Muslimawati Catur Bagikan 8.400 Masker kepada Seluruh TP-PKK Kecamatan.

Bangkinang Kota – Sebagai wujud peran serta Tim Penggerak PKK Kabupaten Kampar dalam memerangi penyebaran wabah Covid-19, Ketua TP-PKK Kabupaten Kampar Hj Muslimawati Catur menyerahkan ribuan masker kepada TP-PKK Kecamatan se-Kabupaten Kampar.

Dimana penyerahan secara simbolis sebanyak lebih kurang 8.400 masker
dari Provinsi riau kepada Ketua TP-PKK kabupaten kampar dan diserahkan kepada ketua TT-PKK kecamatan se-kabupaten kampar tersebut dilaksanakan di Aula Rumah Dinas Bupati Kampar Bangkinang Kota, rabu (2/9/20). Hadir pada kesempatan tersebut Wakil Ketua TP PKK Kampar Juli Mastuti, Pengurus PKK Kabupaten Kampar, dan Ibu Camat selaku Ketua PKK Kecamatan se Kabupaten Kampar.

Bantuan Masker ini berasal dari PKK Kabupaten Kampar dan Provinsi Riau, OPD dilingkungan Pemkab Kampar dan Ikatan Keluarga Alumni Pamong Praja Provinsi Riau dan Kabupaten Kampar.

Dalam arahannya Muslimawati menyebutkan, bahwa pemberian masker ini merupakan bantuan dari TP-PKK Provinsi Riau sebanyak lebih kurang 400 setiap kecamatan. Dimana bantuan masker ini merupakan partisipasi TP-PKK provinsi bersama TP-PKK kabupaten kampar dalam mencegah dan menanggulangi penyebaran Covid-19 di kabupaten kampar.

Muslimawati menghimbau kepada seluruh masyarakat untuk dapat serlalu mengantisipasi penularan Covid-19 dengan mengikuti berbagai himbauan dari pemerintah, salah satunya dengan menerapkan pola hidup bersih dan sehat.

Disaat pembagian kepada TP-PKK Desa dan masyarakat nantinya, Muslimawat juga berpesan dalam program “PKK Gebrak Masker”, seluruh kader PKK untuk terus memberikan sosialisasi dan edukasi kepada masyarakat tentang Covid-19 dengan selalu memakai maker, jaga jarak dan cuci tangan pakai sabun.

Selanjutnya dalam teknis pembagian di kecamatan nantinya, sepenuhnya diserahkan kepada TP-PKK kecamatan dan TP PKK desa bersama masyararakat dan langsung mengirimkan laporann kepada PKK Kabupaten dan PKK kabupaten menyerahkan juga langaung kepada PKK Provinsi Riau.(Diskominfo Kampar)

Related posts

Bupati Kampar Catur : Kampar Siap Jaga Keamanan Pileg dan Pilpres 2019

Kabupaten Kampar Gelar koordinasi dan supervisi pencegahan korupsi Bersama KPK

Pengumuman Tentang Seleksi Calon Direktur Utama PT BPRS Berkah Dana Fadhlillah (Perseroda)