Pemerintah Kabupaten Kampar
  • Home
  • BERITA
  • Wujudkan Satu Data Satu Peta. Pemkab Kampar akan adakan Bimtek Geospasial.
Bangkinang Kota BERITA Birokrasi KATEGORI KECAMATAN Pembangunan Pemda

Wujudkan Satu Data Satu Peta. Pemkab Kampar akan adakan Bimtek Geospasial.

Bangkinang Kota ; Berdasarkan Peraturan Presiden Nomor 39 tahun 2019 tentang satu data, dan Perpres Nomor 27 tahun 2014 tentang Jaringan Informasi Geospasial Nasional ( JIGN) dan Pembahasan Revisi Peraturan Bupati Kampar 71 Tahun 2019 Tentang Satu Data Satu Peta.

Oleh sebab itu untuk Setelah penyesuaian Perbup Satu Data Satu Peta Kampar akan di lakukan Bimbingan teknis simpul jaringan sesuai dengan apa yang tertuang di dalam Perpres Nomor 39 tahun 2019 tentang Satu Data Indonesia yang diikuti oleh seluruh OPD Pemkab Kampar.

Demikian disampaikan oleh Kepala Dinas Kominfo dan Persandian Kabupaten Kampar Arizon, SE melalui Sekretaris Kominfo dan Persandian Kampar Herry Indra Mulya saat memimpin rapat persiapan yang diadakan di Aula Kominfo Kampar pada hari Selasa, 10/11 di Bangkinang. Hadir pada kesempatan tersebut Syafri Kabid Infrastruktur dan kewilayahab Bappeda Kampar, Sri Mardi Astuti Kabid PIKP Kominfo Kampar, M Rijal Kabid Tata Ruang dan (TRP) Dinas PUPR, Alwan dari Word Resource Institut dan mewakili beberapa OPD.

Dalam Perbup yang memuat 43 pasal Ini akan menggambarkan Potensi dan peluang, kondisi eksisting saat ini yang mengacu Kepada RT RW Kabupaten Kampar, untuk mengupdate data dikoordinir Bappeda berkoordinasi dengan OPD dilingkup Pemkab Kampar ” Kata Herry

Untuk mewujudkan hal tersebut Pemerintah Kabupaten Kampar akan melakukan bimbingan teknis bagi tenaga penyuplai data geospasial selama 3 hari mulai tanggal 16 s/d18 November 2020 di Balai Bupati Kampar” Kata Herry Indra Mulya.

Insyaallah akan dihadiri oleh Bupati Kampar dan Kepala Pusat SKIG BIG dr. Sumaryono” Tambahnya lagi.

Sementara itu Kepala Bappeda yang diwakili oleh Kabid Infrastruktur dan kewilayahan Syafri menyatakan kegiatan dilaksanakan secara offline dan online, untuk lokasi pelatihan ada dua tempat yakni di Aula Kominfo dan Aula Bappeda Kampar” Tambahnya lagi.

Data geospasial sangat penting, karena data dari OPD berupa data tabular belum berbentuk goespasial. Data yang memiliki gambaran wilayah yang terdapat di permukaan bumi yang di reprenstasikan dalam bentuk grafik, peta, gambar dalam format digital” Tutup Syafri.(Diskominfo Kampar)

Related posts

Peringatan HANI 2019, Sekda optimis Kampar Bebas Narkoba

Supardi

Wakil Gubernur Kunjungi Korban Banjir Gunung Sahilan, dan Serahkan Bantuan

Supardi

Satgas Yonif 132/BS Gandeng Yayasan Dian Harapan Papua Untuk Berikan Pelayanan Kesehatan Bagi Masyarakat.

Supardi

Pemkab Kampar Lakukan Upaya Dalam Percepatan Kabupaten Kampar sehat Tahun 2023

Supardi

Jadikan Konferensi LB Sebagai Momentum Tingkatkan Kinerja PGRI

Supardi

Sekda Minta Tingkatkan Terus Prestasi dan Raih Juara Umum

Supardi