Bangkinang, Dharma Wanita Persatuan (DWP) Kabupaten Kampar semarakkan HUT Dharma Wanita ke-23 tahun 2022 menggelar Lomba Cipta Menu dengan tema “Lomba kreasi Cipta Menu Makanan Olahan Untuk Balita Usia 2-5 Tahun” dengan bahan dasar daun kelor yang di gelar di halaman Rumah Dinas Sekretaris Daerah, Kamso (13/10/2022), dalam lomba menu Dharma Wanita Unit Pelaksana (DW UP) Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) Kampar Raih yang terbaik dalam penuajian menu.
Hj. Juli Mastuti Yusri selaku Ketua Dharma Wanita Persatuan(DWP) Kabupaten Kampar membuka langsung pelaksanaan lomba kreasi cipta menu dan sekaligus menyampaikan tujuan dari pelaksanaan kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan kreativitas ibu-ibu Dharma Wanita Kabupaten Kampar dan Masyarakat dan juga sekaligus meningkatkan kekompakan serta lebih memahami tentang pentingnya konsumsi pangan beragam, bergizi, seimbang dan aman bagi balita.
Selain dari menambah kreativitas anggota DWP penyelenggaran lomba ini juga bertujuan memperluas pemanfaatan dari daun kelor dan menambah nilai guna dari tanaman tersebut. Kegiatan lomba kreasi cipta menu ini di ikuti oleh 29 tim yang turut menyemarakkan jalannya lomba tersebut.
Turut hadir sebagai juri yang menilai lomba tersebut diantaranya yaitu Ketua Dharma Wanita Persatuan Kabupaten Kampar, Hj. juli Mastuti Yusri, Ketua Persatuan Ahli Gizi indonesia (PERSAGI) Provinsi Riau, Dedy Rochyani, SKM. M.Kes, dan Chef Hotel Labersa, Beno Darmadji. juga turut di meriahkan oleh anggota dari dharma wanita persatuan.
Diakhir acara langsung diumumkan pemenang lomba kreasi cipta menu di antaranya Harapan 1 diraih oleh DWP UP BAPPEDA dengan nilai 1.207, Harapan 2 DWP UP Dinas Pariwisata dengan nilai 1.200, Harapan 3 DWP UP BPBD dengan nilai 1.195, Selanjutanya yang meraih juara 1 di raih oleh Dinas PUPR dengan nilai 1.210, juara 2 DWP UP BPKAD dengn nilai 1.209 dan juara 3 oleh DWP UP Dinas Komunikasi Informatika dan Persandian dengan nilai 1.208. (DISKOMINFO/WEF)