Bangkinang : Bupati Kampar secara resmi membuka acara Peringatan Hari Anak Nasional, Final Duta Anak Kampar & Pelantikan Pengurus Fakar,Peringatan Hari Hiv Sedunia Tahun 2021. Selain memperingati Hari Anak Nasional (HAN) kegiatan tersebut juga ditandai dengan mengumumkan Juara Final Duta anak Kampar dan Bupati Kampar juga melantik pengurus Forum Anak Kampar tahun 2021 serta peringatan Hari HIV sedunia.
Acara tersebut dipusakan di Aula Kantor Bupati Kampar dan Bupati Kampar juga didampingi Kepala Pengendalian Penduduk Keluarga Berencana Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (DPPKBP3A) Provinsi Riau Hj. Hidayatti Effiza, MM, Kepala OPD Di Lingkungan Pemerintah Kabupaten Kampar, Ketua Tim Penggerak PKK Kabupaten Kampar, Ketua Komisi Penanggulangan Aids Prov.Riau, Lembaga Masyarakat, Lembaga Pendidikan, Dunia Usaha / APSAI Kampar, Forum Anak pada Rabu (1/12)
“Melalui Peringkat HAN mari kita tingkatkan Kepedulian dan perlindungan lebih buat anak-anak Kabupaten Kampar”
Begitu disampaikan Bupati Kampar dalam arahannya usai melantik Fakar tahun 2021 sekaligus memperingati HAN dan hari HIV, Bupati Kampar yang diwakili Sekretaris Daerah Kabupaten Kampar Drs. Yusri, M,Si dalam arahannya menyampaikan anak Merupakan Potensi Yang Sangat Penting, Generasi Penerus Masa Depan Bangsa, Penentu Kualitas Sumber Daya Manusia (Sdm) Indonesia Yang Akan Menjadi Pilar Utama Pembangunan Nasional, Sehingga Perlu Ditingkatkan Kualitasnya Dan Mendapatkan Perlindungan Secara Sungguh – Sungguh.
Ia juga menyatakan Peringatan Hari Anak Nasional Tahun Ini, semakin banyak Masyarakat Kabupaten Kampar yang Peduli Akan Pendidikan dan Para Orang Tua Dapat Memberikan Perhatian Yang Penuh Tanggung Jawab Dan Memberikan Segala Yang Terbaik Untuk Anak-Anak Kita.
Yusri juga mengatakan sampai Saat Ini Masih Banyak Anak-Anak Yang Kurang Perhatian Dari Para Orang Tuanya dan Masih Banyak Pula Para Orang Tua Yang Mendambakan Anak-Anaknya Tumbuh Dan Berkembang Menjadi Anak Yang Berbakti Bagi Bangsa Dan Agama.
Melalui momentum HAN Sekda mengajak untuk sebagai Orang Tua Maupun Masyarakat Untuk Mengajarkan Segala Kebaikan Kepada Anak-Anak Agar Kelak Mereka Menjadi Sumber Daya Manusia Yang Bermanfaat Bagi Bangsa Dan Agama. Sebagai Generasi Penerus Dan Pewaris Maka Keberadaan Anak-Anak Kita Sangat Penting Dan Harus Mendapatkan Perhatian Yang Serius
Dirinya juga menyampaikan Dengan Memberikan Perlindungan Kepada Anak-Anak Kita Dari Hal-Hal Yang Dapat Merusak Dan Mengganggu Perkembangan Dan Pertumbuhan Anak. Perlindungan Terhadap Anak Ini Bertujuan Untuk Menjamin Terpenuhnya Hak-Hak Anak Agar Dapat Hidup, Tumbuh Berkembang, dan Berpartisipasi Secara Optimal Sesuai Dengan Harkat Dan Martabat Manusia Serta Mendapat Perlindungan Dari Kekerasan Diskriminasi, Demi Terwujudnya Anak Indonesia Yang Berkualitas, Berakhlak Mulia, Dan Sejahtera.
Yusri juga menyampaikan Perkembangan Penyakit HIV AIDS saat ini juga sangat memprihatinkan karena telah menjangkau usia anak dan remaja kita. Pergaulan bebas, Narkoba serta Prilaku hidup yang tidak sehat sehingga mempermudah penularan penyakit tersebut. Hari ini, 1 Desember adalah Peringatan Hari HIV AIDS SEDUNIA, Mari Bersama kita lindungi anak2 kita di kabupaten Kampar agar terhindar dari Penyakit Tersebut.
Sementara itu Kepala Dinas Kepala DPPKBP3A Provinsi Riau Hj. Hidayatti Effiza, MM, Berkaitan Dengan Hal Tersebut, Kementerian Pemberdayaan Perempuan Dan Perlindungan Anak (Kpp-Pa) Republik Indonesia Secara Reguler Sejak Tahun 2005 Bekerja Sama Dengan Unicef Telah Mengembangkan Kebijakan Partisipasi Anak Sebagai Pengejawantahan Dari Amanah Undang-Undang Perlindungan Anak, Khususnya Pasal 4 Yang Mengatakan Bahwa “Setiap Anak Berhak Untuk Dapat Hidup, Tumbuh, Berkembang Dan Berpartisipasi Secara Wajar Sesuai Dengan Harkat Dan Martabat Manusia, Serta Mendapat Perlindungan Dari Kekerasan Dan Diskriminasi”.
Ditambakannya Untuk Mewujudkan Hal Tersebut Berbagai Kebijakan Telah Dilakukan Oleh Pemerintah Di Bidang Partisipasi Anak Antara Lain Adalah “Pembentukan Wadah-Wadah Partisipasi Anak Sebagai Media Untuk Mendengarkan Dan Menyuarakan Aspirasi Pendapatd an Harapan Anak Sebagai Bentuk Partisipasi Anak Dalam Proses Pembangunan”. Salah Satu Program Dalam Kebijakan Partisipasi Anak Tersebut Adalah Mengadakan Pertemuan Dan Pembentukan Forum Anak.
Hj. Hidayatti Effiza, MM, kegiatan Anak Ini Saya Harapkan Dilaksanakan Secara Rutin Dengan Tema Yang Terus Berkembang Sehingga Dapat Memacu Dan Memotivasi Anak-Anak Daerah Agar Dapat Berpartisipasi Aktif Dalam Pembangunan Dan Peningkatan Sumber Daya Manusia Daerah Dan Nasional.(Diskominfo Kampar)