Pemerintah Kabupaten Kampar
  • Home
  • BERITA
  • Sholat Dzuhur Berjamaah, Bupati Kampar Ingatkan Waspada Covid-19
BERITA

Sholat Dzuhur Berjamaah, Bupati Kampar Ingatkan Waspada Covid-19

Kampa – Bupati Kampar H. Catur Sugeng Susanto SH, MH Dt Rajo Batuah melakukan kunjungan kerjanya ke Desa Deli Makmur Kecamatan Kampa guna menyerahkan Bantuan Pemda Kampar melalui Hibah sebesar 30jt, Penyerahan Zakat Baznas sebesar 500rb kepada 5 orang dan juga menyerahkan Mushab Alqur’an, kegiatan dilaksanakan di masjid Baitussalam selepas ibadah Sholat Dzuhur berjamaah dengan tetap melaksanakan dan menerapkan Protokol Kesehatan demi mencegah penyebaran Virus Covid-19, Selasa(20/4)

Kegiatan ini juga dihadiri Oleh Kepala OPD di lingkungan Pengkab Kampar, Camat Kampa Dedy Herman S.STP, Forkopimcam, Kepala Desa dan Tokoh Masyarakat.

Dalam arahannya Bupati Kampar H Catur Sugeng Susanto tak bosan selalu mengingatkan kepada Camat dan Kepala Desa agar selalu disiplin melaksanakan penerapan Protokol Kesehatan demi mencegah penyebaran Virus Covid-19, Masyarakat dan perangkat Desa agar senantiasa prihatin dan waspada terhadap bahaya penyebaran Virus Covid-19, karena saat ini masih dalam posisi yang tinggi sehingga kembali mengingatkan kepada Camat dan Kepala Desa agar tetap mengingatkan masyarakat supaya menerapkan Protokol Kesehatan maupun menyiapkan Masker.

“Kita harus prihatin dan waspada terhadap bahaya penyebaran Virus Covid-19 karena saat ini masih dalam posisi yang tinggi, pak Kades dan Camat siapkan masker dan terus laksanakan Protokol Kesehatan.”Papar Catur

Selain itu Bupati Kampar juga mengapresiasi kebersamaan masyarakat Desa Deli Makmur dalam melaksanakan pembangunan Masjid Baitussalam secara Swadaya, tak lupa mengingatkan masyarakat untuk selalu kompak, tidak mudah terpecah belah, ciptakan suasana yang kondusif, guyup rukun, adem ayem, tenteram dan damai sehingga semua masyarakat merasakan manfaatnya sendiri ketika semuanya berjalan dengan baik.

“Masyarakat harus selalu kompak, tidak mudah terpecah belah, ciptakan suasana yang kondusif, guyup rukun, adem ayem, tenteram dan damai sehingga semua masyarakat merasakan manfaatnya sendiri ketika semuanya berjalan dengan baik.”Pungkas Catur (DiskominfoKampar).

Related posts

Perpusnas RI Lakukan survei ke Dispersip Kampar Terkait Transformasi Perpustakaan Berbasis Inklusi Sosial.

Supardi

Riau Peroleh Juara Umum, Kampar Persembahkan Bubur Bocek Ganyong

Supardi

Bupati Kampar Bedah tiga Unit Rumah Warga di Sungai Tonang.

Supardi

Ini bentuk komitmen Pemkab Kampar tuntaskan angka Stunting

Supardi

Serahkan BLT-DD Aur Sati, Bupati Himbau Kepala Desa Gesa Penyalurannya.

Supardi

Sekda Tinjau Persiapan Rangkaian HUT RI ke-73

Supardi