Agama

Fasilitasi Liburan Anak Panti Asuhan Putri Aisyah Muhammadiyah, Pimpinan Daerah Aisyah Ucapkan Terimakasih kepada Pemkab Kampar.

Bangkinang Kota : Kebahagiaan dan rasa suka ria dapat dirasakan oleh anak Panti Asuhan Putri Aisyah Muhammadiyah Bangkinang Kota disaat anak sebaya mereka dapat berwisata dan bepergian, hal ini dapat pula mereka rasakan menikmati wisata di Provinsi tetangga. Alhamdulillah ini berkat bantuan dari Pemerintah Kabupaten Kampar melaui DWP Unit Pelaksana Diskominfo Kampar  dengan menyediakan dua unit Bus bagi anak panti. Demikian dikatakan Pimpinan Daerah Aisyah Muhammadiyah Kabupaten Kampar  ibu Hj Nur Asma melalui pesan WhatsApp pada hari Selasa, 15/12 malam. Kami mengucapkan terimakasih kepada Pemkab Kampar yang telah memberikan memfasilitas bus wisata bagi panti Asuhan putri Aisiyah Daerah Kampar untuk 75 orang anak asuh bersama 10 orang pengurus dan pengasuh” Kata Nur Asma “Anak-Anak sangat gembira dan menikmati perjalan dan liburan, semoga kebaikan atas bantuan yang diberikan Hanya Allah Swt yang dapat membalas atas kebaikan ini” Tambahnya lagi. Hal senada juga disampaikan kepada kafe Zaky Dicky yang telah membekali anak kami dengan makan dan minum, semoga ini menjadi amal ibadah di dissi Allah.Aamiin” Kata Nur Asma. (Diskominfo Kampar)

Read more

Hampir Roboh, Bupati Kampar Bersama Kapolda Riau Renovasi Berat Masjid Syech Abdurrahman Gading Permai.

Kampar Kiri Hilir – Satu unit Bangunan Masjid yang berdiri sejak tahun 1972 oleh pendiri tokoh ulama Abdurrahman pada waktu itu, melihat kondisi Masjid semi permanen yang sudah roboh ditepi sungai tersebut. Melihat hal tersebut Kapolda Riau Irjen. Pol. Agung Setya Imam Effendi, S.H., S.I.K., M.Si. Bupati Kampar H Catur Sugeng Susanto, SH, MH diwakili Sekda Kampar Drs Yusri, M.Si merasa prihatin dan langsung melakukan renovasi penuh masjid Syeh Abdurrahman Singawek yang terletak di Desa Gading Permai Kecamatan Kampar Kiri Hilir tersebut, selasa ( 14/12/21). Dalam amanatnya, Yusri menyampaikan terima kasih kepada Kapolda Riau yang peduli dengan pembangunan rumah ibadah tersebut. Dalam menegakkan tiang agama islam, walaupun jauh di pelosok Kapolda tetap peduli dan mau berbagi. Semoga kita  semua bisa untuk membesarkan masjid sebagaimana pendiri masjid ini sebelumnya yang sudah upaya untuk membangunnya. Selain itu, Yusri juga menyampaikan terkait percepatan Vaksinasi, dimana dilokasi renovasi juga sedang dilaksanakan vaksinasi masal bagi masyarakat Gading Permai.  Dalam upaya agar target vaksinasi 70% akhir desember Kampar bisa tercapai, Satgas Covid-19 Kampar tekah melakukan berbagai upaya bersama TNI dan Polri. Insyaallah tanggal 25 Desember nantinya, Vaksinasi sebanyak 70% bahkan mungkin lebih akan tercapai. Sebab sudah beberapa hari ini setiap hari setiap desa saat ini digesa pelaksanaan vaksinasi. Sebagai rekap atau kontrol data, di Posko Satgas setiap malam diadakan Zoom Meeting terkait pelaksanaan vaksinasi bersama seluruh Camat se-kabupaten. Sementara itu Kapolda Riau menyampaikan berapa hal, pertama bahwa masjid ini pasti punya sejarah didirikan tahun 1972 oleh penggagas Syech Abdurrahman yang tentu kita ketahui bersama beliau adalah pengikut dari pada jema’ah Teriqat Nakhsabandiah yang memiliki ciri-ciri nya yaitu berdzikir dalam hati. Sebagai penghargaan dan mengingat Syech, Insyaallah kita akan wujudkan renovasi masjid ini dengan sebaik mungkin nantinya, dan berharap kita nantinya masjid ini di mamfaatkan untuk shalat lima waktu dean kegiatan keagamaan lainnya. Selanjutnya terkait vaksinasi, Kapolda Riau mengapresiasi kerja Satgas Covid-19 kampar yang beberapa hari belakangan untuk mencapai taget 70% akhir Desember 2021. Dimana sebelumnya Wakil Satgas Covid-19 kampar telah menyampaikan bahwa vaksinasi kampar diperkirakan 25 Desember 2021 telah mencapai 80%.(Diakominfo Kampar)

Read more

Hadiri Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW, Warga Rimbo Panjang Ucapkan Terima kasih Kepada Bupati Kampar.

Tambang – Ratusan warga Desa Rimbo Panjang yang menduduki Masjid dan Tenda dalam rangka peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW 1443 H menyampaikan ucapan selamat datang dan terima kasih kepada Bupati Kampar Catur Sugeng Susanto, SH, MH. Walaupun di hari libur ini Bupati Kampar menyempatkan untuk manghadiri kegiatan yang diadakan masyarakat. Dimana peringatan Maulid Nabi sekaligus silaturahmi dengan Bupati Kampar tersebut, juga dihadiri oleh Kepala Kejaksaan Negeri Kampar Arif Budiman, SH, MH, Anggota DPRD Kampar Zalka Putra, Camat Tambang Albukhori, Bhabinkamtibmas Bripka Erizon, Babinsa Sersan Jimmy yang dilaksanakan di Masjid At-Taqwa Dusun III Desa Rimbo Panjang Kecamatan Tambang, minggu (28/11/21). Bupati kampar menyampaikan bahwa dalam memenuhi undangn masyarakat di Desa, tidak ada istilah hari libur. Semua hari sama, semua untuk masyarakat kampar agar masyarakat merasakan bahwa mereka memilih Bupati kampar. Saya apresiasi semangat panitia dan masyarakat dengan dilaksanakan acara ini yang semalam telah dilaksanakan dzikir bersama, kemudian saat ini juga dilaksanakan pengumpulan dana oleh seluruh masyarakat guna renopasi masjid, WC dan tempat Wudhu yang masih terbengkalai. Catur Sugeng menyampaikan dengan kekompakan dan silaturahmi ini, insyaallah apa yang kita rencakan akan bisa terwujud nantinya. Untuk itu, selalu menjaga kebersamaan, jangan membeda-bedakan. Intinya saling menghormati, apabila bisa saling mengerti maka jabupaten kampar khusus Rimbo Panjang akan aman dan maju. “terang Catur”. Imam Muslih, salah seorang warga Rimbo Panjang disela kegiatan menyampaikan ucapan terima kasih langsung kepada Bupati kampar Catur Sugeng. Alhamdulillah, Bapak bisa juga hadir dalam undang kami pada acara Maulid Nabi. Menjadi kebahagian kami disore ini bisa bertemu langsung dengan orang nomor satu di kabupaten kampar, bahkan semua yang hadir siapa saja yang mau berpoto dengan beliau, pak Catur tidak ada sedikit menolak dan selalu melayaninya. Sekali lagi terima kasih Pak. “ungkap Muslih yang juga merupakan tokoh masyarakat” .(Diskominfo Kampar)

Read more

Kali ini Tim Jumat Berkah DWP UP Kominfo Benahi Mushalla Diskominfo  Kampar.

Bangkinang Kota : Pada Jum’at Berkah kali ini, Tim DWP UP Kominfo melakukan kegiatan di Kominfo dengan sasaran tempat ibadah yang digunakan oleh Staf Diskominfo Kampar, bahkan juga digunakan oleh masyarakat sekitar dan perkantoran yang ada di sekitar Kantor Diskominfo dan Persandian Kabupaten. Kegiatan ini berupa pembenahan mushalla diantaranya pemasangan Kain pembatas antara pria dan wanita dn pembersihan lingkungan mushalla agar nyaman untuk melaksnakan ibadah. Demikian dikatakan Ketua DWP UP Kominfo Ny. Yoanna Gusti Rahayu Yuricho Efril saat pelaksanaan gotong royong dan pemasangan kain pembatas di Mushalla Kominfo dan Persandian Kabupaten Kampar di Bangkinang, Jumat 26/11. Yoanna menyatakan bahwa DWP Unit Pelaksana Kominfo akan terus akan melaksnakan kegiatan jumat berkah dengan sasaran yang berbeda dan kali ini kita berikan di Kantor Diskominfo sendiri ” Kata Yoanna. Kami mengucapkan terima kasih kepada Kepala Dinas Kominfo atas dukungan terhadap program DWP UP Kominfo Kampar ini” Kata Yoanna Gusti Rahayu. Sementara itu pengurus DWP Kominfo Nunik Handriani menyatakan bahwa kegiatan hari kita lakukan di lingkungan Kominfo sendiri, selain memasang kain pembatas, menyediakan 1 unit karpet sajadah panjang, kali iDWP juga melakukan oengecatan dinding mushalla ” Kata Nuniik hendriyani. (Diskominfo Kampar)

Read more

Milad 109 Muhammadiyah, Bupati Kampar : Muhammadiyah Lahirkan SDM Unggul.

Kuok : Muhammadiyah telah memasuki usia ke 109 dalam rentang waktu yang cukup panjang tersebut keberadaan Muhamadyah telah memberikan Kontribusi yang nyata terutama dalam dunia pendidikan, tak kita pungkiri bahwa Muhammadiyah” Demikian dikatakan Bupati Kampar H. Catur Sugeng Susanto, SH, MH yang diwakili oleh Staf Ahli Bidang Ekonomi dan Keuangan Setda Kampar Zamzami Hasan, SE,M,Si saat menghadiri sekaligus mengikuti rangkaian acara Temu Ramah sekaligus Peringatan Milad Muhammadiyah ke-109 tingkat Kabupaten Kampar. Kegiatan tersebut dipusatkan di Kompleks Pendidikan Muhammadiyah Kebun Tengah Desa Empat Balai Kecamatan Kuok, pada Sabtu (20/11). Hadir dalam kesempatan tersebut diantaranya Gubernur Riau yang diwakili Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat Desa Drs. H. Yurnalis, S,os, M,Si,  Prof. Dr. H. Yusri Munaf, SH, M. Hum, Anggota DPRD Kabupaten Kampar, Ustazd Mendra Siswanto, M. Ag , Kepala Desa Empat Balai, Tokoh Masyarkat dan pimpinan Kompleks Pendidikan Muhammadiyah serta tenaga pendidik di komplek pendidikan. Zamzami Hasan, SE,M,Si menyampaikan Muhammadiyah telah banyak berbuat untuk bangsa dan negara, Khusus di Kabupaten Kampar, Organisasi Muhammadiyah telah banyak mencetak Sumber daya manusia yang unggul dan berdaya saing tinggi, selain itu Muhammadiyah juga merupakan organisasi keislaman yang bukan saja dalam keagamaan juga berkecimpung dikemasyarakatan” Kata Zamzami. Muhammadiyah dengan semua amal usahanya mempunyai peran yang sangat penting dan strategis, terukur, dan sangat kongkrit dalam upaya mencerdaskan bangsa seperti di bidang pendidikan formal melalui sekolah dari jenjang TK sampai Perguruan Tinggi” Tambah Zamzami Muhammadiyah memiliki kegiatan yang arahnya juga untuk kecerdasan bangsa, coba perhatikan kegiatan IPM, Pemuda, NA, Aisyiyah, TSPM, HW, KOKAM, di bidang sosial, juga dalam rangka mencerdaskan anak negeri, melalui penyantunan kaum Dhuafa, yatim, di bidang kesehatan” Tambah Zamzami Hasan. Sementara itu Gubernur Riau yang diwakili Kepala Dinas PMD dan Capil Yurnalis mengungkapkan Muhammadiyah telah terbukti penyumbang terbesar dari proses Kemerdekaan bangsa Indonesia, telah banyak melahirkan dan mencerdaskan anak-anak bangsa, penerus bangsa. Disisi lain beliau juga menyampaikan bahwa Muhammadiyah telah membuktikan diri selalu eksis dalam mengikuti perkembangan zaman, Muhammadiyah sudah mempersiapkan organisasi Islam lainnya untuk melakukan gerakan, khususnya di bidang pendidikan, sosial, dan gender.  Konsistensi pendiri Muhammadiyah dalam menjalankan perjuangan memajukan bangsa Indonesia, dapat dirasakan secara mutlak. Keterpanggilan Muhammadiyah dalam ikut mencerdaskan kehidupan berbangsa sudah dimulai dari awal berdiri. Sejak bangsa ini masih terjajah. Hal itu bisa dilacak dari gagasan dan aneka kegiatan yang dilakukan dari masa ke masa” Tutup Yurnalis. .(Diskominfo Kampar)

Read more

Festival Bagholek Godang Pulau Belimbing, Angkat dan Lestarikan Seni Budaya Menjadi Destinasi Wisata.

Kuok : Pemerintah Kabupaten Kampar sangat mendukung dan support atas kegiatan yang telah di gelar oleh masyarakat Desa Pulau Belimbing melalui program aksi pemajuan Kebudayaan desa dari Kementerian pendidikan, kebudayaan, Riset dan Teknologi RI yang hari ini melaksanakan Festival Pulau Belimbing yang bertujuan untuk memajukan kebudayaan desa serta melestarikannya dalam meningkatkan kesejahteraan masyarakat melalui kunjungan dan menjadi destinasi wisata budaya ini. Demikian di sampaikan oleh Bupati Kampar yang diwakili oleh Kepala Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Kabupaten Kampar Ir. Zulia Dharma saat membuka Festival Pulau Belimbing yang mengangkat tema “Bagholek Godang” yang di selenggarakan di Desa Wisata Pulau Belimbing I Desa Kuok, Kecamatan Kuok, Sabtu (20/11/2021). Zulia Dharma pada kesempatan itu juga sampaikan bahwa, Budaya yang sudah ada di daerah kita ini, mari kita jaga keutuhannya serta melestarikan sehingga kedepannya kita bisa untuk membangkitkan kembali budaya kita melalui pelindungan, pengembangan, pemanfaatan dan pembinaan kebudayaan. Kedepannya saya berharap, Iven Festival Pulau Belimbing ini bukan hanya di laksanakan tingkat kecamatan Kuok akan tetapi juga kita jadikan sebagai ivent tingkat provinsi riau bahkan nasional nantinya, untuk itu mari kita saling berkoordinasi dan bekerjasam dalam meningkatkan kebudayaan didaerah kita ini. Sementara itu, sekapur sirih dari Datuok M. Ali gindo jo bosagh pasukuan domo kenegerian Kuok di dampingi ibu ahli waris rumah lontiok Zulhelma M.Pd menyampaikan bahwa, kegiatan ini dilaksanakan untuk melestarikan budaya dan untuk mengenang kembali lebih jauh bagaimana budaya kita yang sebenarnya. Memalui kegiatan ini dapat kita perkenalkan dan ajarkan kepada anak keponakan kita serta masyarakat luas tentang bagaimana adat yang sebenarnya dan potensi potensi yang ada di daerah kita dan ini perlu kita lestarikan, kembangkan dan publikasikan sehingga masyarakat luas kenal dengan kebudayaan ini.” Kata Datuok gindo jo bosagh kenegerian Kuok Kemudian Ketua Panitia yang juga selaku pendamping desa budaya Fitrah, menyampaikan dalam laporannya bahwa Tujuan Program Pemajuan Kebudayaan Desa adalah untuk mendukung proses dan mewujudkan inisiatif pemajuan kebudayaan melalui pemberdayaan masyarakat desa. Inisiatif pemajuan kebudayaan tersebut diharapkan dapat tertuang melalui Dokumen Pemajuan Kebudayaan Desa yang kemudian menjadi landasan dalam menyusun Rencana Pembangunan Jangka Menengah Desa (RPJM Desa). Tahun ini, Direktorat Jenderal Kebudayaan memiliki target 359 desa yang mengikuti platform Pemajuan Kebudayaan Desa yang akan dilaksanakan melalui dua kegiatan, yaitu Pengembangan Masyarakat serta Jendela Budaya Desaku.”Tutup Fitrah Kegiatan ini dilanjutkan dengan tata cara keagamaan adat nikah kawin, gubano, maghatok tuwun tanggo, silek bungo, gondang oguong serta basiacuong, ini merupakan budaya pernikahan yang dilakukan oleh masyakarakat di Desa Wisata Pulau Belimbing Desa Kuok. (Diskominfo Kampar).

Read more

Jumat Berkah : DWP UP Kominfo Kampar Berikan 16 Kotak Keramik Untuk Musholla Al-Ikhlas Kampar

Kampar – Pengurus Dharma Wanita Persatuan (DWP) UP Dinas Komunikasi, Informastika dan Persandian Kabupaten Kampar terus bergerak dalam berbagai bidang sosial kemasyarakat, saat ini pengurus DWP UP Diskominfo Kampar beserta anggota melakukan agenda mingguan yang di beri nama berkah jum’at. Kali ini DWP UP Diskominfo Kampar memberikan bantuan berupa 16 kotak keramik yang diterima langsung oleh imam mushollah al-ikhlas beserta guru ngaji. Demikian disampaikan oleh Ketua DWP UP Diskominfo dan Persandian Kabupaten Kampar Ny. Yoanna Yuricho yang diwakili oleh Sekretaris DWP UP Diskominfo Kampar Nunik Handriani saat memberikan bantuan keramik untuk pembangunan Mushollah Al-Ikhlas di Desa Simpang Kubu Kecamatan Kampar, Jum’at (19/11/2021). Alhamdulillah, setiap hari jumat kita bisa untuk saling berbagi dalam membantu masyarakat sekaligus jalinan silaturrami, semoga bantuan yang diberikan dapat membantu dalam melanjutkan pembangunan mushollah nantinya, agar para jamaah dan para murid ngaji lebih nyaman dan semangat untuk beribadah.”Kata Nunik. Terakhir Nunik katakan, program Ini adalah program yang sangat bermanfaat bagi DWP Kominfo Kampar dan juga masyarakat , kita harus bisa membantu sesama masyarakat yang sasarannya rumah ibadah yakni masjid dan Musholah yang ada di Kabupaten Kampar. Sementara itu, imam mushollah Al-Ikhlas, Azmi mengucapkan terimakasih kepada DWP UP Diskominfo Kampar atas bantuan yang telah diberikan untuk mushollah kami, bantuan ini sangat bermanfaat bagi kami dalam melanjutkan pembangunan, terutama dalam pemasangan lantai keramik mushallah nantinya, bantuan ini juga yang kami idam2kan selama ini, Alhamdulillah hari ini apa yang kami inginkan telah dapat terwujudkan.” Tutup Azmi (Diskominfo Kampar).

Read more

Pertajam Program, BKMT Kampar Sharing Program dan Informasi ke BKMT Kota Padang.

Padang : Untuk meningkatkan pelayanan kepada masyarkat baik bidang keagamaan maupun bidang sosial kemasyarakatan Pemerintah terus akan memberikan dorongan agar seluruh program terhadap peningkatan hidup yang layak maka Badan Kontak Majlis Taklim (BKMT) melakukan kunjungan dan sharing program dan sharing informasi ke BKMT Kota Padang Sumatera Barat. Kamis, 18/11. Ketua BKMT Kampar Hj. Muslimawati Catur melalui Wakil Ketua II Hj. Elmi menyatakan bahwa untuk meningkatkan program perlu kita lakukan berbagi inovasi dan kreatifitas, sehingga program Dapat berjalan dengan efektif dan tepat sasaran ” Kata Hj. Elmi, S. Ag yang didampingi oleh Pengurus dan anggota BKMT Kampar diantaranya bendahara BKMT Kampar Deby Ricardo, Wakil Ketua BKMT Kampar  Elis Suryani , Wakil Benndahara Dian Suzana, Bidng dakwah Misra Hayati Ali dan  ketua bid pendidikan Ani fudlah. Dikatakan Hj. Elmi bahwa salah satu tujuan kunjungan ini adalah bagaimana pengembangan lembaga penyedia layanan dan peningkatan dalam mewujudkan keluarga dan  hak anak” Kata Hj. Elmi. Selanjutnya atas nama Ketua BKMT Kampar Hj. Muslimawati Catur, mengucapkan ribuan terima kasih kepada ketua BKMT kota Padang menyambut baik kedatangan rombongan BKMT kabupaten kampar di kota padang Semoga terjalin silahturahmi yang baik, Semoga kunjungan ini memberikan manfaat kepada BKMT Kampar dan BKMT kota Padang dalam meningkatkan pelayanan kepada masyarakat ” Tambah Elmi. BKMT kabupaten KAMPAR telah melaksnakan berbagai kegiatan dimasa Pendemi Covid-19 seperti lomba marhaban sekabupaten kampar dalam bentuk firtual  dan pemilihan dai cilik. Selain dari kegitan itu kami juga menyelengarakan pelatihan penyelengarakan memandikan jenazah perempuan di desa dan memberikan bantuan alat penggali kubur” Tutup Hj. Elmi, S. Ag. Sementara itu Erna Agus Wakil Ketua BKMT kota padang,  mengucapkan terima kasih kepada rombongan BKMT kabupaten kampar yang telah mau bersilahturahmi ke kota kami ini. Insyaallah kalau ada kesempatan kami akan melaksanakan kunjungan balasan ini, Semoga apa yang telah kita peroleh dari pertemuan ini dapat kita Laksnakan dan tingkatkan di Kabupaten Kampar dan Kota Padang, semuanya ini untuk meningkatkan kesejahteraan Masyarakat ” Tutup Erni Agus, pertemuan ditutup dengan saling memberikan cemderamta. (Diskominfo Kampar)

Read more

Sekda Kampar Jadi Saksi Ijab Kabul Khair dan Intan.

Kampar – Suatu pernikahan belum sah jika belum mengucapkan bacaan akad nikah dengan baik dan benar. Ijab qobul atau akad nikah adalah ucapan dari orang tua atau wali mempelai wanita untuk menikahkan putrinya kepada sang calon mempelai pria. Dalam ijab kabul antara Nashih Abdul Khair, S. STP Bin Satarman dengan Intan Zamarud HJM, SE binti Jamalis, Sekretaris Daerah Kabupaten Kampar Drs Yusri, M. Si hadir sebagai saksi dalam ijab qobul yang dilangsungkan di rumah mempelai laki-laki Dusun II Desa Pulau Tinggi Kecamatan Kampar, kamis (18/11/21). Prosesi akad nikah dipimpin langsung oleh Mahyudin, S. Ag selaku Penghulu KUA Kecamatan Kampar yang dinikahkan orang tua Intan bapak Jamalis dan disaksikan masing-masing orang tua kedua mempelai serta saksi lainnya Dan Syamsuar Dt Paduko Sanso. Usai ijab dan qobul, Yusri yang juga merupakan datuok Bandar Mudo saat menyerahkan secara simbolis buku nikah menyampaikan ucapapan selamat, kepada dua pasangan yang telah sah menjadi sepasang suami isteri menurut agama islam. Seperti biasa, Yusri juga menyampaikan pesan bahwa dengan telah dilaksanakan ijab Kabul sudah merupakan suatu ikatan atau janji yang sakral, ikatan bathin yang kuat. Dengan demikian harapan kita semoga ini pertama dan terakhir dalam ijab kabulnya, agar nantinya bisa menjadi pasangan Sakinah, mawaddah dan warahmah yang langgeng hingga akhir hayat” Kata Yusri. (Diskominfo Kampar)

Read more

Jum’at Berkah, Pengurus DWP UP Kominfo Kampar Kembali Berikan 16 Sak Semen di Mesjid Mujahidin Bangkinang

Bangkinang – Pengurus Dharma Wanita Persatuan (DWP) UP Dinas Komunikasi, Informastika dan Persandian Kabupaten Kampar terus bergerak dalam berbagai bidang, saat ini pengurus DWP UP Diskominfo Kampar beserta anggota memberikan bantuan untuk pembangunan Masjid Mujahidin Desa Muara Uwai. Demikian disampaikan oleh Ketua DWP UP Diskominfo dan Persandian Kabupaten Kampar Ny. Yoanna Yuricho yang diwakili oleh Sekretaris DWP UP Diskominfo Kampar Nunik Handriani saat memberikan bantuan untuk pembangun Masjid Majahidin di Desa Muara Uwai Kecamatan Bangkinang, Jum’at (12/11). Dalam jumat berkah kali ini, Pengurus DWP UP Dinas Komunikasi, Informatika dan Persandian Kampar memberikan bantuan sosial kepada masjis muhajidin sebanyak 16 sak semen, semoga bantuan ini dapat membantu dalam pembangunan masjid selanjutnya.”Kata Nunik. Nunik pada kesempatan tersebut menyampaikan bahwa program ini merupakan program rutin DWP Kominfo Kampar setiap hari jum’at semenjak kepemimpinan Yoanna Yuricho. Terakhir Nunik katakan, program Ini adalah program yang sangat bermanfaat bagi DWP Kominfo Kampar, kita harus bisa membantu sesama masyarakat yang sasarannya rumah ibadah yakni masjid dan Musholah yang ada di Kabupaten Kampar. (Diskominfo Kampar).

Read more