Tambang

Pelaksanaan PSBM di Kecamatan Tambang Tindak 54 Pelanggar.

Rimbo Panjang, Tambang ; Setelah Pemerintah Kabupaten Kampar menetapkan 6 Desa di 3 Kecamatan di Kabupaten Kampar sebagai zona Pembatasan Sosial Berskala Mikro (PSBM) berjalan dengan lancar, khusunya di Desa Rimbo Panjang Kecamatan Tambang, Alhamdulillah seluruh anggota yang tergabung dalam tim satgas telah melaksanakan tugas dengan semestinya tidak halangan yang mengganggu jalannya PSBM, semoga ini efektif untuk menurunkan angka penyebaran covid-19 khususnya di zona PSBM. Pada operasi PSBM hari ini untuk kecamatan Tambang sebanyak 54 orang pelanggar terjaring, sekaligus pemberian sanksi berupa sanksi sosial sebanyak 26 orang, seluruhnya diberikan sanksi tertulis sebanyak 54 orang. Demikian disampaikan oleh koordinator lapangan staf Ahlli Bupati Kampar Ir. Nurhasani, MM saat memberikan keterangan usai melakukan sosialisasi sekaligus memberikan tindakan bagi pelanggar Perbup Nomor 44 tahun 2020 di Kecamatan Tambang Ahad, 04/01. Kita telah lakukan penindakan sekaligus sosialisasi perbup nomor 44/2020 tentang penerapan Disiplin dan Penegakan Hukum Protokol Kesehatan sebagai upaya pencegahan dan pengendalian corona virus disease 2019″ Kata Nurhasani, MM yang menurunkan Tim satgas dari Personil Yang Terlibat yakni Tni 2 Orang, Polri 2 Orang, Dishub 2 Orang, Satpol PP 2 Orang, BPBD 2 0rang dan tenaga Kesehatan 2 Orang. Untuk area operasi bertempat di Desa Rimbo Panjang menertipkan Masyarakat yang berada di perumahan graha Attaya 2 dan pasar kaget dusun III Rimbo panjang” Tambah Nurhasani. “Tindakan yang kita dilakukan memberitahu Pengendara dan Masyarakat tentang isi perbub no. 44/2020 beserta sanksi yang diberikan bagi pelanggar, menegur dan memberikan Sanksi Secara Lisan dan push up bagi yang tidak memakai Masker atau APD agar selalu patuh terhadap protokol kesehatan covid-19” Tutup Nurhasani yang didampingi Tim Satgas Covid-19. (Diskominfo Kampar)

Read more

Pemberlakuan PSBM, diharapkan Bisa Rubah Pola Fikir Masyarakat Kita Sedang Pendemi Covid-19.

Tambang,- Bupati Kampar H. Catur Sugeng Susanto, SH yang diwakili oleh Sekda Drs. H. Yusri. M.Si melakukan monitoring di Enam wilayah PSBM guna memastikan beroperasinya posko yang telah dibentuk dan beliau berharap, dengan cara ini, pola fikir masyarakat bisa berubah dan merasa berkewajiban untuk melakukan protokol kesehatan bahwa kita saat ini sedang berhadapan dengan wabah covid-19, pendirian ini tak lain tak bukan untuk keselamatan dan kesehatan kita semua, sudah banyak korban berjatuhan akibat ganasnya virus ini sementara kita memiliki sarana dan ruang yang terbatas, oleh sebab itu dituntut kesadaran kita menerapkan protokol kesehatan yang ketat. Begitu dikatakan Sekda saat melakukan monitoring di Mesjid Darul Hikmah yang merupakan posko PSBM untuk Desa Tarai Bangun kecamatan Tambang, Kamis (1/9). Pada kesempatan tersebut, Sekda mengingatkan kepada tim gabungan agar melakukan sosialisasi kepada seluruh warga disetiap desa yang yang termasuk kedalam wilayah PSBM. “artinya tim gabungan tidak hanya beroperasi disekitar posko saja, namun diharapkan berkeliling di desa untuk melakukan sosialisasi agar masyarakat benar-benar memahami bahaya virus covid dan mau melaksanakan protokol kesehatan” jelas Yusri. Sekda juga mengatakan bahwa pada hari Sabtu dan Minggu mendatang, tim dari Dinas Sosial Kabupaten Kampar akan menyalurkan bantuan sembako yang akan diberikan kepada masyarakat yang positif covid-19,semoga dengan bantuan tersebut, dapat meringankan beban masyarakat. Sekda berharap, dengan berdirinya posko dan gencarnya tim melakukan sosialisasi, angka penyebaran covid dapat kita tekan di wilayah Kabupaten Kampar. (Diskominfo Kampar/Prot-dokpim).

Read more

Pemkab Kampar Tinjau Kesiapan lokasi PSBM di tiga Kecamatan 

Tambang – Bupati Kampar Catur Sugeng Susanto,SH yang diwakili Sekda kampar Drs Yusri,M.Si meninjau langsung ke lapangan serta berkoodinasi terkait persiapan Pembatasan Sosial Berskala Mikro (PSBM) di 6 Desa dan 3 Kecamatan didampingi Kapolres Kampar diwakili Kabag Ops AKP Rachmat Muchamad Salihi, SIK, MH, Dandim 0313 KPR diwakili Kasi Ops Kapten Yuhardi, serta usur pimpinan OPD Kampar, Rabu(30/9). Dimana 6 desa yang akan didirikan posko dan diberlakukan PSBM antara lain Kecamatan Siak Hulu meliputi Desa Tanah Merah poskonya di kantor Desa, Desa Pandau Jaya di kantor desa, desa Kubang Jaya di komplek masjid Raya. Selanjutnya Kecamatan Tambang meliputi Desa Rimbo Pajang di kantor desa, Desa Tarai Bangun di halaman masjid Darul Hikmah jalan Suka Karya serta Kecamatan Tapung Desa Karya Indah di halaman kantor Desa jl Garuda Sakti KM 6. Pemberlakukan PSBM akan dilakukan diseluruh wilayah Kabupaten Kampar, akan tetapi khusus di enam desa tersebut penerapan ini akan lebih diperketat dengan dilengkapi posko-posko. “Tanggal 1 Oktober – 14 Oktober 2020 akan di berlakukan Pembatasan Sosial Berskala Mikro (PSBM), namun apabila belum ada tanda penurunan maka masa PSBM akan terus diberlakukan. Berlakukan sangsi bagi pelanggar disiplin dan perbup serta berikan sanksi tegas apalagi bagi pelaku usaha yang melanggar. ” ungkap Yusri Sekda Kampar juga mendapatkan  informasi dalam kunjungan tersebut seperti di Desa Karya Indah Kecamatan Tapung saat ini 25 orang tengah menjalani isolasi mandiri, dan 2 orang santri pondok pesantren umar bin khatab saat ini diketahui positif Covid19 sehingga diperintahkan secara langsung oleh Yusri agar seluruh santri harus dilakukan Swab sebelum dikembalikan ke orangtuanya. Sementara di desa tanah merah 15 orang, dan Desa Tarai Bangun 9 orang, di Desa Kubang Jaya 20 orang yang menjalani isolasi. “Data informasi masyarakat yang di isolasi gunanya adalah mempermudah kita dalam memberikan bantuan apabila kepala keluarganya di isolasi sehingga tidak ada anggota keluarganya yang kelaparan selama pencari ekonomi keluarga di isolasi.” Ungkap Yusri Penerapan PSBM Kabupaten Kampar berdasarkan intruksi Gubernur Riau no 247/INS/2020 tentang Penerapan Pembatasan Sosial Berskala Mikro (PSBM) dalam upaya pencegahan dan Pengendalian Corona Virus Disaese 2019. Maka ada 6 Desa dari 3 Kecamatan di Kabupaten Kampar yang dinilai saat ini sedang dalam kondisi zona meprihatinkan dalam pandemi covid-19. Dengan demikian,  mulai pada tanggal 1 oktober 2020 nantinya 6 desa  dari 3 kecamatan ini akan segera didirikan posko siaga covid-19 dengan langsung memberlakukan PSBM. PSBM akan dilaksanakan selama 14 hari kedepan mulai 1 s/d 14 oktober 2020. Disetiap posko seperti biasa akan dilakukan dua shif setiap harinya, dalam posko tediri personil dari tenaga Kesehatan, Satpol PP, BPBD, Dinas Pehubungan, Dinas Informasi Komunikasi dan Persandian, TNI dan Polri.(Diskominfo Kampar/DAT)

Read more

Bupati Kampar Dampingi Menteri PUPR Tinjau Tol Pekanbaru-Bangkinang.

Tambang ; Bupati Kampar H. Catur Sugeng Susanto, SH dampingi Menteri Pekerjaan Umum Perumahan Rakyat (PUPR) DR. Ir. Mochamad Basuki Hadimuljono, M.Sc untuk meninjau progres pembangunan Ruas jalan Tol Pekanbaru-Bangkuwang di STA. 8+000 Desa Sungai Pinang Kecamatan Tambang hari Jum’at , 25/09. Dalam kesempatan itu Menteri PUPR juga didampingi Anggota DPR-RI Syarul Aidi, Dirjen Kementerian PUPR, Direktur Jalan Tol Danang Parikesit dan dari Hutama Karya Infrastruktur serta staf dari Kementerian PUPR Republik Indonesia. Hadir juga pada kunjungan Menteri PUPR tersebut diantaranya Kepala Dinas PUPR Kabupaten Kampar Afdal, ST, MT serta Kapolres Kampar AKBP Muhammad Cholid, Camat Tambang. Ruas Jalan tol Pekanbaru-Bangkinang sepanjang total 40 Kilometer. Dalam kesempatan itu Bupati Kampar dan Menteri PUPR DR. Ir. Mochamad Basuki Hadimuljono, M.Sc meninjau langsung jalan tol dan melihat maket rencana pembangunan jalan tol tersebut. Dalam kesempatan itu Bupati Kampar mengatakan bahwa jalan tol ini merupakan salah satu program strategis Pemerintah yang akan memberikan dampak yang signifikan bagi peningkatan Ekonomi daerah. “Kita berharap pekerjaan pembangunan jalan tol ini dapat selesai sesuai target pada bulan Oktober tahun 2021 dan dapat segera dapat di manfaatkan, dan dapat dinikmati masyarakat dan berdampak peningkatan perekonomian masyarakat khususnya Kampar“ ungkap Bupati. Sementara itu Menteri PUPR Basuki mengatakan bahwa ini merupakan jalan tol trans Sumatera yang akan menghubungkan Provinsi di Sumatera. “Banyak yang dapat kita peroleh dari pembangunan jalan tol ini, diantaranya waktu tempuh yang makin pendek, selain itu juga akan membangkitkan ekonomi masyarakat. Begitu juga terhadap pengembangan wilayah akan cepat” Tutup Basuki. Disisi lain Menteri PUPR itu juga mengatakan manfaat lain dari adanya jalan tol disuatu daerah adalah dapat memangkas waktu perjalanan sehingga dapat memangkas biaya perjalanan bagi distribusi barang kebutuhan masyarakat. Anggota DPR-RI Dapil Kampar Syahrul Aidi dalam kesempatan itu mengatakan harapan kita tentunya pembangunan ini memberikan dampak ekonomi kepada masyarakat, selain itu mari terus berjuang dalam membangun daerah banyak cara yang dapat kita lakukan selain pembangunan langsung juga dapat dilakukan dengan pola hibah infrastruktur dimana untuk awalnya dibangun dan dibiayai oleh daerah kemudian biaya akan diganti oleh Kementerian yang terkait. “Mari kita terus berjuang untuk kemajuan Kabupaten Kampar” Kata Syahrul Aidi Ma’azat.(Diskominfo Kampar)

Read more

Bupati Kampar Hadiri Peringatan 1 Muharram 1442 H di Mesjid Al-Ihklas Tambang.

Tambang,- Bupati Kampar, H. Catur Sugeng Susanto.SH menghadiri peringatan hari besar Islam, 1 Muharram 1442 Hijriah sekaligus mengikuti pelaksanakan Tabliq ñakbar yang dipusatkan di Mesjid, Al-Ihklas, Desa Padang Lawas Kecamatan Tambang, Rabu (9/9). Dalam sambutannya, Catur memberikan apresiasi kepada pengurus dan panitia pelaksanaan kegiatan karena telah memperingati hari besar agama kita dengan melakukan tabliq akbar yang menghadirkan ustad kondang, Dr.H. Kariman Ibrahim, MA guna memberikan siraman rohani kepada masyarakat. Hadir dalam kesempatan tersebut di antaranya Ketua DPRD M.Faisal, Camat Tambang yang di wakili oleh Kasih PMD, Kepala Desa Padang Lawas Solihan Tokoh Masyarakat dan masyarakat sekitar Desa Padang Lawas. Ditambahkan Catur, dengan mulainya kita memakmurkan mesjid, saya berharap mesjid-mesjid kita kembali difungsikan untuk aktifitas keagamaan, namun tentunya dengan mematuhi protokol kesehatan agar virus tersebut tidak lagi menyebar dan memunculkan korban-korban yang baru. Pada kesempatan tersebut, Bupati juga menyempatkan diri untuk berdiskusi dengan masyarakat terkait pembangunan infrastrukrur di desa, apa yang diinginkan masyarakat untuk kemajuan desa diharapkan agar Kades memasukkannya pada musrenbang ditahun yang akan datang. (Diskominfo Kampar/Prot-dokpim)

Read more

Gerakan Tambang Bersih dan Hijau, Camat dan masyarakat Lakukan Penanaman pohon.

Tambang ; Untuk mewujudkan kecamatan tambang yang bersih dan hijau, camat Tambang berserta masyarakat seluruh perangkat mulai dari kecamatan sampai ke Perangkat desa melakukan penenaman pohon dengan bergotong royong. Berbagai jenis pohon ditanam ditempat umum dan fasilitas terbuka. Beberapa waktu lalu kita telah bersihkan sampah disepanjang jalan Kubang jaya. Sehingga sesuai dengan Motto Kecamatan Tambang dapat mewujudkan kecamatan yang bersih, hijau, sehat, bermarwah, terbilang dan terpandang. Demikian disampaikan Camat Tambang Abukhari melalui pesan WhatsApp (WA) pada sore Jum’at, 14/08. Gotong royong untuk tahap ini diadakan di Fasilitas Tempat Pemakaman Umum Desa Kemang indah yang insyaallah akan kita lakukan di setiap desa di Kecamatan Tambang pada fasilitas umum lainnya. Alhamdulillah Pada hari berkah ini bersama dengan perangkat dan masyarakat telah mengadakan penanaman pohon dan gotong royong untuk mewujudkan kecamatan Tambang yang hijau, bersih dan sehat” Kata Abukhari. Berbagai jenis pohon kami tanam seperti durian sebanyak 45 batang, 30 batang kepecong dan 25 btg gaharu, Bibit ini diperoleh dari bantuan dari balai penyemaian wilayah Sungai Rokan Indra Giri sebanyak 1000 bibit, insyaallah akan kita tanam di desa lain. Dikatakan Abukhari untuk mewujudkan ini kami telah mengeluarkan instruksi Camat agar Nelaksanakan gotong royong bersama masyarakat di tempat ibadah dan sarana umum lainnya, Mengajak masyarakat menanam tanaman yang bermanfaat dipekarangan rumah, kantor, pasar desa dan sekolah. Selain itu nembersihkan parit, selokan air di setiap pekarangan rumah-rumah penduduk kantor dan sekolah, Menerapkan PHBS di setiap keluarga dan terakhir tidak membuang sampah sembarangan” Kata Abukhari. (Diskominfo Kampar)

Read more

Kemajuan Pariwisata, Pemkab Kampar Dukung Gerakan BISA Kementrian Pariwisata

Teluk Jering : Kampar merupakan negeri yang dianugerahi memiliki banyak destinasi Pariwisata, ini merupakan salah satu penggerak perekonomian masyarakat. Tentunya untuk meningkatkan kunjungan perlu didukung oleh kondisi yang nyaman sehingga pengunjung betah dan berkeinginginan kembali melakukan kunjungan, perlu pembenahan terhadap destinasi wisata, apalagi dimasa pendemi Covid-19 yang saat ini makin tinggi penyebarannya. Pemkab Kampar sangat mendukung terhadap Gerakan Bisa (Bersih, Indah, Sehat dan Aman) yang yang ditaja Kementerian Pariwisata RI. Pada kesempatan tersebut teleconferense diwakili oleh Direktur Pengendalian Kebijakan Strategis Hassan Abud. Demikian disampaikan Bupati Kampar H Catur Sugeng Susanto, SH melalui Kepala Dinas Pariwisata Kabupaten Kampar Zulia Dharma saat melakukan Teleconfrense dengan Kementerian Pariwisata RI di Areal wisata Teluk Jering Desa Teluk Kenidai Kecamatan Tambang pada hari Selasa, 04/08. Hadir pada kesempatan tersebut Camat Tambang Abukhari dan Forkopimcam, Kepala desa dan pokdarwis Pantai Cinta. Kegiatan ini bertujuan untuk pemberdayaan pelaku pariwisata dan ekonomi kreatif serta masyarakat yang terdampak pasca covid-19″ Kata Zulia Dharma. Pemkab kampar menyadari akan kelesuan ekonomi masyarakat apalagi dampak yang dirasakan oleh perpariwisataan, tentunya ini menjadi keprihatinan kita semua, namun ini tentunya ini tidak menyurutkan niat kita untuk terus membangun kembali perpariwisataan Kabupaten Kampar “Kata Zulia Dharma. Terimakasih kami sampaikan kepada Kementerian Pariwisata dan Ekraf RI yang telah menjadikan Kabupaten Kampar sebagai lokasi percontohan Program BISA, untuk mendukung realisasi kegiatan ini kita serahkan seperti penyediaan cuci tangan, mesin rumput, Gerobak dorong, sapu, serta alat pendukung keindahan lokasi wisata” Kata Zulia Dharma. (Diskominfo kampar)

Read more

Camat Tambang Bersama Kepala Desa Bersihkan Sampah di Jalan.

Tambang ; Atas menumpuknya sampah di pemukiman padat penduduk di beberapa desa di kecamatan tambang menjadi kerisauan bagi Camat Tambang, bersama dengan 3 Kepada desa sekitar Bersama Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Kampar selama beberapa hari ini membersihkan sampah yang menumpuk dipinggir jalan. Sampai hari ini Sabtu, (25/07). beberapa titik yang terdapat di 3 desa, sampah yang berada dipinggir jalan telah bersihkan” Abukhari. “Alhamdulillah, bersama Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Kampar, Satpol PP, kepala desa, dibantu dengan alat berat dari PT. Farika Riau Perkasa siang malam mengevakuasi sampah yang menumpuk” Kata Abukhari. Untuk wilayah Kecamatan Tambang terdapat 3 Desa yakni Desa Tarai Bangun, Desa Teluk Kenidai, Desa Kualu dan desa Tarai Bangun, Alhamdulillah berkat kerjasama sampah sampah telah dapat dibersihkan yang ada di sepanjang jalan Kubang Raya, jalan Bupati di Kualu telah diangkut menggunakan mobil sampah dari DLH Kampar” Kata Abukhari. Dikatakan Abukhari kedepan permasalahan sampah ini akan kita koordinasikan dengan DLH Kampar terhadap penanganan sampah di pinggiran jalan sepanjang jalan Kubang Raya ini, Selain tidak adanya Tempat pembuangan sampah, kesadaran masyarakat untuk tidak membuang sampah tidak pada tempatnya” kata Bukhari.(Diskominfo Kampar).

Read more

Telah lama digaungkan PKK, Pola Hidup Bersih dan Sehat lawan Covid-19.

Aur Sati, Tambang : Atas merebaknya wabah Covid-19 yang melanda dunia tak terkecuali Kabupaten Kampar, menjadi kerisauan bagi kita semua, salah satu pola hidup yang harus kita lakukan dengan penerapan Pola Hidup Bersih dan Sehat yang telah lama di programkan oleh PKK. Demikian disampaikan oleh Ketua TP PKK Kabupaten Kampar Hj. Muslimawati Catur saat memberikan arahan pada penilaian Pola Hidup Bersih dan Sehat di Desa Aur Sati Kecamatan Tambang pada hari Kamis, 15/07. Didampingi Camat Tambang Abukhari, Kepala Desa Aur Sati Abd. Razak dan Pengurus PKK Kabupaten Kampar dan Kecamatan Tambang Muslimawati Catur menyatakan pentingnya penerapan pola hidup bersih dalam keluarga. Inilah sebenarnya cara yang paling efektif melawan Wabah yang saat ini terus meningkat jumlah yang terpapar Virus ini, begitu juga kita mencegah terhadap penyebarannya virus yang sampai saat ini belum ditemukan obatnya” Kata Muslimawati Catur. Program ini telah lama digaungkan oleh PKK kabupaten Kampar, sejalan dengan himbauan pemerintah untuk selalu menjaga kebersihan, rahin cuci tangan dan memakai Masker” Kata Muslimawati Catur. Sementara itu Kepala Desa Aur Sati Abdul Razak menyampaikan ucapan terimakasih atas kunjungan Ketua TP PKK Kabupaten Kampar, semoga dengan kunjungan ini akan terus memberikan kesadaran terhadap penerapan PHBS di Desa Aur Sati. Selain itu Kami bersama dengan ibu PKK desa telah melakukan sosialisasi terhadap pentingnya hidup bersih apalagi sejak merebaknya Covid-19 melalui relawan Covid-19 desa Aur Sati. Usai sosialisasi di Aula Kantor Desa Aur Sati pada kesempatan tersebut Ketua TP PKK Kabupaten Kampar menyempatkan mengunjungi rumah masyarakat sekaligus penyerahan Sembako bagi masyarakat miskin di Desa Aur Sati..(Diskominfo Kampar)

Read more

Padat Karya Tunai Desa Solusi Untuk Ketahanan Pangan.

Tambang – Dalam menjalankan arahan Presiden Republik Indoesia Joko Widodo dan empat Kementrian yang meminta agar setiap desa menjalankan program Padat Karya Tunai Desa (PKTD), maka Desa Parit Baru pertama melaksanakan PKTD bidang pertanian di Kabupaten Kampar. Hal tersebut disampaikan Kepala Desa Parit Biru Alfian saat melakukan PKTD dalam penanamam benih cabe dan jagung manis di Desa Parit Baru Kecamatan Tambang, rabu (15/7/20). Alfian menjelaskan, bahwa Padat Karya Tunai Desa merupakan kegiatan pemberdayaan keluarga miskin, pengangguran, keluarga dengan balita gizi buruk dengan pemanfaatan sumberdaya alam, mengurangi kemiskinan, meningkatkan pendapatan serta menjaga ketahanan pangan. Allhamdulillah masyarakat kami sangat antusias menyambut kegiatan ini, karna PKT bisa mempekerjakan masyarakat secara bergotong-royong dan upahpun dibayarkan, ini suatu kegiatan yang membuat warga merasa lebih terasa kebersamaan dan mempererat hubungan emosianal. Melalui PKT nantinya kita juga bisa mengelola potensi potensi sumberdaya lokal secara optimal untuk dapat meningkatkan produktifitas, pendapatan dan jual beli masyarakat.”terang Alfian”. Sementara itu Camat Tambang yang diwakili Kasipem Jufri menyampaikan dukungan atas kegiatan PKTD yang akan membantu pertumbuhan ekonomi di masyarakat dengan menciptakan lapangan kerja, memberikan kesempatan bekerja sementara dengan rencana kerja yang disusun oleh desa sesuai dengan kebutuhan serta penentuan upah yang di telah musyawarahkan. Tenaga Ahli Infrastruktur Desa (TA ID) Kab. Kampar T. Mahendrana Hara, ST Sebagai Pembina Untuk Kegiatan PKTD yang mewakili Segenap Jenjang Pendamping Desa sempat hadir pada kesempatan tesebut menyampaikan, bahwa untuk tahun 2018 PKTD ini mulanya hanya untuk kegiatan fisik saja. Kemudian di tahun 2020 dengan situasi pandemi covid-19 belum berakhir, maka PKT tidak hanya untuk pekerja pembangunan infrastruktur akan tetapi banyak kegiatan lain untuk menambah pendapatan ekonomi masyarakat. Akhirnya PKTD dikembangkan untuk ketahanan pangan guna menjaga kestabilan kebutuhan bahan pokok di Desa. Sebelumnya dijelaskan, bahwa PKT akan membuka lapangan kerja melalui swakelola sekala lokal desa. Upah pekerja yang diterima oleh masyarakat sebesar (Rp 100.000/Hari/8 jam) dan untuk kegiatan tertentu yang pekerjaannya tidak sampai penuh seharian boleh dibayarkan dengan pola Rp. 12.500/jam. Dalam hal ini desa juga dapat pemasukan dari hasil panen jagung / Cabai nantinya akan menambah pemasukan PAD melalui Bumdes. Febio Anggriawan yang juga merupakan Ketua Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI) Kabupaten Kampar didampingi Istri Fitri Andriyana menyampaikan apresiasi dalam kegiatan ini, dimana dalam kehadiran tersebut Anggi pun ikut bersama masyarakat melakukam penanaman jagung dan cabe. Atas nama organisasi pemuda kampar, Febio menyampaikan kedepan untuk membantu dan berpartisipasi bersama masyarakat dalam segala bidang kegiatan, baik kegiatan pembangunan di desa, pemberdayaan, pendidikan, kesehatan, pertanian serta perikanan.(Diskominfo Kampar)

Read more