Bangkinang ; Ajang ini merupakan Ajang yang sangat positif, Kabupaten kampar sangat kaya dan beragam yang di wariskan oleh para pendahulu kita, mari kita jaga dan lestarikan.
Demikian disampaikan Plh Bupati Kampar Drs. Yusri, M.Si saat membuka secara resmi Kampar Art Festival 2019 yang dipusatkan di Lapangan Taman Kota Bangkinang pada hari Rabu, 17/07.
Ada kesenian lokal, kita juga miliki berbagai aneka ragam budaya, tunjukkan kampar Sebagai negeri yang diberi julukan negeri beradab dan negeri serambi Mekkah Riau” Tambahnya lagi.
Mari kita tuju kampar yang religius dan sejahtera jadikan Kampar sebagai pusat kunjungan wisatawan di Riau” pintanya lagi.
Ini semua tidak akan berarti tanpa dukungan seluruh lapisan masyarakat, mari kita sukseskan agenda Daerah ini, Kami juga ucapkan terimakasih kepada panitia, pihak keamanan TNI, Polri, Satpol-PP, perhubungan maupun masyarakat yang telah mengamankan dan Sukseskan berbagai agenda daerah” tutup Yusri sembari membuka secara resmi kegiatan Kampar Art Festival
Selain itu pada Ajang ini juga di gelar Pameran dan bazar serta berbagai kegiatan yang di persembahkan bagi masyarakat kabupaten Kampar” Tutup Zuiia Dharma.
(Diskominfo Kampar)