Catur : “Kita masih fokus pada program 3i”

Pekanbaru, Bupati Kampar Catur Sugeng Susanto SH bersama Asisten Administrasi Pembangunan dan Kesra Ir. Azwan. M. Si dan pimpinan Organisasi Perangkat Daerah (OPD) dilingkungan Pemerintah Kabupaten Kampar melaksanakan kegiatan “Ngopi Bareng” antara Pemerintah Kabupaten Kampar dengan Perusahaan yang ada di Kabupaten Kampar di Grand Central Hotel Pekanbaru. 22/11/19

Kegiatan yang dilaksanakan oleh Bagian Kerjasama Setda Kampar ini dalam rangka sinergisitas Perencanaan Pembangunan Kabupaten Kampar bersama perusahaan melalui CSR yang nantinya akan di gunakan untuk kesejahteraan masyarakat.

Bupati Kampar dalam arahannya mengatakan kegiatan ini merupakan langkah yang harus direspon dengan baik, dan berharap pihak perusahaan dapat membantu Pemerintah Kabupaten Kampar khususnya diberbagai bidang yang nantinya bergerak untuk mewujudkan percepatan-percepatan pembangunan di Kabupaten Kampar.

“Kabupaten Kampar masih terus meneruskan program 3i, yang pertama infrastuktur, yang mana kita akan melakukan percepatan-percepatan pembangunan infrastuktur, Kemudian yang kedua kita masih terus berupaya menarik investasi sehingga bisa berdiri industri.”tegas Catur

Bupati Kampar juga menyampaikan berkenaan dengan itu Pemerintah Kabupaten Kampar membuat langkah-langkah dalam upaya para pelaku dunia usaha atau perusahaan yang akan membuka usaha dan berinvenstasi di Kabupaten Kampar merasa nyaman, aman.

Untuk itu, Pemerintah Kabupaten Kampar sudah mempersiapkan revisi tata ruang wilayah yang kita kenal dengan RT/RW Kabupaten Kampa. “Jika mengacu kepada RT/RW provinsi nomor 10, maka Kampar tidak akan bisa membangun, namun demikian Pemerintah Kabupaten Kampar melakukan upaya-upaya di Kementerian, alhamdulillah untuk Kabupaten Kampar suratnya dari Kementerian sudah dikeluarkan dan diserahkan ke gubernur Riau agar segera terbitkan surat keputusan sesuai dengan peraturan daerah kabupaten kampar.”papar Catur

Inilah upaya Pemerintah Kabupaten Kampar dalam memberikan peluang bagi pelaku dunia usaha sehingga nantinya bisa berinvestasi di Kabupaten Kampar dan membangun secara bersama-sama demi kesejahteraan masyarakat.lanjut Bupati Kampar

Bupati Kampar juga mengucapkan terima kasih kepada perusahaan-perusahaan yang sudah berkontribusi terhadap pembangunan melalui CSR di Kabupaten Kampar

“Kami yakin dengan kebersamaan antara Pemerintah dan swasta harapan kita bersama tentu akan mudah terlaksana dengan mudah, dan tentunya ini menjadikan semangat baru untuk membangun kampar lebih baik lagi.”ucap Catur

Bupati Kampar menjelaskan beberapa mekanisme pelaksanaan penyaluran CSR, yang pertama saat melakukan Musrenbang agar ikut serta hadir sebagai undangan agar pihak perusahaan dapat mengetahui program pembangunan skala prioritas yang akan dilaksanakan oleh Pemerintah Kabupaten Kampar.

“Kami menyadari saat Musrenbang tersebut berbagai aspirasi pembangunan akan masuk dan tentunya anggaran pembangunan tidak akan mencukupi dalam melaksanakan seluruh aspirasi tersebut.”tutur Catur

Berkenaan dengan hal itu, Pemerintah Kabupaten Kampar tentu akan menyusun skala prioritas, mana alokasi anggaran pembangunan bisa kami masukkan melalui APBN, Provinsi, Kabupaten dan anggaran Dana Desa, serta berharap bahagian mana pihak-pihak perusahaan dapat juga turut andil dalam mengisi pembangunan melalui CSR. Lanjut Catur.

Sebelumnya Bupati Kampar memberikan piagam penghargaan kepada perusahaan-perusahaan yang telah berkontribusi besar terhadap pembangunan di Kabupaten Kampar diantaranya PT Bumi Siak Pusaka, PT. Bank Riau Kepri, PT Perkebunan Nusantara V, dan PT. Agung Toyota. (Diskominfo Kampar/Humas)

Related posts

Bupati Kampar Catur : Kampar Siap Jaga Keamanan Pileg dan Pilpres 2019

Kabupaten Kampar Gelar koordinasi dan supervisi pencegahan korupsi Bersama KPK

Pengumuman Tentang Seleksi Calon Direktur Utama PT BPRS Berkah Dana Fadhlillah (Perseroda)