Supardi

Jalankan Program Kerja, BKMT Kabupaten Kampar Taja Empat Agenda Unggulan

Bangkinang Kota, Bertempat di Aula Kantor Kemenag Kabupaten Kampar, Badan Kontak Majelis Taklim (BKMT) Kabupaten Kampar gelar rapat 4 (empat) Program Kerja (Proker) yang merupakan Program andalan dari BKMT Kabupaten Kampar, Rabu (3/5). Mewakili Ketua Umum BKMT Kabupaten Kampar, Nurjannah, SPdi selaku Wakil Ketua didampingi oleh Sekretaris Dr. Mardiana, SHi, MH  pimpin rapat persiapan pelaksanaan proker tersebut. Rapat juga tampak diikuti oleh Elis Suryani, SE yang juga menjabat Wakil Ketua, Dasnawilis, SAg, M,Sy selaku Ketua Bidang Kehumasan, Dhian Suzana SE Wakil Bendahara serta semua pengurus yang semuanya terlibat dalam pelaksanaan kegiatan proker nantinya. Adapun 4 (empat) proker unggulan yang akan segera digelar oleh BKMT Kabupaten Kampar yaitu Milad BKMT Kabupaten Kampar yang direncanakan penyelenggaraannya pada Bulan Agustus 2023, Pelatihan Mubalighah akan ditaja pada Mei 2023, Pildacil pada Bulan Juni 2023 dan Festifal Rebana pada Bulan Agistus 2023. Seluruh kegiatan ini dapat diikuti oleh seluruh masyarakat Kabupaten Kampar sesuai bakat dan minat yang dimiliki. Dalam pengarahannya Nurjannah selaku pimpinan rapat menjelaskan bahwa kegiatan-kegiatan yang akan dilaksanakan ini, selain merupakan agenda tahunan, juga merupakan ajang pencarian bakat bagi anak-anak di Pildacil, grup-grup Rebana yang ada diseriap Kecamatan yang ada di Kabupaten Kampar, juga dapat menciptakan kader-kader mubaligha handal di Kabupaten Kampar ini.(Diskominfo/EMS)

Read more

Giat Bulanan GOW Kab. Kampar, Rancang Persiapan Pelaksanaan Pelatihan Packing ( Pengemasan) Bagi Pelaku UMKM.

Bangkinang Kota, Laksanakan Giat Bulanan Erni Haerani, SPd, MPd Ketua Umum Gabungan Organisasi Wanita (GOW) Kabupaten Kampat pimpin langsung Rapat Persiapan Pelaksanaan Pelatihan Packing (Pengemasan) bagi Pelaku UMKM yang ada di bawah naungan GOW Kabupaten Kampar, Rabu (3/4). Pertemuan ini tampak dihadiri oleh Wakil Ketua I Nur Asma, Sekretaris Ambar Rusrantini, Bendahara Debby Ricardo dan pengurus lainnya. Pertemuan ini merupakan kegiatan rutin yang dilakukan oleh GOW Kabupaten Kampar sejak dipantik beberapa waktu lalu, yang berfungsi sebagai evaluasi dari semua kegiatan atau program GOW Kabupaten Kampar dan sebagai cara untuk bersilahturahmi anta sesama pengurus dan anggota GOW Kabupaten Kampar. Demikian paparan yang selalu disampaikan oleh Rani Repol.sapaan akrabnya setiap kali adakan pertemuan. Pada giat bulanan kali ini Rani Repol bersama pengurus dan anggota lainnya melakukan perancangan persiapan kegiatan Pelatihan dimaksud. Pelatihan tersebut akan diikuti oleh pelaku UMKM yang berada di bawah naungan GOW Kabupaten Kampar, yang nantinya akan diberi pengerahuan dan ilmu oleh narasumber dan pakarnya baik dari Kabupaten maupun Provinsi. Kegiatan ini nantinya bertujuan agar para pelaku UMKM di Kabupaten Kampar khususnya yang bernaung di bawah GOW Kabupaten Kampar, dapat meningkatkan mutu, kualitas dan tampilan yang memikat para konsumen sehingga akan meningkatkan daya beli dari konsumen. Selain itu nantinya peserta pelatihan akan diberi uang saku dan akan disediakan segala akomodasi dan kelengkapan pelatihan, sehingga peserta benar-benar mampu secara maksimal untuk mengikuti kegiatan pelatihan Packing (Pengemasan) tersebut, yang direncakan pelaksanaannya pada pertengah Mei 2023 ini. Kegiatan ini juga memiliki maksud yang tak kalah penting yaitu meningkatkan perekonomian masyarakat sehingga mampu mengangkat taraf kehidupan dari masyarakat tersebut, ini sejalan dengan program Pemerintah Kabupaten Kampar dalam pengentasan kemiskinan ekstrim.(Diskominfo/EMS)

Read more

Wujud Toleransi Beragama, Satgas Yonif 132/BS Berikan Alkitab Kepada GKI Efrat.

Kab.Keerom – Satgas Yonif 132/BS Pos Arso Tami bersama masyarakat melaksanakan kegiatan ibadah hari minggu sekaligus memberikan bantuan alkitab kepada pengurus Gereja GKI Efrat, Kp.Workwana, Distrik Arso, Kab.Keerom, Provinsi Papua, Minggu (30/04/2023). Beribadah merupakan hal yang wajib dilaksanakan bagi seluruh umat beragama, begitu juga dengan personil Pos Arso Tami, ibadah merupakan bentuk untuk mendekatkan diri kepada tuhan, pada kesempatan ini prajurit-prajurit terbaik antasena melaksanakan ibadah bersama masyarakat Di Gereja GKI Efrat Kp.Workwana. Kegiatan ibadah bersama bertujuan untuk berbaur dengan masyarakat, sehingga masyarakat dan TNI tidak memiliki jarak yang memisahkan. Lettu Inf Zainuddin Sinaga selaku Dankipur B, dalam keterangannya mengatakan bahwa, selain kegiatan ibadah bersama, Pos Arso Tami juga memberikan bantuan Alkitab kepada pengurus gereja GKI Efrat. Suasana damai pun mengiringi selama kegiatan ibadah, jemaat dengan hikmat melantunkan lagu rohani. “Ibadah merupakan kewajiban bagi setiap umat beragama, melaksanakan ibadah bersama dengan masyarakat merupakan salah satu upaya untuk memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat yang sedang melaksanakan ibadah di gereja. Selain itu kami juga memberikan Alkitab kepada pengurus gereja GKI Efrat, kami berharap dengan adanya kegiatan ibadah bersama membuat masyarakat lebih bersemangat untuk beribadah,”. Tutur Danpos Arso Tami. Diakhir kegiatan ibadah, personil Pos Arso Tami yang diwakilkan oleh Serda Sukri memberikan bantuan berupa Alkitab, semoga kelak kebaikan ini akan berbuah kebaikan lainnya. “Saya selaku pengurus gereja GKI Efrat Arso Tami mengucapkan terima kasih kepada Pos Arso Tami yang telah memberikan Alkitab kepada kami sehingga nantinya Alkitab ini bisa di gunakan masyarakat setiap minggunya untuk beribadah. Dan kami sangat senang dengan hadirnya TNI di tengah-tengah kami sehingga memberikan rasa aman kepada kami yang sedang beribadah,” Ungkap Bapak Daud.(Diskominfo Kampar) Autentifikasi : Pa Pen Satgas Yonif 132/BS.

Read more

Sore Hari Bersama Masyarakat Kp.Wambes.

Kab.Keerom – Satgas Yonif 132/BS Pos Wambes  melaksanakan Anjangsana ke desa binaan dan menyambangi warga yang tinggal Di Kp.Wambes, Distrik Mannem, Kab.Keerom, Provinsi Papua, Senin (01/05/2023). Berbagai upaya terus dilakukan untuk menjaga kerukunan di wilayah perbatasan indonesia dan papua nugini, salah satunya di lakukan dengan melaksanakan kegiatan anjangsana. Serda David Manulang bersama anggota lainnya melakukan kegiatan anjangsana dan langsung mendatangi warga yang berada di desa binaan tersebut. “Kegiatan ini akan sering kami lakukan sebagai wujud kepedulian kami dengan masyarakat papua serta mebantu kesulitan-kesulitan yang dialami warga kami disini,” Ungkap Danpos Wambes. Sementara itu Shifar (29) salah satu masyarakat Kp.Wambes merasa senang atas kedatangan personel Satgas Yonif 132/BS ke desa, dan mengucapkan rasa trima kasih yang selalu datang melihat masyarakat papua yang ada di desa  Wambes. “Semoga Bapak TNI Yonif 132/BS akan selalu ada dihati masyarakat Kp.Wambes, karena sudah banyak kebaikan yang ditebarkan di Kampung Wambes ini,” Ungkap Shifar.(Diskominfo Kampar) Autentifikasi : Pa Pen Satgas Yonif 132/BS. ================== Satgas Yonif 132/BS Ajangsana Ke Kampung Suskun. Kab.Keerom – Satgas Yonif 132/BS anjangsana ke rumah masyarakat Di Kp.Suskun, Distrik Arso Timur, Kab.Keerom, Provinsi Papua, Minggu (30/04/2023). Kegiatan Anjangsana dilaksanakan guna menjaga komunikasi dengan masyarakat Kp.Suskun, komunikasi merupakan hal penting dalam rangka membangun sinergitas dengan masyarakat. “Menjaga silahturahmi dengan masyarakat Kp.Suskun adalah suatu cara mendekatkan diri kepada masyarakat. Dengan cara tersebut masyarakat akan terbuka dan kita bisa mendengarkan keluh kesah mereka yang jadi pertanda bahwa masyarakat telah dekat dengan TNI dengan tidak ada jarak apapun itu,” Ungkap Letda Inf Andi Siregar. Mama Beti (43) salah satu masyarakat Kp.Suskun, mengaku senang dengan kehadiran Pos Yamara yang selama ini sudah membantu masyarakat dan menjaga linkungan. “Kami ucapkan Terima kasih banyak untuk TNI khusus nya personil Pos Yamara yang peduli dengan masyarakat Kp.Suskun, saya melihat kedekatan masyarakat terhadap TNI yang tanpa ada jarak sedikit pun,” Ungkap Mama Beti.(Diskominfo Kampar) Autentifikasi : Pa Pen Satgas Yonif 132/BS.

Read more

Satgas Yonif 132/BS Ajangsana Ke Kampung Suskun.

Kab.Keerom – Satgas Yonif 132/BS anjangsana ke rumah masyarakat Di Kp.Suskun, Distrik Arso Timur, Kab.Keerom, Provinsi Papua, Minggu (30/04/2023). Kegiatan Anjangsana dilaksanakan guna menjaga komunikasi dengan masyarakat Kp.Suskun, komunikasi merupakan hal penting dalam rangka membangun sinergitas dengan masyarakat. “Menjaga silahturahmi dengan masyarakat Kp.Suskun adalah suatu cara mendekatkan diri kepada masyarakat. Dengan cara tersebut masyarakat akan terbuka dan kita bisa mendengarkan keluh kesah mereka yang jadi pertanda bahwa masyarakat telah dekat dengan TNI dengan tidak ada jarak apapun itu,” Ungkap Letda Inf Andi Siregar. Mama Beti (43) salah satu masyarakat Kp.Suskun, mengaku senang dengan kehadiran Pos Yamara yang selama ini sudah membantu masyarakat dan menjaga linkungan. “Kami ucapkan Terima kasih banyak untuk TNI khusus nya personil Pos Yamara yang peduli dengan masyarakat Kp.Suskun, saya melihat kedekatan masyarakat terhadap TNI yang tanpa ada jarak sedikit pun,” Ungkap Mama Beti.(Diskominfo Kampar) Autentifikasi : Pa Pen Satgas Yonif 132/BS.

Read more

Masyarakat Papua Rela Jalan Kaki Ke Pos Satgas Yonif 132/BS Hanya Untuk Cukur Rambut.

Kab.Keerom – Pos Satgas Yonif 132/Bima Sakti didatangi masyarakat, ternyata tujuan kedatangannya untuk meminta personel pos untuk memangkas rambut mereka, hal ini terjadi Di Pos Kalibom, Kp.Kalibom, Distrik Waris, Kab.Keerom, Provinsi Papua, Sabtu (29/04/2023). Dankipur C, Lettu Inf Perdana Juli V menerangkan bahwa kedatangan mereka yakni meminta tolong kepada personel Pos Kalibom untuk mencukur rambut mereka. Hal ini bermula ketika Serda Fuad memanggil remaja bernama Pieter (16) sepulang sekolah mampir ke pos untuk mengisi baterai HP dan melihat rambutnya sudah tidak rapih. “Rambutmu sudah tidak rapih, sini abang cukur, besok kamu ujian toh,” Tawar Serda Fuad. Selesai pangkas rambut, anak tersebut pulang dan keesokkan harinya membawa teman-temannya  ke pos untuk meminta dicukur, karena sebentar lagi akan menghadapi ujian. Hal ini dikarenakan jika mereka ingin cukur harus ke Arso 2 yang jaraknya kurang lebih 2 jam perjalanan menggunakan kendaraan, oleh karena itu karena jarak yang jauh, mereka lebih memilih pos, sudah menjadi kewajiban Satgas Yonif 132/BS untuk membantu kesulitan masyarakat. “Diharapkan kehadiran Satgas dapat membantu kesulitan yang dihadapi warga setempat, dengan kedekatan antara anak-anak dengan prajurit dapat membentuk mental dan karakter mereka tumbuh menjadi Warga Negara Indonesia dengan jiwa nasionalisme yang tinggi dan cinta terhadap NKRI,” Ungkap Letda Inf Lintang. Dirinya juga mengatakan, merupakan kebanggaan bagi Satgas Yonif 132/BS karena kehadirannya dapat memberikan manfaat dan mengatasi kesulitan bagi masyarakat. Sementara itu, Manuel (19) dan Elias (16) yang datang ke pos ingin mencukur rambutnya yang sudah memanjang, ketika ditanya alasan mereka mengapa mau cukur di pos, karena cukur di pos lebih dekat serta ingin seperti abang-abang TNI yang rambutnya selalu rapih sehingga terlihat gagah. “Abang, saya ingin cukur seperti abang supaya gagah ,” Ungkap Manuel. Beda halnya dengan manuel, Elias mengucapkan terimakasih karena sudah membantu untuk merapihkan rambutnya sehingga siap untuk melaksanakan ujian di sekolah.(Diskominfo Kampar) Autentifikasi : Pa Pen Satgas Yonif 132/BS.

Read more

Anjangsana Satgas Yonif 132/BS Ke Rumah Tokoh Pemuda Kp.Sanggaria.

Kab. Keerom – Satgas Yonif 132/BS Pos KM 31 mengunjungi rumah salah satu tokoh pemuda Kp.Sanggaria Arso 1, Distrik Arso, Kab.Keerom, Provinsi Papua, Jumat (28/04/2023). Berbagai upaya terus dilakukan Pos KM 31 untuk menjalin dan mempererat silaturahmi dengan masyarakat Kp.Sanggaria demi menjaga keamanan dan ketentraman lingkungan, salah satu upaya yang dilakukan dengan melaksanakan kegiatan anjangsana untuk dapat mengetahui situasi dan kondisi masyarakat. “Kegiatan anjangsana ini kami lakukan selain bertujuan untuk bersilaturahmi dan mempererat hubungan personel Satgas dengan masyarakat Kp.sanggaria, pada kesempatan kali ini kami mengunjungi rumah salah satu tokoh pemuda Kp.Sanggaria John Wakerwa (35),” Ungkap Serka Hendri. “Kegiatan ini akan sering kami lakukan sebagai wujud kepedulian kami kepada masyarakat Kampung Sanggaria serta membantu masalah-masalah yang ada ditengah masyarakat,” Tambahnya. John Wakerwa (35) salah satu masyarakat Kp.Sanggaria sangat senang dengan kedatangan personel pos dan mengucapkan terima kasih untuk selalu datang berkunjung ke Kp.Sanggaria. “Saya senang dan bangga atas kedatangan Bapak – Bapak disini, terimakasih sudah memperhatikan kami dan membantu kesulitan kami yang ada di kampung ini,” Ujar Bapak John.(Diskominfo Kampar) Autentifikasi : Pa Pen Satgas Yonif 132/BS.

Read more

Obrolan Santai Di Pagi Hari Satgas Yonif 132/BS Bersama Masyarakat Kp.Banda.

Kab.Keerom – Satgas Yonif 132/BS Pos Waris melaksanakan anjangsana  ke salah satu rumah masyarakat yang berada Di Kp.Banda, Distrik Waris, Kab.Keerom, Provinsi Papua, Kamis (27/04/2023). Dalam rangka memelihara hubungan yang harmonis dengan masyarakat, Satgas Yonif 132/BS Pos Waris pada Kamis pagi menyempatkan untuk mengunjungi salah satu rumah masyarakat untuk sekedar berbincang-bincang . Kegiatan kali ini Serda Willy bersama anggota pos lainnya mengunjungi rumah Mama Ester (34) yang ditemui sedang memotong sayuran yang akan dimasak. “Kegiatan anjangsana ini kami lakukan bertujuan untuk bersilahturahmi dan mempererat hubungan personel satgas dengan masyarakat desa binaan, Tapi juga bertujuan untuk mengetahui keluhan ataupun kesulitan yang ada pada masyarakat,” Ungkap Danpos Waris. Mama Ester menyambut baik kedatangan personel Pos Waris yang datang ke rumahnya, meskipun hanya sekedar berbincang-bincang, hal ini menunjukkan keakraban personel Satgas Yonif 132/BS dengan masyarakat. “Saya senang, bapak – bapak datang mengunjungi rumah kami disini, saya bahagia sekali bapak TNI sudah memperhatikan kami disini, semoga Satgas Yonif 132/BS selalu dalam lindungan Tuhan YME,” Ungkap Mama Ester.(Diskominfo Kampar) Autentifikasi : Pa Pen Satgas Yonif 132/BS.

Read more

Satgas Yonif 132/BS Berikan Bantuan Tas Sekolah Kepada Masyarakat Distrik Mannem.

Kab. Keerom – Satgas Yonif 132/BS memberikan bantuan kepada masyarakat Distrik Mannem berupa baju merah putih dan tas sekolah. Kegiatan ini dilakukan oleh anggota Pos Kotis Di Kp.Wonerejo Pir IV, Distrik Mannem, Kab.Keerom, Provinsi Papua, Rabu (26/04/2023). Dalam rilis tertulisnya Dankima Kapten Inf Afrizal Ramadhan menjelaskan bahwa kegiatan ini merupakan salah satu upaya untuk mengajak masyarakat memperkokoh rasa cinta terhadap tanah air melalui baju merah putih dan memotivasi semangat belajar dengan memberikan tas sekolah baru. Tujuan dari kegiatan ini bukan bentuk bantuan yang diberikan, tetapi manfaat barang yang diberikan, sehingga masyarakat Distrik Mannem yang tinggal ujung timur indonesia memiliki rasa cinta tanah air yang tinggi dan semangat belajar yang tinggi demi membangun tanah air tercinta. “Pada kegiatan kali ini antusias masyarakat sangat cukup baik, terutama ketika membagikan tas sekolah, semoga apa yang kami bagikan dapat memberikan manfaat kepada mereka dan bangsa indonesia,” Ungkap Serda Lubis. Pada saat pemberian bantuan, Bapak Lewi (42) mengaku senang dan berterimakasih kepada Satgas Yonif 132/BS karena sudah memberikan bantuan kepada masyarakat Distrik Mannem. “Terimakasih Bapak TNI dengan ini kami sangat terbantu karena anak-anak kami terlihat sangat senang mendapatkan tas baru nya yang tidak sabar untuk dipakai ke sekolah,” Ungkap Bapak Lewi.(Diskominfo Kampar) Autentifikasi : Pa Pen Satgas Yonif 132/BS.

Read more

Lebih Dekat, Masyarakat Perbatasan RI-PNG Pilih Berobat Di Pos Satgas Yonif 132/BS.

Masyarakat yang tinggal di perbatasan RI-PNG lebih memilih berobat ke Pos Satgas Yonif 132/BS karena jaraknya yang lebih dekat dengan tempat tinggal mereka, tepatnya di Pos KM 76, Kp.Uskuar, Distrik Mannem, Kab.Keerom, Provinsi Papua, Selasa (25/04/2023). Masyarakat Kp.Uskuar yang berada di wilayah perbatasan RI-PNG masih kesulitan di berbagai aspek, salah satunya akses pelayanan kesehatan. Masyarakat Kp.Uskuar, Remon (27) dan Mama Leni (38) lebih memilih berobat ke pos dari pada ke puskesmas yang jaraknya jauh untuk mendapatkan perawatan medis. Dalam keterangannya Dankipur D Kapten Inf Sutan Syahril menjelaskan bahwa,Jarak yang jauh dan fasilitas kesehatan yang kurang memadai membuat masyarakat kesulitan untuk mendapatkan pelayanan kesehatan di Puskesmas, pilihan utama bagi warga adalah mendatangi Pos Satgas Yonif 132/BS yang letaknya lebih dekat dengan tempat tinggal mereka. Warga merasa terbantu dengan kehadiran Satgas karena anggota Satgas ada yang berlatar belakang sebagai tenaga kesehatan. Ketika warga membutuhkan bantuan seperti memeriksa kesehatan dan mengobati luka-luka, mereka tidak perlu lagi ke puskesmas. Warga cukup datang ke pos Satgas untuk mendapatkan pelayanan, tanpa dipungut biaya. Danpos KM 76, Letda Inf Frengky Sihombing mengatakan, hal utama yang menjadi masalah yakni lokasi Puskesmas yang jauh, harus menempuh perjalanan darat menggunakan kendaraan selama 2 jam hal tersebut belum terkendala apabila petugas medis sedang tidak tersedia. Mama Leni (38) salah satu masyarakat Kp.Uskuar yang datang ke Pos mengaku bahwa, lebih nyaman dan cepat mendapatkan pelayanan kesehatan di Pos KM 76 yang lebih dekat dari kampung mereka. “Kami lebih memilih berobat ke Pos dan dilayani oleh bapak TNI karena memang lokasinya lebih dekat dengan rumah kami, selain itu pelayanan yang diberikan juga sangat bagus,” Tambah Mama Leni.(Diskominfo Kampar) Autentifikasi : Pa Pen Satgas Yonif 132/BS.

Read more