Pemerintah Kabupaten Kampar
Bangkinang Kota BERITA KATEGORI KECAMATAN Lingkungan Pembangunan Pemda Pendidikan

OPD Sepakat Persiapkan Dokumen KLA

BANGKINANG ;
Tim Gugus Tugas Kabupaten Layak Anak (KLA) Kabupaten Kampar Tahun 2019, menggelar rapat Gugus Tugas KLA dalam rangka persiapan menghadapi penilaian KLA tahun 2020 di ruang rapat lantai III kantor Bupati Kampar, Senin (30/12/19).

Rapat ini dipimpin Asisten Perekonomian dan Pembangunan Setdakab Kampar Ir. H. Azwan, MSi mewakili Bupati Kampar H. Catur Sugeng Susanto, SH. Hadir pada kesempatan tersebut Ketua Gugus Tugas KLA Kabupaten Kampar Afrizal S.Sos yang juga Kepala Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) Kabupaten Kampar, Kepala Dinas Pengendalian Penduduk Keluarga Berencana Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (DPPKBP3A) Kabupaten Kampar Drs. Edi Afrizal, M.Si serta Kepala OPD (Organisasi Perangkat Daerah) di lingkup Pemerintah Kabupaten Kampar.

Pimpinan Rapat Azwan, pada kesempatan tersebut menyampaikan bahwa dalam penilaian KLA ini, salah satu yang dinilai adalah dokumen pendukung. Untuk itu diminta kepada seluruh OPD terkait untuk mempersiapkan dokumen pendukung yang dibutuhkan. “Seluruh OPD sudah mempersiapkan dokumen yang dibutuhkan pada Januari 2020 nanti,” ujar Azwan.

Penilaian akan dilakukan langsung oleh tim dari Kementerian Pemberdayaan dan Perlindungan Anak (PPA) Republik Indonesia. “Target kita tahun 2020 nanti, naik tingkat dari KLA tingkat Pratama ke tingkat Madya,” ujar Azwan.
Sementara itu Ketua Gugus KLA Kabupaten Kampar Afrizal mengajak semua OPD dan pihak terkait untuk mendukung terwujudnya Kampar sebagai Kabupaten Layak Anak setingkat lebih baik dari sekarang. Ia yakin dengan kebersamaan target tersebut akan bisa dicapai. “Mari bersama kita wujudkan Kampar sebagai Kabupaten Layak Anak setingkat lebih baik dari sekarang,” ujarnya.

Seperti diketahui dalam dua tahun terakhir Kabupaten Kampar sudah mendapat prediket Kabupaten Layak Anak tingkat Pratama. Pemerintah Kabupaten menargetkan tahun depan bisa naik tingkat ke Madya bahkan ke tingkat Nidya.

OPD dan pihak terkait yang hadir dalam rapat Gugus Tugas KLA 2019 ini sepakat akan menyiapkan dokumen yang dibutuhkan dalam penilaian Kampar sebagai Kabupaten Layak Anak. Diperkirakan tim akan turun menilai pada Maret 2020 mendatang. (Diskominfo Kampar/Herman Jhoni)

Related posts

Fun Bike Berhadiah Semarakkan Hut Satlantas ke-63 Polres Kampar

Supardi

Bappeda Sosialisasikan Krisna DAK Tahun 2021.

Supardi

Bupati Kampar Sampaikan Pidato Nota Keuangan RAPBD 2020.

Supardi

Hadiri RUPS Bank Riaukepri, Catur Sugeng berharap Terus berupaya tingkatkan laba.

Supardi

Peringati Hari Juang TNI AD, Danrem dan Bupati Kampar lakukan Penanaman pohon.

Supardi

Danrem 031/WB Tanam Pohon Penghijauan Dalam Pembukaan TMMD

Supardi