Pemerintah Kabupaten Kampar
Agama Bangkinang Kota BERITA KATEGORI KECAMATAN Pembangunan Pemda

Ketua LPTQ Kampar : Teruslah Belajar, Walaupun TC Sudah Berakhir

Bangkinang Kota – Teruslah belajar, walaupun Training Center (TC) Kafilah Musabaqah Tilawatil Qur’an (MTQ) Kab. Kampar sudah berakhir, dan Pelaksanaan MTQ tingkat Provinsi Riau sudah didepan mata. Demikian salah satu poin yang disampaikan Ketua Lembaga Pengembangan Tilawatil Qur’an (LPTQ) Kab. Kampar H Yurmailis Saruji SE, dalam arahannya saat acara penutupan TC, hari sabtu (16/11/2019) di Hotel Bangkinang Baru. Hadir dalam acara tersebut Kepala Kantor Kementerian Agama Kab. Kampar Drs H Alfian MAg, Kabag Kesra Setda Kab. Kampar Yurnalis, para undangan dan seluruh peserta TC lainnya.

Yurmailis mengatakan, Selama lebih kurang 12 hari seluruh Qori dan Qori’ah yang merupakan duta Kab. Kampar dalam pelaksanaan MTQ Provinsi Riau yang ke-XXXVIII, ada disini ditempat ini dalam menggali ilmu, wawasan, sekaligus mengasah kemampuan yang dimiliki. Semua hal yang dilakukan bertujuan untuk memaksimalkan pemnampilan Qori dan Qori’ah kita agar dapat menjadi yang terbaik serta dapat merebut mahkota Qur’an dengan mempersembahkan juara umum yang sudah sama-sama kita rindukan.

Oleh karena itu, sekali lagi saya himbau seluruh kafilah MTQ Kampar untuk terus dan terus berlatih dan mempersiapkan diri, gunakan waktu yang singkat ini dengan sebaik-baiknya dalam mengamalkan atau mengulang kembali materi-materi yang telah disampaikan oleh para pelatih kita, baik dari Kabupaten, Provinsi mapun dari pelatih Nasional.

Dalam kesempatan tersebut Yurmailis juga mengucapkan terima kasih dan memberikan apresiasi kepada Pemda Kampar dan Kemenag Kampar dalam menyukseskan pelaksanaan TC ini, serta telah mempersiapkan Qori dan Qori’ah kita atau Duta Kampar dalam mengikuti MTQ tingkat Prov. Riau tahun ini. Semoga Allah Swt membalas segala niat baik kita dan meredhoi setiap langkah kita, Aamin”pungkas Yurmailis. (Diskominfo Kampar/Humas Kemenag kpr)

Related posts

Funrace Tour de Muara Takus tahun 2022 Resmi dilepas.

Supardi

Bupati Kampar Hadiri Acara Hari Lahir Muslimat NU Ke -75

harkur admin

Cokroaminoto Memimpin Apel Satgas PSBM Covid-19 Desa Kubang Jaya.

Supardi

Peringati HUT RI Ke 74 tahun 2019, RW 06 Langgini Gelar Upacara Penaikan Bendera..

Supardi

Dikepung Daerah Level IV, Satgas Covid-19 Kampar larang Sementara Kegiatan Resepsi Pernikahan.

Supardi

Porprov Riau Ke-X, Plt. Bupati Kuansing 60 Persen Peralatan Dari Pemda Kampar.

Supardi