Pemerintah Kabupaten Kampar
  • Home
  • BERITA
  • Masa Pandemi Covid-19, Bupati Kampar Minta Agar Cari Celah Tingkatkan PAD.
Bangkinang Kota BERITA Birokrasi KATEGORI KECAMATAN Pembangunan Pemda

Masa Pandemi Covid-19, Bupati Kampar Minta Agar Cari Celah Tingkatkan PAD.

Bangkinang Kota, Masa Pandemi Covid-19 berdampak pada menurunnya Pendapatan Asli Daerah (PAD) Kabupaten Kampar, Bupati Kampar langsung melihat sejauh mana penerimaan PAD dengan langsung blusukan ke Badan Pendapatan Daerah (Bapenda) Kabupaten Kampar. Selasa, 2/6

“Kunjungan saya ini guna melihat sejauh mana penerimaan kita ini, dan kita terus mengingatkan berkenaan dengan PAD, jadi target yang sudah saya berikan mudah-mudahan dapat tercapai dan akan dapat meningkatkan seperti tahun lalu sehingga Bapenda over penerimaan.”ujar Catur Sugeng saat diwawancarai.

Dijelaskan Bupati Kampar hal ini berkenaan dengan Pandemi Covid-19 yang tentunya keseluruhan kegiatan tidak sesuai dengan harapan.

“Nah ini bagaimana Bapenda Kabupaten Kampar menggenjot pendapatannya tentu dengan peningkatan dalam menggali potensi-potensi pajak yang memungkinkan sehingga meningkatkan pendapatan.”ucap Bupati Kampar

Dalam kunjungan tersebut Bupati Kampar mengingatkan agar seluruh pegawai mematuhi protokol kesehatan dalam bekerja, begitu juga masyarakat yang sedang mengurus berbagai kebutuhan di Bapenda Kabupaten Kampar” Kata Catur Yang didampingi oleh Kepala Badan Pendapatan Daerah Hj. Kholidah. (Diskominfo kampar/Prot_dokpim)

Related posts

MTQ XXXVII Provinsi Riau, Kunjungi Stand Kampar Dapat Makanan Gratis

Supardi

Plh. Bupati Kampar Hadiri Bhakti Sosial Dan Karya Bhakti Dalam Rangka Peringatan Ke-72 Hari Bhakti TNI AU

Supardi

Dukung Penampilan Defri, Sekda Kampar Serahkan Songket Kampar ke Juri LIDA 2020.

Supardi

Bersama Dandim, Bupati Kampar Tinjau Karya Bhakti TNI di Desa Batu Gajah

Supardi

Bersatu Lawan Covid-19, Satgas Desa, Dusun, RW, dan RT ikut serta Sosialisasikan PSBM dan Perbup Nomor  44 di Desa Pandau Jaya.

Supardi

Pemkab Kampar Sambut Baik Rencana Pengeboran Sumur Gas Oleh SKK Migas di Kampar.

Supardi