Perpisahan Ponpes Al- Hikmah Kampar, Bupati Kampar dorong santri lanjutan Pendidikan

Kampa – Bupati Kampar Catur Sugeng Susanto menghadiri perpisahan santri Kelas IX angkatan XXXI sebanyak 121orang dan Kelas XII angkatan XXVIII sebanyak 72 orang di Pondok Pesantren Islamic Centre Al – Hidayah Persatuan Tarbiyah Islamiyyah Kampar, Sabtu(27/4).

Bupati Kampar Catur Sugeng Susanto memiliki sejarah tersendiri dengan pondok pesantren Al Hidayah karena semasa menjadi anggota DPRD Kampar sering ke Ponpes ini, perjuangan dalam mengembangkan ponpes harus dengan perjuangan dan kesabaran.

“Yakinlah siapa yang serius dalam mencari ilmu dengan kesabaran atau dengan rasa prihatin akan mendapatkan lulusan yang luar biasa dan memiliki daya saing, terbukti saat ini sudah banyak yang sekolah keluar negeri dan fasih menguasai beberapa bahasa.” Ungkap Catur

Kepada santri dan santriwati Catur mendorong dan mendoakan agar dapat melanjutkan ke jenjang pendidikan yang lebih tinggi dan tidak cepat berpuas diri serta ketika nanti kembali ke masyarakat dapat mengaplikasikan dan menyebarkan ilmu yang dimilikinya.

Pondok pesantren yang di dirikan pada 1985 oleh tokoh masyarakat Riau Bachtiar Daud dan telah menamatkan ribuan alumninya yang telah tersebar ke seluruh penjuru tanah air bahkan keluar negeri dan berbagai profesi.

Ketua Yayasan Syafrizal yang pernah menjadi Ketua DPRD Kampar menyebutkan bahwa telah banyak saat ini lulusan yang belajar di Mesir dan Saudi Arabia, seiring tingginya minat orang tua mengantarkan anaknya ke pondok pesantren maka saat ini Ponpes Al – Hidayah saat ini tengah membangun asrama untuk santrinya.(DiskominfoKampar/DAT)

Related posts

Bupati Kampar Catur : Kampar Siap Jaga Keamanan Pileg dan Pilpres 2019

Kabupaten Kampar Gelar koordinasi dan supervisi pencegahan korupsi Bersama KPK

Pengumuman Tentang Seleksi Calon Direktur Utama PT BPRS Berkah Dana Fadhlillah (Perseroda)