Nur’aini Azis : Selain Penuhi Kebutuhan, Pasar Murah Jalin Silaturrahmi lebih Erat lagi
Koto Perambahan : Pasar murah yang diadakan oleh Pemerintah Kabupaten Kampar merupakan salah satu bentuk jalinan silaturrahmi antara Pemerintah Kabupaten Kampar dengan masyarakatnya maupun antar masyarakat sendiri, karena dengan adanya kegiatan ini kita dapat berjumpa dengan para ibu-ibu masyarakat di desa. Oleh sebab itu mari kita manfaatkan pasar murah ini walaupun harga hanya sedikit dibawah pasar, namun hal ini tentunya dapat kita gunakan untuk menjalin silaturrahmi yang lebih erat lagi, baik antar sesama masyarakat maupun masyarakat dengan pemimpinnya. Demikian disampaikan oleh Ketua TP PKK Kabupaten Kampar Hj. Nur’ani Azis saat membuka pasar Murah Pemkab Kampar yang didadakan di halaman PDTA Desa Koto Perambahan Kecamatan Kampar pada hari Sabtu, 9/6. Kepada ibu-ibu saya menghimbau mari kita manfaatkan pasar murah ini, memang harga hanya sedikit dibawah pasar tapi paling tidak sudah bisa mengurangi biaya yang dikeluarkan jika pergi kepasar yang jauh dari rumah, selanjutnya ini dapat dimanfaatkan sebagi jalinan silatyurrahmi antar kita semua” Kata Nur’aini yang didampingi oleh Camat Kampa Khalis Febriyasmi, Anggota TP PKK Kampar Hj. Jasniwarti Herlin Wakil IV Tim Penggerak PKK, Hendra Yeni Sekretaris II, Hj. Jefni Hastusti, Azman Kabid di Dinas Perdagangan Koperasi dan UMK beserta Kasi Pendistribusian Sosro Jaya. Ketua TP PKK Kabupaten Kampar Hj Nur’aini Azis dalam arahan menambahkan ini merupakan kegiatan ini merupakan bentuk fasilitasi kegiatan PKK untuk dapat membantu masyarakat dalam rangka memenuhi kebutuhan masyarakat dengan membuka pasar murah. “Memang tidak begitu murah namun terjangkau, saat ini merupakan moment yang tepat untuk jalin silaturahmi dengan masyarakat, kegiatan ini yang di taja oleh pemkab Kampar melalui Dinas Perdagangan, Koperasi dan UMK Kabupaten Kampar bekerjasama dengan PKK Kampar, Bulog dan pengusaha swasta nasional” Kata Nu”aini lagi. Ia berharap pada masa yang akan datang dapat kita tingkatkan baik daerah maupun harga yang terjangkau, Semoga ini bermanfaat dan mari kita perbanyak syukur, melalui bulan suci ramadhan kami ucapkan selamat melaksanakan ibadah puasa dan amal ibadah kita, beberapa hari lagi kita akan memasuki hari Raya Iedul Fitri 1439 H kami atas nama keluarga maupun atas nama PKK Kabupaten Kampar mengucapkan mohon maaf lahir batin ” Tambah Nur’aini dihadapan para ibu-ibu Koto Perambahan. Pada kesempatan tersebut Ketua TP PKK Kabupaten Kampar Hj. Nur’ani Azis menyerahkan langsung paket sembako kepada 15 orang masyarakat yang sudah tua , semoga ini sedikit dapat membantu dalam memnuhi kenutuhan para ibu-ibu” Tambahnya lagi. Kholis Febriyasmi yang juga pj Kepala Desa Koto Perambahan mengatakan Terima kasih atas penyelenggaraan Pasar Murah di Desa Koto Perambahan Kecamatan Kampa. Sejak dibuka pagi tadi masyarakat sangat antusias” Kata Khalis. “walaupun perbedaan harga tidak jauh dari pasar, tapi yang lebih penting jalinan silaturahmi, manfaatkanlah moment ini, kita juga berterima kasih atas bantuan langsung Ibu Bupati Kampar kepada 15 orang masyarakat semoga kebaikan dibalas Allah SWT” Kata Camat Kampa lagi.(Diskominfo Kampar)