Sebanyak 88 Orang dari 4 Kecamatan Ikuti Sosialisasi Angka Kecukupan Gizi.

Air Tiris, Kampar . Pemenuhan hak  anak atas Atas kesehatan melalui pemberian makanan sehat dan gizi seimbang harus tetap menjadi prioritas, apalagi di masa pandemi covid 19.hal ini agar kesehatan anak agar imunisasi anak retap terjaga. Untuk memenuhi kebutuhan gizi anak dengan menyediakan bahan pangan lokal dari alam Indonesia yang memiliki kualitas baik untuk menjaga kesehatan tubuh.

Untuk itu Pemkab Kampar melakukan sosialisasi di seluruh Kecamatan di Kabupaten Kampar, dan hari ini 4 Kecamatan mengikuti sosialisasi yang di pusatkan di Kecamatan Kampar, Air Tiris. Rabu, 16/03.

Pada masa pandemi saat ini, banyak tantangan yang dihadapi keluarga dalam pemenuhan kecukupan gizi anak, salah satunya pembatasan akses pada penyediaan pangan lokal dan kebutuhan harian lainnya di awal masa pandemi ” Kata Muslimawati.

Ini menjadi hal sangat penting bagi ibu-ibu rumah tangga dalam berkreasi mengolah makanan bergizi untuk anak agar mereka tidak merasa bosan namun tetap makan sehat setiap hari, Memberikan makanan yang bergizi pada anak” Tambahnya

Saya minta kepada 4 (Empat) kecamatan Ini yakni Kecamatan Kampar, kecamatan Rumbio Jaya, kecamatan Kampa, kecamatan Kampar Utara yang hadir mengikuti sosialisasi konsumsi pangan untuk memenuhi angka kecukupan gizi yang di laksanakan di aula kantor camat kampar semoga bisa diterapkan dan diambil untuk dilaksanakan di rumah kita masing-masing.” Pinta Muslimawati.

Sementara itu Camat Kampar yang diwakili oleh Sekretaris Kecamatan Alisastro menyatakan ucapan terima kasih kepada TP PKK Kampar yang telah melakukan pembinaan di Kecamatan Kampar dan 3 Kecamatan, semoga ini bermanfaat bagi masyarakat khususnya dalam pemberian gizi anak ” Kata Ali.

Sementara itu Ketua Pokja III TP PKK Kabupaten Kampar Ema Liza menyatakan bahwa Pemkab Kampar melalui TP PKK selaku mitra pemerintah melakukan sosialisasi di seluruh Kecamatan di Kabupaten Kampar yang dipusatkan di bwbarap lokasi, semoga ini bermanfaat dan dapat diikuti dengan sebaik – baiknya ” Kata Ema Liza. (Diakominfo Kampar)

Related posts

Bupati Kampar Catur : Kampar Siap Jaga Keamanan Pileg dan Pilpres 2019

Kabupaten Kampar Gelar koordinasi dan supervisi pencegahan korupsi Bersama KPK

Pengumuman Tentang Seleksi Calon Direktur Utama PT BPRS Berkah Dana Fadhlillah (Perseroda)