Setiba di rumah Dinas Bupati Kampar, Leani menyampaikan rasa syukur dan terima kasih atas sambutan yang luar biasa biasa dilakukan oleh pemda kampar. Saya bangga dan penuh rasa sebagai putri kelahiran kabupaten kampar. Sementara itu Bupati Kampar H. Catur Sugeng Susanto SH, MH mengucapkan Apresiasi dan bahagia atas prestasi yang di torehkan oleh Ratri bukan saja melambungkan nama Kampar tapi Indonesia di Kancah internasional, Anda orang yang terpilih diantara ribuan pemuda dan pemudi Kampar, mari kita jadikan ini sebagai contoh dan menjadi spirit bahwa kita bisa ” Kata Catur Sugeng. Atas nama Pemerintah dan Masyarakat Kabupaten Kampar mengucapkan selamat kembali ke tanah air dengan membawa segudang prestasi” Kata Catur semangat. Pada kesempatan tersebut Catur menyerahkan bonus sebesar Rpy. 300 Juta kepada Ratri yang telah menjadi duta Kampar untuk Indonesia ” Tutup Catur yang didampingi Forkopimda Kampar, Sekda Kampar Drs Yusri M.Si dan kepala OPD dilingkungan Pemkab Kampar. (Diskominfo Kampar)

Read more

Apreasiasi Kemenangan Leani Ratri,Bupati Kampar Serahkan Bonus 300Juta dan Bangun GOR.

Bangkinang Kota – Setelah sukses meraih 2 Medali Emas dan 1 Medali Perak di Paralimpiade Tokyo 2020, Leani Ratri Oktila sebelumnya disambut dan diberikan bonus oleh Presiden Joko Widodo dan Gubernur Riau Drs Syansuar, M. Si. Setiba di Kabupaten Kampar yang merupakan tanah kelahiran atlet Badminton kelahiran Siabu, Siabu 6 Mei 1991 tersebut, Bupati kampar Catur Sugeng Susanto SH dampingi Ketua DPR Kampar M Faisal, Ketua KONI Kampar Surya Darnawan, Sekda Kampar Drs Yusri, M. Si, Ketua NPC Kampar Zulkifli, langsung menyerahkan bonus sebesar Rp 300 Juta di Balai Bupati Kampar, Senin, 20/09. Setelah menyerahkan bonus, Bupati Kampar menyampaikan ucapan selamat dan terimakasih kepada Leani atas kerja keras  bisa mengibarkan bendera merah putih di Tokyo. Ini adalah hadiah untuk Indonesia serta khusus untuk masyarakat kampar Leani sendiri yakni masyarakat Kabupaten Kampar. Semoga ini menjadi motivasi bagi anak-anak muda lainnya, di mana semua kita bisa memiliki kesempatan dan peluang untuk bersaing di Dunia Internasional. Hal ini telah dibuktikan oleh Leani melalui olahraga bidang Badminton. Hal senada juga disampaikan oleh Leani, bahwa dengan keberhasilan yang saya dapatkan ini bisa menjadi motivasi bagi adik-adik dan pemuda lainnya. Dalam hal ini bisa saja dari olahraga cabang lainnya atau bidang lainnya seperti pendidikan dan kesenian, yang jelas kita semua memiliki peluang dan kesempatan apabila kita benar sungguh – sungguh dalam satu propesi. Selanjutnya Leani juga menyampaikan ucapan terima kasih atas sambutan yg dilakukan pemda dan masyarakat kampar sampai ke Desa Siabu sendiri. Saatnya saya merasa diagungkan oleh pemda dan masyarakat kampar, saya bangga bahwa saya alah anak Kampar yang lahir di kampar.(Diskominfo Kampar)

Read more

Bupati Kampar Lepas Godok Bagulo Adventure Kuok.

Kuok –  Godok Bagulo Adventure kerjasamaTrail Ekstreme Kuok Adventure Team (TEKAT) Tahun 2021 secara resmi dilepas Bupati Kampar Catur Sugeng Susanto, SE, MH di Komplek PLTA Koto Panjang Rantau Berangin Kecamatan Kuok, minggu, (19/9/21). Sebanyak lebih kurang 300 Raider motor trail dalam ajang Trabas Adventure Godok Bagulo tersebut langsung tancap gas, setelah Bupati Kampar mengibarkan bendera star tanda dilepasnya peserta trabas. Dalam kondisi hujan, peserta akan menempuh jarak trek lebih kurang 30 km dengan medan yang luar biasa. Untuk sawer dilaksanakan di Lubuk Nginio rantau Berangin dan makan siang di Bukit Cengkeh Sei Durian Bukit Melintang. Bupati Kampar usai melepas menyampaikan  terima kasih kepada Godok Bagulo dan TEKAT yang telah menyelenggarakan kegiatan olahraga otomotif ini. Selain olahraga dan jalinan silaturahmi, kegiatan ini juga terlihat para panitia juga menyelenggarakan kegiatan sosial bagi-bagi Sembako kepada masyarakat. Didampingi Kadis Kominfo dan Persandian Yuricho Efril dan Kadis Pariwisata Zulia Dharma, Manager Plta Koto Panjang dan Kepala Desa Merangin, Bupati Kampar berharap semoga olahraga ini terus dijalankan dan ditingkatkan, dimana pesertanya bukan dari Kampar saja tetapi diluar Kampar bahkan ada juga peserta dari Sumatera Barat. Tak hanya untuk menyalurkan hoby ajang ini telah memberikan dampak terhadap promosi Pariwisata Kampar, karena mereka ini adalah penyambung lidah terhadap destinasi wisata Kampar kepada masyarakat luar, Semoga kalaborasi ini makin meningkatkan ekonomi masyarakat” Tutup Catur. Sementara itu Putra dari Godog Bagulo menyatakan selain melaksnakan jelajah alam Kuok yang diikuti oleh sekitar 300 peserta kita juga melaksanakan bhakti sosial yang diperuntukkan bagi masyarakat sekitar merangin Kecamatan Kuok, kegiatan ini bekerjasama dengan TEKAT Kuok” Kata Putra (Diskominfo Kampar)

Read more

Pemkab Kampar Persiapkan Penyambutan  Leani Ratri Oktila Atlit Bulutangkis Peraih Medali Emas  Paralimpiade Tokyo.

Bangkinang Kota, Pemerintah Kabupaten Kampar beserta jajaran akan sambut Leani Ratri Oktila Atlit Bulutangkis Peraih Medali Emas  Paraliampiade Tokyo, Jepang Asal Kabupaten Kampar. Leani Ratri Oktila melambungkan nama Indonesia Provinsi Riau Khususnya Kabupaten Kampar di pentas Paralimpiade Tokyo 2020, pertarungan tertinggi para atlet penyandang disabilitas (parasports). Hal tersebut dibahas pada rapat rencana penyambutan yang dipimpin oleh Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Kampar Drs Yusri M.Si di kediaman rumah dinas Sekda Kampar. Sabtu, 18/9/2021 Sekda Kampar mengatakan kedatangan Atlit Paraliampade asal Kampar dijadwalkan pada hari senin, 20/9/21 sesudah sholat ashar. “Nantinya Atlit Paralimpiade ini akan di arak keliling Kota Bangkinang, di awali dengan penyambutan di Batu Belah kemudian akan kita arak keliling kota, jalan M Yamin-Datuk Tabano-A Yani langsing menuju Aula Rumah Dinas Bupati Kampar. Iring-iringan juga di ikut sertakan calempong oguong, Koni, NPC, yang nantinya akan disambut oleh Bupati Kampar di Aula Rumah Dinas Bupati Kampar yang dilanjutkan dengan penyerahan Bonus dari Pemda Kampar kepada Leani Ratri Oktila oleh Bupati Kampar. “Penyambutan ini tetap kita lakukan dengan protokol kesehatan, dan kita juga akan adakan jumpa pers Bupati Kampar dan Atlit bersama wartawan usai acara di Aula Rumah Dinas Bupati Kampar.”ucap Yusri. Sebaimana informasi bahwa Leani  Ratri Oktila merupakan peraih dua medali emas dan 1 Perak pada Ajang Paralimpiade Tokyo 2020 yang merupakan atlit NPC asal Kabupaten Kampar Provinsi Riau . (Diskominfo Kampar)

Read more

Leani Ratri Terima Penghargaan Dari Presiden.

Jakarta : Leani Ratri Oktila yang melambungkan nama Indonesia di pentas Paralimpiade Tokyo 2020 asal Kabupaten Kampar Provinsi Riau, menerima penghargaan dan bonus dari Presiden Joko Widodo (Jokowi) mewakili pemerintah di halaman belakang Istana Bogor, Jum’at (17/09/2021). Usai penyerahan bonus, Leani Ratri Oktila menyerahkan salah satu raket yang dipakainya saat perjuangan meraih medali emas di ajang Paralimpade 2020 kepada Presiden Jokowi sebagai kenang-kenangan. Leani juga meminta tanda tangan Presiden Jokowi di atas grip raketnya yang satu lagi untuk kenang-kenangan bersejarah bagi dirinya. Atas raihan dua medali Emas dan satu Perak pada Paralimpiade 2020 Tokyo Jepang oleh Leani Ratri Oktila atlit Puteri National Paralympic Committee (NPC) Kabupaten Kampar atas prestasi ini berbagai bonus dan hadiah di terima oleh Leani Ratri Oktila. Untuk diketahui, leani putri dari pasangan F Mujiran (65) dan Gina Oktila (53) lahir di Siabu 6 Mei 1991 tersebut memulai mengguliti olahraga Badminton sejak kelas 3 SD atau tahun 2003. Penuh perjuangan Leani dan adik-adiknya agar bisa meraih prestasi luar biasa saat ini. (Diskominfo Kampar)

Read more

Raih Dua Medali Emas 1 Perak di Tokyo, Bupati Kampar Kunjungi Kedua Orang tua dan Video Call dengan Leani Ratri Oktila

Salo – Atas raihan dua medali Emas dan satu Perak pada Paralimpiade 2020 Tokyo Jepang oleh Leani Ratri Oktila atlit Puteri National Paralympic Committee (NPC) Kabupaten Kampar, Bupati Kampar Kunjungi kedua orang tua Lenai di Dusun Karya Nyata Desa Siabu Kecamatan Salo Senin, (6/9/21). Untuk diketahui, leani putri dari pasangan F Mujiran (65) dan Gina Oktila (53) lahir di Siabu 6 Mei 1991 tersebut memulai mengguliti olahraga Badminton sejak kelas 3 SD atau tahun 2003. Penuh perjuangan Leani dan adik-adiknya agar bisa meraih prestasi luar biasa saat ini. Pada kesempatan tersebut Catur melalui Video Call menanyakan keadaan Leani di Tokyo. Semoga sehat selalu, kami bangga kepadamu, kami sekarang ada dekat bapak dan Ibu leani di Siabu ” Kata Catur. Sementara itu Leani yang masih berada di Tokyo dengan semnagat menjawab keadaan kami disini sehat-sehat saja” Kata Leani. Alhamdulillah hampir ratusan medali baik tingkat Kabupaten, Provinsi, Nasional bahkan Internasional yang ada di rumahnya merupakan buah hasil dari latihan dan didikan orang tua mereka sendiri. Pada Paralimpiade Tokyo 2020 kemaren, dua  medali Emas diraih Leani atas pasangan ganda Putri Leani dengan Khalimatus Sadiyah, kemudian ganda campuran Leani dengan Hary Susanto, serta medali  Perak Leani atas pada kategori Tuggal putri. Bupati Kampar pada kesempatan tersebut melihat semangat Leani, Adik-adik, anak-anak disekitar yang banyak meraih prestasi serta yang lebih semangat dari pelatih yang tak lain orang tua leani, maka Bupati Kampar kedepan mendukung kemajuan olahraga khususnya Badminton di Kabupaten Kampar. Sementara itu orang tua leani menyatakan bahwa kami telah lama membina anak anak di Desa Siabu ini, berkat perjuangan dan kerja keras akhirnya membuahkan hasil ” Kata F Mujirandan Gina Oktila. Kami mohon bantuan agar kami dapat dibangunkan sebuah Gedung Olahraga, walaupun kecil kami gunakan untuk mendidik anak anak disini” Pintanya (Diskominfo Kampar)

Read more

Bupati Kampar Ucapkan Selamat kepada Ratri Peroleh medali I Indonesia pada Ajang Paralimpiade Tokyo 2020.

Bangkinang – Sejarah baru bagi Indonesia tercipta di pentas Paralimpiade. Untuk pertama kalinya selama mengikuti pesta olah raga kelas dunia antar kaum disabilitas, Indonesia akhirnya meraih medali emas. Medali ini terukir dari Atlit Bulutangkis Leani Ratri Oktila Atlit NPC Indonesia Asal Kabupaten Kampar Provinsi Riau. Raihan medali emas perdana kontingen Merah Putih disumbangkan oleh ganda putri SL3-SU5 melalui cabang olah raga para bulu tangkis di Paralimpiade Tokyo 2020, melalui ganda putri, Leani Ratri Oktila/Khalimatus Sadiyah Dalam pertandingan final yang berlangsung di Yoyogi National Stadium, Sabtu (4/9/2021), Ratri/Khalimatus menang atas pasangan China, Cheng Hefang/Ma Huihui dua gim langsung 21-18, 21-12. Kemenangan ini memastikan Ratri/Khalimatus meraih medali emas pertama bagi Indonesia. Sumbangan emas Ratri/Alim. Atas raihan tersebut Bupati Kampar H. Catur Sugeng Susanto SH menyambut gembira kabar tersebut yang mana perolehan ini emas pertama Indonesia setelah hampir 41Tahun gelaran Paralympic. “Luar Biasa, Kami sangat bangga, selamat kepada Ratri Atlit NPC Indonesia asal Kabupaten Kampar meraih prestasi gemilang medali emas Pertama untuk Indonesia” Kata Catur. Atas Nama Pemerintah dan Masyarakat Kabupaten Kampar mengucapkan selamat, kami sangat bangga atas prestasi ini, selamat buat Leani Ratri Oktila, Ini kado bagi saya yang kebetulan Milad /hari kelahiran pada tanggal 05 September besok ” Kata Catur lagi. Sebagai informasi Ratri yang lahir pada tahun 1991 tersebut merupakan Atlit NPC Kabupaten Kampar asal Dusun Karya Nyata Desa Siabu Kecamatan Salo yang mewakili Riau dan bergabung dengan Atlit NPC Indonesia pada Paralimpiade Tokyo 2020. (Diskominfo Kampar)

Read more

Sungai Subayang Miliki Potensi Untuk Arung Jeram.

Kampar Kiri Hulu : Berkunjung ke Kampar Kiri Hulu kita sudah dibayangkan dengan alam yang indah, Asri, sejuk dan sungai yang bergelombang dengan bebatuan besar di sepanjang sungai. Ini tidak dimiliki oleh daerah lain. Selain itu kawasan ini dikenal dengan Kawasan Suaka Marga Satwa Rimbang Baling. Saya melihat ini potensi yang sangat besar untuk dapat dijadikan Sebagi lokasi Arung Jeram terpanjang dan menantang nyali. Hal inipun telah dibicarakan Bupati Kampar H. Catur Sugeng Susanto SH, MH dengan Kepala Balai Besar Konservasi Sumber Daya Alam (BBKSDA) Bapak Suharyono. Demikian dikatakan Bupati Kampar H. Catur Sugeng Susanto SH, MH melaluiySekretarsi Daerah Kabupaten Kampar Drs Yusri M.Si disela sela kunjungan ke Desa Ludai Kecamatan Kampar Kiri Hulu, Kamis, 02/09. “Sungai Subayang ini sangat luar biasa dengan air yang yang deras dan bergelombang, di serta bebatuan gunung yang besar di sepanjang sungai, sangat cocok untuk di kembangkan Sebagai lokasi olahraga air Arung Jeram” Kata Yusri terkagum-kagum. Insyaallah akan kita cari waktu yang tepat dan mencoba lokasi ini untuk Arung Jeram ” Kata Yusri tak sabar mau menjajal sungai Subayang ini. Dengan dukungan dari BBKSDA Riau, Pemkab Kampar dan pencinta olahraga adventure, ini akan memberikan dampak positif bagi masyarkat di sepanjang sungai Subayang terutama kunjungan wisata, karena setiap desa yang dilewati memiliki spot yang menarik dan menantang” Tambah Yusri. Perpaduan alam dan Olahraga ini akan memberikan dampak ekonomi bagi masyarakat, dan inilah salah satu tujuan kita ” Tutup Yusri (Diskominfo Kampar)

Read more

Muskab, Indra Pomi Kembali Jabat Ketua PERBAKIN Kampar

Bangkinang Kota – Setelah dilakukan Musyawarah Kabupaten I Persatuan Menembak Indonesia (PERBAKIN) Kabupaten Kampar tahun 2021, Indra Pomi N, ST, M. SI kembali resmi jabat ketua Umum PERBAKIN Kampar periode 2021-2024. Dimana jabatan periode kedua Ketua PERBAKIN Kampar tersebut disahkan oleh PERBAKIN Riau, setelah Carateker Perbakin Kampar melakukan musyawarah dengan agenda pemilihan kembali ketua umum Perbakin Kampar. Dalam musyawarah, secara Aklamasi dari dua kandidat Indra Pomi Nasution dan Sopiandi,SE, ME, Pada kesempatan tersebut Indra Pomi kembali dipercaya, sementara Sopiandi dipercaya sebagai ketua harian PERBAKIN Kampar. Musyawarah yang dibuka secara resmi oleh Ketua PERBAKIN Riau Dedi Handoko yang diwakili Sekretaris PERBAKIN Riau Rudi Ma’aruf, juga dihadiri oleh Ketua Carateker PERBAKIN Kampar Muhammad Suhandi, ST, MIK, Sekretaris Karateker Perbakin Kampar Bambang Subianto, Ketua KONI Kampar Surya Darmawan. Rudi Ma’aruf dalam sambutannya sesuai dengan amanat ketua Perbakin Riau menyampaikan, bahwa kedepan tidak ada lagi petembak-petembak itu yang tidak terkoordinir. Untuk diketahui, bahwa Kampar saat ini sebenarnya banyak memiliki atlet penembak. Dimana ada atlit penembak kampar saat ini masuk dalam 15 peringkat Nasional. Sementara itu Indra Pomi yang kembali dipercaya sebagai ketua PERBAKIN Kampar menyampaikan visi bahwa kedepan “Perbakin Kampar hebat, Perbakin Kampar berprestasi”. Dengan visi tersebut, senada dengan arahan Ketua Perbakin Riau, Indra yang juga merupakan Kadis PU PR Kota Pekanbaru menyampaikan bahwa kedepan akan lebih aktif mengkoordinir para atlet. Hal ini direncanakan kedepan akan melakukan kegiatan latihan menembak guna menyaring para atlet serta menjaga silaturahmi antar sesama anggota dan persatuan menembak kampar. Hal ini wajib kita lakukan, mengingat mulai Porprov Riau di Kuasing nantinya. Cabang menembak sudah mulai masuk dalam cabang yang akan dipertandingkan. Untuk itu perlu dukungan semua pihak agar porprov Kuasing nantinya khusus cabang menembak harus meraih banyak medali. Hal senada juga diungkapkan sampaikan Sopiandi, dimana kedepan beliau juga bertekat dengan visi PERBAKIN Kampar berorestasi. Insyaallah kedepan Perbakin akan lebih aktif dan secepatnya juga akan membentuk pengurus bidang-bidang lainnya sesuai dengan ADART Perbakin Kampar.

Read more

Bupati Kampar Wisuda 66 Warga Tingkat I PSHT.

Sei Lambu Makmur, Tapung : Bupati Kampar H. Catur Sugeng Susanto SH, MH yang juga Ketua Ikatan Pencak Silat Indonesia (IPSI) Kabupaten Kampar mewisuda sebanyak 66 Warga Tingkat I Tahun 2021 Persaudaraan Setia Hati Terate (PSHT) Cabang Kampar. Harapan kita dapat menciptakan atlit silat bagi Kampar maupun Provinsi Riau, kami yakin ini bisa. Wisuda ini diadkan di Padepokan PSHT di Desa Sei Lambu Makmur Kecamatan Tapung, Sabtu, 21/08 malam yang ditandai dengan acara sakral pembacaan ikrar dan sumpah yang di pimpin oleh H. Catur Sugeng Susanto SH, MH selaku pengesah pusat dan Dan Ketua Dewan pertimbangan Cabang Kampar. Kegiatan diawali dengan menyanyikan lagu Kebangsaan Indonesia Raya dan Mars PSHT.,wisuda ini dihadiri Anggota DPRD Kampar Rahayu Sri Mukyani Sekjen IPSI Kampar Aidil, Ketua Cabang PSHT Raden T. Adipuro Munari, pelatih silat Ely dan Jaiz, Kepala Desa Sei Lambu Makmur Kawit Hudiantoro, dan warga PSHT Kabupaten Kampar. Dikatakan Catur selaku pengesah pusat  perguruan PSHT bahwa PSHT memperkuat ikatan Persaudaraan di tengah Pendemi, ini keprihatinan yang mendalam karena banyak korban akibat wabah Pendemi yang sampai saat ini belum berakhir ” Kata Catur Sugeng. Selain itu kata Catur kita baru saja peringati HUT RI, Warga PSHT memiliki makna tersendiri terhadap peringatan HUT RI ini,  sesuai ajaran pendiri PSHT Harjo Utomo yang juga selaku pejuang dalam kemerdekaan Indonesia Prinsip yang kita anut sayang menyayangi, hormat menghormati, ketulusan, ikhlas, bermanfaat bagi masyarakat dan bertanggung jawab, ini sangat penting dalam kehidupan, perlu kita peekuat Persaudaraan terhadap sesama, jauhkan mementingkan diri sendiri. Berani karena benar ksatria apalagi pada masa pendemi” Kata Catur lagi. Kepada  warga PSHT yang baru wajib di sumpah yang telah memenuhi persyaratan terutama dalam memenuhi Ad/Art, Pada kesempatan ini mengajak kita semua agar dapat menghayati isi sumpah, menjadi kewajiban bersama untuk berjuang menyinhkap tirai agar hati makin bersih, tegtram dan nyaman. Sementara anggota DPRD Kampar Rahayu Sri Mukyani, Am. Keb menyatakan walau dalam Pendemi, antusias warga PSHT diacungi jempol, namun kita tetap dengan penerapan protokol kesehatan yang ketat. Semakin tahun semakin banyak anggota PSHT, harapan kita agar dapat bersatu, Jalin silaturrahmi, sehingga tidak mudah terpecah belah” Kata Rahayu. Selamat kepada warga yang baru bergabung yang pada malam ini telah disahkan, hindari kegiatan yang bermanfaat, terus berikan prestasi, bagi Pemerintah Kabupaten Kampar ” Tutup Rahayu. Sementara itu Ketua Cabang PSHT Raden T. Adipuro Munari,Prosesi pelantikan dipimpin oleh kanjeng Raden Catur Sugeng Susanto, SH, MH, semoga ini mendapat lindungan Allah Swt, PSHT siap bekerja sama dengan Pemkab Kampar dan IPSI Kampar dalam memajukan persilatan di Kabupaten Kampar, mulai dari latih maupun dalam menciptakan atlit silat Kampar. Semua hadir disini untuk membentuk PSHT yang kompak, bersatu dan mandiri ” Kata Munari. Sementara itu Ketua Panitia wisuda Kawit Rudihantor menyatakan kegiatan ini merupakan pelantikan atau wisuda anggota PSHT yang baru, sebanyak 66 Orang warga yang  berasal dari Kecamatan Tapung, Kecamatan Tapung Hilir , Tapung Hulu, Kecamatan Tapung, Kecamatan XIII Koto Kampar, Kecamatan Bangkinang, Kecamatan Siak Hulu  dan Kecamatan Perhentian Raja dan Kota Pekanbaru” Kata Kawit lagi. (Diskominfo Kampar)

Read more