Pemerintah Kabupaten Kampar
  • Home
  • BERITA
  • Usai Kunjungan Bupati Kampar, Tim Stagas Covid-19 PSBM Lanjutkan Sosialisasi.
BERITA Birokrasi KATEGORI KECAMATAN Kesehatan Pembangunan Pemda Siak Hulu

Usai Kunjungan Bupati Kampar, Tim Stagas Covid-19 PSBM Lanjutkan Sosialisasi.

Kubang Jaya ; Pagi ini memasuki hari ke 14 pemberlakuan PSBM Kabupaten Kampar di 6 Desa di 3 kecamatan Rabu, 14/10 Pemkab Kampar melalui Satuan Tugas Covid-19 Posko PSBM Kubang Jaya melakukan sosialisasi, himbauan maupun tindakan kepada masyarakat. Ke 6 Desa tersebut Desa Kubang Jaya, Desa Pandau Jaya, Desa Tanah Merah Kecamatan Siak Hulu, Desa Tarai Bangun, Desa Rimbo panjang Kecamatan Tambang dan Desa Karya Indah Kecamatan Tapung.

Penegakan disiplin protokol sesuai dengan Perbup Nomor 44 tahun 2020 dilakukan di jalan Sekolah tepatnya didepan SD 011 Kubang Jaya dan jalan Sawit Indah Jalan lintas Kubang Raya pimpin oleh AIPTU Masdedi dan diikuti oleh seluruh tim Satgas Covid-19 PSBM Posko Kubang Jaya.

Dikatakan AIPTU Masdedi bahwa kegiatan ini merupakan lanjutan dari sosialisasi kepada masyarakat, kita berharap makin tingginya kesadaran masyarakat dalam menerapkan dan menjalankan Perbup 44/2020 terkait dengan protokol kesehatan, sesuai dengan penekanan dari Ketua Satgas Covid-19 Kabupaten Kampar H. Catur Sugeng yang berkunjung ke Siak Hulu kemarin” Kata Masdedi.

Kegiatan diawali dengan pelaksanaan apel Pasukan dan dilanjutkan dengan Operasi dan sosialisasi, kegiatan berjalan dengan sukses, lancar dan kegiatan akan dilanjutkan sore hari dan malam hari” Tutup Masdedi.(Diskominfo Kampar)

Related posts

40 Orang Guru PAUD Ikuti Diklat, Ketua PD Himpaudi : Dorong PAUD HI danĀ  Tingkatkan Komptensii Guru.

Supardi

Bupati Kampar dan UAS Resmikan Masjid Pondok Pesantren An-Najah Ranah Singkuang Kecamatan Kampar.

Supardi

Lomba Senam Poco-Poco Meriahkan HUT DWP Kampar

Supardi

BKMT Kampar Tuntaskan Penyaluran Bantuan Alat Penggali Kubur dan Paket Sembako

Dino Aritaba

Bupati Kampar ; Perlu Sinkronisasi Gugus Tugas Reforma Agraria dalam Percepatan TORA

Supardi

Jelang lebaran, KKKS Kampar Serahkan bantuan Pakaian Ke Panti Asuhan.

Supardi