KECAMATAN

Pj Bupati Kampar dan Sekda Kampar jadi Saksi Pernikahan dr. Edriani Fitri dan Andreaz Mahesa.

Bangkinang Kota – Di antara tanda-tanda kekuasaan-Nya ialah Dia menciptakan untukmu isteri-isteri dari jenismu sendiri, supaya kamu cenderung dan merasa tenteram kepadanya, dan dijadikan-Nya diantaramu rasa kasih dan sayang. Sesungguhnya pada yang demikian itu benar-benar terdapat tanda-tanda bagi kaum yang berfikir.(Q.S Ar Rum : 21) Dalam ijab kabul antara dr. Edriani Fitri Binti Edi Afrizal dengan Andreaz Mahesa, SH bin Zulfahmi, SH, MH, Pj. Bupati Kampar Dr. H . Kamsol, MM dan Sekda Kampar Drs.Yusri, M. Si menghadiri sebagai saksi dalam ijab Qobul yang dilangsungkan di kediaman perempuan JL. Al-Mukhlisin, Desa Muara Uwai Kecamatan Bangkinang, Minggu (16/10/2022). Prosesi akad nikah dipimpin langsung oleh Zukirman, M.Ag selaku Penghulu KUA Kecamatan Bangkinang , yang dinikahkan Orang Tua Laki-Laki dari dr. Edriani Fitri, Edi Afrizal dan disaksikan masing-masing orang tua kedua mempelai serta saksi lainnya. Dalam kesempatan tersebut, Pj. Bupati Kampar, Dr. H. Kamsol, MM mengucapkan selamat kepada kedua pengantin semoga menjadi keluarga Sakinah mawaddah Warahma, semoga ini jadi amal terpanjang didalam hidupnya. “Nikah Adalah suatu ikatan atau janji yang sakral, ikatan bathin yang kuat, untuk itu harapan kita semoga ini pertama dan terakhir dalam ijab kabulnya. Semoga nantinya bisa menjadi pasangan yang langgeng hingga akhir hayat.”tutupnya”. Sekda Kampar Drs. H. Yusri, M.Si yang juga merupakan datuok Bandaro Mudo mengucapkan Selamat menempuh hidup baru dan berbahagia. Semoga menjadi keluarga yang sakinah, mawaddah, dan warahmah. Semoga berkekalan sampai ke anak cucu, hingga akhir hayat kepada dua pasangan yang telah sah menjadi sepasang suami isteri menurut agama islam. “kepada kedua pasangan yg baru saja sah dalam islam merupakan monumental bagi setiap pasangan hidup yang mengikat janji sebagai suami istri dengan tujuan membentuk suatu keluarga bahagia dan kekal. Pernikahan juga jadi suatu bagian dari kehidupan di antara kedua insan yang diharapkan mampu bertahan sepanjang hidupnya.”tutupnya”. Tampk Hadir, Kepala Bappeda Kampar Ardi Mardiansyah, Kadis Perkebunan Syahrizal, Sekretaris DPRD Ramlah, Kadis DPMTSP Hambali, Camat Bangkinang Darusmar, dan Keluarga Besar Kedua Mempelai serta ninik mamak alim ulama Tokoh Adat, Tokoh agama dan tokoh masyarakat dan dan seluruh tamu undangan lainnya.(Diskominfo Kampar/IsN).

Read more

Serentak diadakan di 400 Titik di Indonesia,  Pj Bupati Kampar Lepas Gerak Jalan Santai HUT Golkar ke 58.

Bangkinang Kota – Sempena dalam memeriahkan Ulang Tahun Partai Golongan Karya (golkar) ke-58 tahun 2022,  Pengurus Pusat sampai Pengurus Daerah Partai Golkar menggelar gerak jalan santai, minggu pagi (16/10/2022). Sementara untuk gerak jalan secara serentak sebanyak 400 lebih titik di Indonesia yang dilaksanakan khusus oleh  DPD Partai Golkar Kabupaten Kampar, dihadiri langsung Pj Bupati Kampar Dr H Kamsol,MM. Didampingi langsung Ketua DPD Golkar Kampar Repol,S.Ag, M.Ip, Anggota DPD RI Edwin Prtama Putra serta para anggota DPRD Kampar Fraksi Golkar. Dr Kamsol melepas ribuan peserta yang dimulai depan Kantor DPD Partai Golkar Jl A Yani Bangkinang Kota. Pj Bupati Kampar dalam arahannya sebelum melepas peserta, menyampaikan apresiasi dan selamat Hut Partai Golkar ke-58. Allhamdulillah jalan santai ini antusias dihadiri dan diikuti oleh masyarakat mulai pada pukul 06.30 wib. Kita tau bahwa partai Golkar adalah partai tertua, dan saya yakin sistem yang digunakan partai masih sitem terbaik dalam menciptakan kader terbaik masa depannya guna kemajuan bangsa.”ucap Kamsol”. Sementara itu Ketua DPD Partai Golkar Kabupaten Kampar Refol,S.Ag,M.Ip, menyampaikan selamat datang masyarakat kampar yang telah ikut bergabung dalam memeriahkan Hut Partai Golkar dan dihibur artis daerah Ocu Rizal, Ocu Musa, Teti Azis dan Ade Lestari. Semoga apa yang dilakukan partai golkar khususnya DPD Kampar kedepan berguna bagi masyarakat kampar, terkhusus dalam kesempatan tersebut panitia telah menyediahan dua buah Sepeda motor untuk dibawa pulang peserta, beberapa sepeda, kulkas, TV serta Doorprize menarik lainnya.(diskominfo/mzk).

Read more

Penutupan Semarak Kampoeng Seni Budaya Tri Manunggal, Pj. Bupati Kampar ;  Event Seni Budaya Desa Tri Manunggal Dapat Menjadi Pilot Project Pariwisata

Tapung – Semarak Perayaan Hari Ulang Tahun (HUT) Ke-30 Desa Tri Manunggal Kecamatan Tapung, yang dikemas dalam Hajatan mencapai puncaknya, dengan Kirab beberapa Tumpeng dan Penampilan Batik Karnaval dari Kampoeng Seni Budaya Desa Tri Manunggal. Acara tersebut dihadiri dan ditutup oleh Pj. Bupati Kampar Dr. H. Kamsol, MM dengan momotong Kirab Tumpeng serta menampilkan Tari Kecak Walisongo Kolaborasi dengan Sanggar Tri Sangga Buana Desa Tri Manunggal Kecamatan Tapung, Sabtu (15/10/2022). Ratusan Warga sangat antusias mengikuti Penutupan serta Kirab Tumpeng ini, 20 RT Desa Tri Manunggal, Mengarak Tumpeng sepanjang jalan ke lokasi acara, mulai Tumpeng Nasi hingga Tumpeng Hasil Bumi seperti Tumbuhan dan Buah – buahan yang melambangkan Kemakmuran. Sebelum Kirab Tumpeng Warga sudah melakukan Rangkaian Tradisi yaitu, Tradisi Kuda Lumping, Tradisi Wayang Kulit, Tradisi Arawitan, Tradisi Hadroh (Keagamaan) Pencak Silat. Dalam sambutannya, Pj. Bupati Kampar Dr. H. Kamsol, MM mengatakan bahwa Saya selaku Pj. Bupati Kampar mewakili seluruh Masyarakat Kabupaten Kampar mengucapkan Selamat Ulang Tahun yang ke-30 Tahun 2022 Desa Tri Manunggal Kecamatan Tapung, semoga diberikan Keberkahan, Maju dan Sejahtera. “Saya mengapresiasi kegiatan ini dengan memperkenal Seni dan Budaya yang ada di Desa ini sehingga nantinya dapat dikenal oleh seluruh lapisan .asyarakat karena Kabaputen Kampar merupakan Wilayah yang terkenal dengan Adat Istiadat dan berbagai Seni Budaya nya “Ungkapnya”. Ia menambahkan, Kabupaten Kampar dalam menjalan roda Pemerintah mempunyai Falsafah Tali Bapilin Tigo, Tigo Tungku Sajoghangan dimana Pemerintah secara bersama – sama dengan Tokoh Adat, Ninik Mamak dan Tokoh Agama bergandengan dalam menyatukan Visi dan Misi untuk Membangun Negeri. Pemerintah menjalankan program – program pembangunan sesuai aturannya, Tokoh aAdat dan Ninik Mamak membimbing Anak Kamanakan melalui aturan Adatnya, serta Tokoh Agama akan mempererat Ukhuwah Islamiyah dan Tali Silaturami antar sesama melalui aturan Agama, semua itu bersatu untuk Negeri Kampar yang Sejahtera. “Selain itu juga, Masyarakat Kabupaten Kampar diperkuat dengan Falsafah aAdat yakni  “Adat Basandi Syarak, Syarak Basandi Kitabullah, yang artinya hukum adat berdasarkan hukum agama, hukum agama berdasarkan Alquran ”Ungkapnya”. Untuk itu, Saya berharapkan Agenda besar ini juga mampu mengangkat nama Daerah khususnya Desa Tri Manunggal, karena potensi itu sudah di depan mata. Maka dari itu kembangkanlah lebih baik lagi dengan menggandeng unsur – unsur pendukung baik itu Pariwisata, Pemerintah Provinsi dan Perusahaan – perusahaan yang ada. Dan saya juga mengaharapkan, acara Semarak Kampoeng Seni dan Budaya ini nantinya akan menjadi Pilot Projects Pariwisata di Desa yang ada di Kabupaten Kampar, serta dapat meningkatkan Pariwisata Desa yang ada di Kabupaten Kampar yang nantinya dijadikan Desa Ekowisata percontohan di Kabupaten Kampar “Tutupnya.” Sementara  Kepala Desa Tri Menunggal Edi Bambang Purnomo pada kesempatan tersebut Mengatakan bahwa Alhamdulillah Terimakasih kepada Bapak Pj. Bupati Kampar yang telah Hadir dalam Pembukaan Sampai Penutupan, ini sangat luar biasa bagi Masyarakat Desa Tri Manunggal Kecamatan Tapung ini. “Terimakasih atas kehadirannya  dan selalu mendukung, mendorong acara kami ini, semoga tahun depan lebih meriah dari pada ini dengan menampilkan Tradisi yang lebih meriah dan lengkap serta meciptakan Kirab Tumpeng yang lebih indah ” Ungkapnya”. “Dalam sejarah Desa Tri Manunggal merupakan Desa Eks Transmigrasi pola PIR Trans (Perkebunan Inti Rakyat) yang lahir dari adanya perpindahan dari Tiga Desa yaitu Desa Latersia (Gading Sari), Gundaling (Muktisari) dan Desa Raharja (Indrasakti) yang kala itu sebahagian  lokasi Perumahan dan Lahan Plasma terkena jalur merah PT. CALTEX (saat ini CEVRON).” “Dengan adanya peristiwa tersebut maka PT. Perkebunan Nusantara V memindahkan warga yang terkena jalur merah ke Daerah Baru yang masih dalam wilayah PT. Perkebunan Nusantara V dan lahirlah Desa Tri Manunggal yang diilhami dengan perpaduan Tiga Desa menjadi satu maka dalam Musyawarah Mufakat menyepakati nama Desa adalah Tri Manunggal yang artinya tiga menjadi satu, dengan harapan perpaduan tersebut membawa Kesejahteraan bagi  Masyarakat ” Tutupnya”. Tampak Hadir, Anggota DPRD Kampar Bambang Hermanto, Kapolsek Tapung Kompol Sinurat, Danramil Tapung diwkili Sertu Anas, Kasatpol PP Nurbit, Asissten III Azwan, Kadis PUPR Afdal, Sekretaris Perhubungan Kholis, Kadis Koperasi Hendri Dunan, Sekretaris Dispora Aidil, Kabid Pariwisata Arfis Lindra, Camat Tapung Sofiandi, Kepala Desa Tri Manunggal Edi Bambang Purnomo, Kepala Desa Flamboyan Fauzil Mahfuz, Pimpinan Perusahaan, Tokoh Masyarakat, Tokoh Agama dan Tokoh Adat, Ninik Mamak dan Masyarakat Desa Tri Manunggal serta Undangan lainnya.(Diskominfo Kampar/ISN)

Read more

Silaturrahmi dengan Kelompok Tani, Ini Aspirasi Petani Kepada Pj Bupati Kampar..

Tapung : Penjabat (PJ) Bupati Kampar Dr. H. Kamsol, MM Gelar Silahturahmi dan Ramah Tamah Kelompok Tani  Desa Petapahan, dalam silaturrhami ini petani menyampikan harapan dan aspirasi kepada Pj Bupati Kampar. Ini dalam upaya peningkatan produksi diantaranya listrik dan penerangan, jalan produksi Tani serta sumur tersier dan Irigasi. Hadir dalam kegiatan tersebut diantaranya Asisten III Setda Kampar Ir. Azwan, M. Si, Kepala Dinas Pertanian Kampar Nurilahi Ali, Kepala Dinas Ketahanan Pangan Kampar Cokroaminoto, Kasatpol PP Kampar Nurbit, Sekretaris Dikpora Kampar Aidil, Camat Tapung Sofyan di, SE, ME, Kepala Desa Petapahan Said Aidil Usman, SE, dan, Direktur PT. Kas Ridwan, dipusatkan diareal pesawahan seluas 50 ha lahan sawah di Desa Petapahan Kecamatan Tapung, Sabtu (15/10). Pada kesempatan tersebut bentuk syukur dan terima kasih Kepala Desa Petapahan Said Aidil Usman melakukan pemotongan tumpeng yang diserahkan kepada Pj Bupati Kampar Dr. H. Kamsol, MM dan para pejabat yang hadir. Kepala Desa Petapahan juga menyerahkan hasil panen kepada Pj Bupati Kampar. Petani harus sejahtera dan lebih makmur, maka produksi harus di tingkatkan, inilah point penting untuk menjaga ketahanan pangan Kampar ” Kata Kamsol. Terkait dengan permintaan petani, Kamsol menyampikan untuk itulah kami datang kesini, insyaallah ini akan kita segerakan dan akan koordinasikan dengan OPD terkait” Kata Kamsol. Pj. Bupati Kampar juga menyampaikan Kabupaten Kampar dan Provinsi Riau serta masyarakat petani di Kabupaten Kampar yang telah mendukung pelaksanaan kegiatan ini dalam rangka mensukses swasembada pangan di Kabupaten Kampar. Ia juga menyebutkan Kegiatan ini juga memberikan dampak positif yang begitu besar terhadap masyarakat khususnya para petani untuk mengenal salah bibit padi yang baik dalam mendukung dan mensukseskan program Ketahanan Pangan Kabupaten Kampar tahun 2022 Penanaman Perdana metode intensifikasi Padi Aerob Terkendali Berbasis Organik (IPAD BO) di desa Petapahan Kecamatan Tapung. “Saya berharap Kepala Desa, Camat dan seluruh Organisasi Perangkat Daerah terkait mendukung dan turut mensukseskan program Ketahanan Pangan Kabupaten Kampar ini sehingga Kampar menjadi Swasembada pangan dan petani sejahtera”ucapnya. Lebih jauh Kamsol merinci program ketahanan pangan Kabupaten Kampar tahun  2022 ini diawali dengan penanaman padi metode intensifikasi Padi Aerob Terkendali Berbasis Organik (IPAD BO)  kedepan secara keseluruhan kita akan lakukan penanaman yang lebih luas lagi mencapai 100 hingga 500 hektar di seluruh Kabupaten Kampar dengan memanfaatkan lahan-lahan tidur dan membuka lahan baru dengan harapan kita bisa mewujudkan Kampar Swasembada pangan. Selanjutnya Kamsol menjelaskan dari hasil para petani ini nantinya akan ditampung oleh koperasi yang kita bentuk dan akan menyiapkan mekanisme pasar dan pengelolaannya dalam rangka mendukung program ketahanan pangan nasional, dan ini juga bagian dalam memperkecil angka pengangguran dan meningkatkan ekonomi masyarakat disektor pangan nantinya. Kamsol juga memaparkan luas lahan sawah yang ada di kampar saat ini 4000 haektar, namun belum bisa menyanggah kebutuhan beras di kabupaten kampar karena yang bisa digarap hanya 2100 hektar, selebihnya ada permasalahan irigisi dan ini akan segera kita atasi dan cari solusinya, selain itu juga banyak dijadikan peralihan lahan sawit. Tujuan pemerintah bagaimana petani itu dapat sejahtera, tentunya yang dapat kita rangsang adalah peningkatan produksi beras yang akan di tampung melalui koperasi ” Tambah Kamsol. Diakhir arahannya Kamsol menyebutkan atas Nama Pemerintah Kabupaten Kampar, Saya mengucapkan terima kasih dan mengapresiasi yang setinggi-tingginya kepada seluruh penggerak Pertanian dalam hal ini Kontak Tani dan Nelayan Andalan (KTNA) Insha Allah dengan semangat kita bersama, baik penggerak petani bersama-sama masyarakat petani yang didukung oleh OPD terkait kita bisa mewujudkan kesejahteraan petani sebagai salahsatu ujung tombak dalam kesuksesan Swasembada pangan di Kabupaten Kampar. Sebelumnya atas nama Petani Petapahan M. Ikhsan menyampaikan aspirasi, harapan dan keluhan kepada Pj. Bupati Kampar, keberadaan kami selaku petani di Petapahan yang mana pada tahun 2003 lahan sawah dibuka, dan tahun 2006 baru dapat di tanam dengan berkelompok dan masih banyak tunggul dan tinggi, lima tahun terakhir ini kami merasakan ada kepedulian dari pemerintah desa baik moril maupun material dan dapat kita rasakan kemajuan dan perkembangan. Mungkin bantuan yang kami terima sudah ada 1 Miliar bantuan dari pemerintah Provinsi dan Kabupaten Kampar yang terdiri dari Mesin pengolah lahan dan alat pertanian lainnya. Namun yang segera kami butuhkan adalah untuk menunjang bapak dan ibu petani adalah penerangan dan jalan produksi pertanian, penunjang penanaman, tersier tapi belum berfungsi maksimal. Kami sangat mendukung dan siap menjadi produksi padi untuk kebutuhan beras masyarakat khususnya Kecamatan Tapung, Kami sangat bangga dengan Pj Bupati Kampar yang telah peduli terhadap petani dan pertanian di Kampar ” Kata M. Ikhsan (Diskominfo Kampar)

Read more

Pj. Bupati Kampar ; Dengan Bekal Imtaq, Lulusan Pesantren Generasi Pemimpin Masa Depan Bangsa.

Kampar Kiri – Pesantren adalah salah satu tempat mendidik Para Generasi Muda untuk dapat memperdalam Ilmu Agama dan pengetahuan modern agar bisa menjadi pemimpin bangsa. Karena begitu lulus dari Pesantren, Seorang Santri tidak hanya pandai Ilmu Agama, tetapi juga menguasai Ilmu – ilmu Umum yang diharapkan juga bisa dapat menjadi Pemimpin di Negeri ini di kemudian hari nantinya. Hal tersebut disampaikan Pj. Bupati Kampar Dr. H. Kamsol, MM dalam arahannya dihadapan Para Santri dan Santriwati Pondok Pesantren Syech Burhanuddin Kuntu Kecamatan Kampar Kiri, Sabtu (15/10/2022). Didampingi Staf Ahli Gubernur Yurnalis Basri, lebih lanjut sekali lagi Dr. H. Kamsol menyampaikan Harapan Santri menjadi Pemimpin, karena dia akan menjadi Pemimpin yang banyak membawa Maslahat bagi Rakyatnya. Namun demikian, Para Santri dan Santriwati di Pesantren perlu mendapatkan penguatan Wawasan Kebangsaan dan Ilmu Umum lainnya seperti Karakter Kinerja yang berbekal iman dan taqwa ” Ucap Kamsol” Dimana Karakter Kinerja sendiri meliputi Moral, Akhlak yang baik, Tangguh, Kerja Keras serta Memiliki Kedisiplinan yang tinggi. Selanjutnya juga memiliki Kopetensi, Kompetisi tidak sukup dengan Skill saja melainkan juga mampu berkolaborasi dengan teman juga memberikan ide ide dengan selalu berpikir positif. Begitu juga selanjutnya dengan pentingnya Literasi Baca, untuk diketahui Kelemahan Negara kita adalah kurangnya minat Membaca serta termasuk kurangnya Pengetahuan Matematika. “Kalau Baca Al-qur’an dan Hadist, di Ponpes tidak diragukan lagi. Namun Literasi Baca Ilmu Pengetahun yang balum berimbang” Ucap Kamsol. Serta yang terakhir, Literasi Keuangan. Maksundya bagaimana dari Dini kemampuan kita dalam memahami Pro dan Kontra dari suatu keputusan keuangan, pertimbangan biaya dan dengan percaya diri memutuskan apa yang harus dilakukan ” Terang Kamsol”. Sementara itu Pimpinan Ponpes Syech Burhanuddin Kuntu, Abuya H. Ahmad Junaidi Djamarin, S.H, dalam kesempatan tersebut melaporkan beberapa hal terkait aktivitas Ponpes Santri yang tergolong terbanyak inap di Kabupaten Kampar tersebut. Dalam laporan lain, Ahmad juga menyampaikan bahwa Ponpes yang telah berdiri 50 Tahun tersebut, sampai saat ini dalam Iuran Bulanan hanya masih Rp 60 Ribu/Bulan. Namum walaupun demikian, Ponpes dengan Jumlah Santri saat ini lebih kurang 1.300 Orang yang berasal dari Aceh sampai Bengkulu tersebut, hanya diasuh sebanyak 53 Guru dan 11 Karyawan “Kata Ahmad”. (Diskominfo Kampar/Mzk)

Read more

Bangkitkan Usaha Keluarga, Ketua K3S Kampar Serahkan UEP Kepada Lansia.

Kampa- Ketua umum Koordinator Kesejahteraan Sosial (K3S) Kabupaten Kampar Ny Deswita Kamsol menghadiri dan menyerahkan bantuan kepada para lansia yang menghadapi masalah sosial di Aula Kantor Camat Kampa, Jum’at, 14/10 Ketua Umum (K3S) menyampaikan “ Kegiatan bimbingan Sosial dan bantuan usaha ekonomi Produktif (UEP) bagi para lanjut usia  ini merupakan salah satu bentuk tanggung jawab sosial K3S Kabupaten Kampar,apalagi saat ini dalam kondisi Pandemi covid-19 banyak usaha-usaha ekonomi yang tidak lagi berjalan sebagaimana mestinya,sesuai data dari Dinas Sosial Kabupaten Kampar masih banyan lansia yang banyak menyandang masalah sosial dan memerlukan binaan dari Pemerintah Daerah,tentunya menjadi tugas bagi pengurus K3S untuk bisa membantu Pemerintah”. Selanjutnya” kegiatan bimbingan sosial dan bantuan usaha ekonomi produktif bagi Lansia ini dapat diikuti dengan baik dan serius agar kita mendapatkan ilmu pengetahuan dan manfaat dalam berwira usaha.” Camat kecamatan Kampa Dedi Herman S,TTP menyampaikan Terimakasih atas bantuan yang diberikan pengurus K3S kepada Lansia yang membutuhkan bantuan Sosial,semoga apa yang diberikan dapat bermanfaat dan usaha yang dijalankan dapat lebih produktif lagi sehingga akan dapat meningkatkan Kesejahteraan. Dalam kegiatan bimbingan sosial dan bantuan ekonomi ini Narasumbernya berasal dari Pengurus K3S Kampar Elis Suryani, SE dan Dinas Sosial Kampar, (Diskominfo Kampar)

Read more

Hadiri Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW di Kota Garo Tapung Hilir, Pj Bupati Kampar : Tumbuh Kembangkan Kecintaan Kepada Nabi Muhammad Sebagai Tauladan Ummat.

Tapung Hilir – Sebagai bentuk kecintaan terhadap Nabi Besar Muhammad SAW, Pj Bupati Kampar Dr. H. Kamsol, MM hadiri acara memperingati Maulid Nabi Besar Muhammad SAW yng diselenggarakan di Mushallah Khairull Ummah, Desa Kota Garo, kecamatan Tapung Hilir, Jum’at (14/10/2022). Tampak Hadir, Pengurus NU Provinsi Riau KH. Zainuddin Umnur, Ketua Santri Tani yang diwakili oleh Syahrial dan Muspidawan, Ketua Lembaga Adat Tapung, Santri Tani dan pengusaha pupuk Sugianto, Santri Tani NU Hermansyah, Ketua Koperasi Petani Sahabat Lestari (KOPNI SL) Syukri Tambusai , Kepala OPD di lingkup Pemkab Kampar, Camat Tapung Hilir Hadinur Rahman, Kepala Desa Kota Garo Ilyas Sayang tokoh masyrakat dan Alim Ulama. Demikian yang disampaikan oleh Pj. Bupati Kampar Dr. H. Kamsol, MM saat memberi sambutan mengatakan bahwa malam ini kita memperingati Maulid Nabi Muhammad SAW dengan penceramah ustadz Fadhli Mukhtar. Dengan memperingati Maulid Nabi Muhammad SAW dapat menjaga ukhwah islamiyah dengan demikian Hablum Minannas (Hubungan dengan Manusia), Hablum Minallah (Hubungan dengan Allah) akan terjaga, Semoga kedepnnya kita menjadi lebih baik sesuai dengan apa yang di ajarkan oleh Rasulullah Muhammad SAW. Makna dari maulid nabi Muhammad SAW ialah kita bisa memberikan penghormatan dan pengingatan kebesaran dan keteladanan Nabi Muhammad serta Pegawai di lingkungan Pemerintah daerah Kabupaten Kampar bisa semakin memperbaiki diri. “Mudah-mudahan dengan menjalankan perintah dan sunnah nabi, kita mendapat berkah baik bagi diri sendiri maupun bagi daerah tempat kita tinggal serta dapat memberikan pencerahan, pemahaman serta motivasi kepada kita semua untuk tetap istiqomah meningkatkan kualitas keimanan dan ibadah kepada Allah SWT.”tutupnya”. Selain itu Pj Kampar Juga menyampikan terhadap program pemerintah Kabupaten kampar diantaranya peningkatan dan pemberdayaan Usaha kecil Menengah Kampar, Meningkatkan hasil pertanian melalui sistem IPAD BO, serta pembentukan 50 Desa Kreatif dan pembinaan terhadap 50 Desa Menuju kreatif. Mohon dukungan masyarakat Kampar khsusunya Tapung Hilir dalam menyukseskan program ini. Untuk mewujudkan ini, kita telah melakukan berbagai terobosan ke Kementerian lembaga terakit di pusat” Tutup Kamsol. Sementara itu Ustazd Fadli Hasibuan, S.Pd dalam tausiahnya menyampaikan pentingnya kita meneladani Nabi Muhammad dalam kehidupan sehari hari, mari kita selalu bershalawat kepada beliau sebagai bentuk kecintaan kita kepada panutan ummat ini ” Kata Ustazd Fadhli Hasibuan. Sebelumnya tokoh masyarakat Kota Garo M Ya’kub  menyampaikan aspirasi terhadap Honor guru MDA di Kota Garo yang saat ini digaji dengan Swadaya masyarakat, begitu juga terhadap jalan raya Tapung minas banyak yang berlobang yang dapat membahayakan bagi pengguna jalan ” Pinta M. Ya’kub.(DiskominfoKampar/IsN)

Read more

Serahkan 100 Paket Sembako dan Santunan Anak Yatim, Dr. H. Kamsol Himbau Mari Berbagi dan Berikan Manfaat Bagi Masyarakat

Kota Garo, Tapung – Marilah kita giatkan dan gelorakan berbagi antar sesama kepada Masyarakat yang membutuhkan, apalagi bagi yang diberikan kelebihan rezky dan harta, semoga keberadaan kita dapat memberikan manfaat bagi Masyarakat dan Lingkungan kita. Kami sangat mengapresiasi kepada Bapak Sugianto, Pengusaha Pupuk Santri Tani Kota Garo yang telah melakukan Penyantunan kepada 100 Fakir Miskin dan Penyantunan kepada 40 Orang Anak Yatim. Demikian disampaikan oleh Pj. Bupati Kampar Dr. H. Kamsol, MM saat mengajdiri Jum’at Berkah Santri Tani di Desa Kota Garo Kecamatan Tapung Hilir, Jum’at (14/10/2022). Hadir pada kesempatan tersebut Pengurus NU Provinsi Riau KH. Zainuddin Umnur, Ketua Santri Tani yang diwakili oleh Syahrial dan Muspidawan, Ketua Lembaga Adat Tapung, Santri Tani dan Pengusaha Pupuk Sugianto, Santri Tani NU Hermansyah, Ketua Koperasi Petani Sahabat Lestari (KOPNI SL) Syukri Tambusai , Kepala OPD di Lingkup Pemkab Kampar, Camat Tapung Hilir Hadinur Rahman, Kepala Desa Kota Garo Ilyas Sayang Tokoh Masyarakat dan Alim Ulama. Dr. H. Kamsol dalam pesan singkatnya menyampaikan Jum’at Berkah ini sangat bagus, ucapan terima kasih kepada Santri Tani. Mari Kita bersama – sama berbagi kepada Masyarakat yang membutuhkan, masih banyak Masyarakat Miskin yang perlu perhatian dan kepedulian kita, semoga keberadaan kita dapat memberikan manfaat bagi Masyarakat dan Lingkungan kita “Kata Kamsol”. Kami secara Pribadi menyampaikan Mohon Maaf telah lama menunggu, karena ada hal yang tidak dapat kami tinggalkan, sehingga Ibu – Ibu lama menunggu kedatangan kami, Terimakasih kepada Bapak Sugianto atas Inisiasi dan Penyerahan Bantuan ini, semoga usahanya makin maju dan lancar dan dapat terus memberikan yang terbaik dan manfaat bagi Masyarakat “Kata Pj. Bupati Kampar”. Doakan juga kami semoga selalu dalam lindungan dan dapat memberikan yang terbaik bagi Masyarakat Kabupaten Kampar yang Aman, Tentram dan Sejahtera “Pinta Kamsol”. Sementara itu Pengusaha Pupuk Santri Tani Sugianto dalam pernyataannya mengatakan bahwa pada Jum’at Berkah ini memberikan Santunan kepada 100 Fakir Miskin Paket Sembako yang berisikan dari Beras 10 Kg, Minyak Goreng, Telor, Mie Instan dan Gula dan juga memberikan Santunan kepada 40 Anak Yatim yang ada di Kota Garo “Kata Sugianto”.(Diskominfo Kampar)

Read more

Pj Bupati Kampar melayat ke rumah duka Almarhumah Hj. Darmataksiah ibunda Drs.Zulher. Ms

Bangkinang – Innalillahiwainnailaihirojiun Atas nama Pemerintah dan Masyarakat Kabupaten Kampar mengucapkan ikut belasungkawa atas meninggalnya orang tua kita Hj. Darmataksiah binti Engku Rondah, semoga beliau diberikan tempat yang layak disisi Allah SWT, dan seluruh amal yang beliau lakukan diterima Allah swt, serta seluruh dosa beliau di ampuni Allah SWT. Demikian di sampaikan Pj Bupati Kampar saat melayat atas meninggalnya ibunda tokoh masyarakat kampar Drs. H. Zulher, M.S Bangkinang Kota.Jum’at,(14/10) Dr.kamsol juga menyampaikan bahwa seluruh yang hidup pasti akan kembali pada Sisi-Nya , maka mari kita jadikan ini sebagai iktibar dalam diri kita. Kemudian kepada keluarga yang di tinggalkan di berikan ketabahan, kita sama sama berdoa insyaallah almarhumah meninggal dalam keadaan husnul khatimah”.tutup kamsol Drs. Zulher MS mewakili dari keluarga menyampaikan terimakasih kepada para pelayat yang datang di kediamannya, beliau menyapaikan minta maaf jika ada kesalahan – kesalahan almarhumah selama hidupnya, dan zulher juga meminta doa dari pelayat yang hadir agar mendoakan almarhumah agar semua ibadah beliau bisa di terima Allah SWT, dan seluruh dosa beliau di ampuni Allah SWT.”ujarnya” Almh Hj. Darmataksiah tutup usia pada umur 97 tahun pada pukul 11:15 wib almarhumah di sholatkan di kediaman zulher dan di kebumikan di Kulim Pekanbaru. Almarhumah meninggalkan 3 orang anak yaitu Drs.H.Gafar Usman,MM, Dr.H.Zulher, MS, dan Nurainas(Diskominfosandikampar/CK)

Read more

Asisten II Suhermi Sambut Baik Audiensi Pertamina Hulu Rokan Terkait Percepatan Kegiatan Pengeboran diwilayah Kampar.

Bangkinang Kota – Pj Bupati Kampar Dr. H. Kamsol. MM yang diwakili oleh Asisten II sambut Baik Audiensi serta Pemaparan Permohonan Fasilitasi dalam rangka Mendorong Percepatan kegiatan Pengeboran PT. Pertamina Hulu Rokan yang digelar di ruang rapat lantai II Kantor Bupati Kampar, Jum’at (14/10/2022). Audiensi ini dipimpin oleh Asisten II Suhermi yang dihadiri oleh Kabag SDA Safarudin, Kabag Perekonomian Zamhur, Perwakilan SKK Migas Rohadi, Tim Manager LAA Ahmad Nurbatin, Perwakilan PHR Irwan Garu, Dinas ESDM Provinsi Riau Ridho serta jajaran. Dalam kunjungan ini ada beberapa agenda yang disampaikan yaitu Penyampaian Kendala Proses Penyiapan Lokasi dari KKS PHR WK Rokan serta Arahan dan Solusi Penyelesaian kendala penyiapan lokasi untuk Percepatan Proses Pengeboran. Dalam dialognya, Asisten II Suhermi menyambut baik rencana kerja Hulu migas tahun 2022 yng akan dilaksanakan di wilayah Kabupaten Kampar. “Saya mengharapkan agar adanya proses percepatan yang dilakukan oleh hulu migas sehingga kegiatan dapat dilaksanakan sesuai jadwal yang sudah direncanakan. Ia menambahkan, ketika rencana kerja dilakukan,  ada kendala masalah dilapangan segera informasikan kepada kami Pemerintah Daerah untuk dicarikan solusi bersama. “Pemerintah daerah Kabupaten Kampar mendukung kelancaran kegiatan Pengeboran hulu migas sesuai dengan Kewenangan daerah.”ungkapnya.” “Untuk diketahui bersama, Tahun 2021 Rapat di Kepulauan Riau Bintan agustus yang lalu, bahwa terdapat 1 (satu) titik kegiatan pengeboran Eksploitasi dan Eksplorasi yang akan di realisasikan di Wilayah Kabupaten Kampar yaitu 1 (satu) titik Sumur eksplorasi di Tapung Hilir Desa Kota Garo.”tutupnya”. Dalam kesempatan tersebut, Perwakilan SKK Migas Rohadi mengatakan bahwa hari ini kami hadir kunjungan Kerja dalam rangka melaporkan rencana kegiatan KKKS Wilayah Riau Tepatnya Di kabupaten Kampar. Kami mengharapkan dukungan penuh dari Pemerintah Kabupten Kampar agar operasional serta Pengeboran hulu migas dapat berjalan lancar dan aman tentunya. “Sinergi dan Kordinasi ini diharapkan dapat meningkatkan komunikasi antara SKK-Migas Wilayah Riau tepatnya di Kabupaten Kampar dengan Pemerintah Daerah Kabupaten Kampar.”ungkapnya”. Dalam Kesempatan tersebut, Perwakilan PHR Irwan Garu mengatakan bahwa Dalam Rencana projek pemboran sumur tahun 2023 di kabupaten kampar, yang mana jenis pekerjaannya yakni pembebasan lahan (LI) berjumlah 13 sumur dan penertiban lahan berjumlah (LER) berjumlah 33 sumur, jadi totalnya  berjumlah 46 sumur. “Adapun sagu hati pembebasan lahan berdasarkan penilaian kjpp atau kantor jasa penilai publik dan sagu hati penertiban lahan berdasarkan SK Gubernur Riau Nomor 932/VI/2020.”ungkapnya.” “Saya berharap akan dukungan projek pemboran untuk menyelesaikan kasus ini agar kegiatan pengeboran PT. PHR yang saat ini sedang dilakukan dan yang ke depan dapat berjalan dengan lancar Sesuai dengan jadwal pengeboran serta memfasilitasi sosialisasi terhadap instansi terkait dalam rangka sosialisasi kegiatan drilling oleh PT. PHR untuk memberikan informasi dan pemahaman serta mendapat dukungan yang maksimal dari instansi terkait untuk mensukseskan program drilling yang masif dan agresif.”tutupnya”.(DiskominfoKampar/IsN).

Read more