Peristiwa

Keeratan Antara Satgas Pamtas Yonif 132/BS Dengan Masyarakat.

Kab.Keerom – Satgas Pamtas Yonif 132/BS mempererat tali persaudaraan dengan masyarakat dengan melakukan anjangsana di Kp.Gambut, Distrik Muara Tami, Kab.Keerom, Provinsi Papua, Rabu (22/02/2023). Sebagai salah satu program Satgas Pamtas Yonif 132/BS dan wujud nyata kepedulian terhadap masyarakat, Pos Bendungan Tami melaksanakan kegiatan anjangsana sekaligus membagikan makanan dan minuman Serta memberikan pelayanan kesehatan kepada masyarakat Kp.Gambut Pelayanan yang di berikan anggota pos merupakan bentuk rasa kasih sayang dan kepedulian kepada masyarakat perbatasan yang membutuhkan pertolongan kesehatan dan sebagai kegiatan prioritas anggota satgas di perbatasan. Anjangsana ini dilaksanakan sebagai bentum kepedulian terhadap warga sekaligus mendengarkan keluhan kesehatan, hal ini sangat membantu di karenakan tidak samua kampung dekat dengan layanan kesehatan sekaligus membantu pemerintah dalam mensejahterakan masyarakat perbatasan, sebab jika warga sehat maka ekonomi warga pun kuat. “Pos Bendungan Tami Satgas Pamtas RI-PNG Yonif 132/BS selalu siap memberikan pelayanan  yang terbaik kepada masyarakat sekitar perbatasan guna menjamin kesehatan masyarakat baik jasmani dan rohani sehingga terciptanya masyarakat perbatasan yang sehat dan kuat,” Ungkap Letda Inf Fadli. Mama Seliana (51) mengucapkan rasa syukur dan terimah kasih atas pemberian makanan dan minuman serta pengobatan yang di berikan anggota pos. “terimah kasih bapak TNI atas kepeduliannya dalam mengobati warga,kami sungguh merasa sangat terbantu dengan kegiatan pengobatan ini,” Ungkapnya.(Diskominfo Kampar) Autentifikasi : Pa Pen Satgas Pamtas Yonif 132/BS.

Read more

Demi Selamatkan Generasi Penerus Bangsa, Satgas Pamtas Yonif 132/BS Gelar Penyuluhan Bahaya Narkoba.

Kab.Keerom – Satgas Pamtas RI-PNG Sektor Utara Yonif 132/BS Pos Wembi melaksanakan penyuluhan bahaya penyalahgunaan narkoba bagi generasi muda Di Kp.Piyawi, Distrik Mannem, Kab.Keerom, Provinsi Papua, Selasa (21/02/2023). Sebagai bentuk kepedulian terhadap bahaya narkoba bagi generasi muda sekaligus tindak lanjut dari maraknya peredaran narkoba Di Kab.Keerom, Personel Pos Wembi melaksanakan kegiatan penyuluhan tentang bahaya penyalahgunaan narkoba di Kp.Piyawi, materi penyuluhan yang diberikan berupa pengertian serta pemahaman tentang narkoba, bahaya narkoba bagi pengguna, serta sanksi yang dapat menjerat pengguna, pemilik, dan pengedar narkoba. Penyuluhan yang diberikan oleh Pos Wembi diharapkan dapat meningkatkan pemahamaan dan kesadaran masyarakat khususnya generasi muda tentang bahaya penyalahgunaan narkoba serta merupakan bentuk tindak lanjut terhadap maraknya penyelundupan narkoba Di Kab.Keerom  mengingat personel Satgas Pamtas RI-PNG Sektor Utara Yonif 132/BS Kipur D telah beberapa kali berhasil menggagalkan penyelundupan narkoba jenis Ganja dimana pelakunya didominasi oleh generasi muda. “Dengan diadakannya penyuluhan tentang bahaya penyalahgunaan narkoba ini diharapkan dapat meningkatkan kesadaran dan pemahamaman masyarakat khususnya generasi muda yang pemikirannya relatif masih labil agar jangan sampai terpengaruh ataupun tergiur untuk terlibat dalam kegiatan penyalahgunaan narkoba, hal ini juga merupakan tindak lanjut kami akan masih maraknya peredaran narkoba di Kab. Keerom ini, mengingat Satgas Pamtas RI-PNG Sektor Utara Yonif 132/BS Kipur D telah beberapa kali melakukan penggagalan penyelundupan narkoba jenis Ganja yang pelakunya kebanyakan adalah generasi muda. Kami harapkan dengan penyuluhan ini dapat membuka kesadaran masyarakat sehingga dapat memberikan efek yang signifikan.” Ungkap Kapten Inf Sutan Syahril. Kegiatan ini disambut baik oleh masyarakat Kp.Piyawi, mereka menyimak seluruh penyuluhan yang disampaikan oleh personel Pos Wembi dengan sangat antusias, bahkan diakhir sesi penyuluhan beberapa dari mereka aktif melontarkan beberapa pertanyaan kepada personel Pos Wembi yang membawakan materi penyuluhan. Salah seorang tokoh masyarakat Bapak Jhon Phombos (45) menyampaikan apresiasinya kepada personel Pos Wembi atas kepedulian pos terhadap bahaya penyalahgunaan narkoba yang dapat merusak generasi muda dengan memberikan penyuluhan yang dapat meningkatkan pemahaman masyarakat sehingga masyarakat semakin sadar akan pentingnya untuk menghindari keterlibatan serta mencegah terjadinya kegiatan penyalahgunaan narkoba di Kp.Piyawi. “Kami mengucapkan terimakasih kepada bapak-bapak dari Pos Wembi yang telah bersedia untuk memberikan penyuluhan kepada kami khususnya generasi muda Kp.Piyawi, kami yakin dengan penyuluhan ini masyarakat desa akan semakin memahami akan pentingnya untuk menghindari penyalahgunaan narkoba serta tidak terlibat dalam kegiatan yang tidak baik yang berhubungan dengan penyalahgunaan narkoba,” Ungkap Bpk.Jhon Phombos. Satgas Pamtas RI-PNG Sektor Utara Yonif 132/BS Kipur D Pos Wembi memberikan perhatian yang sangat serius terhadap bahaya penyalahgunaan narkoba di perbatasan RI-PNG, selain melakukan kegiatan penyuluhan terhadap masyarakat di desa binaan Satgas Pamtas RI-PNG Sektor Utara Yonif 132/BS Kipur D Pos Wembi juga rutin melaksanakan kegiatan sweeping terhadap kendaran yang melintas Di Jl.Trans Papua Jayapura-Wamena guna memastikan keamanan masyarakat daerah perbatasan dari imbas dampak negatif dari peredaran narkoba yang masih marak terjadi, sebagai bentuk kepedulian serta pengabdian Sagtas Pamtas RI-PNG Sektor Utara Yonif 132/BS Kipur D Pos Wembi terhadap masyarakat dan generasi muda guna terciptanya kehidupan harmonis dan berkualitas yang bebas dari tindakan penyalahgunaan narkoba.(Diskominfo Kampar /Humas 132 /BS) Autentifikasi : Pa Pen Satgas Pamtas Yonif 132/BS.

Read more

[21/2 12.39] Bang Pardy: Kemanunggalan Satgas Yonif 132/BS Dengan Masyrakat Kp.Wembi.

Kab.Keerom – Satgas Pamtas Yonif 132/BS menjalin kebersamaan dengan masyarakat Kp.Wembi dalam kegiatan pembongkaran bangunan bekas gereja Di Kp.Wembi, Distrik Mannem, Kab.Keerom, Provinsi Papua, Senin (20/02/2023). Mendapat informasi bahwa salah satu bekas bangunan gereja tua yang sudah lama tidak digunakan dan akan dibongkar, personel Pos Wembi yang dipimpin Serda Gilang Ramadhan datang untuk membantu masyarakat dalam pembongkaran gedung tersebut. Kapten Inf Sutan Syahril selaku Dankipur D menyampaikan, kegiatan yang dilakukan anggota Pos Wembi ini merupakan salah satu wujud untuk membantu masyarakat. “Kegiatan yang dilaksanakan personel Pos Wembi merupakan bentuk kemanunggalan antara TNI dan rakyat, selain itu juga dapat menumbuhkan kekompakan antara satu sama lain sehingga dalam kegiatan apapun kedepannya dapat berjalan dengan lancar,” Tambah Kapten Inf Sutan. Dalam kesempatan yang sama, Bpk.Jack Mekawa (54) Ketua Adat Kp.Wembi mengucapkan terimah kasih kepada anggota pos yang sudah tulus dan ikhlas membantu pembongkaran bangunan gereja tua. “Dengan hadirnya TNI disini, dapat membantu meringankan pekerjaan, pekerjaan yang berat kalau dilakukan bersama-sama akan menjadi ringan,” Ungkap Jack Mekawa.(Diskominfo Kampar /Humas 132 /BS) Autentifikasi : Pa Pen Satgas Pamtas Yonif 132/BS.

Read more

Satgas Pamtas Yonif 132/BS Bersama Pemuda Kp.Mosso Gelar Pertandingan Voli Persahabatan.

Skouw – Satgas Pamtas Yonif 132/BS melaksanakan  pertandingan voli bersama pemuda Kp.Mosso guna meningkatkan keakraban yang sudah terjalin dengan baik, kegiatan bertempat Di Kompleks PLBN Skouw, Distrik Muara Tami, Kab.Jayapura, Provinsi Papua, Minggu (19/02/2023). Pos Kout menurunkan 10 personel yang dipimpin oleh Wadan Satgas Mayor Inf Zulfikar Rakita Dewa dan pemuda Kp.Mosso dipimpin Sdr.Toni (26) sebelum laga dimulai kedua tim terlihat sangat semangat untuk bermain. “Kegiatan pertandingan persahabatan ini kita laksanakan sebagai salah satu wadah mempererat hubungan antara personel Satgas dengan masyarakat yang ada di wilayah Desa Mosso sekaligus menjaga kondisi fisik agar tetap sehat,” Ungkap Wadan Satgas. Toni sebagai Ketua Pemuda Kampung Mosso sangat senang dengan adanya kegiatan pertandingan voli bersama anggota Satgas. “Kami sangat bangga bisa bermain Voli bersama abang-abang TNI, lain waktu kita tidak sibuk datang lagi untuk main Voli,” Ujar Sdr.Toni.(Diskominfo Kampar /Humas 132 /BS) Autentifikasi : Pa Pen Satgas Pamtas Yonif 132/BS.

Read more

Satgas Pamtas Yonif 132/BS Bersama Perangkat Desa Wambes Berkomitmen Ciptakan Rasa Aman Bagi Masyarakat

Kab.Keerom – Satgas Yonif 132/BS Pos Wambes  melaksanakan silaturahmi dengan perangkat Kp.Wambes, Distrik Mannem, Kab.Keerom, Provinsi Papua, Sabtu (18/02/2023). Kegiatan yang dipimpin  Serda David bersama dengan anggota Pos Wambes lainnya bertujuan untuk memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat melalui silaturahmi dan patroli keliling Kampung Wambes. “selain berkeliling Kampung kami juga melaksanakan kunjungan ke Kantor Desa Wambes untuk menjalin silahturahmi yang baik serta berkomitmen bersama sama menjaga keamanan kampung, sehingga masyarakat merasa aman dan nyaman untuk beraktifitas,” Ungkap Serda David. Selain itu juga personel Pos Wambes menghimbau kepada masyarakat apabila ada hal-hal yang mencurigakan serta mengganggu keamanan dan kenyamanan masyarakat, agar segera melapor dan kami siap untuk bekerja sama dengan aparatur desa, Babinsa dan Bhabinkamtibmas. Salah satu Warga kampung Wambes, Frans Abar (60) Kepala Kampung, mengungkapkan betapa bahagia dan terharunya beliau saat dikunjungi personel Satgas TNI, karena beliau merasa adanya kepedulian dan perhatian personel Satgas terhadap masyarakat yang ada Wambes.(Diskominfo Kampar /Humas 132 /BS) Autentifikasi : Pa Pen Satgas Pamtas Yonif 132/BS.

Read more

Satgas Yonif 132/BS Dan Masyarakat Membersihkan Dan Memperbaiki Fasilitas Olahraga

Kab.Keerom – Satgas Pamtas RI-PNG Yonif 132/BS Pos Sawiyatami melaksanakan kegiatan pembersihan gereja dan pembuatan lapangan Volly Di Gereja Katolik Santo Baptis Kp.Sawiyatami, Distrik Mannem, Kabupaten Keerom, Provinsi Papua, Jumat  (17/02/2023). Kegiatan tersebut adalah salah satu cara pendekatan kepada masyarakat dengan mengajak untuk meningkatkan lagi minat berolahraga dan menimbulkan cinta kepada tempat ibadah dengan menjaga kebersihan dan menghidupkan suasana dengan olahraga setiap sorenya. “Saya sangat bersyukur karna masyarakat Kp.Sawiyatami sangat antusias untuk membantu membersihkan Gereja dan pembuatan lapangan volly  semoga dengan adanya bapak TNI dapat mengajak masyarakat untuk lebih sadar dan lebih semangat untuk ibadah di Gereja kita ini,” Ujar Bpk.Vincent selaku Tokoh Agama. “Saya selaku Danpos Sawiyatami berharap dengan adanya karya bakti dan rencana pembuatan lapangan volly ini dapat menghidupkan suasana Kp.Sawiyatami yang kita cintai ini, saya berharap agar masyarakat lebih aktif berolahraga dan beribadah setiap hari minggunya,” Ujar Letda Inf Iwan Tober.(Diskominfo Kampar /Humas 132 /BS) Autentifikasi : Pa Pen Satgas Pamtas Yonif 132/BS.

Read more

Bersempena Dengan Peringatan Isra’ Mi’rad  Nabi Muhammad SAW, BKMT Kembali Menyerahkan Bantuan Alat Penyelenggara Jenazah

Sungai Abang, Bertempat di Mesjid Al Yaqin Desa Siabu Dusun Sungai Abang Kecamatan Salo  Badan Kontak Majelis Taklim (BKMT) Kampar yang diketuai Oleh Hj. Muslimahwati Catur hadiri Peringatan Isra’ Mi’rad Nabi Muhammad SAW. Bersamaan dengan itu BKMT Kampar juga kembali menyerahkan bantuan berupa Alat Penyelenggara Jenazah kepada Majelis Taklim Desa Sungai Abang, Kamis (16/2). Penyerahan Alat Penyelenggara Jenazah ini merupakan salah satu program kerja yang dimiliki oleh BKMT Kampar. Mewakili Ketua BKMT Kampar yang pada kesempatan kali ini dihadiri oleh Hj. Elmi, S.Ag, M.Sy, Mardiana, SHi, MH, Nurjannah Spdi dan Debbi Ricardo, SE serta pengurus lainnya. Tampak disambut juga oleh Kepala Dusun Sungai Abang Musno, Spdi, Ketua Mesjid Al Yaqin Asrofi, SPdi dan Majelis Taklim Alhidayah Dusun Sungai Abang yang diketuai oleh Rosmini. Dalam sambutannya BKMT Kampar yang diwakilkan kepada Nurjannah, SPdi, BKMT Kampar selain menghadiri kegiatan Peringatan Isra’ Mi’rad ini juga sebagai pelaksanaan tugas untuk mensosialisasikan program-program kerja BKMT Kampar Tahun 2023 ini. ” Kedatangan kami dari pengurus BKMT Kampar juga merupakan silahturahmi terhadap Majelis Taklim yang ada di Dusun Sungai Abang ini” ucap Nurjannah. Kemudian dalam arahannya juga disampaikan agar menjadikan BKMT sebagai wadah pemersatu dan silahturahmi  melalui program-program yang telah dibuat oleh BKMT Kampar. Kemudian dikesempatan yang sama dari Ketua Mesjid juga menyampaikan rasa terima kasihnya kepada BKMT Kampar karena telah beraesia hadir atas acara yang ditaja oleh Majelis Taklim Al Hidayah Dusun Sungai Abang Desa Siabu Kecamatan Salo. Beliau berharap agar BKMT Kampar senantiasa bersedia untuk selalu mendampingi Majelis-majelis Taklim yang ada di Desa Siabu. Kemudian acara dilanjutkan dengan mendengarkan ceramah agama yang disampaikan oleh Hj. Elmi, S.Ag, M.Sy dari BKMT Kampar, yang dilanjutkan dengan penyerahan Bantuan Alat Penyelenggara Jenazah dari BKMT Kampar kepada Pengurus Majelis Taklim Al Hidayah Dusun Sungai Abang, dan penyerahan paket sembako kepada masyarakat yang menghadiri acara Peringatan Isra’ Mi’rad Nabi Muhammad SAW. (Diskominfo/EMS).

Read more

Satgas Pamtas Yonif 132/BS Bersama Masyarakat Berencana Membangu  Kp.Yowong Lebih Maju

Kab.Keerom-Satgas Pamtas RI-PNG Yonif 132/BS Pos Skamto diundang menghadiri acara Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) Kampung yang diikuti aparat Kampung, Tokoh adat, Tokoh Agama dah Tokoh Pemuda bertempat di Kantor Kampung Yowong, Distrik Arso Barat, Kabupaten. Kerom, Kamis (16/02/2023). Acara Musrenbang Kampung Yowong TA. 2023 di hadiri langsung oleh Kepala Distrik Arso Barat (Ibu Yustin Imbiri), Plt. Kepala Kampung Yowong (Bpk Anton Tafor), Ketua Bamuskam Kp. Yowong (Bpk Agus Bulukey), Danpos Skamto Yonif 132/BS (Letda Inf Arfin Tanjung), Bhabinkamtibmas Kp. Yowong (Briptu Evan), Para Tokoh Adat, Tokoh Agama dan Tokoh Pemuda serta masyarakat Kampung Yowong. Pada Musrenbang Kampung Yowong TA. 2023 kali ini aparat Kampung Yowong dan Distrik Arso Barat Kab. Kerom beserta undangan yg hadir dan juga perwakilan masyarakat membahas tentang rencana-rencana pembangunan Kampung Yowong yg lebih dititik beratkan kepada peningkatan taraf kesehatan dan ekonomi masyarakat Kampung Yowong, diantaranya pengaktifan kembali sarana kesehatan berupa Puskesmas Pembantu (Pustu) Kp. Yowong yg selama hampir 2 tahun belakangan ini Vakum, kemudian untuk peningkatan ekonomi masyarakat akan diadakan pembudidayaan ikan dan ternak babi atau sapi yg semuanya ini akan dilalokasikan dari Dana Desa (DD)  Kampung Yowong TA. 2023. Danpos Skamto Satgas Yonif 132/BS dalam sambutannya menyampaikan ucapan Terimakasih yang sebesar-besarnya atas kepercayaan dari masyarakat Papua khususnya masyarakat Kampung Yowong yg telah mengundang Personel Satgas Pamtas RI-PNG Yonif 132/BS Pos Skamto yg berada di tengah-tengah Kampung Yowong untuk ikut serta dan menghadiri acara Musrenbang Kampung Yowong TA. 2023 kali ini. Sementara Itu Kepala Distrik Arso Barat (Ibu Yustin Imbiri) dalam sambutannya pada saat membuka acara Musrenbang Kampung Yowong TA. 2023 menyampaikan bahwasanya Musrenbang tingkat kampung ini adalah Musyawarah aparat pemerintahan kampung di level paling bawah, yg mana nanti hasilnya akan di jadikan bahan utk Musrenbang selanjutnya di Tingkat Distrik, Kabupaten, Provinsi dan bahkan sampai ke tingkat Pemerintah Pusat, oleh karena itu utk rencana pembangunan yg disarankan haruslah bersifat skala prioritas dan memang benar-benar akan dirasakan manfaatnya langsung oleh masyarakat Kampung Yowong.(Diskominfo Kampar /Humas 132 BS) Autentifikasi : Pa Pen Satgas Pamtas Yonif 132/BS

Read more

Wakil Jaksa Agung Republik Indonesia Melakukan Kunker Ke Kejari Kampar

Kampar – Dalam rangka mewujudkan Zona Integritas (ZI) menuju WBK (Wilayah Bebas dari Korupsi) dan WBBM (Wilayah Birokrasi Bersih Melayani), Wakil Jaksa Agung (Waja) Republik Indonesia  Dr Sunarta, SH. MM, melakukan Kunjungan Kerja (Kunker) ke Kejaksaan Negeri (Kejari) Kampar  sekaligus meresmikan Gedung Pelayanan Terpadu Satu Pintu (PTSP), Gedung Pengelolaan Barang Bukti, Barang Sitaan, Barang Rampasan dan Gedung Mess Putri Kejari Kampar, Kamis (16/2/2023). Kedatangan orang nomor 2 di Kejaksaan Agung tersebut disambut langsung oleh Kepala Kejari Kampar Arif Budiman SH MH,  Selain Waja, kunjungan kerja ini juga dihadiri, Kepala Kejaksaan Tinggi (Kejati) Riau Dr Supardi SH MH,  dan rombongan. Kegiatan Kunjunga kerja Wakil Jaksa Agung ini dimulai dengan memonitoring ke ruangan seluruh bidang. Wakil Ketua Jaksa Agung Dr. Sunarta mengatakan bahwa Kedatangannya hari ini dalam rangka memonitor dan mengevaluasi, apakah yang sudah dilakukan sudah sesuai Standar Operasional Prosedur (SOP) dalam membangun Zona Integritas. Juga termasuk fasilitas, sinergitas antar semua bidang, antara seksi itu yang kita evaluasi”. Ujar Sunarta Sunarta juga mengatakan bahwa kedatangannya ke Kampar sebagai ketua tim pengarah reformasi birokrasi Kejaksaan, ada yang terkait zona integritas Wilayah Bebas Korupsi (WBK) dan Wilayah Birokrasi Bersih Melayani (WBBM). “Kita lihat tadi rekan – rekan dari Kejari Kampar menunjukkan semangat untuk membangun zona integritas menuju WBK dan WBBM, kami sangat mengapresiasi itu.Tambahnya. Sementara itu Kepala Kejari Kampar Arif Budiman SH MH menyampaikan selamat datang kepada Wakil Jaksa Agung Dr. Sunarta, SH, MM dan rombongan ke kabupaten kampar. “Diharapkan dengan kedatangan Wakil Jaksa Agung ini dapat menambah semangat para pegawai Kejari kampar untuk membuat Kejari kampar ini menjadi lebih baik lagi di segala bidang.” Tutup Arif Budiman. (Diskominfo/RF)

Read more

Satgas Pamtas RI-PNG Yonif 132/BS Menggandeng SMA Negeri 4 Arso Untuk Memajukan Pendidikan Di Papua

Kab.Keerom – Pos Arso Tami Satgas Pamtas RI-PNG Yonif 132/BS bekerjasama dengan SMA Negeri 4 Arso untuk memajukan generasi muda Di Papua melalui Pendidikan, Kp.Tami, Distrik Arso Timur, Kab.Keerom, Provinsi Papua, Selasa (14/02/2023). Kegiatan ini bertujuan untuk membahas kerjasama antara Pos Arso Tami dan SMA Negeri 4 Arso dalam bidang pendidikan, selain itu juga untuk menjalani tali silaturahmi, dengan adanya pertemuan tersebut Danpos Arso Tami dapat mengetahui kendala ataupun permasalahan yang ada Di SMA Negeri 4 Arso. ” kegiatan ini merupakan bentuk kepedulian terhadap pentingnya pendidikan bagi generasi muda yang ada di perbatasan, selain itu kami juga membahas program pendidikan yang dapat kita kerjakan bersama,” Ungkap Lettu Inf Muliobri Prabudi. “Kami dari pihak sekolah mengucapkan terima kasih kepada Pos Arso Tami yang datang ke sekolah kami untuk mau membantu kami dalam mendidik generasi muda di Kab.Keerom, kami harap kerja sama ini dapat memberikan efek positif untuk kedepannya,” Ungkap Bpk.Bernard Kepala Sekolah SMA Negeri 4 Arso.(Diskominfo Kampar) Autentifikasi : Pa Pen Satgas Pamtas Yonif 132/BS.

Read more