Buka Konfercab VI NU Kampar, Bupati Kampar, Berikan Kesejukan Bagi Masyarakat.

Bangkinang Kota ; Kabupaten Kampar yang merupakan Negeri Serambi Mekkah Riau merupakan negeri yang agamis dan beradat, status ini tentunya tak terlepas dari kehidupan masyarakat yang masih memegang teguh ajaran agama adat dan istiadat dalam kehidupan, ini tak terlepas dari peran dan kontribusi alim ulama dalam membina masyarakat, begitu juga apresiasi terhadap banyaknya pendidikan agama yang tersebar di seluruh wilayah di Kabupaten Kampar sebagai pencetak generasi yang berakhlaqul Kariimah.

Demikian disampaikan oleh Bupati Kampar H. Catur Sugeng Susanto, SH yang diwakili Oleh Staf Ahli Bidang Ekonomi Keuangan dan pembangunan Setda Kampar Santoso, M.Pd pada acara pembukaan Konferensi Cabang (Konfercab) VI Pimpinan Cabang Nahdlatul Ulama Kabupaten Kampar yang diadakan di Aula Stanum Bangkinang Kota pada hari Sabtu 28/12. KH Muhammad Alwi Arifin, Ketua PC NU Inhil, PC NU Pekanbaru dan peserta Konfercab VI NU Kampar.

Ditambahkan Santoso Bahwa Konfercab ini merupakan tuntutan organisasi, semoga konfercab NU Kabupaten Kampar VI akan memberikan yang terbaik bagi organisasi kepada yang lebih besar” Tambah Santoso.

Sesuai dengan pendiri Organisasi tahun 1926 yang lalu yang dicetuskan para ulama tentunya kita berharap kepada Pengurus dan anggota NU dapat memberikan contoh dan tauladan bagi masyarakat. Kita bangga dengan NU Kampar yang masih kompak.

Jika melihat sejarah Peran para ulama berupa sebagai pemandu ummat dijalan Allah SWT, penjaga masyarakat dari perbuatan maksiat, Menetralkan Islam yang moderat dan mampu berkoordinasi dan dialog dengan seluruh elemen masyarakat, jadi sebagai pengayom dan menyejukkan di masyarakat” Pesan Santoso lagi.

Kita juga bangga terhadap perkembangan Pendidikan Agama yang maju dengan pesat, tentunya ini tak terlepas dari kepedulian dari seluruh pemerhati pendidikan, Pelaksana maupun atas dukungan masyarakat Kampar sebagai negeri serambi Mekkah Riau” Tutup Santoso sembari membuka Konfercab VI NU Kampar dengan ucapan Bismillahirrahmanirrahim.

Sementara itu Ketua PC NU Kampar Purwadi, SP dalam arahannya menyampaikan kami selaku Ketua PC NU Periode 2015-2020 telah berbuat namun tentunya masih banyak tantangan dalam memajukan organisasi, kami bersama pengurus akan terus melakukan yang terbaik demi kemajuan NU di Kabupaten Kampar.

Kepada Pemerintah Kabupaten Kampar kami juga sangat mengucapkan terimakasih atas support dan dukungan terhadap organisasi ini, begitu juga terhadap pendukung dan simpatisan masyarakat ” Kata Purwadi lagi.

Sementara itu Ketua Panitia Konfercab VI NU Kampar Arifin SP dalam sambutannya menyampaikan kegiatan ini untuk memilih Ketua dan pengurus PC NU Kabupaten Kampar yang baru periode 2020-2025, diikuti 16 Pengurus Ranting (Kecamatan) se Kabupaten Kampar dengan 80 orang peserta konfercab yang diadakan selama 1 hari di Taman rekreasi Stanum Bangkinang” Tutup Arifin SP. (Diskominfo Kampar)

Related posts

Bupati Kampar Catur : Kampar Siap Jaga Keamanan Pileg dan Pilpres 2019

Kabupaten Kampar Gelar koordinasi dan supervisi pencegahan korupsi Bersama KPK

Pengumuman Tentang Seleksi Calon Direktur Utama PT BPRS Berkah Dana Fadhlillah (Perseroda)